NovelToon NovelToon
Istri Tak Dianggap Tuan Satya

Istri Tak Dianggap Tuan Satya

Status: sedang berlangsung
Genre:Romantis / Komedi
Popularitas:12.7M
Nilai: 5
Nama Author: Enni Chaka

Satya Hadian Biantara adalah seorang pengusaha muda yang boleh dibilang sukses dalam karir karena diusianya yang masih 27 tahun dia sudah menjadi seorang presdir disebuah perusahaan raksasa yang memiliki banyak cabang dimana mana, tapi kesuksesan karirnya sangat kontras dengan perjalanan rumah tangganya yang sudah memasuki tahun ke2.

Sitti Rubi Alya Pramana yang kemudian dipertemukan secara tidak sengaja dengan satya disebuah club malam dikota M.

Satya yang tidak tau sudah dijebak sama rekan bisnisnya akhirnya melewati malam bersama ruby disebuah apartemen ternama dikota itu. Satya baru sadar saat membuka mata paginya dan melihat keadaan dirinya yang sudah tidak memakai sehelai benangpun.

Bagaimana kelanjutan kisah selanjutnya? Apa yang akan dilakukan Satya terhadap ruby sementara dia sangat mencintai istrinya Rania.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Enni Chaka, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bahagia

Ruby terbangun saat alarm handphonenya berbunyi kedua kali,ia merasakan sesuatu yang menimpa diatasnya,dibukanya matanya perlahan dan ia hampir saja berteriak saat melihat ada sebuah tangan yang memeluknya,untungnya ia cepat sadar kalau itu tangan Satya,

"Astagfirullah,kenapa dia bisa ada disini",katanya sambil menggeser pelan tangan Satya,ia lalu berdiri dan mengutuki dirinya sendiri saat mengingat kejadian semalam bahwa ia sendiri yang meminta Satya menemaninya.

"Tapi semalam kan saya lagi nonton diluar,kog bisa tiba-tiba ada dikamar,apa dia yang menggendong saya?",Ruby bertanya pada dirinya sendiri kemudian ia berteriak kecil sambil mengacak-acak rambutnya.

Ia memandangi wajah Satya dalam temaram lampu tidur,ia mengagumi ketampanan Satya yang tidak berkurang bahkan saat ia tidur,tiba-tiba lampu menyala dan menerangi sampai keseluruh sudut kamar,

"Kenapa?apa kamu baru menyadari kalau kamu sudah memiliki suami yang sangat tampan?"sahutnya menggoda Ruby sambil membuka mata,ia bangun dan duduk ditepi ranjang.

"Kenapa harus istigfar,kita kan suami istri jadi wajar kalau kita tidur bersama",ucapnya lagi menyunggingkan senyum jahil,ternyata ia mendengar semua omongan Ruby tadi.Ruby diam saja dan berbalik menuju kamar mandi,ia merasa malu sekali,didalam kamar mandi ia manghentak-hentakkan kaki sambil terus mengutuki kebodohannya,sebelum akhirnya ia mulai mandi.Ia mandi lebih pagi hari itu karena setelah shalat subuh ia bermaksud membuat sarapan untuk Satya.

Sambil menunggu Satya selesai mandi,Rubypun terlihat sedang sibuk didapur,ia membuat nasi goreng seafood.Satya yang baru saja keluar dari kamar sudah mencium aroma nasi goreng yang sangat menggugah selera para penikmat sarapan pagi,ia memperhatikan kesibukan Ruby didapur,Rania tidak pernah turun lansung memasak untuknya,dia hanya mengandalkan asisten rumah tangga,tapi Satya tidak perduli itu,ia sangat mencintai Rania.Ruby yang sudah menata makanan dimeja manyadari tengah diperhatikan,

"Mas,sarapannya sudah siap,kita sarapan sama-sama yah",ucapnya tersenyum manis pada Satya.

Satya lagi-lagi merasakan kebahagiaan yang sebelumnya tidak ia dapat dari Rania yang biasanya akan bangun saat Satya sudah pergi kekantor.Ia selama ini lebih banyak sarapan dikantor.

"Nasi gorengnya sepertinya enak",kata Satya sambil menyendokkan makanan kemulutnya.

"Syukurlah kalau kamu suka mas,saya bisa buatin kamu tiap hari",Satya hanya tersenyum lebar sambil menghabiskan nasi goreng dipiringnya.

Setelah sarapan Satya pamit pada Ruby,Ruby mengantarnya sampai kedepan pintu tapi ia merasa heran melihat Ruby sejak tadi menyembunyikan sesuatu dibelakangnya,

"Itu apa By,yang dibelakang kamu",tanyanya.

"Oh ini,gak ada apa-apa kog,cuma bekal aja,tadinya mau ngasi satpam dibawah?",Ruby berbohong padahal sebenarnya itu buat Satya cuma ia malu memberikannya.

"Daripada buat satpam,mending buat makan siang aku saja",Satya merebut bekal dari tangan Ruby,Ruby sedikit kaget tapi kemudian ia tersenyum lega.

"By,boleh aku cium perut kamu?",tanyanya sebelum melangkah keluar,Ruby tertegun sejenak mendengar permintaan Satya tapi akhirnya ia pun mengangguk pelan.Ia merasakan jantungnya seolah mau loncat keluar saat bibir Satya menyentuh permukaan perutnya,apalagi saat Satya tiba-tiba mendaratkan kecupan dikeningnya,ia menunduk malu berpacu dengan debaran jantungnya yang semakin tak terkendali.

"Kamu hati-hati yah dirumah,jangan kerja yang berat-berat,aku usahain cepat pulang entar",ucapnya lagi lalu meninggalkan Ruby yang masih tertegun ditempatnya seolah sedang bermimpi dengan perlakuan yang baru saja ia dapat dari Satya.

***

Satya tiba dikantor dengan perasaan bahagia yang tidak bisa ia ucapkan,semenjak turun dari mobil sampai memasuki ruangannya ia terus saja tersenyum simpul membuat para karyawannya merasa heran termasuk Eliana,sekretarisnya.

"Selamat pagi tuan muda",sapa Eliana saat melewati meja kerjanya.

"Selamat pagi Eliana",balasnya dengan senyum lebar,Eliana senang melihat bosnya bahagia seperti itu,rasanya sudah lama sekali ia tidak melihat Satya tersenyum seperti itu.

"Oya berkas untuk meeting hari ini sudah siap?",tanyanya berbalik kearah Eliana.

"Sudah tuan muda",balas Eliana.

"Saya mau pulang cepat hari ini,kalau ada meeting lagi setelah jam empat,kamu cancel saja dulu,jadwalkan ulang besok pagi",lanjutnya sebelum berlalu kedalam ruangannya.

"Baik tuan muda",Eliana membungkukkan sedikit badannya.

Baru saja Satya duduk dikursinya,handphonenya tiba-tiba berdering,dan ternyata itu telfon dari Rania,

"Kamu kog gak nelfon aku semalam,honey",ucapnya terdengar ngambek pada Satya.

"Maaf honey,semalam aku sibuk banget mempersiapkan berkas untuk meeting hari ini",kata Satya berbohong,padahal semalam ia tidak menghubungi Rania karena menemani Ruby sampai pagi.

"Kamu selalu saja alasan begitu kalau sudah kerja,lupa waktu dan istri",ia masih merajuk.

"Mana mungkin aku lupa sama kamu honey,kamu kan istri kesayangan aku",Satya berusaha merayu Rania agar ia berhenti merajuk dan cepat-cepat mematikan telfonnya,entah kenapa ia tidak ingin bicara berlama-lama dengan Rania saat ini.

"Baiklah aku terpaksa memaafkanmu lagi kali ini",Rania sepertinya sudah mengalah.

"Oya honey,sepertinya kepulanganku dimajukan dua hari,Aya buru-buru mau balik ke kota M",

"Kog bisa gitu honey,kamu nikmati saja dulu suasana disana",Satya seolah kecewa saat Rania bilang akan pulang lebih cepat padahal biasanya malah ia yang tidak ingin istrinya berlama-lama saat liburan.

"Kamu kog kedengarannya gak senang aku pulang cepet,honey?",tanya Rania penuh selidik,ia merasa heran tidak biasanya Satya begitu,biasanya juga ia yang terus mendesaknya untuk cepat pulang.

"Aku cuma ingin kamu senang honey,kalau kamu juga sudah puas liburannya,aku seneng banget kamu bisa pulang lebih cepet",Satya menyadari kata-katanya yang akan menimbulkan kecurigaan Rania,ia belum siap menjelaskan keberadaan Ruby pada Rania.

"Oke honey,see you soon,ummmuuach ",Satya membalas cium jauh Rania lalu mematikan handphonenya.

Ia berfikir keras bagaiman caranya ia memberi tahu Rania bahwa ia sudah menikah lagi,cepat atau lambat sesuatu yang disembunyikan itu akan naik juga kepermukaan dan Satya tidak mau Rania tau dari oranglain karena itu malah akan memperburuk keadaan.Satya meremas wajahnya kasar saat otaknya terasa tidak berjalan,belum juga Satya mendapat solusi,pintu ruangannya diketuk Eliana,

"Meeting sebentar lagi akan dimulai tuan muda,para kepala cabang dari daerah sudah berada semua diruang meeting",ucap Eliana.

"Baik,saya akan kesana sebentar lagi",jawabnya sambil memperbaiki letak dasi yang tadi direnggangkannya.

Satya memasuki ruang meeting dengan penuh kharisma dan sikapnya yang kembali terlihat dingin.Melihat Satya yang seperti itu,tidak ada orang yang akan tahu bahwa pimpinan mereka sekarang sedang menghadapi masalah rumah tangga yang besar dan berada diujung tanduk.Didepan semua peserta meeting Satya hanya menunjukkan sikapnya yang tenang dan datar,yang tidak seoranpun bisa menebak apa isi fikirannya.

❤️Hi author lagi ditempat wisuda nih,jadi bisanya up 1 bab dulu yah,entar kita lanjut lagi***Kita seneng2 dulu liat kebahagiaan Satya sama Ruby,sambil menunggu part ketahuannya oleh Rania🤭🤗

1
Agatha cute📴
mampir ya Thor....
itu aku
yang salah jelas dari awal si Ruby,dah tau orang mabok malah diikutin sampai masuk ke apartemen orang.akhirnya yg harusnya ga terjadi,malah terjadi
sarinah najwa
kasian dokter nata,, ruby gak peka😔
sarinah najwa
gmn dengan pekerjaan Ruby yh..🤔 ASN kn gak bisa ambil cuti lama kecuali melahirkan.. atau sudah keluar dari pekerjaannya kh🤔
Capricorns Grels
alah ending nya udah ketebak pasti menyesal, memaafkan dan balik lgi kan gitu terus setiap novel pokoknya intinya yg menyakitinyg menang
senja indah
ini kumaha ya ampun...g di terusin
Rini Fernawati
ceritanya keren,tapi sayang ngga sampai tuntas😭😭😭
Sekar Anggraini Indrawati
bagus thors, silahkan lanjut
Eka Wati
Bagus Ceritanya tp sdh 1 tahun gak up lagi,, apa pindah lapak lain... Kak?
Lina Chelsea
kapan up nya mommy udh lama ak nggu
Elok Rozikin
di tunggu kisah doktr nata semangat
E ika Kurnia
👍
Dedek Afrida
next
Dedek Afrida
up
Xyylva Xyylva
kak ada kelanjutan kisah dr ana dana dr nata...penasaran dengan jalan cerita mereka
perjuangan ✅
di sini peran nya Ruby egois hanya mementingkan dirinya dan orang terdekat satya, yaitu Rania,TDK pernah bepikir dgn adanya anak dan mertua dan nenek dari Satya,,
Ocih Waabun
lanjut ceritanya bagus
Yeni Eyen
lanjut
N⃟ʲᵃᵃ࿐DHE-DHE"OFF🎤🎧
bawa kabur aja dok ruby nya,,, biar satya kalang kabut
N⃟ʲᵃᵃ࿐DHE-DHE"OFF🎤🎧
aku mampir kak,,
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!