" Dia tidak mencintaimu, dia mencintaiku. Dia tidak ingin menikahi mu, akulah satu-satunya wanita yang ingin dia cintai. Kami saling mencintai, tapi karena beberapa hal kami belum bisa mewujudkan mimpi kami, berhentilah untuk menolak percaya, kami sungguh saling mencintai hingga nafas kami berdua amat sesak saat kami tidak bisa bersama meski kami berada di ruang yang sama. " Begitulah barusan kalimat yang keluar dari bibir indah wanita cantik berusia tiga puluh tahun itu. Tatapan matanya nampak begitu sendu dan ya tega mengatakan apa yang baru saja dia katakan. Rasanya ingin marah Ana mendengarnya, tapi bisa apa dia karena nyatanya memang begitu.
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon dewi wahyuningsih, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
BAB 16
Jordan terdiam memandangi dinding ruang kerjanya yang separuh terbuat dari kaca tebal, dan menyuguhkan pemandangan yang ada di luar. Ini benar-benar di luar ekspektasi nya, karena ternyata tinggal bersama dengan Soraya dalam situasi ini malah tidak membuatnya nyaman. Awalnya Jordan pikir akan ada banyak kesempatan untuk mereka diam-diam bertemu, dan melepas rindu. Dengan tinggal di satu atap yang sama mampu membuatnya tak begitu merasakan rindu seperti biasanya. Nyatanya salah, dia justru merasa sangat tertekan. Dia sangat cemburu melihat bagaimana Soraya memperlakukan Kendra, menciumnya, menyiapkan makan, mengantar bekerja, juga melayani di atas tempat tidur.
Jordan menghela nafas, cinta yang rumit seperti ini juga bukan hal yang dia inginkan pada awalnya. Semua terjadi begitu saja, lama kelamaan semua itu tidak bisa terkontrol hingga dia sendiri sangat gelisah dengan apa yang dirasakannya setiap hari. Perasaan rindu ingin selalu bertemu, tidak rela jika harus membuatkan Soraya kembali ke rumah suaminya dan menjalani hari-hari dengan suaminya lagi. Sempat terlintas di benak Jordan, bagaimana kalau bayar pembunuh saja untuk menghabisi suaminya Soraya? Sungguh dia sempat memikirkan itu, tapi untung saja akal sehat masih bisa membuatnya menggeleng dengan cepat, dan segera menepis pemikiran gila itu.
Sekarang sudah ada cincin pernikahan yang melingkar di jari manisnya, entah kapan bisa dia lepaskan karena memang tidak mencintai Ana, atau apakah dia akan terus terikat dengan hubungan tidak masuk akal ini?
Jordan menoleh ke meja kerjanya saat dering ponsel miliknya terdengar. Dengan segera Jordan meraihnya, lalu menggeser tombol untuk menerima panggilan teleponnya.
" Ibu? "
Kau sedang sibuk?
Jordan menghela nafas, sebenarnya dia sangat sibuk, bahkan sibuk sekali hingga tidak tahu yang man aduk yang harus dia kerjakan.
" Sedikit, ada apa? "
Jordan, Ibu sudah mengubah nama pemilik apartemen menjadi nama Ana. Ibu ingin apartemen Ibu itu mnejadi hadiah pernikahan untuk kalian, nanti kalau sempat pergilah kesana dan ajak Ana untuk lihat-lihat dulu ya?
Jordan terdiam sebentar.
" Iya, Ibu. "
Setelah itu panggilan telepon berakhir. Jordan sudah tidak ingin melamun lagi, dia kembali bekerja karena pekerjaan akan semakin menumpuk nantinya. Entah ini perasaanya saja atau bukan, tali setelah menikah dengan Ana pekerjaan di kantornya berjalan lancar, anehnya sudah dua perusahaan besar yang mengajukan kerja sama dengan perusahaannya. Jujur saja Jordan senang, tapi dia jadi sangat sibuk dan tidak bisa menemui Soraya di jam kerja, bahkan jam istirahat saja dia hanya bisa ambil separuh untuk makan dan sebentar bernafas lega.
***
Ana dan Soraya kini tengah berada di ruang tengah, dan sedang menonton acara televisi bersama.
" Ana, bagaimana pernikahan mu dengan Jordan? Semua berjalan baik kan? " Pertanyaan yang tiba-tiba, apakah Soraya begitu penasaran? Sebenarnya Ana sudah bisa menebak jika Jordan belum memberitahu Soraya kalau dia sudah mengetahui semuanya, karena selama ini Soraya masih bersikap seperti biasanya dan itu tidak terlihat Seperti dipaksakan.
Ana tersenyum, dia tahu benar jawabannya ini akan menentukan suasana hati Soraya nantinya, jadi dia juga butuh berhati-hati dalam menyampaikan kalimatnya agar tak membuatnya rugi sendiri.
" Aku dan Jordan memang masih kaku, tapi setidaknya kami sudah sebisa mungkin mencoba untuk saling mengikis jarak. "
Soraya terdiam sebentar, dia ingin membantah jawaban dari mulut Ana dan menganggapnya sebuah kebohongan, tapi melihat ekspresi dan kalimat itu di ucapkan dengan intonasi yang cukup menjelaskan bahwa itu benar, Soraya tiba-tiba merasa berdenyut dadanya.
" Jordan itu orang yang bagaimana? "
Ana tersenyum terlebih dulu sebelum menjawab.
" Dia itu suka mengatakan hal yang tidak sesuai isi hatinya. "
" Misalnya? "
Ana tersenyum tipis melihat Soraya yang terlihat semakin penasaran.
" Dia bilang tidak mau, tapi tetap saja dia mau pada akhirnya. Dia itu juga sangat menggemaskan ketika sedang marah, bukannya memarahi malah mencium ku habis-habisan. "
Soraya terdiam, mencium habis-habisan? Iya dia ingat benar pernah melihat bibir Ana terluka seperti bekas gigitan. Awalnya dia sempat merasa curiga dan cemburu kalau yang melakukanya Adah Jordan. Tapi, Jordan sudah menceritakan segalanya kalau tidak pernah menyentuh Ana, bahkan melihat Ana katanya Jordan selalu merasa kesal. Rasanya masih ingin tetap percaya kepada Jordan, tapi ketika melihat cara Ana berbicara, dan juga nada suaranya yang tak terdengar bohong, Soraya jadi merasa terkhianati oleh Jordan.
" Ana, kau kan belum lama kenal Jordan, kenapa kau bisa menikah dengan begitu cepat? Nanti bagaiman kalau Jordan ternyata tidak bisa menjadi suami yang baik untukmu? "
Ana mencengkram bantal sofa yang berada di pangkuannya. Rasanya benar-benar mengganggu hatinya pertanyaan itu, tapi Ana tetap harus tenang, niatnya adalah membuat kacau perasaan Soraya, bukan malah mengacaukan perasaannya sendiri.
" Memang benar aku belum lama mengenal Jordan, tapi aku yakin kok Jordan akan menjadi suami yang baik. Seperti Ayah dan Ibu kan? Dulu kalian tidak lama dari bertemu dan langsung menikah kan? "
Soraya memaksakan senyumnya. Iya, tidak lama untuk Soraya dan Kendra bertemu, Soraya juga mantap menerima Kendra sebagai suaminya karena merasa yakin dengan Kendra, dia yakin benar pria itu akan mencintai dan menyayanginya sepenuh hati. Tapi, nyatanya malah dia sendiri yang gagal menjadi istri. Dia jatuh cinta dengan Jordan melakukan banyak hal yang bahkan tidak pernah di bayangkan olehnya. Jujur dia selalu merasa bersalah hingga saat ini, jadi ingin meminta cerai saja dia tidak sanggup mengatakannya. Belum lagi orang tuanya yang begitu menyayangi Kendra, dia jadi semakin sulit untuk lepas dari pria itu.
" Iya, aku harap begitu. " Ujar Soraya. Sungguh hatinya terasa perih karena pria yang dia cintai malah menikahi anak tirinya. Entah mengapa sekarang ini timbul rasa menyesal karena terus menunda ajakan Jordan yang ingin membantu perceraiannya, lalu menikah dengannya. Padahal Jordan dan dia sudah menyiapkan rumah, tabungan, bahkan juga perlengkapan lain untuk nanti mereka hidup bersama. Tapi kenapa Soraya merasa hari itu semakin jauh dari mereka?
" Ana, pria itu sulit di tebak, dia bersikap baik belum tentu dia tidak menyakiti dengan cara yang lain. Ibu mengatakan ini karena tidak ingin kau kecewa atau terluka, maaf jika kau tidak nyaman mendengarnya. "
Ana terdiam sebentar.
Maksud Ibu, apakah seperti Ibu yang begitu terlihat menyayangi Ayah, tapi menyakitinya dengan cara lain yang tidak pernah Ayah pikirkan? Ibu, tahukah betapa picik nya itu? Tahukah jika Ayah tahu suatu saat nanti dia akan sangat sedih? Sebenarnya kalau tidak mencintai Ayah, apakah sedikitpun Ibu tidak memikirkan perasannya?
" Itulah kenapa aku harus hati-hati, aku tidak ingin Jordan bersikap baik hanya demi menutupi belang jahatnya. " Ana tersenyum menatap Soraya, dan kata-kata itu, serta tatapan Ana benar-benar membuatnya merasa terintimidasi.
Bersambung.
..maaf Thor AQ tinggal dulu ya sebenarnya suka tp masih kurang greget