NovelToon NovelToon
Ketika Takdir Kembali Memilih

Ketika Takdir Kembali Memilih

Status: tamat
Genre:Romantis / Tamat / Nikahkontrak / Nikahmuda / Single Mom / Wanita Karir
Popularitas:7.7M
Nilai: 4.8
Nama Author: Rosee_

Novel Ketiga

Berdasarkan survei, sedia tisu sebelum membaca😌

--------
Mencintai, lalu melepaskan. Terkadang cinta itu menyakiti, namun membawa kebahagiaan lain di satu sisi. Takdir membawa Diandra Selena melalui semuanya. Merelakan, kemudian meninggalkan.

Namun, senyum menyakitkan selalu berusaha disembunyikan ketika gadis kecil yang menjadi kekuatannya bertahan bertanya," Mama ... apa papa mencintaiku?"

"Tentu saja, tapi papa sudah bahagia."

Diandra terpaksa membawa kedua anaknya demi kebahagiaan lainnya, memisahkan mereka dari sosok papa yang bahkan tidak mengetahui keberadaan mereka.

Ketika keegoisan dan ego ikut andil di dalamnya, melibatkan kedua makhluk kecil tak berdosa. Mampukah takdir memilih kembali dan menyatukan apa yang telah terpisah?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Rosee_, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Mama Dian

Brukk ....

Seorang wanita yang tergesa-gesa tidak sengaja menabrak Dian yang sedang berdiri memilih salah satu pakaian. Isi tas tangan wanita itu berserakan di sekitar Dian berdiri. Dian tak bergeming dari tempatnya, hanya menoleh melihat sang pelaku.

Melihat wanita itu berlutut karena terjatuh, Dian hendak membantunya berdiri, namun wanita itu dengan kasarnya menyentak tangan Dian. Ia meraih kasar tas dan barang-barang nya yang tercecer.

"Apa kau tidak punya mata?!" sarkasnya pada Dian setelah berdiri kembali, membuat orang-orang berkumpul seperti menonton pertunjukan.

Dian tidak menjawab, ia justru hanya diam menatap wanita itu lekat. Wanita itu kesal karena Dian masih mampu berdiri tegak dan menatapnya datar.

"Kau yang menabrakku," jawab Dian akhirnya, mengangkat sebelah alisnya.

"Kau!" Gertakan wanita itu sedikit tertahan saat menyadari situasi bukan hanya mereka disana. Ia memperhatikan penampilan Dian yang tidak biasa. Semua yang melekat padanya bukan barang-barang murah.

"Mama ..." Suara anak kecil mengisi keheningan disana. Dian beralih menatap anak laki-laki yang berlari ke arah wanita itu.

"Rico!" Wanita itu terkejut.

"Mama ... jangan tinggalkan Rico." Anak bernama Rico itu memegang erat baju ibunya. Wajahnya sembab dengan sisa air mata yang masih membekas disana.

"Apa yang kau katakan." Wanita itu menggeram tertahan. Ia terlihat panik dengan pandangan menebak semua orang.

"Apa dia meninggalkan putranya?"

"Kulihat dia berlari tergesa-gesa, mungkin hendak pergi secepatnya."

"Dia bahkan menabrak nona muda itu. Orang tua macam apa dia."

"Ikut aku!" Menarik anak itu segera menjauh dari kerumunan.

Dian tidak mengalihkan pandangannya dari mereka. Wajah anak itu membuatnya iba. Usianya mungkin lebih muda dari Emilio. Tapi, tampaknya sang ibu tak memperlakukannya dengan baik.

Dian tanpa sadar mengikuti hingga ke parkiran mall. Benar saja, Dian mendengar suara tangisan. Wanita itu membentak bahkan mendorong anak laki-laki itu hingga tersungkur.

"Sudah kubilang jangan mengikutiku! Kau tuli, hah?" bentaknya, tangisan anak itu semakin mengeras.

"Mama ... Rico takut," isaknya.

"Aku bukan mama mu! Jangan panggil aku mama," teriak wanita itu hendak pergi lagi.

"Mama ..." Rico mengejar dan memeluk kaki ibunya.

"Anak sialan. Pergi!" Menyentak kakinya, Rico kembali tersungkur.

Sakit, sakit sekali pemandangan yang dilihatnya. Dian mengepalkan tangannya marah. Ia benci wanita yang berstatus ibu namun berkelakuan seperti binatang. Ia semakin benci saat mengetahui siapa wanita itu.

Melly ... kau tidak berubah.

"Kalau begitu jangan mencarinya lagi!" Wanita bernama Melly itu kembali dibuat terkejut dengan kehadiran Dian.

"Jangan ikut campur!" Nampaknya Melly tak mengenali wanita di depannya ini.

"Jika kau tidak menginginkannya lagi, berikan dia padaku." Menunjuk Rico yang menggeleng.

Melly menatap Dian. Sebenarnya ia tak peduli dengan anak itu, tapi mengambil sedikit keuntungan tak masalah, bukan?

"Baik."

"Tidak, Mama. Rico ingin bersama Mama." Rico menolak. "Diam!" bentak Melly lagi.

"Kau tahu tidak ada yang gratis, kan?" Melly tersenyum licik. "Katakan saja," jawab Dian datar.

"Berikan aku sepuluh miliar, maka anak itu milikmu."

"Mama ..." Rico tidak menyangka ibunya akan menjualnya, apalagi melihat wajah datar Dian membuatnya takut.

"Hanya itu? Yakin tidak kurang?" Biarkan wanita ini menyesal suatu hari nanti karena lebih memilih uang daripada anaknya sendiri.

"Ya, hanya itu," katanya bersedekap. "Ok." Dian membuka tas, mengambil sebuah cek. Ia menulis nominal yang Melly sebutkan dan memberikannya pada wanita itu. Melly tersenyum puas.

"Sebelumnya, aku ingin kau menulis pernyataanmu disini. Setelah ini, Rico akan menjadi milikku. Kau tidak berhak mengganggunya lagi." Dian memberi selembar kertas dan bolpoin.

"Jangan khawatir, lagipula aku tak peduli." Merampas kertas itu. Melly mulai menulis kesepakatan mereka dan di akhiri tanda tangan di atas materai. Wanita itu telah lepas tanggung jawab terhadap Rico dan digantikan oleh Diandra.

Melly langsung pergi setelahnya. Melihat anak itu hendak mengejar ibunya lagi, Dian langsung bergerak cepat menahannya. Anak itu terkejut dan memberontak, namun Dian memeluknya, memberi kata-kata penenang. Rico terdiam sembari terus terisak, membuat hati Dian semakin terenyuh.

"Mama meninggalkan Rico," isaknya terus.

"Tidak apa-apa, ada Mama Dian disini," bisik Dian mengelus punggung Rico.

"Rico hanya punya mama," katanya lagi.

Apa yang terjadi? Bukankah Melly sudah menikah dengan Nico? Dian awalnya berpikir jika Rico merupakan anak dari wanita itu dan mantan suaminya. Tapi mengapa sekarang keadaan keduanya cukup memprihatinkan? Melly tidak lagi terlihat seperti kalangan atas, berbeda dengan dulu yang selalu tampil modis bak sosialita.

Rico dan Nico. Bukankah nama itu hampir sama? Apa yang terjadi selama beberapa tahun ini. Hal apa yang tidak ia ketahui? Mengapa Nico tidak bersama mereka?

"Rico, dengar." Dian mengelus wajah tampan itu. "Mulai sekarang mama Rico adalah Mama Dian, bukan mama Melly."

...ΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩ...

1
Dewa Rana
kalau menikah di altar artinya mereka Kristen Thor. menurut Kristen kan dilarang bercerai apalagi poligami...
Dewa Rana
emi mau kemana, kok gak diterangkan Thor
Ninik Rochaini
perpisahan/perceraian memang meninggalkan hati yg menyesakkan terutama utk anak2 merasa tdk diinginkan /Cry//Cry/...ini yg kualami
nurul
Aku nggak sanggup 😭😭😭
Rafinsa
Luar biasa
Wiliam Zero
Novelnya bagus 👍
Indira Ira
Luar biasa
Nurulhusnaazzahra
guys sembuh dari trauma itu g cukup hanya 1 bulan aja apalagi orang yang setiap punya masalah Pendem sendirian, tekanan dari sana sini , masalah keluarga, masalah dengan yang sudah kita anggap sebagai obat ternyata juga memberikan trauma buat kita itu bener bener berat guys buat keluar dari trauma karena aku pernah mengalami sendiri aku trauma 1 tahun sampai harus cuti kuliah 2 semester, harus sampai rela potong rambut pendek, sampai aku di suruh ke psikiater sama tetangga dan keluarga karena selama cuti itu aku diam aja dirumah suka lepas kendali emosi ke adek ku bener bener susah guys so buat kalian jangan pernah menganggap sesuatu yang sepele☺️✋
ig: arosee23: selamat udh melewati pase itu ya kak❤❤
total 1 replies
Maher
lah bukannya Nico pernah cari tau kalau Dian udah melahirkan bayi kembar ya
ika yanti naibaho
Luar biasa
✮⃝t͜͡uʟɪp❀♕︎٭ཽ࿐
cinta tak harus memiliki 😔
Rita Nurleni
Luar biasa
Rita Nurleni
Kecewa
@Al🌈🌈
/Good/
Yuni Martopo
Luar biasa
Aku Mira
kerennnnn👍👍👍👍👍
luthfie_18
huhuhuh
Zuriati Izur
Luar biasa
Sri Widjiastuti
Johan bisa tahu sikon Diandra, kenapa Nico tidak??
Cicih Sophiana
ayo Nico jgn dendaman dgn orang tua... kamu ada di dunia krn ibu yg melahirkan
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!