NovelToon NovelToon
SESURGA BERSAMAMU

SESURGA BERSAMAMU

Status: sedang berlangsung
Genre:Pengantin Pengganti / Aliansi Pernikahan / Beda Usia / Diam-Diam Cinta / Cinta pada Pandangan Pertama / Cinta Murni
Popularitas:13.3k
Nilai: 5
Nama Author: Desty Cynthia

Tunangannya sama Luna, menikahnya sama Zenata. Kok bisa?
Lalu bagaimana dengan Luna? Apakah Athala akan memaafkan Zenata atas kecelakaan ini? Atau hanya akan membuat Zenata menderita?
Kisah cinta yang rumit antara dendam dan penyesalan.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Desty Cynthia, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Masa Kelam Zenata

Setelah 2 minggu perawatan perban Zena sudah dibuka dan penglihatan Zena mulai membaik meskipun samar samar. Hari ini Zena sudah boleh pulang, tapi tetap dia masih harus menjalani check up rutin dan juga Athala masih harus menjalani terapinya.

Selama diperjalanan perasaan Athala campur aduk memikir kan Zena. Dia berjanji pada dirinya sendiri untuk mencari tahu tentang istrinya dan akan melindunginya "Sayang, kita ke supermarket dulu yah, hari ini kita pulang ke apartment aku pengen berduaan sama kamu."

"Nanti mamih nanyain mas."

"Aku udah ijin semalam ke papih sama mamih, mereka ijinin kok. Tenang aja sayang."

"Iya mas tampan, kemanapun mas pergi aku manut." Jawab Zena dengan sangat lembut.

Sesampainya di supermarket, Athala tak melepaskan genggaman tangannya pada istrinya. Zena sendiri menjadi pusat perhatian beberapa wanita disana.

"Kayaknya buta deh, tuh liat pakai tongkat."

"Kasihan yah cowoknya harus sama cewek buta."

Begitulah ucapan para wanita itu terhadap Zena. Athala yang mendengar istrinya di hina, dia pun murka. "Jaga bicaramu! Atau_"

"Mas udah biarin aja. Yuk kita pergi." Zena menahan suaminya yang sudah mulai emosi. "Aku enggak terima kamu di hina kayak tadi." Geram Athala.

"Apa yang dibilang orang orang itu benar, aku juga enggak marah. Terus aku harus gimana? Kan faktanya aku memang buta mas. Tapi aku punya mas yang akan selalu melindungiku." Zena berusaha memberikan pengertian pada suaminya ini.

Athala meredam emosinya "Iya sayang, aku enggak salah pilih istri." Athala semakin mengeratkan pegangannya. Dia membeli banyak keperluan untuk di apartment. Makanan dan juga cemilan. Selesai belanja keduanya pulang ke apartment Athala.

-

-

-

BUGH

"Capek juga yah, kamu mau mandi sekarang?" Tanya Athala sembari merebahkan dirinya di sofa. Sementara Zena masih melihat lihat apartment suaminya meskipun penglihatannya masih samar. Tapi dia senang bisa ada disini.

"Bagus ya mas apartment kamu." Ucap Zena dengan senang.

Athala memeluk istrinya dari belakang "Kamu wanita pertama yang masuk kesini, apartment ini aku beli setelah kita menikah. Dan aku juga sudah siapkan rumah untuk kita."

"Kapan mas beli rumahnya?"

"Eum kapan yah lupa? Nanti tanya Juna deh, pokoknya sewaktu mas udah mulai mencintai kamu sayang. Juna yang urus semuanya."

Zena membalikan badannya dan mengalungkan tangannya di leher suaminya, dia berjinjit mencium bibir suaminya duluan. "Terima kasih mas Atha, udah mencintai dan menyayangiku." ucap Zena dengan mata yang sudah berkaca-kaca.

Athala merapatkan pinggangnya dan mencium balik istrinya dengan lembut, dia menghisap dan menyesapnya dalam. Dia juga membawa istrinya ke kamar tanpa melepaskan ciumannya.

Athala membuka hijab dan gamis istrinya, dia juga membuka pakaiannya. Pergulatan indah itu mereka lakukan siang hari. Keduanya sangat menikmatinya, terlebih Athala yang sangat nafsu pada istrinya.

"Aaahhh sayang....semoga nanti bulan depan udah ada dedek bayi di dalam sini." Athala mencium perut istrinya yang putih mulus. "Amin mas." Zena bahagia sekali tak bisa di ungkapkan dengan kata-kata.

Masih dalam keadaan polos di tempat tidur mereka masih mengobrol "Sayang, kita belum bulan madu, kamu maunya kemana?" Tanya Athala yang sedari tadi memainkan rambut istrinya.

"Geli mas hehehe. Terserah mas aja, tapi jangan sekarang sekarang ya mas, aku belum bisa lihat sepenuhnya aku enggak mau malu-maluin mas Atha."

"Kamu sempurna sayang. Bulan depan kita adakan resepsi, papih sama mamih semalam bilang akan mempersiapkan semuanya."

"Iya mas sayang." Zena meringkuk di dekapan suaminya, dia tersenyum kecil, meskipun belum melihat jelas tapi sepertinya tubuh suaminya sangat indah. Kenapa jadi me sum gini pikiran Zena?

"Kenapa hmm ketawa ketawa gitu?"

"Geli mas...hihi."

-

-

-

Dibelahan kota lain tepatnya di Surabaya sore itu, ada seorang wanita paruh baya yang pernah mengunjungi Zena, lebih tepatnya mengintip Zena dari luar kamar, yang sedang melamun diatas kursi di balkon rumahnya.

"Mamah lagi mikirin Zena?" Tanya seorang pria seumuran Athala menghampiri wanita itu.

"Mamah merindukan Zena, ini semua salah mamah yang tak bisa melindungi adik kamu." ucap wanita itu dengan tatapan kosongnya.

"Kata siapa mamah enggak melindungi Zena? Mamah sudah melindunginya. Hidup kita udah berubah mah, papah juga udah mati. Jadi sekarang Zena aman, enggak ada lagi yang mau b***h Zena." lanjut pria itu.

Wanita paruh baya itu bernama Kamila, dia adalah ibu kandung Zenata. Dia terpaksa meninggalkan Zenata di panti asuhan, karena suaminya yang suka ma**k dan berj**i.

Malam itu, Kamila diancam suaminya Jodi jika tidak mau memberinya uang, maka bayi polos yang baru berusia 3 hari itu akan di jual oleh suaminya. Kamila ketakutan dan malam itu Kamila berlari sekencang mungkin membawa bayinya ke panti asuhan dan meninggalkannya.

Dan anak pertama Kamila yaitu Zalindra saat itu sedang tidur dikamarnya. Ketika kejadian itu, usia Zalindra 5 tahun. Setelah Kamila menyimpan bayinya, dia pulang dan men***k suaminya hingga m***i dan akhirnya dia di pen ja ra selama 15 tahun.

Kenapa sampai saat ini Kamila tak bisa menemui Zena? Karena Kamila takut, Zena tak akan bisa menerimanya terlebih dia pernah memb***h suaminya.

Zalindra yang saat itu masih 5 tahun, mau tak mau harus di asuh oleh kakek neneknya. Zalindra anak yang pintar dan cerdas, tak heran jika dia selalu mendapat ranking. Ketika Zalindra besar cita-citanya menjadi seorang pengusaha pun terwujud.

Dia benar benar berjuang dan bekerja keras hingga mempunyai perusahaan sendiri, meskipun masih kalah jauh dengan Athala, namun Zalindra tetap bangga akan kerja kerasnya. Dia pun mengangkat derajat mamahnya juga kakek neneknya. Namun, tak berselang lama kakek neneknya meninggal karena sakit. Kini mereka hidup berdua.

"Opah Dignata sedang mencari keberadaan Zena. Mamah takut dia menemukan Zena. Mamah takut dia akan membawa Zena." Lirih Kamila.

"Kita harus segera menemui Zenata, mah. Masa kelam itu udah berakhir mah. Zenata pasti senang bisa ketemu mamah. Dia sekarang pasti jadi gadis yang cantik." Ucap Zalindra sembari membayangkan Zenata.

"Zenata udah menikah dengan anak dari keluarga Dewantara."

Zalindra melongo betapa terkejutnya dia, jika adiknya beruntung bisa menikah dan masuk ke keluarga Dewantara.

"Itu kabar baik mah, tidak ada yang bisa mengusik Dewantara sekalipun opah Dignata. Zal tahu betapa besar power yang dimiliki keluarga Dewantara. Dan itu sangat cukup untuk melindungi Zena." jawab Zalindra dengan tegas.

"Kamu benar, kenapa mamah enggak kepikiran kesana yah."

Kamila dan Zalindra akan mencari cara supaya bisa bertemu dengan Zena dan keluarga Dewantara. Karena mereka tidak ingin Zenata sampai di temukan oleh Dignata, kakek dari almarhum suaminya.

1
Malika Shareefaputri27
♥️♥️♥️
Desty Cynthia
Guys kenapa yah tadi babnya hilang2 terus😭 pusing aku tuh😩🤧
Ati Rohayati
Luar biasa
Anto D Cotto
lanjut, crazy up thor
Anto D Cotto
menarik
Adnan Az
semangat thor
Yusna Wati
Alhamdulillah athala masih hidup jg semangat ngikutin cerita selanjutnya
Yusna Wati
selamatkan athala klo peran utamamy meninggal gk seru
Malika Shareefaputri27
keren ♥️♥️♥️
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!