NovelToon NovelToon
Montir Cantik Milik Tuan Leo

Montir Cantik Milik Tuan Leo

Status: tamat
Genre:Tamat / CEO / Peran wanita dan peran pria sama-sama hebat / Identitas Tersembunyi / Romansa
Popularitas:10.3M
Nilai: 4.6
Nama Author: ratu_halu

‼️Novel ini sudah TAMAT tapi sedang dalam proses Revisi untuk mengurangi Typo dan menghilangkan bagian bagian yang tidak penting‼️

🌼

Alexandra E. Lincoln memilih menjadi seorang Montir daripada meneruskan perusahaan milik keluarga nya.

Gadis yang usianya kini menginjak 25 tahun itu sudah menggeluti pekerjaan nya hampir 2 tahun terakhir.

Ale, begitu biasa orang memanggil nya adalah sosok gadis yang periang dan mudah bergaul. Namun di balik itu ada kehidupan pahit yang dia sembunyikan dari orang orang di sekitarnya.

Apa sebenarnya yang terjadi pada Ale selama ini hingga dia memilih menjadi seorang montir padahal ale hidup dengan berkelimpahan harta.

Happy Reading di novel Author yang ke-4

NO HATE COMENT ya
(Otor juga Manusia)

💜💜💜💜

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon ratu_halu, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 24

Saat ini nyonya sofi tengah berada di dalam kamar putri nya..

"Kamu ini bodoh sekali, vanya!! Kamu itu seharusnya menggoda leo lebih keras lagi. Ck!! Begitu saja tidak bisa!! Untuk apa kamu memiliki tubuh sexy dan wajah cantik kalau bukan untuk menggoda pria kaya seperti leo, hem ??"

"Astaga, bu!! Ibu lihat sendiri bagaimana tatapan mata kak leo pada ku tadi, kan ?? Sudahlah bu, aku tidak mau lagi bertemu dengan pria menyeramkan itu."

"Kamu jangan menyerah begitu saja dong. Leo hanya belum mengenal kamu, coba saja kamu lebih agresif lagi. Ibu yakin lambat laun leo akan bertekuk lutut di hadapan kamu.."

Vanya menggeleng pelan menatap ibu nya dengan heran, kenapa ibu nya itu terus memaksa dia untuk dekat dengan leo. Padahal sejak pertama mereka bertemu saja sudah jelas terlihat bahwa leo tidak tertarik dengan nya.

Sebenarnya dalam hati gadis itu ada sedikit rasa tertarik pada leo. Namun yang mendominasi adalah rasa takut karena tatapan leo begitu tajam dan seolah merasa risih jika berdekatan dengan nya.

Memang tidak ada yang pernah menolak vanya sampai detik ini sebelum dia mengenal leo. Bahkan tanpa ibu nya tau sebenarnya vanya sudah memiliki kekasih. Gadis itu tidak berani untuk berterus terang pada ibunya, sebab vanya tau betul kriteria yang menjadi pendampingnya itu haruslah dari kalangan konglomerat dan kekasih vanya saat ini hanya seorang fotografer di agensi tempat vanya meniti karir sebagai model.

"Bu, apa kak leo sebenarnya tidak suka wanita ya ??"

Nyonya sofi mengerutkan kening nya "Apa maksud kamu ??"

"Iya, masa dia gak tertarik sama aku padahal aku sudah memakai baju seterbuka ini loh, bu. Apa jangan jangan kak leo suka nya sama yang tampan juga.."

Plakk!

"Aduh.. bu, kenapa memukul kepala ku!!" vanya mengaduh kesakitan saat telapak tangan ibu nya mendarat sempurna di kepala belakang nya dengan cukup kencang

"Kamu itu terlalu banyak bergaul dengan teman model mu yang penyuka sesama jenis. Buang pikiran kotor mu itu, jangan sampai ucapan mu tadi terdengar oleh keluarga Baroos, bisa habis kita!!"

"Ck! Aku kan cuma menduga duga saja, bu. Lagi pula disini kan rumah kita, mana ada keluarga Baroos yang akan mendengar pembicaraan kita ini.."

🌼

🌼

Setelah dari kediaman Lincoln, leo langsung melajukan mobil nya menuju bandara. Hari ini dia akan berangkat menuju negara tetangga untuk perjalanan bisnis bersama asisten pribadi nya, Angga.

Begitu tiba di bandara, angga langsung membukakan pintu mobil untuk tuan nya turun.

"Apa semua sudah siap ??" tanya leo sambil berjalan menuju pintu masuk bandara.

"Sudah, tuan." jawab angga singkat dan berjalan tepat di belakang leo

🌼Di pesawat...

Pesawat pribadi milik keluarga Baroos itu sebentar lagi akan segera lepas landas menuju negara upin ipin..

"Ada apa ?" tanya leo memperhatikan angga yang sepertinya sedang bingung dengan sesuatu

"Sepertinya sejak tadi aku lihat, kau begitu gelisah ??"

"emm, tidak ada, tuan."

Leo menatap dengan tajam,

"Aku tidak akan bertanya dua kali!!"

Angga yang takut dengan tatapan tajam leo pun akhirnya memutuskan untuk mengatakan sesuatu pada tuan nya tersebut.

"Baiklah, tuan. Sebenarnya tadi saya sudah bertemu dengan nona alexandra.."

"Lalu, apa dia mau kembali ke perusahaan ??" tanya leo sangat antusias

"Ya, nona alexandra bersedia asal tidak ada lagi syarat yang tidak masuk akal."

Leo menyunggingkan senyum nya, "Baiklah, tidak masalah.." ucap nya kembali duduk dengan tenang namun masih terlihat jelas ada senyum kecil di sudut bibirnya. Entahlah apa yang tengah hati leo rasakan sekarang, namun yang pasti ada perasaan senang mendengar gadis itu akan kembali ke perusahaan nya lagi.

"Apa besok dia bisa langsung bekerja ?? Aku tidak mau menunda lagi untuk launching mobil terbaru perusahaan kita.."

"Iya, tuan. Besok nona alexandra sudah bisa bekerja."

"Bagus!!" Leo pun kembali menutup mata seraya melipat tangan di atas dada, beristirahat sebentar sebelum pesawat tiba di negara tujuan

Angga mengurungkan niat untuk memberitahu sesuatu yang sebenarnya lebih penting dari itu. Biarlah nanti nona alexandra saja yang bicara langsung pada tuan nya..

🌼

Flashback On..

"Bukankah itu kendaraan yang di pakai nona alexandra saat datang ke perusahaan ??" gumam angga ketika melihat satu kendaraan yang berada tidak jauh dari mobil nya berhenti karena lampu lalu lintas berubah merah. Dan saat lampu itu berubah kembali menjadi hijau, angga cepat cepat menginjak pedal gas untuk mengikuti pengendara motor tersebut dari belakang.

Tin! Tin!

Angga berkali kali membunyikan klakson hanya agar pengendara motor itu berhenti.

Dan benar saja, saat berada di jalanan yang cukup sepi pengendara motor itu pun berhenti.

Tok! Tok! Tok!

Tanpa membuka helm nya, pengendara tersebut dengan cukup kencang mengetuk kaca jendela mobil angga. Diri nya tau betul pasti si pengendara itu sudah tersulut emosi nya karena merasa terganggu di klakson terus oleh pengendara lain.

Angga buru buru membuka seat belt nya dan segera turun dari mobil sebelum sesuatu yang buruk terjadi

"Nona alexandra..." ucap angga dengan raut wajah gembira

"Astaga!! Pak angga. Aku kira siapa!!" ale pun membuka helm nya saat melihat siapa yang tadi terus saja membunyikan klakson dengan bising pada nya. Untung saja pengendara mobil tersebut orang yang ale kenal, jika tidak sudah dipastikan ale akan memberikan pelajaran pada pria tersebut.

"eh tunggu, darimana pak angga tau bahwa saya alexandra ??" tanya ale saat menyadari sesuatu yang ganjal,

"Oh God.. Cantik sekali..!!" Angga terpesona melihat wajah ale yang begitu cantik meski tanpa riasan. "Sayang sekali saingan ku bos durjana itu, coba saja jika tuan leo tidak tertarik pada nona alexandra, akan ku pastikan dia menjadi milikku.."

"Halo. Pak angga.. Kenapa jadi bengong sih ??" ale melambaikan tangan tepat di depan wajah angga

"eh maaf nona alexandra. emm, soal itu karena sebelum nya saya melihat nona alexandra datang ke perusahaan dengan motor ini." bohong angga,

Sebelum ale kembali melayangkan pertanyaan yang pastinya akan sulit angga jawab, akhirnya pria itu memilih lebih dulu memberitahukan tujuan nya pada ale. Dia tidak mau berbasa basi, karena dia tau sepertinya gadis di hadapan nya ini juga tidak suka bertele tele.

"Bagaimana, nona ?"

Ale menggeleng, "Maaf pak angga. Aku rasa aku tidak cocok bekerja di bawah tekanan seperti itu. Jadi silahkan cari pegawai lain.."

"Tapi nona, jika sampai nona tidak kembali ke perusahaan, tuan leo akan memecat saya. Saya mohon nona, saya tidak tau harus bekerja dimana jika tuan leo memecat saya.."

"Saya heran kenapa pak angga bisa bertahan bekerja dengan orang seperti tuan leo itu." ale menggelengkan kepalanya

"Saya mohon non..." angga kembali memohon agar ale luluh dan mau kembali ke perusahaan

"Baiklah, baiklah.. Tapi ingat saya tidak mau ada syarat apapun!! Dan beritahu pada tuan leo, saya hanya akan bekerja di perusahaan sampai produk baru itu launching. Setelahnya saya akan langsung mengundurkan diri.."

"Terimakasih nona, terimakasih.." Mendengar ale bersedia kembali ke perusahaan membuat angga bisa bernafas lega meskipun itu hanya sampai produk baru perusahaan di pasarkan.

"Apa besok nona alexandra sudah bisa bekerja ??" tanya angga

Ale mengangguk lalu kembali memakai helm nya, "Cukup panggil ale saja." ucap ale lalu kembali berjalan ke arah dimana motor nya terparkir,

Angga kembali tersenyum menatap kepergian ale, "Huh, akhirnya perjuangan ku mencari nona alexandra tidak sia sia. Tuan leo pasti senang mendengar kabar ini."

"Astaga, jam berapa ini ??" Angga lupa tujuan nya keluar dari kantor untuk pergi ke bandara karena akan melakukan perjalanan bisnis dengan tuan nya.

Angga pun kembali melajukan mobil nya dengan kecepatan tinggi karena dia yakin jika tuan nya itu lebih dulu tiba di bandara sebelum dia maka dapat di pastikan leo akan mendiamkan nya selama perjalanan sebab leo adalah seseorang yang mengutamakan waktu, dia tidak suka keterlambatan dengan alasan apapun.

Flashback Off...

🌼

Otor mau kasih visual Vanya nih gengs 😁..

🌼

Jangan bosen ya gengs, kedepan nya otor akan selalu promosi novel otor yang lain di setiap up bab baru 😁

Maklum, otor nggak berani promosi di lapak otor lain, jadi dari pada ngebala di lapak orang mending di lapak sendiri aja yakan 🤭

Happy reading dan jangan lupa mampir ya di karya otor yang lain 🥰

1
Minarni
ntar bucin 😂
Mutia Agustin
bagus, tidak berbelit belit
Bintang Gatimurni
Iya benar, gebuk-gebukan gara2 berebut pasangan, kampungan!. Wkwkwk, othor Aya Aya wae ..
Sherin New
Luar biasa
Mutia Agustin
terlalu naif gk sih ale ?
Rika Hari
jgn ketigian x menghalunya lintang nnt d bawa angin menghalunya😊
Rika Hari
ingat posisi mu lintang kau sepupu nya leo
Rika Hari
parah x kau kehormatan mu SDH d perjual belikan 😧😧😧
Rika Hari
emang cacing d kasih air garam😁
Rayendra Yeni
Buruk
Bintang Gatimurni
Konflik batinnya kereen lho Thor /Good//Good//Good/, nyeseeek banget
Bintang Gatimurni
Wah jadi greget sendiri, kenapa saat di panggung Leo gak sekalian aja menceritakan siapa Ale sebenarnya, si montir handal lulusan Jepang. supaya pas dengan judul novelnya gitu lho, kan lebih jleb klimaksnya, maaf ya Thor, jangan marah aku utarakan hal ini, sapa tau masih bisa di revisi bab yg ini, maaf bukan menggurui, tulisan mu ini sudah enak kok di baca. Semangat ya Thor. /Good//Good//Good/
ℳ𝒾𝒸𝒽ℯ𝓁𝓁 𝒮 𝒴ℴ𝓃𝒶𝓉𝒽𝒶𝓃🦢
Wkwk gapapa bales aja biar malu nya sekalian 😈
ℳ𝒾𝒸𝒽ℯ𝓁𝓁 𝒮 𝒴ℴ𝓃𝒶𝓉𝒽𝒶𝓃🦢
Bocah gemblung 😭 lu nikah kan bukan karena paksaan apa perjodohan bisa2nya batalin mendekati hari H mana gara2 naksir sama sepupu sendiri😒 diliat dr sisi manapun salah sih 😌
Rika Hari
😂😂😂😂😂
ℳ𝒾𝒸𝒽ℯ𝓁𝓁 𝒮 𝒴ℴ𝓃𝒶𝓉𝒽𝒶𝓃🦢
wkwk kalo ibu menolak nenek yg bertindak 😂
Devi Yusti
Lumayan
ℳ𝒾𝒸𝒽ℯ𝓁𝓁 𝒮 𝒴ℴ𝓃𝒶𝓉𝒽𝒶𝓃🦢
raja hutan kalo bucin jd kayak anak kucing ternyata 🤣
ℳ𝒾𝒸𝒽ℯ𝓁𝓁 𝒮 𝒴ℴ𝓃𝒶𝓉𝒽𝒶𝓃🦢
cailah udah kayak main ftv2an adegan kalian ni 🤣
MOMMY
lintang gak syukur untng damitri msih mau
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!