NovelToon NovelToon
Lusy Ratu Peri Terkuat

Lusy Ratu Peri Terkuat

Status: sedang berlangsung
Genre:Identitas Tersembunyi / Pembaca Pikiran / Fantasi Isekai / Peramal / Cinta Istana/Kuno / Mengubah Takdir
Popularitas:766
Nilai: 5
Nama Author: Nadia Papendang

Lusy peri muda yang tidak memiliki sihir seperti peri lainnya. Dia berkeinginan menjadi ratu peri yang melampaui ratu peri generasi sebelumnya.

Lusy di remehkan oleh kaumnya sendiri. Namun, suatu ketika dia menemukan sebuah teknik terlarang dan sebuah pedang leluhur peri yang membuatnya bisa membangkitkan kekuatan sejatinya.

Lusy bangkit menjadi peri terkuat tanpa sihir, tapi banyak orang yang masih tidak menerima sebuah kenyataan kalau Lusy adalah peri terkuat di alam Peri.

Akankah Lusy berhasil menjadi Ratu Peri?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Nadia Papendang, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Mengalahkan Raja Lapisan Terkahir 2

Siluet rahang sangat besar dengan gigi-gigi tajam muncul, menerjang ular kerangka.

Groaar

Krakk

Prall

Ular kerangka langsung hancur lebur, akibat di kunyah rahang tersebut, tulang-tulang nyaa berserakan dan terjatuh ke dalam lava.

Hoekkk....

Lusy memuntahkan seteguk darah, dia yang sebenarnya belum menguasai pukulan kematian tahap sepuluh, tentu saja tubuhnya terbebani karena jurus tersebut.

Ketika ular kerangka sudah tewas, tulang-tulang yang menancap di tubuh fire dan Lusy menghilang.

Fire yang terlepas dari tulang tersebut, dia menghampiri Lusy yang sedang terengah-engah dan hampir saja terjatu.

Mereka berdua sama-sama terluka. Namun Fire mencoba untuk memapah Lusy yang nampaknya terluka parah di dalam tubuhnya.

"Anda tidak apa-apa tuan?" tanya Fire sambil memapah Lusy di udara.

Lusy tersenyum, sebelum akhirnya dia jatuh pingsan, karena tidak bisa menahan rasa sakit dalam tubuhnya yang memaksa menggunakan pukulan latihan tahap akhir tersebut.

Sebuah cahaya muncul setelah kematian ular kerangka muncul, fire tersedot masuk ke dalam cahaya tersebut dengan Lusy yang bersamanya.

Fire terkejut saat keluar dari cahaya tersebut ternyata mereka sampai di kekaisaran peri, tepatnya Kota peri, di sebuah kuil tempat pemujaan leluhur peri.

"Ternyata kita selamat tuan!" ucap fire sambil merebahkan Lusy di lantai kuil.

Fire memegangi bahunya yang berlubang karena tertusuk tulang Ular kerangka, dia menyenderkan tubuhnya di dinding kuil dekat dengan Lusy.

Sambil menahan sakit dia mengeluarkan Posion penyembuhan dan meminumkannya pada lusy terlebih dahulu, baru dia meminum untuk dirinya sendiri.

Terdengar napas fire yang tersengal-sengal menahan sakit, saat tubuhnya mulai beregenerasi karena efek Posion penyembuhan.

Sementara itu di alam bawah sadar lusy, dia terbangun di dunia yang penuh dengan kobaran Api.

"Ini dimana?" gumam Lusy sambil menyapu pandangannya ke berbagai arah. Namun, sepanjang matanya menatap, hanya ada kobaran api yang ada di mana-mana.

Lusy kemudian berdiri, baru melangkahkan kakinya, di depannya muncul sosok peri yang penampilannya sama seperti Lusy, hanya saja tubuhnya sangat transparan kebiruan seperti air.

( Kira-kira seperti ini yaa ilustrasinya Lusy dan sosok misterius atau inti kekuatan Lusy )

Lusy tentu saja terkejut, dia mundur selangkah dan memasang kuda-kuda untuk bertarung, pedang peri nya pun dia keluarkan dari Cincin dimensinya.

"Siapa kamu!?" tegur Lusy pada sosok tersebut sambil menghunuskan pedangnya ke depan.

"Aku adalah dirimu." jawab sosok itu dengan nada datar.

Lusy mengerutkan keningnya "Apa maksud kamu?"

"Lusy, bukankah kamu menginginkan sebuah kekuatan? Aku akan memberikan itu untukmu!" Ujar sosok misterius tersebut

Lusy masih belum percaya dengan kata-kata sosok tersebut, sehingga dia masih waspada terhadapnya.

Tanpa menunggu Lusy menyerang sosok tersebut, namun serangannya tembus, tidak bisa mengenai sosok itu.

Sosok tersebut bagaikan air yang tidak bisa terluka, Lusy beberapa kali menebasnya. Namun, usahanya hanya sia-sia saja.

Lusy menatap tidak percaya sosok tersebut, dengan napas yang terengah-engah akibat terus menerus menyerang sosok itu.

"Kamu tidak akan bisa mengalahkanku yang notabenenya inti dari kekuatanmu Lusy!" Sosok itu buka suara lagi.

"Diamlah! Beritahu aku siapa kamu sebenarnya!?" raung Lusy marah.

Klap

Klap

Tiba-tiba Lusy terlilit sebuah bayangan keperakan, pedang legendaris jatuh dari tangannya akibat lilitan tersebut membentangkan Lusy seperti mau di salib saja.

"Bicara denganmu tidak akan ada habisnya Lusy! Akan kuberikan kekuatan tidak terbatas padamu, tapi kamu harus mengingat satu hal untuk membalas ini semua, kamu harus........"

Lusy langsung terdiam, dia seketika seperti pasrah pada sosok tersebut ketika mendengar permintaannya.

Lusy seolah tidak menolak sama sekali dan menerimanya.

Sosok tersebut berubah menjadi gumpalan Biru, dia kemudian melesat masuk ke dalam tubuh Lusy.

Lusy berteriak kesakitan saat tubuhnya mulai menyatu dengan sosok tersebut, ikatan sosok biru transparan sperti air terserap masuk ke dalam tubuhnya.

Rasa sakit Lusy sangat dahsyat, sehingga dia jatuh pingsan di sana.

Setelah beberapa tarikan napas, Lusy mengerjapkan matanya dia terbangun dari pingsannya.

"Tuan! Syukurlah anda sudah sadar." Fire menyambut Lusy yang baru terbangun dari pingsannya.

1
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!