NovelToon NovelToon
Cinta Di Ujung Senja

Cinta Di Ujung Senja

Status: sedang berlangsung
Genre:Cintapertama / Keluarga / Cinta Murni
Popularitas:2.7k
Nilai: 5
Nama Author: R-kha

Apa jadinya jika cinta pertama dan cinta yang meninggalkan luka kembali saat usia sudah tak lagi muda, itulah yang di alami Nin Kasih di usianya yang saat ini sudah memasuki lima puluh tahun.

Saat Nin kasih ingin menikmati masa tuanya dengan tenang, kenangan buruk masa lalunya kembali terbuka saat dirinya tak sengaja bertemu dengan laki laki yang tak sengaja iya temui saat dirinya berada di pemakaman suaminya seorang diri.


Apakah semua kenangan buruk itu akan berganti dengan kebahagiaan setelah kesalahpahaman itu di luruskan !

Dan apakah kebahagiaan itu akan mudah mereka raih di usia mereka yang tak lagi muda ?

Ikuti cerita Nin kasih yang hanya ingin bisa hidup tenang dan bahagia di usianya yang sudah tak muda lagi.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon R-kha, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Sifat Asli Yang Terlihat

Seperti yang sudah Wirya katakan pada Dirga dimana selama dua hari ini Dirga akan menginap di rumah Nin Kasih yang tentu saja atas seizin Nin kasih dan juga Zoya.

" ayo turun, Nanda pasti sudah menunggu kamu " ucap Wirya dimana mobilnya baru saja sampai di depan rumah Nin kasih.

" tapi kek, apa tidak bisa jika Dirga " belum selesai Dirga mengatakan apa yang ada dalam pikirannya Wirya sudah menggelengkan kepalanya tanda tak ada lagi yang bisa di tawar dalam hal ini.

Dengan terpaksa Dirga turun dari mobil setelah Wirya turun lebih dulu dari dalam mobil dan tak lama keduanya pun langsung menuju rumah Nin kasih yang hanya berjarak lima puluh kilo meter dari tempat Wirya memarkirkan mobilnya.

" kalian sudah datang ?" tanya Nin kasih yang kebetulan baru saja akan keluar rumah.

" maaf aku harus merepotkan kamu dan juga anak mu dengan menjaga Dirga selama dua hari ini " ucap Wirya yang memang tak bisa terlalu lama berada di rumah Nin Kasih karena pekerjaan yang sudah menunggu dan tak bisa di tunda lagi.

" tidak apa apa, lagi pula Nanda pasti senang saat tau Dirga akan menginap di sini " ucap Nin Kasih.

" masuk lah, Nanda ada di ruang keluarga " jelas Nin Kasih dan Dirga pun memilih masuk ke dalam rumah meninggalkan Nin kasih dan juga Wirya yang saat ini masih ada di teras depan rumah.

" aku harap saat aku pulang nanti, aku sudah mendapatkan keputusan apakah kamu menerima pinangan ku atau tidak " ucap Wirya yang ingin bisa segera mendapat jawaban atas tawaran pernikahan yang iya sampaikan pada Nin Kasih.

" apa Dirga sudah bisa menerima ku ?"

" aku tak ingin kamu memaksakan kehendak mu pada Dirga karena Dirga sangat membutuhkan sosok kakeknya yang selalu ada dan selalu memprioritaskan dirinya dari siapapun " ucap Nin Kasih yang tak bisa bersikap egois di usianya saat ini.

" jadi keputusan kamu ada pada restu Dirga ?" tanya Wirya yang merasa restu Dirga tak akan bisa semudah itu bisa iya dapatkan.

" mungkin akan lain ceritanya jika Dirga masih memiliki orang tua "

" tapi Dirga hanya punya kamu dan kamu pasti bisa membayangkan jika kamu bersikap egois apa yang akan Dirga rasakan nantinya " jelas Nin Kasih panjang lebar.

" tapi bagaimana perasaan yang kamu miliki untuk ku ?" tanya Wirya hanya ingin tau jika apa yang Nin Kasih lakukan saat ini bukan sebuah alasan.

" jujur, aku masih belum yakin dengan perasaan ku tapi kita lihat nanti apakah setelah kita tak bertemu ada rasa rindu yang aku rasakan untuk mu atau tidak" jelas Nin kasih apa adanya.

" aku harap saat aku pulang nanti akan ada kabar baik untuk hubungan kita kedepannya " ucap Wirya sambil mengeluarkan beberapa lembar uang merah yang langsung iya berikan pada Nin Kasih.

" gunakan ini untuk keperluan kamu dan Dirga" ucap Wirya namun Nin Kasih segera mengembalikan uang yang baru saja Wirya berikan di tangannya.

" tidak perlu seperti ini karena aku masih memiliki uang hanya untuk keperluan ku dan Dirga " ucap Nin Kasih yang merasa tak memiliki hak atas uang yang Wirya berikan.

" tapi ... " belum selesai Wirya menyampaikan pemikirannya Nin Kasih sudah memotong pembicaraannya.

" aku akan menerima uang itu jika aku dan kamu sudah memiliki ikatan yang jelas "

" jadi untuk saat ini jangan membuat aku seperti seseorang yang menjual jasa penitipan anak " ucap Nin Kasih.

" baiklah, aku pamit dan maaf karena aku merepotkan mu saat ini " ucap Wirya yang mencoba menghormati apa yang Nin kasih inginkan saat ini.

Wirya pun pergi meninggalkan Dirga di rumah Nin Kasih menuju luar kota tapi tanpa Wirya sadari jika sejak dari rumahnya sebuah taksi mengikutinya dari belakang bahkan sampai Wirya meninggalkan rumah Nin Kasih pun taksi tersebut masih memantau Wirya.

" oh jadi di sini wanita itu tinggal " ucap wanita yang ada di dalam taksi online yang tak lain adalah Pratiwi.

" aku akan membuat perhitungan pada wanita itu karena dia sudah mencoba masuk dalam hidup mas Wirya " Ucap Pratiwi yang tak melihat jika Dirga juga ada di dalam rumah Nin Kasih saat ini.

" ini pak " ucap Pratiwi sambil memberi satu lembar uang merah pada pengemudi taksi yang tentu saja langsung di terima oleh pengemudi itu.

Dengan jalan tergesa dan dengan amarah yang sudah memuncak Pratiwi menggedor pintu rumah Nin Kasih, bahkan Pratiwi membunyikan bel rumah Nin kasih dengan sangat kencang.

Tok tok tok

Nin kasih yang mengira jika Wirya yang kembali datang bergegas membuka pintu rumahnya tapi saat melihat siapa yang datang berkunjung ke rumahnya membuat Nin Kasih mengerutkan dahinya karena merasa tak kenal dengan wanita yang kini sudah ada di hadapannya.

" jadi ini wanita yang sudah membuat aku terusir dari rumah mas Wirya ?" tanya Pratiwi sambil melihat ke arah Nin Kasih dari ujung kaki sampai ke ujung kepala.

" apa kamu pikir kamu masih cantik hingga dengan sengaja menggoda mas Wirya ?" tuduh Pratiwi semakin lancang.

" atau kamu pikir karena hubungan masa lalu kalian yang belum selesai membuat kamu ingin kembali saat mas Wirya sudah begitu mapan ?" tuduh Pratiwi yang bahkan tak memberikan Nin Kasih kesempatan untuk bisa membela diri.

" sudah ?"

" atau masih ada yang ingin kamu tuduhkan padaku lagi ?" tanya Nin Kasih sambil melipat kedua tangannya di depan dada tapi hal itu malah di salah artikan oleh Pratiwi karena tak terima baik Wirya maupun Dirga tak ada yang menghubunginya sejak kemarin seolah mereka berdua tak ada yang merindukan dirinya.

" dasar nenek tua tak tau diri !"

" apa kamu begitu gatal di hari tua mu hingga membuat kamu ingin menjerat laki laki kesepian seperti mas Wirya ?" tuduh Pratiwi semakin menjadi tapi apa yang Pratiwi katakan membuat Dirga sadar siapa Pratiwi yang sebenarnya karena Dirga tau jika bukan Nin Kasih yang mengejar kakeknya tapi kakeknya lah yang mengejar Nin Kasih.

" kenapa Nenda berkata kasar seperti itu ?" tanya Dirga dengan raut wajah kecewa melihat sikap Pratiwi yang baru saja iya tau.

" di... Dirga... Kamu disini ?" tanya Pratiwi yang cukup terkejut melihat kehadiran Dirga di rumah Nin Kasih.

" katakan Nenda ?"

" kenapa Nenda berkata kasar dan tak pantas seperti itu ?" tanya Dirga yang meskipun membenci seseorang tapi kakeknya tak pernah mengajarkan bersikap buruk seperti yang Pratiwi katakan.

" Nenda bisa jelaskan kenapa Nenda bersikap seperti ini " ucap Pratiwi sambil berjalan mendekat ke arah Dirga tapi Dirga malah melangkah mundur menjauh dari Pratiwi.

" apapun alasannya Nenda tak berhak melakukan hal itu apalagi pada Nin Kasih " ucap Dirga.

" sekarang Dirga yakin jika Nin Kasih jauh lebih baik dari Nenda dan mulai saat ini Dirga ngga mau bertemu dengan Nenda lagi, titik "

✍️✍️✍️ apakah Pratiwi akan mengalah dan membiarkan Dirga dengan keputusannya atau Pratiwi masih memiliki rencana untuk bisa merubah pemikiran dan keputusan Dirga kedepannya ?

Pantengin terus ya ceritanya biar R-kha lebih semangat lagi update nya

Jangan lupa like dan tinggalkan jejak biar R-kha lebih semangat lagi update nya

Love you moreee 😘 😘 😘

1
𝕸𝖆𝖗𝖞𝖆𝖒🌹🌹💐💐
kasihan Zoya...
𝕸𝖆𝖗𝖞𝖆𝖒🌹🌹💐💐
Pratiwi kamu nekad banget...
Jar Waty
lanjut thor
𝕸𝖆𝖗𝖞𝖆𝖒🌹🌹💐💐
Ptatiwi masih belum move on juga dari Wirya..
𝕸𝖆𝖗𝖞𝖆𝖒🌹🌹💐💐
akhirnya nin kasih menerima Wirya..
𝕸𝖆𝖗𝖞𝖆𝖒🌹🌹💐💐
Pratiwi terobsesi sama Wirya..
𝕸𝖆𝖗𝖞𝖆𝖒🌹🌹💐💐
Pratiwi berhasil meracuni otak Dirga..
𝕸𝖆𝖗𝖞𝖆𝖒🌹🌹💐💐
Wirya terlalu lembek sebagai laki²..
Rini
apa Zoya anak wira
𝕸𝖆𝖗𝖞𝖆𝖒🌹🌹💐💐
semangat Wirya ...
𝕸𝖆𝖗𝖞𝖆𝖒🌹🌹💐💐
penasaran😥
𝕸𝖆𝖗𝖞𝖆𝖒🌹🌹💐💐
telepon saja pak Wirya nya😁
𝕸𝖆𝖗𝖞𝖆𝖒🌹🌹💐💐
penasaran cerinya..
𝕸𝖆𝖗𝖞𝖆𝖒🌹🌹💐💐
aku baru baca hari ini .
Rini
zoya anaknya Wirya ya
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!