NovelToon NovelToon
Gadis Cinta Pertama Bos Mafia

Gadis Cinta Pertama Bos Mafia

Status: tamat
Genre:Tamat / Mafia / Peran wanita dan peran pria sama-sama hebat / Cinta pada Pandangan Pertama / Persaingan Mafia
Popularitas:493.2k
Nilai: 4.9
Nama Author: Sucii Amidasari

seorang pemuda yang memiliki paras tampan juga disebut-sebut Pria sempurna berumur 29 Tahun belum pernah menjalin hubungan dengan Wanita manapun.

"Tuan? saya sudah membereskan wanita jal*ng itu." ucap sang Asisten dengan wajah sangar dan kepala Botak.

"hmm??! apa kau belum menemukan Gadisku?" tanya Pria itu dengan mata terpejam.

Asisten Botaknya itu hanya mematung dan sebuah tatapan tajam menghunus padanya.

"cari sampai dapat..! kau sudah banyak mengecewakanku." titah Pria itu dengan sorot mata membunuh.

Asisten Botak hanya menghela nafas pasrah, dengan deskripsi Tuan nya saat berusia 10 Tahun diselamatkan oleh seorang Gadis cantik yang katanya punya kekuatan hebat diluar nalar anak seumurannya, dimana Asisten Botak bisa menemukan ciri-ciri gadis itu? apakah Pemuda Tampan yang akrab dipanggil Dewa itu akan menemukan sosok Cinta Pertamanya? Ikuti Kisahnya ya??


mohon dukungannya ??! Terimakasih...!

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Sucii Amidasari, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

tau

Sya pun pergi meninggalkan Dewa dan Han, Ia berusaha untuk tersenyum pada kedua Pria tampan yang baik itu padanya.

di dalam Lift,

Sya menyedot minuman dingin buatan Han, ternyata sangat menyegarkan sesekali Sya melamun.

"aku tak menyangka kalau Aldo tega selingkuh dariku, apa dia tidak sadar dari mana uang dia sekolah tinggi selama ini?" gumam Sya dengan lirih.

Sya tertawa kecil menertawakan dirinya sendiri yang berharap terlalu banyak, mana mungkin cinta yang tulus itu ada dengan menggunakan wajahnya seperti ini?

"Sya? mana ada Pria yang tulus padamu dengan penampilan culun mu ini? kau terlalu berharap tinggi dengan Aldo, dia bahkan menghianatimu." Sya mengatai dirinya sendiri.

Sya memejamkan matanya lalu pintu Lift berbunyi, Ia berjalan lesu keluar dari Lift dan meninggalkan kawasan Apartemen mewah itu.

di Ruangan cctv Dewa.

"kenapa dia begitu lemah Han?" tanya Dewa mengepalkan tangannya marah pada Pria brengsek yang membuat Sya seperti itu.

Han menghela nafas, "jadi anda berharap Sya akan jingkrak-jingkrak kegirangan keluar dari Apartemen anda Tuan? bermimpilah..! Sya memang penggila uang tapi dia tau diri dengan kekurangannya sendiri." kata Han berterus terang.

"diam kau botak..! tau apa kau tentang Sya." sentak Dewa dengan sorot mata tajam.

Han diam saja sembari menatap serius Sya yang memang menyedihkan, sepertinya Gadis itu begitu berharap Aldo tidak berselingkuh tapi mereka juga tak bisa menipu Sya. untuk apa mereka menyembunyikan kebenaran Pria brengsek tukang selingkuh dan tak tau diri itu.

walau membuat Sya sedih kebenaran harus diungkapkan, mereka tak ingin Sya terus berhubungan dengan Pria yang tak pantas dengan Sya itu.

Sya memang Gadis yang unik sejak pertama kali Han melihatnya lewat cctv, diluar sana banyak yang akan berkoar-koar dengan kelebihan mereka hingga begitu sombong berbeda dengan Sya yang malah menyembunyikan kelebihannya, sanggup di hina dan hanya menggunakan hatinya dalam mencari cinta sejati namun Cintanya pun berkhianat.

Sya sedang berada di tepi jalan, Ia tak membawa motor, tadi malah tinggal di Rumahnya diantar oleh Han yang bawa Mobil. Sya yang melamun itu mana bisa fokus saat berkendara.

Sya masih menyedot minuman yang diberikan Dewa padanya, nyatanya minuman itu sangat membantunya tiba-tiba Ia tertawa terbahak-bahak membuat Orang yang lalu lalang merasa ngeri dan ada seorang Pria di dalam Mobil meminta bawahannya untuk berhenti malah melihat Gadis berkaca mata yang tengah tertawa lepas di tatap aneh oleh banyak Orang.

"Ahahahaha!!" Sya tertawa keras sambil berjongkok dan memukul-mukul kakinya sendiri.

"hikss.. hiks..!" entah sejak kapan Sya pun menangis kencang membuat Orang-orang yang melihatnya semakin yakin Sya sudah gila.

"kasihan ya? masih muda udah stres." ucap salah satu pejalan kaki pada temannya.

"kayaknya sih cantik dilihat dari belakang." sahut yang lainnya.

Pria di dalam Mobil itu mengerutkan keningnya, "apa dia baru saja menangis?" tanya nya dingin.

"benar Tuan Frans." jawab bawahan Pria itu juga merasa heran perubahan Gadis berkaca mata tebal itu.

kedua atasan dan bawahan malah sibuk memperhatikan Sya sedangkan Sya yang tak peduli dengan image nya pun masih menangis.

"Hiks.. hiks..? kenapa begini? apa salahku? apa aku salah hanya mencari cinta sejati? kenapa semua pria sama saja? mereka menghinaku, kemana pria terbaik yang nggak menilai penampilan itu." isak tangis Sya sesegukan memeluk lututnya sendiri lalu Ia menengadahkan wajahnya.

"aku tak boleh menangisi Pria itu, aku harus cari tahu siapa selingkuhannya." ucap Sya sesegukan lalu tiba-tiba Ia tertawa terpikal-pikal seperti seorang Gadis gila memukul-mukul lantai pijakannya.

Sya terduduk dan masih tertawa gila seperti benar kehilangan kewarasannya, tiba-tiba Sya menyeringai.

"tak akan aku biarkan kau menghianatiku Aldo, kau terlalu meremehkanku. akan aku hancurkan kau." kata Sya dengan senyuman jahatnya lalu kembali tertawa keras sampai air matanya jatuh begitu saja.

kedua Pria yang mengamati Sya tertegun terutama Tuan Muda Frans, dia adalah Pria terkaya nomor 3 di Indonesia setelah Dewa dan Roni Nike.

Frans tersenyum bahkan tertawa melihat perubahan ekspresi Sya yang terbilang sangat ajaib dan itu berhasil membuatnya tertawa, sedangkan bawahan Frans yaitu Elang merasa merinding dengan tawa Frans.

"Lang?" panggil Frans.

"iya Tuan!" jawab Elang dengan wajah datarnya.

"caritahu gadis aneh itu.!" titah Frans.

"baik Tuan." jawab Elang segera mengeluarkan Ponselnya dan memotret Sya yang kembali menangis.

Frans bahkan tak berhenti tergelak melihat Sya yang aneh tapi membuatnya penasaran.

.

Sya bahkan tidak sadar ekspresi dan tingkah gilanya itu telah memikat 3 Pemuda lajang terkaya di Indonesia, Sya menyalahkan dirinya yang bodoh telah percaya pada Aldo hingga merelakan semua uangnya yang telah hangus untuk menyekolahkan Aldo.

Sya menenangkan diri beberapa saat lalu menyetop taksi dan pulang ke Rumahnya, setibanya di Rumah nya Sya malah berdiam diri seperti sedang meratapi nasibnya yang sial.

Sya melihat jari manis nya, "si brengsek ini harus aku hancurkan bersama selingkuhannya, tak akan aku biarkan dia bahagia telah membodohiku selama ini." gumam Sya.

Sya menghubungi Aldo, sekali, dua kali, tiga kali dan ke 12 kalinya tak kunjung dijawab. Sya tidak mau kalah tentu saja menghubungi Aldo dengan ekspresi gelapnya.

"apaan sih Sya? kenapa sejak tadi kau berisik menggangguku?" Aldo akhirnya mengangkat panggilan Sya.

Sya tersenyum miring, "kau selingkuh dariku?" tanya Sya dengan nada yang berbeda.

Aldo menelan salivanya bersusah payah disebrang sana, "ckkk..! jangan sok tau kamu." Aldo masih berpura-pura Ketus padahal Ia terkejut Sya mencium bau perselingkuhannya.

"aku akan memutuskan pertunangan ini kalau kau tidak muncul di hadapanku detik ini dan aku akan membuatmu menyesal telah memperalatku selama ini." kata Sya dengan nada dingin lalu mematikan panggilannya secara sepihak.

Sya dengan ekspresi dinginnya menunggu Aldo untuk tiba di Rumahnya, Ia berjanji akan mematahkan tangan Aldo jika Pria itu mendatanginya ternyata Aldo tak kunjung datang sampai pagi hari dan Sya tidak tidur selama itu.

Lingkar mata Sya menghitam sambil tertawa kecil lalu sedetik kemudian Ia tertawa keras.

"bedebah..! kau memancing kemarahanku, kau sudah mengakui kalau kau berselingkuh." seringai Sya dengan raut wajah tak senangnya.

Sya menghubungi Pak Bagas dengan wajah datarnya penuh kemarahan yang tertahan.

"Halo Sya? kenapa?" tanya Pak Bagas mengangkat panggilan Sya.

"Pak? hari ini aku libur Pak, ada yang harus aku urus hari ini juga." ucap Sya dengan nada serius.

Pak Bagas mendengar nada bicara Sya yang serius pun memberi izin, sejak Sya mendapatkan Kontrak dengan Dewa membuat siapapun segan pada Sya termasuk Pak Bagas yang memang menghargai Sya sejak dulu.

1
Yenisia Afila
sampe sebodoh itu dewa dibuat syah
Yenisia Afila
sya ini aneh orangnya gak masuk logika pemikirannya
Yenisia Afila
sya itu kadang aneh
Yenisia Afila
sya terlalu bego
Yenisia Afila
kok kayak di drakor ya ceritanya
Atik Kiswati
udah tamat beneran nih.....
Majotiku
Luar biasa
Dafit Pratama
di tunggu ka cerita novel terbarunya
Diah Al Khalifi
ya Allah ngakak habis aku 🤣🤣
Nor Azlin
sukses buat mu thor karya mu semua nya memikat hati aku untuk terus membacanya ...luar biasa seperti biasanya aku baca sampai akhir cerita mu ...selamat berkarya thor sehingga berjumpa lagi di kesinambungan cerita mu ini yah ...atau di cerita mu yang lain deh 😊😊
Nor Azlin
🤣🤣🤣🤣 sempat bercanda keduanya di saat mau melahirkan anak ....kala orang biasa lain nya menangis merintih kesakitan malah kedua nya bisa2 aja bercanda lucu sekali...semoga selamat lahir ke dunia si kembar tiga & sehat2 semua nya termasuk mommy sya yah...lanjutkan thor makin seru ni 😂😂😂
Nor Azlin
udah ke dua kalinya si ulat bulu viota ini menggangu mu sya kenapa dibiarkan juga sih....begitu juga dengan kamu Dewa yah ini juga kedua kalinya kamu melepaskan si jalang viota ini lho ...secara tidak sengaja kamu udah mengundang bahaya pada sya secara tidak langsung...kamu udah tau yang si viota ini pelakunya malah kamu lepaskan nya ...kalau si Han ada udah ketangkap ini si viota nya ...han aja yang bisa diharapkan kamu hanya tau nya cemburu buta mu itu aja keselamatan sya kamu tidak bisa jaga deh ...harusnya kamu lebih berhati2 dengan muduh2 mu itu dari pada cemburu pada mereka yang sya tidak suka itu yah ...lanjutkan thor
Fahmi Fahmi
hajar sya
Nor Azlin
Ayo lah Dewa jangan hanya menyuruh si Han mencari jodoh rasakan buat si fran sama si Roni aja pikiran si Han itu lho jangan biarkan dia menjomblo seorang diri deh😂😂😂 kasihan nilah dia ya ...carikan juga jodoh yang baik buat si Han agar semangat di buat kerja nya kerana udah ada yang ingin di nafkahkan & menunggunya di rumah apabila dia pulang dari kerja ...semoga cepat dapat pendamping yang serasi sama mu Han ...lanjutkan thor
Fahmi Fahmi
nyimak dulu
Nor Azlin
itu lan si penganjur barang antik itu kan siapa nama perempuan yang menyukai si voleta gitu yah udah jaga ingat ni orang😂😂😂 belum tau aja ni ...hari itu si sya udah segelintir tangan nya masih aja mau ngancam2 segala dasar janda kegatelan ni orang ...Ayo lah Dewa 8tu orang yang kamu lepaskan kerana udah menikah ...nah sekarang dia udah menjanda apa lagi dia mau nya kamu itu kerana pada masa dulu dia tidak berkesempatan mau tubuh mu itu deh lagi tu kabur kerana takut mati di tangan mu lah ...sekarang menjadi duri di pernikahan mu itu lho...jahar aja atau biar si sya yang meninju nya biar rontok itu semua tulang belulang nya...lanjutkan thor
Elsa Devika
Luar biasa
Elsa Devika
aku baru mau baca kak, aku nunggu end dlu krna suka males baca klo nanggung²😁 jdi sengaja nunggu tamat cerita nya😁
Nor Azlin
biar aja si sya yang bagi pelajaran sama si viota ini deh enggak perlu Dewa yang turun tangan memberikan pelajaran pada nya ...berani2 nya mau mendekati suami nya sya yah apa belum jera juga yah hampir mati di tangan si Dewa masih berani2 nya mau sama suami si sya dasar ulat bulu ni orang ...Ayo sya rasmikan aja pake racun serangga yang paling ampuh atau enggak pun berikan tinju maut mu itu kalau si cinta berani mendekati si Dewa 😂😂😂😂 lanjutkan thor
Nor Azlin
🤣🤣🤣🤣🤣 terbabas juga dendam mu sya untuk membuat mereka semua yang telah menghina mu dulu menjadi badut ...keren sangat keren ..lanjutkan thor
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!