NovelToon NovelToon
Suami CEOku Ternyata Mafia Kejam

Suami CEOku Ternyata Mafia Kejam

Status: sedang berlangsung
Genre:Cintapertama / Nikahmuda / Mafia / CEO / Cinta Paksa / Roman-Angst Mafia
Popularitas:14k
Nilai: 5
Nama Author: Surga Dunia

Queena remaja berusia 18 tahun yang masih duduk di bangku SMA, Ia di buang oleh keluarga nya karna dianggap membawa sial setelah kematian kedua orang tuanya....Namun tiba tiba setelah 11 tahun di telantarkan, tiba tiba keluarga nya memaksa dia menikah karna alasan wasiat dari alm.Orang tua nya....

Vincent pria dewasa berusia 26 tahun, yang memiliki trauma pada kegelapan, tapi dia juga tak bisa tidur nyenyak dengan lampu terang. dia hanya bisa mengandalkan obat tidur setiap hari

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Surga Dunia, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

BAB 1

*BRUKKKKKKK

"Aduh om, kalo jalan liat liat dong. Sakit tau" ucap seorang gadis yang mengenakan seragam sekolah lengkap dengan tas gendong nya.

"Sepertinya kamu lah yang harus berhati hati" jawab pria bertubuh tinggi dan kekar itu.

"Ih, dasar om om Gak mau kalah"

Pria itu hanya menatap gadis itu dengan ekspresi datar nya. Yang membuat gadis itu semakin kesal melihat nya.

"Dasar om om!" Teriak gadis berambut panjang itu, Saat pria itu akan menjawab tiba tiba ada wanita lain di belakang nya yang memanggil manggil gadis kecil di hadapan nya itu.

"Quenna, cepatlah! Kakak tunggu di dalam mobil" teriak wanita yang ada di belakang Vincent.

"Awas ya om! Kalau kita ketemu lagi, akan ku beri pelajaran" ucap queena dengan angkuh, ia langsung melangkah kan kaki melewati Vincent.

"Cihhhh, menyebalkan" gumam Vincent, lalu ia masuk ke dalam gerbang sekolah.

"Siapa orang yang tadi kamu ajak bicara?" Tanya flora, kakak dari quenna.

"Tadi saat kakak sedang memanggil aku, sebenarnya aku sedang berdebat dengan pria itu. Aku sangat kesal, dia menabrak Ku!" Keluh queena pada sang kakak.

"Dia yang menabrak mu, atau kau yang menabrak nya?" Tanya flora yang tahu sifat adik nya itu.

Queena merapat kan bibir nya, ia tahu tak akan bisa membohongi kakak nya. Queena sadar dia lah yang bersalah saat menabrak pria itu, tapi queena sangat malu untuk meminta maaf pada nya, dan itu lah sifat queena.

Wajah nya memang sangat imut, namun dia sangat menyebalkan, jahil, dan sering kali membantah kakak nya.

"Apa kakak mau balik lagi ke kantor?" Tanya queena dengan lirih, sebenarnya queena ingin sekali menghabiskan waktu bersama kakak nya itu. Namun ia juga tahu, kakak nya banting tulang untuk menghidupi nya.

"Iya sayang, kakak janji, nanti setelah kakak mendapatkan proyek ini. Kita akan pergi berlibur, gimana?" Bujuk flora yang melihat wajah muram adik kesayangan nya itu.

"Iya kak, Maaf ya kak aku hanya menyusahkan kakak saja. Jika saja aku tidak ada, pasti kakak tidak akan susah susah bekerja keras seperti ini" ucap queena seraya menghapus air mata nya. Ia sangat merasa bersalah, karna untuk menghidupi nya, kakak nya bahkan tak memiliki kekasih, ia juga tak bisa menikmati hidup.

Flora langsung menepikan mobil nya, ia mencondongkan diri nya dan mulai menghapus air mata adik kesayangannya nya itu.

"Kakak nggak suka kalo kamu berbicara seperti itu. Kakak sayang banget sama kamu dek, kakak ikhlas ngejalani ini semua. Kalo kakak bisa milih, kakak bakal tetep milih ngerawat sambil banting tulang dari pada harus memiliki suami dan hidup enak" ucap flora mengutarakan rasa sayang nya.

"kakak" queena langsung memeluk sang kakak. Rasa sayang nya begitu besar, walau pun mereka tidak sedarah. Namun flora sangat menyayangi queena.

Flash Back On

"Tolonggg........." Suara flora hampir habis, gadis berusia 12 tahun itu terdampar di pinggir pantai.

"Astaga! Dia kenapa, aku harus bagaimana?" Kata queena yang saat itu masih berusia 7 tahun, ia menghampiri flora yang terdampar di pantai yang sepi tak ada pengunjung.

"T....tolong......aku, s.....sesak" ucap flora dengan susah payah ia mengeluarkan suara nya, harapan nya untuk hidup kini mulai muncul saat melihat queena berdiri di hadapan nya.

Queena yang saat itu masih berusia 7 tahun pun langsung berlari meninggalkan flora.

Flora kembali putus asa saat melihat queena meninggal kan nya, flora kini hanya bisa pasrah karna tubuh nya sangat lemah.

Queena kembali dengan membawa 2 orang nelayan, ternyata queena mencari bantuan untuk menolong flora.

Salah satu nelayan itu langsung menggendong flora dan membawa nya ke rumah sakit terdekat. Sedangkan nelayan lain nya melapor ke kepolisian, Queena pun ikut ke rumah sakit untuk menjadi saksi saat polisi tiba Disana.

Flora kini sudah mulai tak sadarkan diri, dokter pun mulai berusaha menyelamatkan nya, benturan keras di kepala nya sangat parah sehingga para dokter sedikit kesulitan untuk menyelamat kan flora.

Dilain sisi, queena berdoa agar flora terselamatkannya. Ia berharap gadis yang di tolong nya bisa selamat agar dia mendapat kan teman. Setelah kematian orang tua nya, queena tak memiliki teman. Bahkan ia di asingkan oleh keluarga nya sendiri karna dianggap membawa sial.

Namun queena selalu menutupi luka nya, ia selalu terlihat ceria. Ia juga berusaha kuat untuk dirinya sendiri.

Tak berapa lama kemudian, kini pintu ruang operasi pun terbuka. Dokter yang menangani flora pun keluar dari sana.

Queena langsung berdiri dan menatap dokter itu, queena tak tahu apa yang sekarang terjadi. Ia masih terpaku melihat wajah dokter yang menangani flora.

"Tenang dek, kakak mu baik baik saja" kata dokter yang mengira bahwa queena adalah adik flora.

Queena lega mendengar itu, ia memeluk dokter dan mengucapkan terimakasih. Tak lama kemudian, flora di pindahkan ke ruangan.

Beberapa hari berlalu, queena masih setia menunggu flora sadar. Selain itu, polisi juga menjaga di depan pintu.

"Apa kamu tidak lelah selalu menunggu anak itu siuman?" Tanya salah satu polisi pada queena. Mereka mengetahui bahwasanya queena dan flora bukan kakak beradik saat mereka mengintrogasi queena.

Setelah polisi mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi pada flora, ternyata flora mengalami kecelakaan mobil bersama ayah dan ibu nya. Dia satu satunya yang selamat, sedangkan ayah dan ibu nya tewas dalam kecelakaan itu.

Setelah flora siuman dan keadaan nya mulai pulih, kini flora di pulangkan kepada keluarga nya, namun sayang. Keluarga nya tak menerima flora. Polisi pun menitipkan flora dan queena ke panti asuhan.

Queena bercerita pada flora, Saat itu ayah dan ibu queena sedang merayakan ulang tahun queena yang ke 7 tahun, namun tiba tiba ada ledakan dari dapur, api itu cepat menyebar. Dengan susah payah ayah queena berlari seraya menggendong queena keluar dari rumah.

"Sayang, tunggu ayah disini. Ayah akan membawa ibu keluar" ucap ayah queena seraya menurunkan queena.

Queena hanya bisa menangis, ia tetap menunggu ayah nya keluar dari kobaran api. Warga yang melihat itu, langsung membantu memadamkan api. Tak lupa juga salah satu warga langsung menelfon pemadam kebakaran agar segera menyelamatkan orang tua queena.

Namun sayang seribu sayang, pemadam kebakaran itu menemukan jenazah ayah dan ibu queena yang sudah hangus.

Queena menangis, ia tak bisa membayangkan bagaimana hidup nya jika tanpa kedua orang tua nya itu.

Beberapa hari setelah kejadian itu, queena di asingkan dan di kirim ke gubug di pinggir pantai, ia bahkan tak di beri uang sepeser pun. Queena bertahan hidup hanya mengandalkan makanan yang di beri warga sekitar pantai itu.

Beberapa bulan kemudia, dia pun menemukan flora yang terdampar di pantai.

Flash Back Off

1
Surga Dunia
ditunggu ya kak, jangan lupa kasih bintang🥰 terimakasih 🫶
Weldien Juntak Sasada Part II
mana kelanjutan up nya thorr???
Lianty Itha Olivia
ceritanya semakin kesini semakin seru
Lianty Itha Olivia
ceritamu bagus thor
Lianty Itha Olivia: harus itu 👍👍👍
Surga Dunia: terimakasih kak🥰 makin semangat deh
total 2 replies
+62💍
aaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa 🦖🦖🦖 mereka tu twit!
Linda Sary
Cerita nya menarik dan buat penasaran gimana selanjutnya.
afifah aefa
kak .. gambarnya xdpt dilihat ..😝
afifah aefa: huhuhu cemburu nya../Sob//Sob/
4U2C: bisa dilihat aku sudah lihat gambar nya🤣🤣🤣🤣🤣
total 4 replies
Galih Galvin
mf Thor baru hadir, lanjutan Thor semangat terus Thor 💪💪💪
+62💍
tidak akan terjadi!
afifah aefa
Terus semangat kak 💪🏻
afifah aefa
Bagus 👍🏻
afifah aefa: sama² sudah jgn nangis,nt cantiknya hilang 😉
Surga Dunia: Terimakasih kak bintang nya😭🫶
total 2 replies
afifah aefa
Terus semangat kak...💪🏻💪🏻
afifah aefa
Terus semangat kak,
aku tungguuuu
+62💍
bagus kaka!
Surga Dunia: terimakasih kak, jangan lupa kasih bintang ya hehe🥰🫶
total 1 replies
afifah aefa
semangat kak...
lanjut...
Surga Dunia: makasih kak🥰
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!