Novel ini adalah lanjutan dari Novel Pendekar kaisar Naga Sejati 2.
Cang Lin bersama 4 bawahan nya Lao Xing,Hong Li ,Hu Ge dan Guang Lu beserta tunangannya Xiao Ling akan menjalani petualangan ke dunia atas dan menemukan berbagai tantangan baru di dalam hidup mereka .
Bagaimana kelanjutan cerita nya di seri ke 3 ini akan lebih seru dan lebih menarik lagi.
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon agus setiawanli, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
34.Kekuatan pohon bintang 7 warna
Tingkat ke 4 surgawi Hu Ge tidak cukup kuat untuk menahan kekuatan ledakan tingkat ke 6 puncak surgawi .
Ledakan kekuatan besar itu telah menghancurkan tubuh Hu Ge hingga hancur berkeping keping .
Semua akar pohon yang keluar dari badan Hu Ge membelit tubuh Ketua sekte naga hijau jiu Long dan juga energi bayangan hitam yang menyerap kekuatan energi dalam juga ikut hancur semua semua tanpa sisa.
Guangu melihat dari tempat yang cukup jauh sangat terkesima dan kaget melihat seluruh tubuh HU Ge hancur berantakan oleh kekuatan musuh yang sangat kuat.
" Ini Tidak mungkin ..!!!! kakak ke 3 hancur seperti ini ..!!!
Seru Guang Lu dengan seluruh badan gemetar sangat marah sekali melihat kehancuran tubuh Hu Ge yang tidak utuh lagi tercerai berai oleh kekuatan ledakan .
Di saat yang sama terlihat ketua sekte Naga Hijau Jiu Long masih berdiri dengan napas memburu, tubuh nya terlihat sangat kelelahan dan samgat lemah karena energi dalam dan energi jiwa nya benar benar terkuras habis untuk membuat kekuatan ledakan dengan kekuatan terakhir nya .
" Sangat di sayangkan ,setelah aku menggunakan kekuatan terakhir ku,aku hanya mampu menarik satu orang pergi ke neraka bersama ku ,ini benar benar sangat tidak bagus,kau seharus nya juga ikut mati hancur berkeping keping bersama teman iblis mu itu ."
Dengan keadaan yang sangat kelelahan ,wajah pucat pasi ,serta kehabisan tenaga terpancar senyum sinis gembira dari wajah ketua sekte Naga Hijau Jiu Long.
Guang Lu benar benar sangat marah dan dendam atas kehancuran tubuh Hu Ge .
Niat membunuh nya sudah naik ke atas kepala nya untuk segera pergi membunuh ketua Naga hijau Jiu Long yang sudah habis kekuatan bertarung nya .
Baru Saja Guang Lu mau bergerak tiba tiba mata Putih dewa nya menangkap sesuatu di bawah tanah yang sangat aneh Tepat di bawah kaki Ketua sekte Naga Hijau Jiu Long.
" Siapa yang kau maksud telah mati hancur berkeping keping !"
Tiba tiba muncul dari bawah tanah akar pohon hitam seperti tentakel berdiameter sebesar setengah meter menangkap tubuh Ketua Naga hijau Jiu Long dan membelit nya melingkar seperti belitan ular besar .
" Akh.....
Teriak kesakitan ketua sekte Naga Hijau Jiu Long di sertai memuntahkan darah segar dari mulut nya .
Karena telah kehabisan energi dalam dan juga telah terluka parah dia sama sekali tidak memiliki kekuatan untuk melawan kekuatan belitan akar pohon besar berwarna hitam.
Tepat di depan mata Ketua Naga hijau Jiu Long tumbuh tanaman berwarna hitam, awal nya kecil dan kemudian demgan cepat membesar dan meninggi dengan daun 7 warna .
Setelah mencapai ke tinggian orang dewasa tiba tiba tanaman itu berubah menjadi seorang pria yang sangat mereka kenal karena orang itu adalah Hu Ge.
Mata Guang Lu terbuka lebar bahkan juga sangat terkesima dan kaget melihat perubahan wujud Hu Ge yang sangat tidak wajar .
"Kakak ke 3 bukan hanya tidak mati oleh kekuatan ledakan yang meledakan seluruh tubuh nya menjadi hancur, kekuatan nya bahkan naik ke tingkat ke 4 puncak surgawi ,apa yang di katakan tuan muda adalah benar ,mereka semua adalah orang orang menakutkan dengan bakat dan kejeniusan mengerikan. "
Kata Dalam hati Guang Lu sampai terdiam melihat perubahan tanaman menjadi tubuh Hu Ge semakin bertambah kuat.
" Pohon Bintang 7 warna ...!!!
Ini tidak mungkin! kau telah menyerap kekuatan esensi kehidupan pohon bintang 7 warna menyatu dengan kekuatan jiwa mu ,bagaimana bisa kau memiliki 2 kekuatan elemen jiwa di dalam jiwa mu ...!!!
Seru Ketua Naga hijau Jiu long dengan mata terbuka lebar tidak percaya.
Karena pada umum nya seseorang hanya memiliki satu kekuatan elemen jiwa jika memiliki dua maka orang itu adalah jenius besar yang sangat luar biasa.
Pohon Bintang 7 warna adalah salah satu harta terkuat milik sekte Bintang 7 setelah pusaka artifak pagoda bintang 7 tingkat 7 warna yang telah di ambil Cang Lin.
Pohon Bintang 7 warna memiliki kekuatan pemulihan kehidupan yang sangat kuat.
Seberat apa pun luka yang di dapatkan ,
tubuh fisik dapat di pulihkan dengan seketika ,selama jiwa kehidupan dan tubuh fisik masih ada walau itu sedikit saja maka bisa di pulih kan ke sediakala.
Itu Sebabnya Walau tubuh Hu Ge telah hancur, kekuatan pohon Bintang 7 warna di dalam tubuh Hu Ge tiba tiba aktif dan memulihkan tubuh Hu Ge yang telah hancur dan kembali seperti semula.
Pohon Bintang 7 warna adalah pohon pusaka pemulih yang sangat luar biasa,setiap orang murid sekte Bintang yang terluka sangat parah saat belajar teknik energi titik pusat Bintang akan di bawa ke pohon bintang 7 warna untuk memulihkan diri kembali .
Hu Ge melihat ke arah Guang Lu dengan teriakan keras .
" Adik ke 4 ! ,apa yang kau tunggu ,cepat pergi bantu adik ke 5 ,orang ini sudah pasti akan mati di sini!"
Seru Hu Ge dengan suara yang keras kepada Guang Lu yang masih berdiri melihat apa yang baru saja terjadi.
" Baik !"
Jawab Guang Lu langsung bergerak ke arah pertarungan Xiao Ling dengan Ketua serigala perak Ta Hai.
Setelah melihat Guang Lu pergi terlihat sedikit lega Hu Ge.
Karena dia tahu Guang Lu itu sangat kuat dengan mata dewa Putih nya .
Dengan sangat tenang Hu Ge melihat ke arah ketua Naga hijau Jiu Long yang terbelit sangat kuat oleh akar pohon dewa .
" Kau Salah jika menduga aku memiliki dua kekuatan elemen jiwa ,aku memiliki 4 kekuatan energi elemen jiwa ,tetapi sangat di sayang kan ,Aku tidak suka menunjukkan kekuatan elemen jiwa ku kepada orang yang akan segera mati ."
Setelah berkata Hu Ge menempelkan tapak tangan kanan ke atas kepala ketua Naga hijau Jiu Long.
" Kau pembohong busuk,tidak mungkin kau memiliki 4 kekuatan jiwa ,itu tidak mungkin !"
Walau kematian sudah di depan mata Ketua Naga hijau Jiu Long tidak percaya sama sekali dengan apa yang di katakan Hu Ge.
" Aku tidak perlu tahu,
kau percaya atau tidak ,yang perlu kau tahu kau akan segera pergi ke neraka ."
Bahkan permintaan terakhir dari ketua sekte Naga Hijau Jiu Long sebelum mati pun di tolak Hu Ge dengan suara yang tenang .
Energi iblis hitam muncul dari telapak tangan Hu Ge yang kemudian langsung menyerap kekuatan energi jiwa dan tubuh Ketua Naga hijau Jiu Long hingga terserap hilang masuk ke dalam tubuh Hu Ge.
Bammmm......
Setelah menyerap kekuatan energi esensi kekuatan kehidupan ketua Naga hijau Jiu Long yang berada di tingkat ke 6 puncak surgawi.
Kekuatan energi dalam Hu Ge langsung menerobos ke tingkat ke 5 surgawi .
######