NovelToon NovelToon
Keluarga Untuk Anakku

Keluarga Untuk Anakku

Status: sedang berlangsung
Genre:Romantis / Single Mom / Hamil di luar nikah
Popularitas:563.8k
Nilai: 5
Nama Author: Nona Marwa

Menjadi penanggung jawab atas kesalahan yang tidak dia lakukan, itulah yang harus dilakukan oleh Arumi. Menanggung luka atas goresan yang tak pernah dia ciptakan. Terlebih lagi orang yang menyebabkan lukanya adalah lelaki yang dia cintai. Setiap pembelaan yang dia ucapkan hanya dianggap omong kosong. Kekuasaan membungkam semuanya.

Bintang, polisi tampan yang menangani kasus kematian adik kandungnya sendiri. hingga sebuah fakta dia dapatkan sehingga memaksanya untuk memilih antara cinta dan keluarga.

Pengorbanan, cinta, air mata, dan siksa akan menjadi satu dalam cerita ini. selamat membaca

ig : @nonamarwa_

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Nona Marwa, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

BAB 15

HAPPY READING

Sasmita menatap televisi yang kini menayangkan berita mengenai kematian anaknya. Berita yang sudah hilang sejak empat tahun lalu kini kembali ditayangkan karena keluarganya yang mengangkat kasus ini ke pengadilan.

Layar televisi melihatkan seorang polisi yang sedang memberi klarifikasi. Dan itu adalah Iskandar, atasan bintang dan sekaligus ayah dari angkasa. Sedangkan di belakan Iskandar terdapat seorang Wanita yang di kini dianggap sebagai terdakwa pembunuh kintani.

Sasmita menghela nafas pelan. Ini sudah dia bayangkan sebelumnya. Kedua mertuanya tidak akan tinggal diam sekarang ini. Terutama ayah mertuanya, hutama Nagara. Kintani adalah cucu kesayangan mereka, tentu dengan sekuat tenaga mereka akan mengadili arumi.

“mi,” panggil ali yang baru datang dari ruang kerjanya.

“hem,” jawab sasmita tanpa mengalihkan pandangannya dari televisi.

“ayah sudah menghubungi pengacara keluarga kita. Dan sekarang ayah sedang perjalanan menuju kemarin Bersama ibu,” ucap ali memberitahu sasmita.

Sasmita mengangguk. “mas,” panggil sasmita pelan dan menoleh pada ali.

“iya, mi,” jawab ali.

“boleh mami tanya sesuatu?” tanya sasmita meminta izin.

“tentu, mi. sejak kapan daddy larang mami bertanya,” jawab ali sedikit terkekeh mendengar pertanyaan istrinya.

“apa yang mami gak tahu, dad?” tanya sasmita menatap lekat mata ali.

Ali gelagapan. Lelaki itu menelan salivanya susah melihat tatapan sang istri. Bukan hal yang mudah membohongi sasmita.

“jangan bohong, dad,” ucap sasmita menggenggam lembut tangan ali.

Ali masih diam. Dia takut memberitahu sasmita karena tak ingin membuat istrinya itu kecewa dengan apa yang sudah dilakukan oleh bintang.

“arumi belum sepenuhnya diputuskan bersalah. Disini, kita sedang mempertaruhkan masa depan seorang gadis muda, dad. Dan yang mami dengar, bukti yang dimiliki oleh bintang belum sepenuhnya sepsifik. Apalagi saksinya adalah seorang gadis yang kini mengalami gangguan jiwa,” ucap sasmita mencoba meyakinkan suaminya.

Ali menghela nafas pelan. “jangan panggil dia gadis, mi,” ucap ali pelan.

“apa maksud daddy?” tanya sasmita tak paham.

Ali menatap sasmita sambil mengangguk.

Sasmita yang melihat itu menutup mulutnya tak percaya. “apa daddy serius?” tanya sasmita dengan mata berkaca-kaca.

Ali mengangguk. “bintang yang mengambil gelar gadisnya, mi. anak kita,” ucap ali memperjelas.

Dagu sasmita bergetar. “Ya Allah,” ucap sasmita kembali menatap layer televisi. Kini wajah arumi benar-benar diperlihatkan dengan jelas karena masker yang tadi dia gunakan sudah dilepas oleh polisi yang mengawalnya. Hanya sebentar, setelah itu masker arumi kembali dipasangkan.

“maafin mami, dad. Tapi mami berani bersumpah, mami gak pernah ajarin anak kita buat jadi pengecut,” ucap sasmita menangis menatap ali. se salahnya anak, seorang ibu akan tetap merasa bersalah karena dia adalah madrasah pertama untuk anaknya.

Ali menggeleng. “bukan salah mami. Mereka melakukan itu atas dasar cinta,” jawab ali menenagkan sasmita.

“tetap saja, dad. Wanita tidak akan memberik jika bukan lelaki yang pintar merayu,” ucap sasmita menatap sendu suaminya.

Ali memeluk sasmita. Mengusap lembut punggung Wanita itu memberi ketenagan. “mereka sama-sama salah, mi,” ucap ali tak membela salah satunya.

“mami pikir mami sudah berhasil mendidik anak laki-laki mami menjadi anak yang ertanggung jawab. Tapi mami salah, ternyata mami gagal, dad,” ucap sasmita mencurahkan isi hatinya.

“udah, mi. bukan salah mami. Bintang sudah besar, dia tahu apa yang salah dan yang benar.”

“tapi kenapa malah dia memilih jalan yang salah?” tanya sasmita tak percaya denga napa yang sudah dilakukan bintang.

Ali diam. Memang tidak ada jalan baginya untuk membela bintang. Entah apa yang terjadi setelah ini, ali berharap hubungan istri dan anaknya tetap baik-baik saja.

…..

Sedangkan di lain tempat, tepatnya di tempat cathering nek tyas, semua karyawan menatap tak percaya pada layar televisi yang menampilkan berita mengejutkan untuk mereka.

Ibu ida terduduk lemas di kursi palstik yang ada disana. Jadi ini yang menyebabkan rumah arumi kosong beberapa hari. Ternyata Wanita itu sedang tidak baik-baik saja. “Ya Allah arumi,” ucap bu ida menutup mulut agar tangisnya tak memenuhi ruangan itu.

“sepertinya tidak mungkin arumi melakukan itu,” ucap salah satu karyawan muda yang kini ikut berdiri di belakang bu ida sambil memegang Pundak Wanita paruh baya itu.

“bisa saja. Itu terjadi empat tahun lalu. Dan pembunuhannya terjadi empat tahun lalu. Kita gak ada yang tahu bagaimana arumi sebelum pindah ke desa ini,” jawab salah satu karyawan dengan wajah sengitnya.

“aku mengenal arumi. Dia bukan anak yang seperti itu,” jawab bu ida sedikit emosi menatap karyawan itu.

“heh! Dia bersembunyi dibalik wajah polos dan lugunya itu. Siapa yang tahu kalau dia sering keluar masuk penginapan des aini,” ucap karyawan itu dengan penuh penekanan menjelakkan arumi.

Karyawan perempuan yang tadi berdiri dibelakang bu ida menahan Pundak bu ida yang hendak melawan karyawan julid itu. “sudah, bu. Percuma menjelaskan pada orang yang hatinya tertutupi rasa iri.”

“tapi dia fitnah, Rani,” ucap bu ida pada karyawan yang Bernama rani itu.

“biarkan saja, bu. Yang penting kita tetap percaya pada arumi. Lagian pengadian juga belum memutuskan status arumi sekarang,” ucap rani menangkan bu ida.

Bu ida menarik nafasnya dan mengeluarkannya perlahan. Dia memilih untuk keluar dari tempat kerjanya. Berada disana akan membuatnya semakin emosi. “ibu percaya sama kamu, arumi.”

…..

Seseorang yang kini sedang menjadi perbincangan itu hanya bisa pasrah. Dia pasrah saat wajahnya diperlihatkan di depan publik. Melawanpun itu akan membahayakan dirinya. Mata arumi menatap satu persatu wartawan yang menyoroti wajahnya. Sungguh, tidak pernah arumi merasa hina seperti ini.

Orang-orang memang suka sekali menilai seseorang tanpa tahu kebenarannya. Sekarang, semua akan menganggapnya sebagai penjahat. Tidak akan ada tempat arumi untuk pulang nanti. Kembali ke desa? Pasti warga desa sudah tahu mengenai berita ini.

Arumi teringat akan bu ida. Sahabat kedua orang tuanya yang dia anggap sebagai ibu sendiri. Pasti Wanita itu sangat terluka mendengar berita ini. Arumi hanya bisa berdoa dalam hati semoga bu ida tidak percaya dengan ini semua. Maafkan arumi, bu ida.

Mata arumi kini bersitatap dengan bintang yang juga melihatnya di barisan wartwan paling belakang. Nampak lelaki yang menjadi polisi itu sedang menjaga keamanan. Tidak ada harapan dan binar Bahagia dalam pandangan arumi untuk bintang. Hanya ada sorot kecewa dan luka yang kini dia berikan pada bintang.

Bintang yang melihat itu mengalihkan pandangannya. Membalas tatapan arumi membuatnya tak tenang. Mata yang dulu dia sukai kini menjadi hal yang membuatnya tak nyaman.

Arumi menunduk. Dia menatap perutnya saat merasakan sedikit keram. Arumi hanya bisa memejamkan mata menahan sakitnya. Arumi melihat perutnya seolah melihat dan meminta maaf pada calon anaknya itu. Kedua tangan arumi tidak bisa mengusap perutnya karena di borgol.

Air mata arumi jatuh begitu saja. Dia sangat lemah mengingat kesakitan hari ini yang akan menjadi malapetaka untuk anaknya kelak. Maafkan bunda karena sudah gagal, nak. Maaf jika kamu harus ikut merasakan malu dan kejamnya dunia ini saat dunia saja belum menyambut kedatanganmu, nak. Maafkan bunda. Batin arumi penuh rasa bersalah pada calon anaknya.

Arumi hanya ingin kebahagiaan untuk anaknya. Tapi semua permainan takdir membuatnya terluka. Bunda janji, setelah semua ini selesai kita hanya akan hidup berdua, nak.

...****************...

1
Nani Haryati
author!! kau harus bertanggung jawab,dari awal baca sampai sekarang air mata ku terus mengalir,mataku bengkak loh ini
Oktavianto Rizky Darmawan
thor up yg banyak ya..😁😁
Tian ayashi
kamu sebenarnya knp sih thor, novel2 mu yg jadul cakep2 lo yg ini jg cakep knp nggantung
novitta. fitriani
bagus ceritanya, menceritakan wanita yang kuat
Ade Susma Dewi Dewi
Luar biasa
Mawarti
bagus
Mawarti
bagus,,menguras emosi , air mata,ingus ,,berhasil mengaduk hati pembaca salut💌👍
Mawarti
kenapa sedih terus torr😭
moonstar
kapan Up-ya jangan digantung 😭😭😭
Pu£!
akhirnya up juga. lanjut thor....
rafaizan rakhan
aduuh air mata ku gk bisa berhenti ini 😭😭😭
itin
ahhh manisnya
anakku setiap harinya juga gitu "dedek sayang mama"
"mama lebih sayang dedek"
itin
bintang harus super duper bekerja keras saatnya bertemu arumi nanti utk mengembalikan kepercayaan arumi. sakit banget bintang perbuatanmu sengaja memasukkan arumi ke penjara dan menghinanya.
yg sabar ya jihan. derita ibumu berat
itin
sekian purnama dan kau datang kembali ator say.....

cerita yang alurnya banyak menguras emosi dan sumpah serapah karna kelakuan dua pria. yang satu bintang nyaris tak berhati. kedua kakeknya yang emang ga punya hati. harus off lama? ahh semoga saja setelah ini kamu ator akan rajin Up
Wa bata Lia
lanjuuuut thor... up nya
Wardatus
duh Thor ini kok belum dilanjut 😭😭
Srianni Ritonga
thor....up nya mana?
Srianni Ritonga
wiihh... mau memaki kok ya rasanya gimana yaa...bintang bangsaaaaattt
Srianni Ritonga
tinggal ambil ijazah Arumi ...itu sdh bukti konkrit
Abel Simamora
ap ceritanya udah habis,sampai sekarang kenapa nggak lanjut lagi
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!