NovelToon NovelToon
Mendapat Cinta Setelah Hidup Kembali

Mendapat Cinta Setelah Hidup Kembali

Status: sedang berlangsung
Genre:Mengubah Takdir
Popularitas:11.1k
Nilai: 5
Nama Author: JK의 할루 아내

Aku yang buta akan cinta malah berakhir sengsara. berawal saat kenal dengan denis lelaki yang mendekatiku saat duduk di bangku menengah atas dan dia memintaku menjadi pacarnya saat kelulusan. sejak menjalin asmara dengannya aku menjadi pembangkang. selalu melawan apa kata orang tua ku bahkan aku menikah dengan denis dengan memaksa bahkan membuatnya menjadi penerus perusahaan keluarga. orang tuaku yang hanya punya anak 1 terpaksa menyetujuinya. namun ternyata ini adalah awal kehancuranku. denis berselingkuh.. oh tidak justru aku. selingkuhannya. ternyata dia sudah bersama rere teman sekelasku sejak saat sma dia memanfaatkan kekayaan keluargaku untuk memperkaya dirinya juga kekasihnya. mereka bahkan yang menrencanakan pembunuhan orang tuaku dan juga aku sendiri.
tapi saat aku membuka mata setelah denis meminumkan racun kepadaku, aku kembali di saat aku berada di acara kelulusanku di jenjang Atas.
mendapat kesempatan kedua. aku berjanji untuk membalas dendam dan juga memperbaiki hidupku

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon JK의 할루 아내, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

dua puluh dua

Hari sabtu pun tiba, jam 7 malam bianca beserta orang tuanya sudah berangkat menuju perusahaan danuarta.

sesampainya di perusahaan terlihat keluarga danuarta berdiri menyambut tamu didepan pintu masuk. Bianca terpana melihat sang kekasih dengan setelan jas formalnya dan lebih tak disangka angga memilih warna navy sama seperti warna yang bianca kenakan malam ini. Dari jauh gisell yang melihat sahabatnya pun langsung memberitahukan orang tuanya kalau keluarga bianca sudah datang.

"akhirnya datang juga pak bima..." ujar pak danuarta sambil menjabat tangan papi

"datang dong pak, masa saya ngga datang sedangkan pak danuarta sendiri yang mengundang saya beserta keluarga"

"hahaha... Bisa aja anda pak.. Nak bianca juga, maaf ya sudah ganggu malam minggu kamu.. Tadinya om minta buat nemenin gisell ternyata gisell sudah bawa pasangannya sendiri" Ledek papa pada anaknya gisell

"papa ngga bilang sih kalo ngundang bianca juga. Lagian bianca juga bisa ikut gabung sama gisell juga rendy" gisell membela diri

"jangan mau bi, lebih baik kamu sama kak angga aja, kebetulan kak angga ngga ada pasangan nih" tiba-tiba saja angga menawarkan dirinya sendiri menatap bianca

"hah... Bian.. Bian sama papi mami aja kak.." jawab bianca canggung. Tak menyangka kalau anggasta akan terang-terangan memintanya menjadi pasangan di pesta ini

"udah kamu sama nak angga aja, papi mami pasti bakalan ketemu rekan bisnis lain dan bikin kamu bosen" ujar papi yang langsung senang mendengar omongan anggasta

"ngga apa-apa pi... Bian kan cuma tinggal diam aja" bianca masih merayu papi nya

"udah sana sama nak angga aja.. Nak angga om titip bian ya.. Kalo mau pulang duluan juga boleh, asal anak om diantar dengan selamat"

"beres om..." jawab angga sambil menyodorkan tangannya untuk bianca genggam. Mau tak mau bianca menerima uluran tangan anggasta dan pergi ke dalam, membuat ke 4 orang tua itu tersenyum melihat kedekatan angga juga bianca.

"kalo kita besanan gimana pak bima" tanya pak danuarta tiba-tiba sambil melihat angga dan bianca masuk ke dalam diikuti gisell

"hah... Mana mau nak angga sama anak saya pak.. Apalagi bianca teman adiknya, paling nak angga anggap bianca sebagai adiknya juga" tak dipungkiri papi senang dengan ucapan pak danuarta namun ia pun tak ingin langsung meng'iyakan

"sebenernya sama sama istri saya udah suka sama bianca, apalagi kami juga tau bagaimana sikap bianca saat berkunjung kerumah. Tapi saya tetap kembalikan pada mereka yang akan menjalaninya" ucap pak danuarta tegas tanpa membicarakan tentang rumor kedekatan angga dengan seorang wanita

"saya juga suka sama nak angga pak, jauh sebelum saya tau kalau nak angga anak pak danuarta juga kakak dari sahabat anak saya, ya memang mereka yang akan menjalani jadi kita hanya bisa memperhatikan mereka saja. Semoga saja mereka berjodoh pak"

Aamiin sepenggal kata diucapkan oleh ke 4 orang tua itu. Berharap yang terbaik untuk anak-anak mereka

"bi... Hati-hati ya, jangan sampe kamu baper sama kak angga. Sebagai info katanya sih kakak udah punya pacar tapi masih ghoib" ujar gisell yang mengikuti angga dan bianca masuk ke dalam acara

"hehe.. Beres sell" ujar bianca sambil menatap angga

"udah kamu sana, tuh rendy udah nunggu kamu" usir angga sambil menunjuk seorang lelaki tak jauh dari sana

"bi, aku tinggal ya kalo ada apa-apa kabarin aja, atau langsung teriak" setelah itu gisell pun pergi mendekati seorang pria bernama rendy

"itu siapa kak..?" tanya bian sambil melihat ke arah rendy

"calonnya gisell. Mereka udah dijodohin, jadi mereka memutuskan untuk jalanin dulu. BTW kakak beneran bisa nyulik kamu kan?" ucapnya bangga sambil tersenyum jumawa

"iya... Iya pacarnya bian emang paling hebat" puji bianca berbisik membuat angga senang mendengarnya

"kak.. I.. Itu..." tiba-tiba bianca menghentikan langkahnya saat melihat sepasang pria dan wanita yang sedang mengobrol

"kenapa yang.." tanya angga yang khawatir karena bianca tiba-tiba jadi seperti orang ketakutan

"kak.. Bisa bawa bian pergi dari sini dulu..." pinta bianca sambil meremas lengan anggasta sambil menundukkan kepalanya

"ok.. Kita ke roof tof aja.." angga langsung mengajak bianca ke roof tof perusahaannya

dengan menaiki lift dan sampai dilantai paling atas anggasta menarik tangan bianca lembut. Disana terdapat taman buatan yang di khususkan untuk tempat beristirahat para karyawan. anggasta duduk didepan bianca setelah terlebih dulu anggasta mendudukan bianca di salah satu kursi disana.

"kamu kenapa yang..?" tanya anggasta khawatir.. Sambil mengusap tangan bianca

"mereka... Mereka yang udah kerja sama sama denis buat menghancurkan keluarga bian ka, mereka yang udah bikin papi mami kecelakaan dan mereka yang udah ngasih racun ke denis sampai akhirnya bian minum racun itu dari tangan denis" jelas bianca

Anggasta kaget mendengarnya, ternyata bianca masih mengingat setiap peristiwa kelamnya. Angga langsung menarik bianca dalam pelukannya mencoba untuk menenangkan gadisnya.

"tenangin diri kamu dulu yang... Udah banyak yang berubah setelah kita kembali jadi kakak yakin kita juga bisa menghindari nya juga"

Bianca mengangguk dalam pelukan angga. Tenang dan nyaman ia rasakan dalam pelukan angga kekasihnya

"kamu masih inget semua nya yang..?" tanya angga sambil melepaskan pelukannya

"masih ka, apalagi yang menyangkut papi mami" ucap bianca

"bisa kamu kasih tau kakak sebelum kita merencanakan langkah buat antisipasi..?"

"mereka... Saat itu Mereka datang ke perusahaan dengan dalih kerja sama, saat itu denis sudah masuk dan memegang sedikit kekuasaan di perusahaan papi. Dengan bantuan denis mereka bekerja sama dengan papi. Sampai akhirnya papi harus keluar kota untuk meninjau proyek yang bermasalah. Mami yang kesepian pun akhirnya ikut papi dan tak lama bian dapet kabar kalau papi mami kecelakaan dan ngga bisa diselamatkan."

"udah yang... Cukup... Dari sini kakak udah tau apa yang harus kakak lakukan. Kamu cukup diam melihat ya, dan kasih tau apa yang mereka lakukan dulu."

"iya kak.. Kakak harus hati-hati sama mereka. Mereka punya kelompok preman sendiri, jadi mereka dengan mudah menakuti dan mengancam orang dengan bantuan para preman itu"

"iya makasih ya... Semuanya akan kita lalui bersama. karena sekarang udah waktunya kita bahagia bersama semua orang yang kita sayang"

Angga mengusap bibir bianca lembut sambil berbisik

"kakak pengen cium kamu yang, tapi kalo lipstik kamu hilang atau berantakan bisa jadi masalah nantinya... Kamu juga sih kenapa dandan cantik gini sih" ujar Anggasta

Bian tersenyum mendengar apa yang kekasihnya katakan tanpa berkata bianca menarik kerah kemeja Anggasta dan langsung mendaratkan bibirnya di bibir Anggasta. Anggasta melotot melihat kelakuan sang pacar namun tak ingin menyia-nyiakan kesempatan yang datang. Angga membalas apa yang sudah bianca mulai.

Setelah puas mereka melepaskan penyatuan bibir mereka...

"nakal banget sekarang kamu yang, udah mulai berani ya" ledek angga sambil mencubit pipi bianca

"hehe.. Kasihan sama pacar bian, lagian lipstik bian waterproff jadi aman. Nih liat kan warna nya masih sama..?"ujar bianca dengan memajukan bibirnya

Anggasta yang melihatnya langsung mengecup sekilas bibir mungil bianca

"kakak ich..." bianca menutup mulutnya

"ya kamu majuin bibir gitu, kaya mau dicium ya udah kakak cuma kasih yang kamu mau aja"

"idih... Bian yang mau nih beneran..?:

"eh.. Ngga-ngga, kakak yang mau bukan kamu, eh kita sama-sama mau yang..."

Angga menggaruk belakang kepalanya yang tak gatal karena kikuk akan kejadian barusan. Bianca meletakkan kepalanya di bahu angga sebentar sebelum mereka kembali turun ke tempat acara.

"besok mau jalan ga yang..?" tanya angga saat mereka bersiap untuk turun

"bian mau kak, bosen tiap ketemu di apart mulu."

"mau ke pantai..?" tanya angga lagi

"boleh kak.. Atau kita ke dufan aja yuk dari pagi, lanjut ke sea word ke pantai juga"

"yakin ke ancol aja..?" tanya angga memastikan

"yakin ka.. Lagian kemana aja asal sama kakak, bian ok aja sih..."

"aduh.. Kalo kamu mode gombal gini kakak ngga kuat yang.. "

"idih lebay..." bianca meninggalkan anggasta dan berjalan ke arah lift karena merasa perasaan nya sudah baik-baik saja setelah bercerita dengan anggasta

1
Rand Yani
Luar biasa
JanJi ◡̈⋆ⒽⒶⓅⓅⓎ😊
Ada Angga yg mau bantu jual mahal lagi, mau balas dendam tpi ngak mampu🤭kan mendapat lagi..
JanJi ◡̈⋆ⒽⒶⓅⓅⓎ😊
sama² ngulang waktu..
Diyah Pamungkas Sari
next
JK의 할루 아내
coba mampir dong...
Wati Nanda
kayaknya seru ni thor ceritanya...🥰
Farldetenc: Ada karya menarik nih, IT’S MY DEVIAN, sudah End 😵 by farldetenc
Izin yaa
JK의 할루 아내: /Kiss/
total 2 replies
irma hidayat
semangat thor
Diyah Pamungkas Sari
gercep bgt anggasta.
btw tor, td q bc nya angsata 😭
JK의 할루 아내: hehe.. rada ribet ya...
total 1 replies
Diyah Pamungkas Sari
saya sdh semangat baca thor, boleh maruk gk tor? sehari up 5 chapter gt?? hehehe semangat othor!! 💪💪
JK의 할루 아내: aduh... otaknya blm nyampe... /Facepalm/
JK의 할루 아내: aduh... otaknya blm nyampe... /Facepalm/
total 2 replies
Diyah Pamungkas Sari
simpan, sinopsis nya bikin penasaran 👍
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!