NovelToon NovelToon
Bukan Sekedar Kebebasan

Bukan Sekedar Kebebasan

Status: tamat
Genre:Tamat / Time Travel / Mengubah Takdir / Transmigrasi ke Dalam Novel / Identitas Tersembunyi / Romansa
Popularitas:7k
Nilai: 5
Nama Author: Nuah

1 JUN 24 TMT

Menjadi bagian dalam penyelamatan bumi dari Meteor yang akan menghanguskan semua kehidupan yang ada, XF 001 adalah manusia biasa yang tercipta untuk menjadi robot.

XF 001 harus menekan keinginannya dan mendengarkan semua perintah yang ada, mengorbankan dirinya dalam sebuah misi mulia. XF 001 tewas dalam kejadian tabrakan meteor dengan roket itu.

Namun dia tiba-tiba terbangun dalam sebuah tubuh Putri seorang Duke. Sialnya, dia harus menghadapi kenyataan ternyata dia masuk ke dalam sebuah novel yang dia baca secara sembunyi-sembunyi.

Tokoh utama novel itu adalah seorang wanita yang melakukan time travel, seorang mahasiswi yang ingin menjadikan dunia tersebut sebagai dunianya sendiri. Tokoh yang akan bermain dengan banyak pria tanpa adanya status yang jelas.

"Baiklah, aku tidak tertarik dalam kisah percintaannya. Kondisiku lebih genting saat ini, kenapa aku harus menjadi budak untuk jadi penghibur?"

Bagaimana kisah XF 001 dalam mencari kebebasan yang selama ini dia ida

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Nuah, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 22

Henry dengan cepat langsung memanggil para kesatrianya, sedangkan para Kesatria Barrel juga sudah siap dengan para pasangannya masing-masing.

Henry dan juga Aurora sudah siap dengan pedang dan belati mereka masing-masing, sedangkan para Kesatria Harvis sedikit lengah karena mengira para Kesatria Barrel pasti akan sangat mudah mereka taklukkan. Selama ini para Kesatria Harvis selalu bergelut di medan perang, maka wajar saja bila mereka merasa tinggi hati.

Para Kesatria Barrel juga bukan kaleng-kaleng, meski mereka baru di latih beberapa hari saja oleh Aurora, namun mereka memiliki rasa percaya diri yang tinggi untuk menang.

"Tuan Duke Barrel, bersediakah anda menjadi wasit dalam pertandingan kali ini?" Henry memberi hormat pada mertuanya. Duke Barrel tersenyum dan tentu saja dia bersemangat.

"Baiklah, aku juga ingin tahu kehebatan para Kesatria Harvis yang terkenal itu." Henry tersenyum mempersilahkan tangannya agar Duke Barrel mengikuti langkahnya.

Di lapangan, sorak para Kesatria dan prajurit sudah membuat darah mendidih, Para Kesatria mulai berteriak dengan nama dukungan mereka.

"Wahai para Kesatria yang terhormat, aku Duke Barrel akan memaparkan beberapa peraturan dalam permainan kali ini. Yang pertama, para Kesatria bebas memilih pasaman mereka, mereka bisa memilih pasangan mereka saling berselang seli dan campuran karena ini adalah turnamen persahabatan." Ucap Duke Barrel dengan semangat.

"Yang kedua, para Kesatria di larang saling membunuh." Para Kesatria saling tersenyum.

"Yang ketiga, 3 juara dalam pertandingan ini akan mendapatkan sebuah hadiah luar biasa. Kalian akan mendapatkan emas sebanyak 1000 keping emas untu masing-masing tim." Ucap Duke Barrel, semangat para Kesatria kian semakin menjadi.

"Untuk juara pertama juga akan di berikan sebuah hadiah, ini adalah gelang persahabatan." Duke Barrel memperlihatkan sepasang gelang indah di tangannya.

"Aku ingin gelang itu!" Teriak Aurora, sontak para Kesatria Barrel juga berteriak.

"Kami akan mendapatkannya Nona!" Teriak para Kesatria lainnya, Henry yang berada di samping Aurora mengepalkan tangannya.

"Aku akan memberikannya pada mu." Ucap Henry, Aurora tersenyum bahagia.

"Turnamen yang pertama, nomor urut 1 vs nomor urut 5." Ucap Duke Barrel yang baru mengambil nomor antrian.

"Kita main pertama, ayo dapatkan gelang itu!" Ucap Aurora, dia bangkit dan memasuki arena bersama dengan Henry, sedangkan Kesatria yang maju adalah dari Kesatria Harvis.

"Kita lumpuhkan dulu Nyonya, bila Nyonya sudah jatuh pasti Tuan kita akan langsung gagal fokus." Bisik kesatria itu tersenyum penuh arti, teman di sampingnya mengangguk setuju.

"Hati-hati, ke dua orang itu adalah salah satu petarung terbaik." Bisik Henry, dia tidak pernah melihat Aurora bertarung jadi saat itu dia memang sedikit panik.

"Pertandingan di mulai!" Ucap Duke Barrel, dua orang Kesatria Harvis nampak menyerang dari dua arah samping. Henry mulai waspada, karena keduanya mungkin saja mengincar Aurora.

"Sepertinya mereka mengincar ku." Ucap Aurora, dia tersenyum penuh arti dan langsung bergerak menuju ke tengah arena. Henry tertegun, dua orang Kesatria itu menyerang ke arah Aurora dengan kecepatan tinggi.

"Hati-hati!" Teriak Henry, namun Aurora langsung mengambil ketapel dan memainkan belatinya, Aurora mengambil sebuah biji besi berukuran ujung jempol dan langsung menembakkan pada salah satu orang.

Pria yang di bidik Aurora menghindar dan hanya mengenai bagian dadanya saja, Aurora tersenyum penuh arti dan langsung menyerang sisi lain dengan belatinya. Aurora memukul wajah Kesatria itu dan menghindar, Aurora kembali membidikkan ketapelnya dan mengenai leher pria itu.

Henry berlari dengan cepat dan menendang leher kesatria lainnya, Henry dan Aurora bersamaan menempelkan pedang dan belati mereka pada lawannya.

"Pemain nomor 1, menang!" Ucap Duke Barrel, semua orang bersorak melihat hal tersebut. Pertandingan terus berlanjut bahkan beberapa Kesatria Harvis yang awalnya menyepelekan kemampuan para Kesatria Barrel banyak yang kalah.

Hingga akhirnya pertandingan akhir di lakukan, yaitu antara pemain nomor 1 vs pemain nomor 2. Yang tak lain adalah Aurora dan Henry vs kesatria terbaik di Harvis.

"Aku tak menyangka bila kita bisa bersinar bersama." Bisik Henry, dia sama sekali tak menyangka bila Aurora sangat pandai bertarung.

"Tentu saja, aku tidak akan kalah dari pria." Ucap Aurora memasuki lapangan pertandingan, sorak para penonton kian menggila saat waktu juga kian Larut.

Kedua pasang pemain itu sudah sama-sama mengetahui kemampuan mereka masing-masing, Mereka juga akan bekerja sama dengan sangat baik.

Duke Barrel juga mengeluarkan sebuah perintah untuk tidak menggunakan senjata tajam di arena pertarungan kali ini, karena di pertandingan sebelumnya ada 2 kesatria yang terluka akibat pedang.

Henry dan Aurora sudah bersiap, ketapel Aurora bukanlah senjata tajam. itu adalah senjata tumpul, ya itulah kecerdasan Aurora. Larangan dalam pertandingan itu adalah jangan menggunakan senjata tajam, bukan berarti tidak boleh menggunkan senjata bukan?

"Pertandingan di mulai!" Ucap Duke Barrel, Kesatria yang berada di hadapan Aurora dan Henry nampak tak membawa senjata sama sekali. Namun Aurora tidak demikian, dia tak akan rugi karena peraturan yang menjebak seperti itu.

Peletak!

Aurora menggunakan ketapelnya dan tepat mengenai tengkuk tangan salah satu Kesatria, para Kesatria yang berada di pinggir lapangan mulai berteriak.

"Itu melanggar peraturan!" Teriak mereka, Aurora tersenyum.

"Tuan Duke Barrel, hentikan pertandingan ini!' Teriak salah seorang Kesatria yang merasa kasihan pada teman seperjuangannya.

"Kenapa harus di hentikan? Peraturan dari ku hanya mengatakan tidak boleh menggunakan senjata tajam. Bukan tidak boleh menggunkan senjata." Duke Barrel mengangkat bahunya, Aurora terkekeh mendengar itu.

Sebelumnya Aurora juga menyembunyikan sebuah rantai di perutnya, dia mengambil rantai itu dan menyerahkannya pada Henry, Henry tersenyum dan melingkarkan rantai itu di tangannya.

"Ayo sayang!" Ucap Henry maju, satu buah pukulan dari Henry di perut lawannya membuat lawannya langsung terkapar tak berdaya hingga hanya tersisa satu orang lagi.

"Kami menyerah!" Ucapnya lantang, dia juga sudah menahan sakit luar biasa di tangannya jadi dia tidak bisa menggunakan tangan kanannya dengan benar.

...Pengumuman Give Away *Mei*...

Hai Gusy, Pengumuman Give Away nih kuy HEHEHEH...

Untuk tiga akun di bawah ini mohon hubungi Nuah ya untuk mendapatkan Give Away pulsa 10 k. Nuah juga udah follow jadi kalian cukup memfollback saja dan kirimkan nomor kalian di Personal Chat oke?

Selamat ya, para Kakak ku sayang...

Yang belum dapat jangan berkecil hati, masih ada kesempatan di periode Juni ya kak...

Untuk periode bulan Juni, ketentuan sbb:

Pembaca novel On Going karya Nuah dari tanggal 25 Mei 2024 sampai dengan 24 Juni 2024. Pengumuman tanggal 25 Juni ya...

Tidak melakukan spam, dan bom like (kalo komen mau gimana aja terserah, asal sopan)

Aktif dalam membaca, maksudnya adalah akan selalu membaca setiap kali update episode baru.

Menjadi pembaca yang aktif, misalkan meninggalkan like dan komen, atau memberikan vote dan hadiah juga salah satu kriteria pembaca aktif. Tapi tidak semua yang penting adalah tinggalkan Like kalian ya. Meski gak nge gift atau Vote juga gak papa oke.

Sekian Give Away periode Mei, silahkan nantikan kembali untuk Give Away periode selanjutnya ya...

1
Andry Lenny
Thor ending koq malah aneh, pangeran mahkota nya bs palsu? extra part dong Thor ttg pangeran mahkota aslinya Napa bs menghilang...
Ani
akhirnya happy ending.
ternyata selama ini pangeran mahkotany palsu.
𝔑𝔲𝔞𝔥: /Smile//Smile//Smile/
total 1 replies
Ani
Seperti apakah visual Henry kenapa Aurora sampai tertawa
𝔑𝔲𝔞𝔥: untuk visual nanti nyari dulu kak wkwkwkwk..
total 1 replies
Ani
taktiknya luar biasa
𝔑𝔲𝔞𝔥: /Chuckle//Chuckle//Chuckle/
total 1 replies
Ani
kotoran yang ditendang tentu iya sepatumu bau 😃😃😃😃😃😃
𝔑𝔲𝔞𝔥: /Proud//Proud//Proud//Proud//Proud/
total 1 replies
Ani
😲😲😲😲😲 baru sekali tamparan 2 gigi yang copot seandainya berkali kali langsung ompong dong 😆😆😆😆😆
Ani: ngeri ya Kak si Aurora. beringas banget
𝔑𝔲𝔞𝔥: hohoho/Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm/
total 2 replies
Ani
ternyata ada yang ingin bermain main toh ..
𝔑𝔲𝔞𝔥: /Determined//Determined//Determined//Determined//Determined//Determined/
total 1 replies
Ani
dapat GA gelang dung. aku juga mau 😁😁😁😁😁😁
Ani
dasar,ternyata cerdas juga Aurora .bisa digunakan untuk taktik perang nih..
Ani
ini sih namanya akting luar biasa. drama ala ala korea atau thailand 😁😁😁😁😁
𝔑𝔲𝔞𝔥: hahahah, drama india kak🤣
total 1 replies
L K
jd curiga nih mw bikin senjata unik
𝔑𝔲𝔞𝔥: senjata rahasia kak😘
total 1 replies
L K
aku yakin 100% duke harvis yah si henry ini 🤣
𝔑𝔲𝔞𝔥: emang iya
total 1 replies
Ani
ternyata begitu toh ceritanya.. Raja nya pilih kasih dong..
Sri Wahyuningsih
lanjut,tambh seruh sj
𝔑𝔲𝔞𝔥: makasih akak, aaaiaaap
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!