NovelToon NovelToon
DARK SIDE

DARK SIDE

Status: sedang berlangsung
Genre:Horor / cintapertama
Popularitas:47.1k
Nilai: 5
Nama Author: Ayumi

Arumi est belle Razade, namanya cukup panjang. Razade adalah nama belakang keluarga besar dari mama angkatnya yang berasal dari Bali. Ia sendiri dibuang ke Los Angeles, karena kelahirannya membuat keluarga Razade menanggung malu. Maklumlah, mereka orang kaya raya dan berkasta tinggi.
Di saat neneknya sudah tiada dan Covid sudah berlalu, Arumi dipaksa pulang ke Bali disaat mama angkatnya dikremasi. Alasannya karena ia punya kewajiban yang harus dilaksanakan sesuai hak yang ia terima saat ini. Tidak ada kata menolak, itu tabu dan tidak punya adab. Dipungut dari bayi, dipelihara, disayang, disekoĺahin sampai bergelar S1 Tehnik Informatika.
Apakah patut membangkang?
Ia menyadari dan harus membalas budi. Walaupun ia kini yatim piatu di Bali, ia berusaha belajar dan menerima beban berat dari keluarga besar.
Disaat terpuruk dan menjadi cemohan keluarga papanya, ada seorang pemuda mengulurkan tangan, membantunya dan menjeratnya kedalam surga dan neraka dunia.

Hallo guys, happy reading.

*

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Ayumi, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

INGIN BALAS DENDAM

Hidup harus terus berlanjut, walaupun dari hari ke hari ia merasa dimanfaatkan oleh tante Ida dan om Yoga, Arumi tetap tegar dan mengalah.

Ia berpikir jika kedua orang itu melakukan intimidasi padanya, karena mereka selalu menganggap Arumi orang lain yang ikut mengambil hak di keluarga Razade.

Semasih yang mereka minta wajar, Arumi tidak keberatan, ia tahu semua harta ini bukan miliknya, tapi milik mamanya. Tapi om Yoga dan tante Ida, terus saja minta uang dengan alasan ada upacara adat atau bayar ini, itu yang tidak masuk akal.

Sore ini Arumi sengaja di tunggu oleh bibi untuk diajak bicara. Padahal ia baru saja pulang dari hotel. Kerjaan di hotel selalu menumpuk, apalagi kalau musim liburan.

Setelah selesai mandi, Arumi cepat keluar dari kamar dan menghampiri bibi yang menunggunya di lobby. Arumi lalu duduk disamping bibi.

Semenjak Arumi pernah menghilang, bibi semakin ketat menjaganya, membatasi gerak-geriknya, membatasi teman prianya dan menuntun gadis itu lebih bertakwa kepada Tuhan.

"Ada apa bi?" tanya Arumi mengibaskan rambutnya yang masih basah.

"Tadi siang papanya tuan Dayan datang membicarakan perjodohan." ucap bibi seraya memiringkan tubuhnya menghadap Arumi.

Arumi tidak langsung merespon omongan bibi, ia menyesap teh hangatnya dengan santai. Kadang ia bosan karena bibi terlalu over protektif.

"Perjodohan siapa bi, asal jangan aku dijodohkan. Hidup sudah getir begini, jangan ditambah masalah baru."

"Justru itu yang membuat bibi memanggil nona. Tuan Wijaya ingin menjodohkan nona dengan tuan muda Dayan Kole."

Arumi terlonjak kaget, matanya membulat menatap bibi Darmi. Ia berharap kalau pendengarannya salah.

"Bibi salah bicara khan? itu tidak benar."

"Tidak nona, semua ini nyata dan perintah tuan Wijaya harus dituruti." ucap bibi tegas.

"Bagaimana kalau aku tidak menuruti?"

"Nona bisa celaka. Nona harus percaya, dunia ghoib itu ada, begitu juga black magic. Jika nona melawan bisa nyawa melayang."

"Untuk terhindar dari pengaruh ghoib dan ilmu hitam, aku akan membentengi diriku dengan cara lebih mendekat kepadaNYA." ucap Arumi mantap."

"Nona belum tahu mereka...." sahut bibi tersenyum miring.

"Apakah tidak ada jimat yang harus dibawa untuk penolak balak." tanya Arumi sambil mempermainkan ujung rambut.

"Kita tidak boleh menduakan Tuhan, hanya Tuhan yang bisa menolong di saat cobaan itu sudah diluar kemampuan manusia."

Arumi terdiam, ia membayangkan Dayan Kole akan tertawa mengejeknya. Rasa kesal memenuhi jiwanya. Mendadak rasa simpatinya kepada om Wijaya sirna.

Semenjak tinggal di Puri Razade banyak tekanan yang diterimanya, sehingga tubuhnya semakin kurus.

 "Jujur aku tidak menginginkan harta dari mama, jika nyawa taruhannya. Mendingan aku bekerja di luar negeri, daripada kerja di hotel." keluh Arumi.

"Usss...tidak boleh berkata begitu. Nona harus bersyukur mendapat warisan dari nyonya Sonya. Jarang ada orang seberuntung nona."

"Jika om Wijaya memaksaku, aku akan lari keluar negeri."

"Nona akan meninggalkan bibi? Dan om Wijaya akan membakarku seperti dia membakar mendiang ibumu."

"Apaa!! Om Wijaya membakar ibuku?"

Arumi sangat kaget mendengar ucapan bi Darmi. Dadanya berdebar tidak karuan.

Bi Darmi berdiri, ia takut dimarah tuan Wijaya karena terlanjur bicara. Ia mau beranjak dari situ, tapi Arumi memegang tangannya dan menariknya.

"Duduklah, aku ingin tahu kebenarannya. Kata mama Sonya ibuku pergi dengan lelaki lain dan aku ditinggal begitu saja."

"Tidak nona, dia diusir dari Puri setelah warga tahu kalau tuan Wijaya selama ini menyembunyikan ibumu."

"Berarti om Wijaya baik dong."

"Tidak, karena dialah yang menyerahkan tubuh ibumu ke warga. Dan warga mulai membakarnya hidup-hidup."

Bibi berjeda, ia menarik nafas dalam dan mengeluarkan dengan kasar. Dadanya terasa sesak saat mengingat peristiwa itu.

Tanpa sadar tubuh Arumi bergetar kala mendengar lanjutan cerita bibi. Ia tidak kuasa membendung air matanya yang bergulir jatuh.

Bayangan tubuh ibunya yang dibakar oleh warga membuat Arumi mengepalkan tangannya dan mengutuk orang-orang yang mengambil nyawa ibunya secara sadis.

"Aku benci mereka, aku akan membalas dendam dengan kematian ibuku."

"Tidak boleh berkata begitu, mereka bukan saingan nona. Polisi saja tidak bisa menangkap mereka, karena mereka kompak dan seluruh warga mengaku ikut membakar. Bayangkan lima ratus orang laki-laki dewasa menyerahkan diri ke kantor polisi."

"Mereka sungguh licik, aku akan membalas dengan caraku."

"Nona, lebih baik lupakan yang dulu-dulu, dan konsen dengan kehidupan nona yang sekarang. Masih banyak tugas yang perlu dilakukan."

"Bibi tenang saja, aku akan melakukan dengan halus dan hati-hati."

"Jangan membuat bibi merinding, nona tidak tahu medan, takutnya nona yang menjadi tumbal." ucap bibi mengingatkan.

Perbincangan sore ini terhenti saat Sri dan Mirah menghampiri mereka. Sri tanpa sungkan duduk disebelah bibi, sedangkan Mirah menyalakan lampu karena suasana sudah remang-remang.

"Menurut saya nona harus menerima perjodohan ini. Dayan Kole orangnya baik, ganteng dan bertanggung jawab."

Tiba-tiba Sri membahas perjodohan, tentu saja Arumi jadi kesal. Apa kapasitasnya membuat Sri berkata begitu. Rasa simpati yang pernah ada sudah sirna semenjak Arumi tahu kalau Sri adalah pel4kor yang membuat istri om Wijaya m3ninggal.

"Sri, kamu tidak usah ikut campur dalam urusan ini. Katakan kepada pacar gelap mu bahwa aku mampu mencari suami tanpa campur tangannya." ucap Arumi tersenyum miring.

Mata wanita l4jang itu menatap Arumi tajam. Tampak wajah Sri berubah dingin saat menjawab perkataan Arumi.

"Apa yang nona tahu tentang saya? Tentu saja tuan Wijaya mempertahankan saya selama ini, tanpa saya disampingnya hidupnya hancur. Siapa yang tahan punya istri sakit-sakitan?"

"Yang membuat istri tuan Wijaya sakit adalah kamu!!" jawab bibi menohok.

"Jaga perkataan bibi, aku yang duluan sakit, karena tuan Wijaya m3mperkos4ku. Wajar kalau aku minta pertanggung jawabannya."

"Berhenti kamu membela diri, karena apa yang kamu anggap benar sebenarnya salah. Tidak ada asap kalau tidak ada api. Tuan Wijaya tidak akan menyentuhmu kalau kamu tidak g4t4l menyodorkan diri."

"Bibi, kenapa terus menyalahkanku. Aku ini korban."

"Korban apaan, istri tuan Wijaya baru korban." sahut bibi sinis.

Sri cepat mengangkat pantatnya, beranjak dari hadapan bibi dan Arumi, wajahnya terlihat masam. Ia tidak peduli kepada bibi yang selalu memojokannya.

"Dasar p3l4kor!!" ujar bibi sinis.

Malam semakin merangkak sepi, hawa dingin menambah suasana semakin merinding. Arumi bertahan duduk ditangga menunggu Loly yang biasanya datang menemaninya.

Tapi sampai pukul dua pagi pelayan itu tidak datang. Arumi merasa kecewa, padahal banyak rencana yang terpatri di otaknya untuk dicurahkan pada Loly.

Ia ingin mengajak Loly ke orang sakti yang bisa menurunkan ilmu Kanuragan, supaya bisa membalas dendam. Hanya itu satu-satunya jalan untuk melawan orang di sekitarnya.

*****

1
💖⃟🌹Ʃеᷟʀͥᴎᷤᴀᷤ🌹💖
haddeehhh, perang lagi yaa
varahmavah
itu pasti suruhan dayan ya sudah tau kalau king itu sang siluman harimau jadi mana bisa dibunuh masih saja nekat masuk jadi pingsan kan..😄
💜Balqish H😻
semangat, ditunggu kelanjutannya
Sulistiana
Semangat thor..💪💪
🍁🦂⃟Fᷤiᷤqᷫrie N𝐀⃝🥀CA☠ᵏᵋᶜᶟ🦂
gak melonnnn????
brati ada gas semangka blewah donk.....

kayak buah buahan donk... durian juga ada kah thorr???
💖⃟🌹Ʃеᷟʀͥᴎᷤᴀᷤ🌹💖
kirain dibunuh lagi orang2 suruhan Dayan tsb
💖⃟🌹Ʃеᷟʀͥᴎᷤᴀᷤ🌹💖
Wow... sangar amat ya si Dayan
💖⃟🌹Ʃеᷟʀͥᴎᷤᴀᷤ🌹💖
aq nyimak dulu ajalah...
seberapa besar perjuangan King, buat dapetin si Arumi
Sulistiana
Astaga…kok kek gini amat sih nasib arumi ..
🍒⃞⃟🦅ålmå¥råₛₕₐ𝚀ᵘᵉᵉⁿᵃ💖👻ᴸᴷ
gak kebayang ya serem amatt kl denger suara anjing tengah malam
🍒⃞⃟🦅ålmå¥råₛₕₐ𝚀ᵘᵉᵉⁿᵃ💖👻ᴸᴷ
bnyak amat sogokannya🤭🤣🤣
🍒⃞⃟🦅ålmå¥råₛₕₐ𝚀ᵘᵉᵉⁿᵃ💖👻ᴸᴷ
langsung matii kl pake sianida mah🤣
💜Balqish H😻
keren kata"nya
🍁🦂⃟Fᷤiᷤqᷫrie N𝐀⃝🥀CA☠ᵏᵋᶜᶟ🦂
king siluman harimau.. trus siapa yang siluman singa. serigala.rubah.jaguar.puma.chetah.hyena, pasti banyak siluman lainnya.... waduh... arumi awas banyak siluman di sekelilingnya kamu
🍁🦂⃟Fᷤiᷤqᷫrie N𝐀⃝🥀CA☠ᵏᵋᶜᶟ🦂: halooo sayanggggg... gitu ea.. 🤣🤣🤣
Ayumi (Hiatus): aq cuma tahu siluman buuaayaaa...
total 2 replies
Mata Peña_✒️
arumi cantik bgt sih, siapa yg gk mau..
Ayumi (Hiatus): wkwkwk
total 1 replies
Sulistiana
Wes angel” king juga pembunuh walaupun tidak di rencanakan …
Sulistiana: Sama “
Ayumi (Hiatus): tq kak
total 2 replies
Mata Peña_✒️
cakep thor ada visual karakter.. 🥰😍
Mata Peña_✒️: arumi jg cantik bgt
Ayumi (Hiatus): aq sengaja pilih utk kk
total 2 replies
🍁🦂⃟Fᷤiᷤqᷫrie N𝐀⃝🥀CA☠ᵏᵋᶜᶟ🦂
king mulai sangeeeee nih.... aduh..... bisa rudal ini arumi..... akankah peluncuran rudal akan terjadi......
Ayumi (Hiatus): begitulah
total 1 replies
💖⃟🌹Ʃеᷟʀͥᴎᷤᴀᷤ🌹💖
untung gak kebablasan si King
Kalo bisa jangan DP duluan donk, sebelum janur melengkung
Ayumi (Hiatus): wkwkwk...msh tahan
total 1 replies
🍁🦂⃟Fᷤiᷤqᷫrie N𝐀⃝🥀CA☠ᵏᵋᶜᶟ🦂
pasti king sembunyi di lubang semut / lubang landak... karna dengan itu puspa tak dapat menemukan nya... kasian kau puspa kau kebingungan pasti... 🤣🤣🤣
Ayumi (Hiatus): bechull kali
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!