NovelToon NovelToon
Sepasang Mantan

Sepasang Mantan

Status: tamat
Genre:Tamat / Patahhati / Keluarga
Popularitas:2.8M
Nilai: 4.9
Nama Author: moon

Seseorang itu akan terasa berhaga, manakala dia sudah tak lagi ada.

Jika itu terjadi, hanya sesal yang kau punya.

Karena roda kehidupan akan terus berputar kedepan.

Masa lalu bagai mimpi yang tak bisa terulang.

Menggilas seluruh kenangan, menjadi rindu yang tak berkesudahan.

Jika ketulusan dan keluasan perasaanku tak cukup untuk mengubah perasaanmu, maka biarlah ku mengalah demi mewujudkan kebahagiaanmu bersamanya, kebahagiaan yang telah lama kau impikan. -Stella Marisa William-

Sungguh terlambat bagiku, menyadari betapa berharganya kehadiran mu, mengisi setiap kekosongan perasaanku, mengubah setiap sedihku menjadi tawa bahagia, maaf kan aku yang bodoh, maafkan aku yang telah menyia nyiakan perasaan tulusmu -Alexander Geraldy-

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon moon, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

12

Hari hari pun berlalu seperti biasa, bahkan Sudah lebih dari 2 minggu sejak Andre keluar dari rumah sakit, Alex pun sudah kembali ke pekerjaannya, kembali fokus memperbaiki kesalahan yang ia perbuat, kali ini dengan bantuan kakak iparnya yang mengelola Althaf grup.

Sama seperti keluarga Geraldy, Keluarga Althaf pun mengelola banyak hotel di beberapa negara, dan di dalam negeri tentunya.

Dan selama Alex fokus bekerja, sejenak ia bisa melupakan masalahnya, namun ketika sore hari dan jam kerja berakhir, Alex tak mampu lagi menahan rasa rindunya bertemu si kembar, dan mommy nya.

Sore itu ia tak bisa lagi menahan gejolak rindunya, rindu pada kedua putra mahkotanya, merindukan suara lucu mereka, terlebih lagi rindu pelukan hangat dari keduanya ketika mereka merengek manja, 'oooh cinta kenapa begitu menyiksa', ujar Alex dalam hati.

Sesampainya di kediaman keluarga William, Alex menghentikan mobilnya, ketika security mendekat Alex pun membuka jendela mobilnya.

Security tersebut mengangguk hormat kemudian mulai berbicara.

"Oh tuan Alex selamat malam,"

Karena efek kepadatan lalu lintas, Alex tiba pukul delapan malam.

"Malam pak, apa Stella ada?"

"Oh, Nyonya masih di luar tuan, sejak siang belum kembali,"

"Apa si kembar juga ikut?"

"Iya Tuan, bersama Nyonya Nisya dan nona Riana."

"Baiklah saya tunggu di sini saja,"

"Didalam saja tuan,"

"Nggak papa, disini saja pak,"

Alex pun memundurkan mobilnya, kemudian berhenti di sisi jalan.

Kemana kira kira perginya Stella, ini sudah malam, bukan nya mengajak anaknya beristirahat, malah keluar dan belum kembali sampai saat ini.

Tepat jam 9 malam, mobil yang membawa Stella memasuki pekarangan rumahnya.

Dengan rasa tak sabar, Alex pun keluar, dia melihat Stella berbicara dengan security, kemudian buru buru masuk, seolah tak ingin bertemu dengannya, yang lebih aneh lagi, ketika security melihat Alex mendekat, ia pun buru buru menutup kembali pagar rumah tersebut, padahal satu jam yang lalu security tersebut mempersilahkan dirinya untuk masuk, dan menunggu di dalam.

"Kenapa gerbang nya di tutup pak?" tanya Alex kesal, "kan saya mau masuk."

"Maaf tuan, ini perintah nyonya,"

"Apa kata Stella?"

"Nyonya bilang, si kembar sudah tidur, Tuan bisa kembali lain kali," jawab security.

Sungguh kecewa perasaan Alex, ingin marah, tapi kenyataan si kembar memang berada di bawah asuhan Stella, membuat pria itu tak berdaya.

 

Dan sesuai perkataan security, esok malam nya sepulang kerja, Alex kembali ke rumah Stella, namun lagi lagi Alex harus menelan rasa kecewa, karena Stella kembali menghalanginya bertemu si kembar, dengan alasan yang sama, sedang berada diluar, walaupun begitulah faktanya, tetap saja Alex tak suka, karena sampai menjelang jam sepuluh malam mobil yang membawa Stella, baru saja memasuki pekarangan rumah.

Alex menyambar ponsel di dashboard, kemudian menghubungi nomor mantan istri nya.

Darimana saja?

Cecar Alex, begitu mendengar suara Stella.

Aku ada perlu kak

Jawab Stella lemas, karena dia sudah terlalu lelah hari ini.

Keperluan apa yang membuatmu sampai harus membawa si kembar sampai jam sepuluh malam?

Aku rasa aku tak perlu lagi memberitahu kakak, ada apa dan kemana saja aku pergi, itu bukan lagi urusan kakak.

Kalau begitu terserah, tapi aku tidak suka jika kamu membawa keluar si kembar dan baru pulang di jam seperti ini.

iya iya maaf

Stella mengucap maaf namun terpaksa.

Aku akan datang lagi besok sore, aku harap besok tidak terulang lagi, aku benar benar merindukan anak anak.

Suara Alex memelas.

Namun Stella yang tak ingin terpengaruh dengan suara Alex, buru buru mematikan sepihak panggilan Alex.

 

Papi muda itu tersenyum cerah ketika meninggalkan ruangannya, kini yang terbayang di wajahnya hanya tawa menggemaskan kedua putranya, tak seperti dua hari kemarin, kali ini Alex keluar kantor jam tiga sore, agar ia bisa bermain lebih lama bersama mereka tentunya.

Ketika melewati toko perlengkapan bayi, Alex tiba tiba menghentikan mobilnya, Alex teringat kedua putranya sudah bisa berjalan, 'saat nya memberi mereka hadiah', pikir Alex, tanpa berpikir panjang Alex membeli banyak mainan untuk menyenangkan anak anak nya.

Namun kebahagiaan yang terlanjur membumbung tinggi itu tiba tiba terhempas ke tanah begitu saja, sore itu bukan Stella yang ia jumpai, apalagi si kembar, namun Richard yang sudah bersiaga di teras rumah, seakan menunggu kedatangan Alex.

Kedua pria dewasa itu saling berhadapan, dengan wajah yang sulit di artikan, yang jelas keduanya punya maksud dan tujuan.

"Berhentilah datang kemari," Richard memulai.

"Tidak akan, aku tidak akan menyerah sebelum bertemu anak anakku," Ucap Alex tegas.

"Bukan kah sejak awal kamu tak menginginkan pernikahan kalian?" tuduh Richard, dan jelas saja Alex tak terima.

"Jangan asal bicara kak, aku memang bersalah, tapi aku tak pernah merasa terpaksa menikahi Stella, aku menyayangi keluargaku,"

Richard memiringkan senyumnya, tanda ia mengejek.

"Dasar pecundang menjijikkan, kalau mendiang papah masih hidup, aku pastikan kamu akan dihajarnya hingga masuk ICU, sayang nya Stella tidak melakukan itu, kalau dia mau dia bisa melakukannya dengan mudah, itu semua karena dia terlalu mencintai pria bodoh sepertimu,"

"Aku akan merasa jauh lebih baik jika Stella menghajarku, dari pada aku disiksa seperti ini, asal kakak tahu, aku adalah papi kandung mereka, aku akan berjuang dengan darah dan keringat demi mempertahankan mereka."

Namun Richard seolah tak mengindahkan perkataannya, pria itu hanya berlalu pergi meninggalkan Alex dengan kemarahannya.

Alex mengepalkan kedua tanganya, kepalanya serasa meu pecah menahan amarah, tak sedikitpun Alex marah dengan perkataan mantan kakak ipar nya tersebut, ia hanya tak terima karena di persulit untuk bertemu dengan anak anak nya.

Alex kembali ke mobil, di banting nya pintu mobil kuat kuat, tangannya mencengkeram erat kemudi mobil nya, kemudian memukulnya.

"aaarrrrrgggghhhh ..." Alex berteriak keras mengeluarkan semua kemarahan nya, "Baiklah kalau itu yang kalian inginkan, kita akan bertemu di pengadilan," ujar Alex.

Alex pun menghubungi Dimas.

"Iya tuan?"

"Dimas, atur pertemuanku dengan pengacara, kalau bisa malam ini,"

"Baik Tuan,"

Alex mengakhiri panggilannya.

Alex masih terdiam di mobilnya, dia tak berani menjalankan mobil, karena pikirannya masih disapu amarah.

Ia hanya bisa memandang sedih, manakala menatap Wallpaper ponselnya, di sana terpasang foto si kembar sedang tersenyum lebar, tanpa sadar air matanya berlinang, Alex hanya bisa menangis meratapi pedihnya perjuangan agar bisa bertemu anak anak nya, "maafkan kesalahan papi nak, karena ulah bodoh papi, kita tak bisa bertemu,"

Kini Alex menyadari, beratnya memperjuangkan cinta, sesuatu yang dulu dengan mudah ia dapatkan, namun kini tuhan seolah tengah menghukum dirinya, karena pernah menyia nyiakan seseorang yang paling berharga.

1
Aik Unique
Luar biasa
Nurjannah Rajja
Mulut dikunci, lalu buang kuncinya. Aman.
3sna
nyetir sambil gendong anak kah,makin dalem dong luka
3sna
itu apakbrnya pechn kaca yg ktnya masih nancep ditlpk tangn
Sella Darwin
Luar biasa
3sna
nah dia kn udh nikah jg,berrti stella jg diselinghin dong,,
Rhenii RA
Andre
Rini deli Lestari
Luar biasa
Rhenii RA
Jangan2 nanti Stella taunya kalau Andre yang dia bawa bukan Andre yang sebenarnya dari bekas luka beling dulu itu
Rhenii RA
Too bukan to
Rhenii RA
Too
scala sora
gak percoyo, gayamu thor...
💜🌷halunya jimin n suga🌷💜
emak suka keributannn heheeh bang Kevin mau dijodohin ..jadinya aku menikahi ank dr cinta pertama papaku dong waduh
💜🌷halunya jimin n suga🌷💜
Anin JD perawat
💜🌷halunya jimin n suga🌷💜
hayulah kuy emak juga semangat ini ....gimn mereka akhirnya ketemu setelah 15 th terpisah .....
💜🌷halunya jimin n suga🌷💜
semoga Dimas bisa mengenal mereka ...ngk asyik ah masa rahasia berdua aja ...ramean dong wkwkwwk
💜🌷halunya jimin n suga🌷💜
otor mau JD nitizen ikutan komen 😁
💜🌷halunya jimin n suga🌷💜
cukup sudah 15 th hukuman buat alex
💜🌷halunya jimin n suga🌷💜
semakin panjang aja penantian Alex tega kowe tor....
💜🌷halunya jimin n suga🌷💜
kasian anak ank hrs hidup terpisah. ..akibat perceraian .,.Ricard knp JD kejam begitu ye
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!