NovelToon NovelToon
Apa Salah Ku (Di Asingkan Karena Gendut)

Apa Salah Ku (Di Asingkan Karena Gendut)

Status: sedang berlangsung
Genre:cintapertama / nikahmuda / Pengganti / Cerai
Popularitas:683.8k
Nilai: 4.8
Nama Author: ummy phuji

Sinta Maharani seorang wanita bertubuh tambun, terpaksa harus menikah karena perjodohan yang dilakukan oleh kakeknya dengan salah satu cucu sahabat baik sang kakek bernama Dirgantara sawito Atmojo

Sinta sering diabaikan dan dihina oleh orang tua suaminya dan Dirgantara sang suami tak pernah mau peduli karena mereka menikah tanpa cinta, Dirga sendiri sudah punya kekasih

akankah Sinta terus bertahan atau pergi meninggalkan semuanya??

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon ummy phuji, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Episode 15 Malu dan kesal jadi satu

Mama sita yang merasa malu segera meninggalkan meja makan sambil berdecak kesal

Sinta menundukkan kepalanya karena sedang menahan senyumnya

Sedangkan bik Murni tersenyum sinis

Mawar dan dirga juga ikut meninggalkan meja makan karena mereka juga merasa sangat malu

Dirga merasa malu dan bersalah pada sinta karena tidak menyisakan makanan untuk istrinya itu yang telah bersusah payah memasak setelah lelah pulang dari bekerja

Setelah mereka semua sudah pergi Santi membantu bik murni membersihkan meja makan dari piring bekas makan suaminya beserta istri dan ibunya tercinta

Saat sinta akan menyalakan Westafel ingin mencuci piring-piring kotor itu bik Murni langsung menarik tangan sinta dan mengajaknya kebelakang rumah di mana meja makan khusus untuk pembantu berada

Disana mang Udin sudah menunggu kedatangan mereka

"neng kita makan dulu ya, nggak apa-apa kan kita makan disini neng!?" ucap bik murni menyodorkan piring pada sinta

"tapi bik ini kan untuk bibik dan mamang !! Apa akan cukup untuk kalian jika sinta juga ikut makan!?" ucap sinta tidak enak hati

"enggak neng bibik tadi sengaja menyimpan lebih karena bibik tau mereka pasti akan menghabiskan semuanya karena mereka tidak ingin neng sinta makan saat pulang kerja di malam hari

Dan saat neng Sinta sering pulang larut bibik sebenarnya selalu menyimpan makanan untuk neng Sinta tapi neng Sinta tidak pernah makan malam dirumah makanya setiap pagi bibik akan memanaskan makanan itu Dan mengantarkannya pada nek ijah yang tinggal di tembok belakang rumah ini bersama kedua cucunya" cerita bik Murni

"nek ijah!?" tanya sinta namun oada saat bik murni membuka mulutnya untuk menjawab pertanyaan Sinta mang udin menyuapkan makanan kedalam mulut istrinya itu

"ish bapak apaan sih" ucap bik murni dengan suara tidak jelas karena mulutnya penuh dengan makanan

"kita makan dulu buk, setelah makan dan beres-beres baru ibu bisa bercerita panjang lebar pada neng sinta

Apa ibuk nggak kasian pada neng sinta pulang kerja sudah masak tapi belum makan" ucap mang Udin lagi

"eh hehehe maaf ya neng bibik kebablasan ceritanya

Ayo makan dulu nanti bibik ceritakan lagi" ucap bik murni yang mulai menyendokkan nasi kedalam piring makan sinta

"stop bik nggak usah banyak-banyak soalnya sinta sulit tidur kalau makan sampai kekenyangan " ucap sinta dan bik murni menghentikan gerakan tangannya

"tapi itu porsinya sedikit neng,hanya secentong nasi" jawab bik murni

"iya bik nasinya secentong di tambah lauknya kan jadi banyak bik" ucap Sinta nyengir memperlihatkan gigi putihnya

"ya sudah neng ayo makan,kalau neng masih pengen makan nambah ya neng !" ucap bik murni

"iya bik" jawab sinta

Mereka pun makan dalam diam tak ada yang bersuara hanya dentingan sendok bertemu piring yang terdengar suaranya

Setelah selesai makan mereka saling bahu-membahu membersihkan semuanya

kini bik Murni dan Sinta duduk ditaman belakang

"Bik ayo ceritakan tentang nek ijah, Sinta jadi penasaran" ucap sinta begitu antusiasnya

"nek ijah janda tua ditinggal mati oleh suaminya

Dia punya satu orang anak perempuan namun tiga tahun yang lalu saat melahirkan putri keduanya warsih anak nek ijah meninggal sedangkan menantunya pergi meninggalkan kedua anak-anaknya dia pergi entah kemana" cerita bik murni

"trus bik pekerjaan nek ijah apa,trus tinggal di belakang tembok rumah ini apa mas dirga tidak marah !?" tanya sinta penasaran

"enggak neng karena nek ijah tinggal di Tanahnya sendiri, bersyukur nya lagi semua tetangga berbaik hati memberikan nek ijah jalanan lebih tepatnya lorong kecil menuju rumahnya " jawab bik murni

"kok lorong kecil sih bik!?" tanya sinta semakin kepo

"ya lorong kecil karena rumah nek ijah di kelilingi rumah-rumah orang kaya dengan tembok tinggi jadi rumah nek ijah aman karena banyak tembok tinggi yang mengelilinginya hanya tembok pagar rumah ini yang sedikit rendah jadi rumah nek Ijah terkena sedikit sinar matahari " jawab bik murni

Dewi mulai paham dan hanya mengangguk saja

"Tapi kenapa bibik nggak kasi mereka makanan kan masih banyak tuh bik!? tanya Sinta

"takut neng nanti nyonya besar lihat bisa di marahin kita" jawab bik Murni dan diangguki oleh sinta karena tau bagaimana karakter mertuanya itu

"trus bagaimana bik !?" tanya sinta

"nanti aja neng kalau nyonya besar sudah tidur baru deh kita berikan makanannya sama nek ijah

"oh begitu ya bik ya sudah " ucap sinta

""Iya neng ".sahut bik murni

"ya sudah Sinta,masuk ya bik soalnya sudah mulai larut besok pagi sinta ada pekerjaan di toko " ucap sinta

"iya neng,neng istirahat saja" jawab bik murni

sinta pun kembali kedalam rumah karena matanya sudah mulai mengantuk

"kalau skillnya pembokat ya gaulnya sama pembokat juga dong ma" ucap mawar tiba-tiba saat melihat Sinta yang baru saja keluar dari dapur

Mama sita dan dirga segera menoleh menatap Sinta

"dari mana kamu sin !?" tanya dirga dengan nada agak tinggi

"di belakang mas di taman belakang sama bik murni " jawab sinta

"maaf masa saya pamit kekamar"ucap sinta dengan sopan dan di balas anggukkan kepala oleh Dirga, Sinta pun melangkah cepat masuk kedalam kamarnya tampa memperdulikan ocehan madu dan ibu mertuanya

"kenapa sih dir,kamu lembek banget sama wanita gentong itu" ucap mama sita

"ma cukup ma,biar bagaimanapun dia itu tetap istri pertamaku "jawab dirga

Mama sita hanya mengerucutkan bibirnya dan berdiri meninggalkan Dirga dan mawar, tak lama mawar pun kini mengikuti ibu mertuanya dan mereka masuk kedalam kamar mereka masing-masing dengan menghempaskan pintu begitu kencangnya

"ya Allah kalau mereka sampai hidup serumah terus lama-lama rumahku akan rubuh" ucap dirga memijit pelipisnya yang terasa berdenyut

Saat sedang memijat kepalanya terasa sakit, tiba-tiba saja ada tangan yang membantunya memijat kepala dan dirga merasa rileks dengan pijatan itu

Orang itu memijat kepala dan bahu serta leher dirga

dirga memejamkan matanya meresapi dan menikmati pijatan itu

Setelah mendapatkan pijatan kepala Dirga terasa tingan seolah semua sakit di kepalanya menghilang begitu saja

Dirga mendongakkan kepalanya ingin melihat siapa yang telah membantunya memijat kepalanya karena Dirga yakin orang itu adalah sinta

Dirga kecewa karena tidak mendapati siapa pun disana

Sedangkan sang pelaku tertawa cekikikan di balik pintu kamarnya

Bulu kuduk dirga seketika meremang karena tidak mendapati siapapun bersamanya

Dirga beranjak dari duduknya dan naik kekamarnya bersama mawar

"kasian kamu mas,kamu punya istri tapi seolah tak punya istri,saya tidak ingin melayanimu karena saya tidak ingin melihat istrimu yang lain marah dan cemburu karena itu sangat tidak baik untuk kandungnya" gumam sinta di balik pintu kamarnya

Setiap hari sinta sebisa mungkin menghindari orang-orang yang ada di rumahnya karena sinta masih ingin menjaga kewarasannya,sinta ingin jantungnya selalu sehat

Mama sita pun jika tanpa sengaja berpapasan dengan Sinta wanita paruh baya itu membuang muka seolah bertemu dengan musuh bebuyutannya

1
Lala Kusumah
ceritanya bagus menarik dan seruuuuuu juga sangat mendidik kita arti kehidupan, teruslah berkarya dengan karya karya yg baru dan bagus....
Lala Kusumah
jgn salah pilih Sawitri, itu pertanda dari Allah.... lanjuuuuuuuuuuutttt
Nur rochman
Isyaroh yang datang pada bu Sawitri akankah membawa bu Sawitri jadi orang baik, atau orang yg tidak punya hati sehingga pintu hidayah tetap tertutup , karena hati yg dipenuhi kebencian & dendam??
Retno Harningsih
lanjut
Lala Kusumah
Alhamdulillah...bang sandi dah sold out.... semoga SAMAWA ya...
Dewi Sri
Terharu
Baek chanhun
next Mbak 💪💪
Nur rochman
Alhamdulillah bang Sandi sah menikahi neng Rianti, selamat atas pernikahannya semoga menjadi keluarga yg SaMaWA./Pray/
senang kak sama gambar visual keluarga mama Sinta dan keluarga kecilnya /Drool//Drool/
ummy phuji: makasih 😘🙏🏻
total 1 replies
Aaron
Di tunggu kelanjutan nya tor terima kasih semangat terus 💖 💖 💖 💖 💖 💖 💖 😘😘💪💪💪
ummy phuji: /Kiss//Kiss//Kiss//Rose//Rose//Rose//Rose/
total 1 replies
Aaron
Alhamdulillah bang sandi udah dapet cewek
Tor di tunggu undangan nya
Lanjut di tunggu ups nya terima kasih semangat terus dan sehat selalu 💖💖💖💖💖💖💪💪💪💪😘😘😘😘😘❤️❤️❤️❤️❤️❤️
ummy phuji: aamiin, makasih doanya 😘🥰🙏🏻🙏🏻
total 1 replies
Retno Harningsih
up
Lala Kusumah
aya aya wae tuh cewek ya.... lanjuuuuuuuuuuutttt
Nur rochman
Alhamdulillah vang sandi dah resmi tungan dengan neng Rianti dan otw halal, selamat ya bang sandi.
Hiihii ditengah acara lamaran ada juga kejadian komedi nya makanya jadi cewek jangan sok kecentilan?? makan tuh pesonamu dapat duda kampung vang Icang ya maisyaroh /Facepalm//Facepalm//Facepalm/
Totoy Suhaya
seru
Aaron
Lanjut tor semangat terus dan sehat selalu di tunggu ups nya terima kasih 💖💖💖💖💖💖
Aaron
Cerita nya bagus terus lanjut tor semangat terus dan sehat selalu di tunggu ups nya terima kasih 💖💖💖💖💪💪💪😘
Lala Kusumah
semoga bahagia selalu ya klg Sinta dan Agam .... lanjuuuuuuuuuuutttt
Retno Harningsih
lanjut
Nur rochman
Senangnya keluarga besar papa Agam & mama sinta berlibur di desa bisa mandi di air terjun & memetik buah di kebun.
wah jadi pingin liburan ke Agrowisata /Grin//Grin/
nadi@ non@
novel ini tu sukses membuatku nangis😭😭
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!