NovelToon NovelToon
Gadis Yatim Dan Ruang Ajaibnya

Gadis Yatim Dan Ruang Ajaibnya

Status: sedang berlangsung
Genre:Ruang Ajaib / Time Travel / Fantasi Wanita
Popularitas:19.7k
Nilai: 5
Nama Author: bubun ntib

Su Ran terbangun ketika mendengar suara melengking keras dan tangan kasar yang mengguncangnya..

Heh~ Apakah ini layanan Apartemennya, kenapa begitu kasar pijatannya?
Lalu, kenapa kedap suaranya sangat jelek?

Begitu sadar, ia ternyata masuk kesebuah era dinasti Ping yang tidak tercatat dibuku sejarah manapun.

Hee.. ingin menantangku soal bertani? dan menjual barang?
Jangan panggil aku Su 'si marketer andalan' jika tidak bisa mendapat untung apapun!!

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon bubun ntib, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

16

Su Ran segera menerima slip bank sebesar 80.000 setelah menjual 250 kati cabai dan 50 botol sambal original. Dompetnya seketika menggembung dan senyumannya bahkan sampai telinga!

Jiang Ran menekankan sekali lagi jika begitu cabai matang ia harus segera mengantarkannya atau bisa menghubungi A Ming agar dijemput langsung ke desanya.

Su Ran segera pergi setelah menerima slip. Ia juga langsung menukar ke bank lalu menyimpannya di ruang ajaibnya. Taruh di laci brankas dan kunci! Bagaimanapun, tidak akan ada tempat yang aman selain di ruang ajaibnya.

Su Ran menarik tali kekang keledainya dan ia pulang dengan langkah yang ringan. Hasil panen hari ini sungguh memuaskan!

.

Lain suasana bahagia Su Ran, Lain pula suasana di sebuah kediaman jenderal besar.

Bei Chen ditemukan oleh penjaga rahasianya setelah hampir 2 jam sejak kepergian Su Ran. ( Masih ingat dengan Bei Chen Kan?)

Chen Si, komandan pengawal rahasia segera mengerahkan tabib pribadi milik Bei Chen. Dengan tangan yang gemetaran, Tabib Gu segera memeriksa denyut nadi sang jenderal.

Alisnya berkerut dalam, ia juga memeriksa lutut sang jenderal dan semakin mengerutkan kening. Membuat Chen Si kesal, Khawatir dan tidak berdaya sekaligus menyalahkan diri.

Dirinya sedang tidak ada ditempat ketika sang majikan diserang. Ini adalah kelalaiannya!

“ Katakan kepadaku, bagaimana kondisi pangeran,” desak Chen Si. nada khawatir tidak luput terdengar darinya.

“ Aneh, sungguh sangat aneh. Pangeran terkena sayatan pedang sedikit dalam. Tetapi bukan hanya lukanya sedikit menutup bahkan racun di kakinya juga berhasil ditekan banyak,” gumam Tabib Chen membuat Chen Si ikut terkejut.

Chen Si tahu dengan jelas bagaimana pangerannya mendapatkan racun yang membuat kakinya menjadi lumpuh. Tak lain karena kelicikan jenderal musuh dan adanya konspirasi pangeran yang merasa terancam dengan kedudukan majikannya.

Padahal, Bei Chen tidak pernah melirik tahta yang hanya menelan nyawa. Ia sangat membencinya karena keluarganya musnah karena membela tahta kaisar terdahulu.

Gelar Pangeran ini dianugerahkan kaisar terdahulu kepadanya, pemuda kecil berusia 6 tahun. ia sudah menjadi ‘orang luar’ kesayangan kaisar terdahulu.

Keluarga Bei, hanya menyisakan dirinya sendiri. Yang selama ini memilih pergi ke perbatasan untuk menjaga negara. Tetapi masih saja tak luput dari iri dan kecurigaan pihak lain.

Majikannya jelas tahu siapa yang menjadi pelaku. Dengan sekali perintah, Chen Si dan yang lain pasti bisa membunuhnya tetapi Bei Chen melarangnya.

Untuk apa? Jika mereka puas, biarkan dia menahan sedikit rasa sakit ini. Bei Chen yakin jika suatu hari nanti kehidupannya akan membaik seperti apa yang dikatakan oleh mendiang ibundanya.

Chen Si melihat wajah pucat sang majikan. Nafas teratur hanya saja masih terbaring lemah. Menurut Tabib Gu, pangeran hanya sedang tertidur dan akan terbangun sebentar lagi.

Benar saja, setelah hampir 2 jam, alis Bei Chen tampak bergerak – gerak dan kelopak matanya sedikit demi sedikit terbuka.

Chen Si langsung membantu pangerannya bangkit, menyodorkan air minum.

“ Tuan, hamba salah. Mohon berikan hukuman,” Aku Chen Si begitu Bei Chen membuka mata dan menatapnya.

“ Sudahlah, aku tidak akan menghukummu. Juga jangan marahi Xiao Wu dan yang lainnya. Aku yang memaksa mereka untuk tidak ikut,” Bei Chen mengibaskan tangannya. Chen Si Hanya menghela nafas. Setelah keracunan dan dinyatakan lumpuh, Pangeran menjadi orang yang lunak.

Tetapi tetap saja, ucapan dan tatapannya tidak bisa dibantah!

“ Apakah ada kabar tentang kediaman Su?” tanya Bei Chen tiba – tiba. Chen Si mendongakkan wajah dan terlihat kaget ketika mendengar tuannya menanyakan kediaman Su.

Bicara tentang kediaman Su, Pangerannya benar – benar kasihan. Ia sebenarnya sudah memiliki tunangan masa kecil. Dia adalah putri sulung dari pasangan Su. Adipati Su hanya memiliki satu istri dan sama sekali tidak ada selir. Mereka adalah sepasang kekasih. Istrinya melahirkan seorang putri cantik.

Nyonya Su adalah teman baik dari nyonya Bei. Keduanya sepakat untuk menjodohkan kedua anak kecil tersebut.

Setelah kematian pasangan Bei, putri kecil juga hilang lalu nyonya Su meninggal karena terlalu sedih.

Kabar yang diselidiki oleh pihak Bei Chen ditemukan jika ini adalah ulah keluarga paman dan bibi putri kecil dari pihak ibu yang iri dengan pertunangan keluarga Su dengan keluarga Bei.

Kembali pangerannya menjadi orang yang menyedihkan yang terkenal seantero ibukota. Jenderal muda yang menyedihkan, begitulah desas desus yang santer terdengar dikalangan rakyat jelata.

“ Belum ada, Tuanku. Adipati Su semakin jarang pulang ketika nona Lu Maoer tinggal di paviliun tamu kediaman Su dengan dalih menemani sang paman,” jawab Chen Si.

Lu Maoer, sepupu dari pihak ibu nona muda Su yang menghilang. Dia adalah putri dari paman nona Su, kakak dari nyonya Su.

Gadis berusia hampir sama dengan nona muda kediaman Su ini sudah menunjukkan ambisi besar untuk menjadi nyonya keluarga Bei. Dia dan kedua orang tuanya berpikir jika ia bisa masuk menggantikan putri keluarga Su untuk menikah ke dalam kediaman Bei setelah sang putri asli menghilang.

Siapa yang menyangka jika bukan hanya Adipati menolak keras usulan ini, tetapi pihak Bei Chen juga menyiratkan keberatan.

Hal ini membuat wajah gadis muda itu merah padam karena malu dan kesal. Padahal Lu Maoer sudah berjuang dengan susah payah untuk belajar etika dasar nona bangsawan kaya. Belajar menyulam bahkan menekuni puisi dan kaligrafi.

Jangankan bersanding, bertemu saja Bei Chen enggan!

“ Coba hubungi paman Su, tanyakan kepadanya apakah putri kecil dulu saat menghilang membawa benda atau tanda yang bisa dijadikan patokan,” perintah Bei Chen tenang tetapi dalam.

Chen Si sempat terkejut. Pangerannya tiba – tiba membahas hal ini dan bahkan memberikan perintah dengan detail seperti ini. Sebenarnya, hal apa yang terjadi ketika ia bertugas ke selatan kemarin?

“ Titah akan dilaksanakan,” setelah memberikan hormat, Chen Si segera menghilang dalam kegelapan, menyisakan Bei Chen yang memandang kearah bulan diatas sana dengan pandangan menerawang.

‘ Apakah gadis itu ada sangkut pautnya dengan keluarga Su? Kenapa terdampar begitu jauh?’ batin bei Chen sambil termenung.

‘ Kota Fen, kan? Sungguh menarik,’ batin Bei Chen menyeringai dingin.

Disana ia kembali menerima serangan racun. Entah darimana sumber yang mereka dapat sehingga bisa tahu keberadaannya.

‘ Padahal aku sudah sangat menahan diri. Tidak pernah berniat untuk mendukung kubu manapun. Ck ck ck, hanya karena mengobrol dengan putra mahkota saat sidang pun masih menjadi sasaran? Apa aku harus mengasingkan diri saja?’

‘ Sebenarnya bukan ide yang buruk. Aku akan pergi sekalian mencari jejak tunangan kecilku,’ sebuah kenangan gadis kecil memanggilnya kakak dengan riang dan ceria tiba – tiba terlintas.

.

“ Ah Ran. Katakan pada Bibi, kamu sedang bercanda, bukan? Tanaman Cabai ini laku 100 perkati!”S

1
Wahyuningsih
lanjut thor 💪💪💪dlm upnya
vivi oh vivi
lanjut😆
Lala Kusumah
lanjuuuuuuuuut
🌸nofa🌸🍉🍉
wah ayam balado pasti enak 😄
Ayu Aulia
Thor ini crita tentang kerajaan china? kenpa ada SD, SMP, SMA, bukan ya zaman kerajaan belum ada yaa?
bubun ntib: ehm.. gmna yaaaa..
mau bikin cerita yg campuran sihh.. kalau yg era tiongkok pure pasti pkai uang tael trs juga adatnya buntib gk berani ngeraba2.. tkut bnyak salah..🙏🙏
jdi buntib ambil versi zaman indonesia dlu..
namanya juga ngarang🤭🤭🙏🙏
total 1 replies
Shai'er
calon paksu
Shai'er
sudah dapat kandidat, tinggal persentase💪💪💪
Shai'er
🤤🤤🤤🤤🤤
Shai'er
hadeuh🙄🙄🙄
Shai'er
bubur sumsum penghilang capek 🥰🥰🥰
Shai'er
🤑🤑🤑🤑🤑🤑🤑
Shai'er
cuan 🤑🤑🤑🤑🤑🤑
Lala Kusumah
lanjuuuuuuuuut
vivi oh vivi
loh yaampun dikit nya, 😳 lanjut🤭
Murni Dewita
💪💪💪💪
vivi oh vivi
lanjut
Murni Dewita
double up thor
Murni Dewita
tetap semangat
Murni Dewita
💪💪💪💪
Murni Dewita
👣👣👣👣👣
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!