NovelToon NovelToon
Hinaan Keluargaku Pada Suami Miskinku

Hinaan Keluargaku Pada Suami Miskinku

Status: tamat
Genre:Romantis / Tamat / Pengganti / Cinta Seiring Waktu / Menyembunyikan Identitas
Popularitas:2.1M
Nilai: 4.7
Nama Author: Salsabilah

"Maukah kau menikahi ku, untuk menutupi aib keluarga ku?" tanya Jisya pada seorang satpam yang diam menatapnya datar.


Kisah seorang gadis yang lebih rela di nikahi oleh seorang satpam muda demi tidak menikah dengan seorang pengusaha angkuh dan playboy.

Sanggupkah satpam datar itu bertahan di tengah-tengah keluarga istrinya yang sering menghinanya? atau dia memilih pergi saja? dan siapa kah sebenarnya satpam muda itu?

Mari ikuti kisahnya.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Salsabilah, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Kenyataan

"Katakan sama papa, Sasa! Siapa yang sudah menghamili kamu!" Tanya Damar tergambar kemarahan dari wajah pria paruh baya itu ketika putrinya datang berlibur malah membawa kabar buruk.

Jisya tersentak kaget sehingga menutup mulut ketika dia mendengar kakaknya yang sedang hamil tapi wanita itu belum menikah.

Sasa tak langsung menjawab pertanyaan sang Papa yang sedang marah besar.

Dia hanya menangis dan menunduk tak berani untuk mengangkat pandangannya.

Kembali Damar ingin memukuli anaknya itu tapi dengan segera mama Sua langsung menghentikan suaminya.

"Cukup Mas, bagaimana Sasa ingin menjawab pertanyaan kamu, kalau kamu terus saja mengancamnya seperti itu. Bagaimana dia akan berbicara kalau Mas tidak memberikan putri kita kesempatan untuk memberitahukan kepada kita apa sebenarnya yang terjadi dan siapa yang sudah menghamilinya," ucap Sua membela putrinya.

Tergambar kemarahan dari wajah pria paruh baya itu yang berusaha dia untuk menahannya.

"Sekarang katakan, siapa yang sudah menghamili kamu!" Tanya Damar masih terlihat begitu marah.

Sasa masih diam dengan pandangan yang ditundukkan, juga tangan yang bergetar.

"Sasa, apa kau mendengar pertanyaan papa pada kamu?" tanya Sua sebelum putrinya itu kembali di amuk oleh papa Damar.

Dengan terbata-bata Sasa berusaha untuk menyebut nama laki-laki yang sudah menghamilinya itu. "M-Mal...." ucapan terhenti seperti tak mampu untuk melanjutkan kata-katanya itu.

"Katakan dengan jelas Sasa, jika kau berkata seperti itu tidak akan ada siapa yang tahu apa yang ingin kau sampaikan!" bentak Damar.

"Malvin yang sudah mengalami ku." usai mengatakan itu, Sasa kembali bungkam dan menunduk dalam.

Deg

Semua anggota keluarga yang mendengar nama yang disebutkan oleh Sasa barusan. membuat mereka semuanya terperanjat kaget seolah tak percaya tapi itulah kenyataannya.

"Apa katamu? Malvin? laki-laki yang tidak datang ke pernikahannya bersama adikmu dua hari yang lalu sehingga membuat adikmu memilih menikah dengan seorang satpam miskin itu!" ucap Damar untuk memastikan jika dia tidak salah dengar apa yang diucapkan oleh putrinya itu.

Jisya masih terdiam seolah tak percaya dengan apa yang dia dengar. Tidak menyangka ternyata selama ini kekasihnya itu telah menghianatinya bersama kakak kandungnya sendiri dan kini malah telah hamil anak dari mantan calon suaminya itu juga mantan kekasihnya.

Ada perasaan sedih bercampur kekecewaan ketika mengetahui ternyata pria yang begitu dia cintai dan terlihat baik selama ini di hadapannya hanyalah seorang sosok pria bajingan yang tidak pantas dan tidak seharusnya dia cintai, karena pria itu begitu pintar berpura-pura sehingga dia benar-benar berpikir jika Malvin ada laki-laki yang baik.

Mama Sua menggelengkan kepalanya saat mendengar putrinya malah hamil dengan pria mantan calon suami adiknya.

"Panggil Malvin untuk datang kemari, suruh dia untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya pada kamu." tiba-tiba Damar tidak lagi sekeras tadi dan raut wajah pria paruh baya itu juga sudah terlihat berubah dan tidak lagi menyeramkan seperti tadi.

"Ada-ada saja. Kehidupan kalian ini sudah seperti drama. Yang satunya ditinggal nikah oleh calon suaminya dan memilih menikah dengan satpam miskin. Dan yang satunya lagi katanya sedang berlibur, tapi eh, kok pulang-pulang malah bawa bayi di perutnya, dan yang lebih parahnya lagi, yang menghamilinya adalah mantan calon suami adiknya sendiri." Ucap Arini yang menjadi penonton setia melihat adik-adiknya yang seperti drama di atas panggung.

Jisya masih terdiam dan berusaha mencerna apa yang baru saya terjadi dan dia juga berpikir bagaimana bisa selama ini dia tidak tahu kalau sebenarnya kakaknya itu selingkuh dengan kekasihnya, sungguh sesuatu kenyataan yang tidak pernah dia bayangkan sebelumnya.

1
Lidya Susanti
Luar biasa
Ramlah Kuku
jadi semakin ga ngerti sama sikap rega
Ramlah Kuku
ga ngerti sama ceritanya
Ramlah Kuku
blm tau yaa
Ramlah Kuku
knp Arga menyembunyikan jati dirinya
Ramlah Kuku
si Arga yaa
Tati Hayati
rega gitu dong tegas ke papanya
Tati Hayati
tu si ibu mulutnya kaya ngak disekolahin
Juna Dong
luar biasa
Hadijah Nadia
Luar biasa
Hadijah Nadia
👍👍👍👍👍
Ramlah Kuku
keluar aja masa bertahan dirmh sprti neraka itu
Ramlah Kuku
mama atw mami
Ramlah Kuku
si Arga menyamar ya siapa dia sebenarnya
Masliah Masliah
novel bodoh
Ramlah Kuku
knp namanya berubah rubah yaa
Ramlah Kuku
papanya jisya ringan tangan
Ramlah Kuku
ini mama atw mami
Ramlah Kuku
siapa yg teriak
Ramlah Kuku
mampir dlu ah
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!