NovelToon NovelToon
The Perfect Woman

The Perfect Woman

Status: sedang berlangsung
Genre:Fantasi / Spiritual / Sistem / Mengubah Takdir / Perperangan / Fantasi Wanita
Popularitas:9.6k
Nilai: 5
Nama Author: Azyhra Angkasa

Zheyara : "Aku berjanji akan membebaskan kalian dari lingkaran kematian ini, meskipun sedikit mustahil bagi diriku sendiri".

Misteri, ya dunia ini adalah misteri dan teka-teki dan orang yang paling banyak mengetahui semua misteri itu adalah perwujudan sosok misteri itu sendiri.

misterius, cover yang sangat menarik dari diri seseorang. Dalam diamnya, terdapat banyak rahasia yang dipendam, dalam sunyi banyak hal yang terusik, dan dalam sepi banyak sesuatu yang menari sehingga menciptakan suatu misteri.

"Aku tak akan membunuh kalian semua tetapi bukan berarti aku melupakan dendamku. Hanya saja aku merubah arah panah dendam itu menjadi 2 sisi yang sangat tajam sekaligus menyenangkan bagiku. Satu sisi membuatku menjadi kuat dan Istimewa, dan satu sisi lainnya membuat orang yang membenciku lebih terluka berkali" lipat untuk sekedar melihatnya daripada terluka karna pembalasan sebuah dendam".

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Azyhra Angkasa, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Apa Yang Terjadi?

Zheya menemui ibunya sedang duduk di taman belakang istana. Zheya menghampiri Xialie dan mengusap pundaknya.

"Ibu... Sebenarnya apa yang terjadi? Mengapa kau membiarkan ayah menikah lagi dengan seorang selir? Pernikahan itu pasti melukai hatimu kan?"

Xialie hanya diam dan menatap kosong ke depan. Zheya menangkup wajah ibunya. "Tatap mataku dan jawablah pertanyaanku ibu!" Aku yakin ada sesuatu yang tidak beres, ceritakan padaku, Ibu.

"Sepertinya kau tidak perlu tahu, semuanya memang sudah ditakdirkan seperti ini," jawab Xialie putus asa.

"Tidak ada takdir yang sepenuhnya tidak dapat dirubah, jika kau ingin menyingkirkan selir itu ... aku mampu."

"Tetapi semua tergantung pada kaisar itu, jika dia terus-terusan bertindak bodoh lebih baik kita yang pergi meninggalkannya."

"Jangan seperti itu Nak, dia itu ayahmu."

Zheya hanya tersenyum kecut mendengarnya. "Baiklah jika ibu tak mau memberitahuku, aku hancurkan saja perta pernikahan itu," ucap Zheya tersenyum.

Xialie menahannya, "Jangan, Putriku."

Zheya juga tidak ingin berbuat terlalu gegabah seperti itu, dia hanya menggertak ibunya agar memberitahunya tentang apa yang terjadi.

Sebenarnya Zheya bisa saja mencari tahu informasi tentang bagaimana ayahnya yang terkenal anti poligami bisa menikahi selir, tetapi saat ini ia hanya ingin mendengar penjelasan dari ibunya.

"Kau ini seorang putri mahkota, berbuat hal seperti itu hanya akan sia-sia, dan justru malah menghancurkan citramu."

"Selir itu adalah pemberian kesatria Kein yang merupakan seorang bangsawan, salah satu kenalan ayahmu yang berada di wilayah kekaisaran Dhayu. Dan selir itu merupakan anak angkat kesatria Kein."

"Kesatria Kein menitipkan Dhu anak angkatnya pada ayahmu, karna umur Dhu yang sudah tak muda lagi tetapi belum juga menikah."

"Kesatria Kein juga bilang bahwa saat ini ia sedang sibuk bertugas dan ia hanya mempercayai ayahmu untuk menikahi Dhu, dikarenakan umur Dhu yang tidak terlalu jauh dari ayahmu."

"Seenaknya saja kesatria itu menjodohkan seseorang, tidakkah ia berfikir bahwa kaisar pilihannya itu sudah memiliki anak dan istri," ucap Zheya kesal.

"Justru itu malah menjadi topik penting bagi kesatria Kein untuk merayu ayahmu agar memperbanyak keturunan dan pewaris tahta selainmu," Xialie menimpali.

"Benar-benar menyebalkan, seenaknya saja mau menjadikan anak selir sebagai pewaris tahta, memangnya dia siapa. Hanya seorang bangsawan yang pandai memanipulasi seseorang."

"Kesatria Kein juga menjanjikan keamanan bagi keluarga kita jika ayahmu mau dijodohkan dengan Dhu. Perguruan yang dimiliki oleh kesatria Kein akan menjamin keamanan kita dari para peneror."

"Basi," ucap Zheya memalingkan wajahnya.

"Lalu ibu tidak menolaknya?" tanya Zheya.

"Mau bagaimana lagi, itu adalah keinginan ayahmu yang sudah terpengaruh oleh kesatria Kein dan menganggap setelah itu keluarga kita akan aman dari berbagai teror."

"Aku yakin selir itu bukan selir baik-baik Ibu, tetaplah waspada padanya."

Setelah terjadinya pernikahan itu, kaisar Rembaya menjadi semakin sibuk dan tak bisa membagi waktunya untuk permaisuri Xialie.

Selir itu selalu saja menghabiskan waktu luang kaisar untuk bersamanya dan tak membiarkan kaisar memiliki waktu sedikit pun untuk Xialie dan juga Zheya.

Zheya semakin geram, karena hal itu ibunya menjadi sangat terpuruk dan menganggap bahwa kaisar telah berpaling darinya.

Zheya sendiri juga merasa begitu, tak hanya kaisar Rembaya yang sifatnya berubah menjadi dingin, tetapi pengelolaan kekaisaran merak putih juga menjadi berantakan.

Kaisar menjadi jarang menjalin kerjasama dengan wilayah dan juga kekaisaran lain di luar wilayah kekaisaran merak putih.

Dan itu semua terjadi karena kaisar selalu menuruti permintaan konyol selir itu yang selalu ingin kaisar terus bersamanya.

"Apakah selir itu benar-benar ingin menghancurkan kekaisaran ini? Apa dia ada hubungannya dengan para peneror dan pengacau itu? Aku harus menyelidikinya!"

Memang benar, selama selir itu berada di istana, para peneror itu tidak pernah datang lagi untuk mengacaukan istana.

"Apakah semua ini hanya akal-akalan kesatria menyebalkan itu?" gumam Zheya bertanya dalam hati.

Semakin hari, Xialie semakin terpuruk. Ia merasa kaisar sudah tak menyayanginya dan juga membuangnya. Sudah seminggu setelah pernikahannya, kaisar tak juga kunjung menemuinya.

Xialie menjadi sangat berantakan, rambutnya pun kini menjadi tidak terurus, makan juga tak tentu. Zheya sering datang untuk melihat keadaannya, tetapi tak jarang Xialie menolak untuk ditemui.

Akhirnya Zheya pun memaksa Xialie menerima pelayan pribadi untuk mengurusnya. Selama ini Xialie tak pernah mau mempunyai pelayan pribadi, ia menganggapnya sebagai perusak privasi karena terus di sisinya setiap saat.

Keesokan harinya

Zheya sedang meminum teh di kamar sambil menikmati pemandangan matahari pagi lewat jendela kamarnya yang transparan.

Tiba-tiba ada seorang pelayan masuk ke kamarnya dengan tergesa-gesa tanpa mengetuk pintu terlebih dahulu.

"Permisi Tuan Putri, mohon maaf hamba datang dengan lancang. Hamba ingin melaporkan sesuatu," ucap pelayan itu menunduk dan memberikan hormat.

"Apa yang ingin kau laporkan," tanya Zheya sambil menyeruput tehnya.

"Permaisuri, Tuan Putri. Ada sesuatu yang tak biasa terjadi pada permaisuri."

"Apa yang terjadi pada ibuku?! Cepat katakan!" tanya Zheya yang langsung bangkit dari duduknya.

"Permaisuri seperti kehilangan setengah kesadarannya. Dan kini, permaisuri menggila dan melempar semua barang yang ada di kamarnya," jawab pelayan itu.

Zheya yang mendengar hal itu pun terkejut terapi berusaha untuk tetap tenang. "Apa yang terjadi padanya sebelum ia melakukan hal itu, apakah kau mengetahuinya?!" desak Zheya yang sedikit mencurigai pelayan itu.

"Hamba mohon maaf, Tuan Putri. Hamba tidak mengetahuinya," ucap pelayan itu.

"Kita ke sana sekarang!" perintah Zheya.

1
YuniSetyowati 1999
Daku masih fokus ikuti alurnya.
Semangat Thor 💪
YuniSetyowati 1999
Salam kenal Thor.Permisi mau numpang nongkrong di dunia halumu.Penasaran ama isi cerita dunia halu milikmu.
Cha Sumuk
msh blm paham dgn cerita nya
Murni Dewita
mantap thor
smngt
Murni Dewita
mnrik
smngt thor
Murni Dewita
mampir
HIAT
ceritanya bagus....
Filanina
kenapa kadang zheya, kadang zheyara? orang yang sama kan?
Elang Merah: makasih udah mampir dan komen🙏 Sama ko, cuma kalo teksnya udh panjang jadi Zheya, nama panggilannya aja.
total 1 replies
Elzi Lamoz
latarnya keren banget
Pena Kusam
kenapa pakai tanda ( *) di setiap ucapan atau dialognya?
Pena Kusam
dibelakang kata persisnya apa tidak ada tanda titik ( .)
Elang Merah: thx, kurang koma.
total 1 replies
Ogeg iraeinn
cewek petakilan gini yak?🤣
naik ke atas pohon.
Ogeg iraeinn
jendral lucknut, keponakan sendiri mo diracun.🤬
Pena Kusam
hmmm, jadi sasarannya ini si Zheya sebenarnya?🤔
Elzi Lamoz
ngeselin juga ni orang.
Frederick
Aduh, cliffhanger-nya bikin saya gak tahan nunggu, ayo lanjutkan thor!
Pena Fantasy: Hai, kamu!!.
Aku ada rekomendasi Novel baru nih buat kamu yang suka baca Novel Bergenre Fantasi, apalagi kalau suka tentang petualangan atau balas dendam. :)
Walaupun masih puluhan bab, tapi mungkin cerita ini bisa memenuhi selera kamu sebagai pembaca novel :)
total 1 replies
Hiro Takachiho
keren banget thor, aku suka karakter tokohnya!
Pena Fantasy: Hai, kamu!!.
Aku ada rekomendasi Novel baru nih buat kamu yang suka baca Novel Bergenre Fantasi, apalagi kalau suka tentang petualangan atau balas dendam. :)
Walaupun masih puluhan bab, tapi mungkin cerita ini bisa memenuhi selera kamu sebagai pembaca novel :)
total 1 replies
Dzakwan Dzakwan
Gokil abis!
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!