NovelToon NovelToon
Muara Cinta

Muara Cinta

Status: sedang berlangsung
Genre:cintapertama / Selingkuh
Popularitas:25.6k
Nilai: 5
Nama Author: Muhammad Yunus

Rela berkorban demi pujaan hati, Andara meninggalkan keluarganya dan menikah dengan pria pilihannya.

Delapan tahun berlalu, Andara merasa sikap suaminya mulai berubah.
Cinta yang biasa selalu terpancar dari binar mata Andri mulai redup.

Perhatian lelaki itu memang tak berkurang, kasih sayangnya pun demikian, tapi Andara tahu hati suaminya tak lagi sama.

Lantas apa yang akan di perbuat oleh Andara untuk mengembalikan hati sang suami.

Sebenarnya apa yang terjadi pada rumah tangga mereka di 8 tahun pernikahan itu?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Muhammad Yunus, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Menyadari.

"Ma.. Kakak!"

Teriakan ngeri tidak bisa Putri bendung saat ia melihat sosok yang tengah terbaring di atas lantai. Putri sudah selesai makan malam dan akan kembali ke kamarnya ketika ia melihat kamar kakaknya masih sedikit terbuka, niatnya Putri ingin merapatkan agar tidak ada nyamuk atau hewan kecil yang masuk ke kamar kakaknya Andri, tapi ia justru melihat Andri terbaring di atas lantai dengan mata terpejam.

Mata Andri terbuka sedikit, ketika Putri menepuk-nepuk pipinya, dia melihat namun kembali Andri memejamkan matanya. "Pergi,"

Alih-alih pergi seperti yang Andri minta Putri semakin berteriak memanggil Ayah dan Mamanya.

Mendengar teriakan Putri Subondo dan Wulan bersamaan masuk ke kamar Andri, Subondo segera memangku kepala putranya dan mencoba terus menepuk pipi Andri agar Andri segera sadar.

"Andri.."

Berulang-ulang hal itu dilakukan, hingga akhirnya usahanya membuahkan hasil.

"Yah, tolong tinggalkan aku sendiri."

"Kamu apa-apaan? Ya Allah.. Ayo kita ke rumah sakit, Dri!" pekik pria paruh baya itu.

Mulan yang melihat Andri lemah seperti itu langsung bersimpati, Mama Andri segera meminta suaminya untuk memapah Andri dan membawanya ke rumah sakit.

Sejahat-jahatnya Mulan, bagaimanapun Andri adalah putranya.

Sebenarnya Andri sudah drop sejak kemarin sore. Pria yang hampir depresi itu bertemu dengan kakak pertamanya, Dewi. Dewi baru tahu permasalahan yang menimpa Andri bukannya bersimpati pada adiknya Dewi justru menyalahkan Andri atas sikapnya yang tidak jantan.

Andri mengingat semua makian kakaknya.

"Andara minta pisah..." Andri tidak memiliki alasan untuk menyembunyikan lebih lama. Dewi menarik nafas menahan keterkejutan karena pengakuan Andri.

"Tapi kenapa, Dri? Jadi beneran Andara minta pisah?"

Terpaksa Andri mengangguk jujur, dengan menahan tangis Andri menceritakan kisahnya pada sang kakak. Mendapati Makian dari sang kakak membuat Andri semakin meringis, kalimat yang diucapkan dengan kesebalan tingkat tertinggi tersebut seperti menginjak-injak Andri sama menyakitkannya seperti pukulan di tubuhnya. Dewi bersedekap menyilangkan tangannya menantang sang adik tanpa rasa canggung.

"Syukurin sekarang Andara minta cerai. Nggak ada perempuan manapun di dunia ini yang rela lakinya sama perempuan lain, Ndri. Sekarang bagaimana rasanya dibuang? Enak? Merasa kehilangan nggak? Takut kan kamu buat ngebayangin hidup tanpa Andara, kamu ini jadi manusia serakah setengah mati, sih! Dulu ngebeperin anak orang, begitu si Andara tergila-gila padamu sampai meninggalkan segalanya kamu malah menyelingkuhinya. Emang bangsa* kamu Ndri! Syukurin ditendang, nggak ada aku prihatin sama kamu Ndri."

Andri tidak berani membantah ucapan Dewi, bagaimanapun makian kakaknya itu benar adanya, Andri memang merasa bahwa dirinya brengsek.

"Lah, sinting nih anak! Kalau mau mempertahankan pernikahannya jangan memutuskan menikah lagi dong. Kok kamu nggak logis banget sih Dri."

Dewi tampak berang menasehati adiknya. Menurut Dewi Andri terlalu nurut pada ibunya yang kadang-kadang suka egois. Dibanding Andri, Dewi lebih memiliki sikap keras. Dewi tidak suka diatur oleh ibunya, perempuan itu memilih tinggal jauh bersama keluarga kecilnya dibanding berdekatan dengan sang ibu yang kadang-kadang suka mengatur kehidupannya. Demi keutuhan keluarga kecilnya. Untuk itu Dewi memilih tempat tinggal yang agak jauh dari orang tuanya. Menurut Dewi tidak harus dekat dengan orang tua untuk menunjukkan bakti.

"Ayo, Ayah, Putri bantu " kesadaran Andri mulai kembali, kilasan kemarahan Dewi memudar digantikan rasa pusing dan mual saat tubuhnya di papah oleh adik dan Ayahnya.

"Huwek!" Andri memuntahkan isi perutnya ketika berhasil berdiri, hanya cairan kuning yang keluar karena sudah beberapa hari ini Andri tidak napsu makan.

Ke khawatiran semakin menggerogoti hati Subondo, melihat putranya yang kehilangan semangat hidup karena ditinggalkan pendamping hidupnya.

"Mama hubungi Gia dulu.."

"Jangan!" dengan suara lemah Andri melarang mamanya menghubungi Gia.

Andri sadar dia sudah begitu jahat dengan wanita itu tapi bagaimana lagi dibanding sayang Andri pada Gia, cinta Andri untuk Andra begitu besar. Dengan menceraikan Andara Andri sama saja bunuh diri, karena lelaki itu kehilangan tujuan hidup.

Memang sudah sangat terlambat untuk meninggalkan Gia, tetapi Andri tidak mau hidup dengan kepalsuan dan memberi harapan palsu pada wanita itu. Mungkin lebih baik melepaskan walaupun terlambat, dari pada Andri semakin menyakiti Gia.

...****************...

"Apa yang sudah kamu lakukan, Gia?!" bentakan Gavin memenuhi ruangan megah kediaman Batavia.

Gia yang membelakangi kakaknya seketika menjatuhkan gelas kaca yang baru saat ditenggak isinya.

Suara pecahan gelas semakin membuat suasana mencekam. Mata Gavin memerah karena emosinya memuncak ketika Gia memutar tubuh dan menatapnya.

Seseorang mengatakan jika adiknya baru saja memesan sesuatu dari aplikasi online.

Dari cctv-nya Gavin mengetahui jika seorang kurir mengantarkan paket yang berisi berbagai macam jenis obat, hal itu membuat Gavin langsung meninggalkan acara meeting yang baru akan dimulai. Dan kini sepertinya dia sudah terlambat.

Dengan napas tersengal-sengal Gia menumpahkan air matanya. Perempuan itu tidak sanggup menyangkal apa yang kakaknya pikirkan.

" Ya Tuhan..." Gavin mengusap wajahnya frustasi.

...****************...

Ada rasa sakit yang begitu besar, Tengah ditanggung Andara, saat tahu dirinya tengah mengandung. Andara tahu, dia tidak akan baik-baik saja ketika perpisahan mereka terjadi. Andara tahu dia akan hancur. Terlebih disaat seharusnya dia sangat mengharapkan dukungan suaminya disaat keadaannya seperti ini. Namun Andara tak punya pilihan lain. Ini proses yang harus Andara jalani dalam hidupnya.

Janinnya sudah berusia 18 minggu, tapi Andara sama sekali tidak menyadari kehadirannya. Operasi yang pernah dilakukan ternyata tidak mempengaruhi janin. Tapi dokter mengatakan bahwa janin Andara sedikit lebih kecil dari usia seharusnya setelah melakukan USG.

Andara tidak sadar mengelus perutnya sendiri. Mengingat bahwa waktunya akan segera habis sebagai istri Andri. Perempuan itu menggigit bibir bawah, menahan air mata yang ingin tumpah. Dia hanya bisa berharap semoga pilihannya tepat untuk berpisah dari Andri.

Di tengah dirinya yang larut dalam kemelut pemikirannya sendiri Andara tersentak ketika seseorang menyerempet tubuhnya.

Andara akan bersuara sekedar meminta maaf, tapi seketika pita suaranya menghilang begitu melihat seseorang yang terbaring di tempat tidur dorong. Andara bahkan bisa melihat beberapa luka di tangan seseorang yang tampak memerah, namun tak hanya itu yang menarik perhatian Andara. Cincin platina yang melingkar di jari manis pria itu masih melekat, sama sekali tidak di lepaskan.

Tanpa sadar tangan Andara terangkat menyentuh dadanya sendiri yang tiba-tiba terasa nyeri tidak nyaman. Andara kira ia telah mati rasa, tapi rupanya melihat Andri masih mengenakan cincin kawinnya menyulut rasa sakit yang membuat dadanya berdenyut tidak menyenangkan.

Andra masih menatap Andri yang didorong melewatinya. Mungkin karena saking paniknya mereka tidak menyadari jika ada Andara di sana. Andara bisa melihat jika pria itu sekarang kondisinya sangat berantakan, nyaris tidak terurus. Andara yang sebelumnya selalu membayangkan jika saat akhirnya dia dan Andri berpisah, lelaki itu akan berbahagia dengan Gia dan calon anak mereka, namun ketika melihat kondisi Andri saat ini Andara sama sekali tidak melihat sedikitpun tanda kebahagiaan. Andri justru tampak berantakan, tidak terurus, dan tanda-tanda yang buruk itu kini semakin jelas terlihat nyatanya ketika matanya melihat Andri dilarikan ke rumah sakit.

Begitu besarnya luka yang ditorehkan oleh Andri namun setitik simpati itu masih Andara rasakan. Dan sungguh Antara Benci sekali dengan sikap baiknya ini. Andara terus membisikkan pada dirinya.

"Jangan pedulikan. Semua sudah berakhir."

Tapi siapa sangka ketika tubuhnya di tarik kedalam pelukan seseorang Andara tak mampu sekedar mendorongnya.

"Demi Tuhan, Mas sangat- sangat merindukanmu, Ra."

1
mbak i
beratnya ujian cinta Andri Andara,,,semoga kedepannya kalian semakin kuat,,,dan hanya ada bahagia,,cerita yang sangat bagus Thor,,,bikin selalu rindu nunggu up nya
Zainab Ddi
author ditunggu updatenya selalu untuk kelanjutannya 💪🏻😍😍 makasih
Zainab Ddi
semoga Andri dan Andara bersatu ,kasian Gia kamu cantik muda tapi korban nafsu pamanmu sendiri bodoh kamu Gia
Lia Sakking
lanjuuuut
mbak i
hadeuhh jangan jangan tony yang hubungi Andri😥,,,Thor kudu sampai end,,,awas nggak😁😁😁✌️
mia
si Andri pergi kemana tuh ..🤔
Asri Widiastuti
aduh jangan sampai masuk jebakan pamannya Gavin. mkx pergi tiba" tanpa ijin dulu ke Andara
Lia Sakking
semangat ya Thor... sampai tamat
Eka Bundanedinar
terlambat andri udah di incar antony pdhl dia korban
Eka Bundanedinar
licik sekali tua bangka itu.bnr" serakah mn ada bantu gavin g pamrih trnyata stlh saham meningkat mau depak gavin yg pling parah gia kehilangan segalanya cinta dr kakaknya suami rahim jg
Eka Bundanedinar
dasar tua bandit mau enknya g mau hasilnya gia kamu bodoh skrang kamu hilang rahimm
Rini
lanjut
Zainab Ddi
author ditunggu updatenya selalu untuk kelanjutannya 💪🏻😍😍 makasih
Zainab Ddi
👆🏽saya mau lanjut sampai end ya author kita penasaran akhir dr kisah cinta Andara dan Andri
Ninik
lanjut Thor jgn gantung selesaikan sampai end
Agus Tina
Semangat thor...
Ais
lanjut thor smp tamat smoga andri selamat dr incaran pria tua bangka dan bejad macam anthony smoga msh ada jalan berjodoh andri dan ara sekalian buka mata ibu andri yg matre klo dia sdh dininaboboka sm perempuan jalang berkedok wanita terhormat macam gia batavia ini
Siti Dede
Lanjuuut
juriah mahakam
Lanjut kk wah siapa yg tlp andri y smpai nekat pergi tnpa psan n bnr2 g nyangka law gua selicik itu smngt up kk
mbak i
yah kalau begini sih bukan salah Andri,,,karena dia memang dijebak,,, kasihan,,,kalian berdua
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!