NovelToon NovelToon
Hamil Setelah Diceraikan

Hamil Setelah Diceraikan

Status: tamat
Genre:Tamat / Konflik etika / Selingkuh / Cerai / Romansa / Penyesalan Suami / Ibu Mertua Kejam / Ayah Darurat
Popularitas:308.3k
Nilai: 5
Nama Author: ntaamelia

Soal keturunan memang kerap menjadi perdebatan dalam rumah tangga. Seperti yang terjadi dalam rumah tangga Hana.

Hubungan yang sudah dibangun selama 10 tahun, tiba-tiba hancur lebur dalam satu malam, saat suaminya mengatakan dia sudah menikahi wanita lain dengan alasan keinginan sang mertua yang terus mendesaknya untuk memiliki keturunan.


"Jangan pilih antara aku dan dia. Karena aku bukan pilihan." -Hana Rahmania.

"Kalau begitu mulai detik ini, aku Heri Hermawan, telah menjatuhkan talak kepadamu, Hana Rahmania, jadi mulai detik ini kamu bukan istriku lagi." -Heri Hermawan.

Namun, bagaimana jika setelah kata talak itu jatuh, ternyata Hana mendapati dirinya sedang berbadan dua? Akankah dia jujur pada Heri dan memohon untuk kembali demi anak yang dikandung atau justru sebaliknya?

Jangan lupa follow akun sosmed ngothor
Ig @nitamelia05
FB @Nita Amelia

salam anu 👑

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon ntaamelia, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 2. Tidak Ingin Merusak Surganya

Heri masuk ke dalam kamar dan mendapati Hana yang sudah berbaring menghadap tembok. Terdengar isak tangisnya yang lirih, membuat dada Heri sedikit sesak. Bagaimana pun dia mencintai wanita itu, karena mereka sudah bersama-sama dalam waktu yang cukup lama.

Heri yakin sepintas atau sepenuhnya Hana telah mendengar ucapan ibunya barusan.

Dengan perlahan pria itu naik ke atas ranjang, memindahkan guling ke sisi dan memeluk tubuh istrinya dari belakang. Dia sungguh merasa bersalah tiap Mamah Saras memberikan tuduhan dan cemoohan pada Hana.

Akan tetapi dia juga tidak bisa melawan ucapan orang yang sudah melahirkannya. Sebagaimana pesan yang sering disampaikan oleh sang ayah—Aris Hermawan. Surga ada di telapak kaki ibu, dan dia tidak ingin merusak surganya.

"Maafkan Mamah ya, Han. Mamah pasti sedang khilaf berkata seperti itu, kamu jangan diambil hati, karena sampai kapanpun aku tidak akan menceraikanmu. Kita berusaha lagi ya, supaya kita bisa mendapat anak sesegera mungkin dan mematahkan ucapan Mamah," ujar Heri menenangkan Hana.

Namun, bukannya tenang, tangis Hana malah bertambah pecah. Dia merasa bahwa terlahir menjadi seorang wanita itu sangat berat resikonya.

Sebab mereka terus disalahkan, padahal tidak ada satupun di dunia ini wanita yang ingin terlahir tidak sempurna. Hah benarkah wanita yang belum jadi ibu itu artinya tidak sempurna? Hana sampai berpikir seperti itu.

"Tapi aku tidak mandul, Her. Kita sudah memeriksakannya ke dokter dan aku baik-baik saja. Tidak ada masalah dengan rahimku, tapi kenapa Mamah selalu menyudutkanku?" rengek Hana dengan suara sumbang, rasa lelah semakin menggerogoti hatinya.

Akan tetapi dia tidak pernah berpikir untuk lepas dari Heri. Dia mencintai pria itu, sangat!

"Iya-iya aku mengerti, Hana. Mamah hanya asal bicara, kamu seperti tidak tahu saja."

Heri mengusap puncak kepala istrinya dengan sayang, sementara Hana yang mendengar itu merasa bahwa ucapannya percuma. Ya, selamanya Heri hanya akan membela Mamah Saras.

Hingga akhirnya wanita itu memilih untuk diam. Semakin bicara hatinya justru semakin sakit, seperti ada belati yang menusuk-nusuk.

"Sudah ya, lebih baik kita tidur. Besok aku ada meeting dengan bos," ujar Heri, sebagai wakil direktur, dia tentu memegang jabatan yang cukup tinggi di perusahaan. Dia tidak mau merusak citranya, hanya karena terlambat meeting.

Hana mendesahkan nafas, dan yang bisa dia lakukan hanyalah mengalah pada perasaannya. Dengan mata yang masih basah, akhirnya wanita itu mencoba untuk terlelap. Dan kecupan singkat di kepalanya, menjadi penghantar tidur.

***

Pagi harinya. Seperti rutinitas biasa, Hana menjadi orang yang pertama bangun saat fajar mulai menyingsing, dia membuat sarapan untuk suami dan ibu mertuanya sambil memasukkan pakaian kotor ke dalam mesin cuci. Dia selalu menghemat waktu dengan mengerjakan beberapa pekerjaan rumah sekaligus.

"Masak apa kamu hari ini?" tanya Mamah Saras saat tiba di dapur. Hidup wanita paruh baya itu sudah enak sekali, sebab makan tinggal makan, baju tinggal pakai, uang bulanan selalu berjalan.

"Aku masak kentang, sayur buncis dan juga ayam goreng, Mah," jawab Hana sambil melirik sekilas, dia terlihat biasa saja, seolah tak pernah terjadi masalah.

"Masak itu yang bergizi dikit gitu lho. Kamu kan pegang uang banyak dari suamimu. Beli daging atau ikan, hari-hari itu terus proteinnya, kasihan anakku, bosan!" cerocos Mamah Saras tanpa perasaan, padahal Hana menerima uang dari Heri tidak utuh, sebab sebagiannya diberikan pada sang ibu mertua.

Dan juga sesekali Hana sudah sering memasak apa yang disebutkan Mamah Saras, hanya saja tak pernah dinilai, apalagi dipuji-puji.

"Iya, Mah," balas Hana singkat, sebab tak ingin berdebat.

"Terus kalau pagi-pagi itu mandi, suami mau berangkat kerja, kamu malah kumel dan masih bau iler seperti itu!"

"Mah, Hana kan masih mengerjakan yang lain. Biasanya juga dia dandan kok," timpal Heri yang baru saja tiba di dapur, tipis-tipis dia membela istrinya tanpa meninggikan suara.

Hana menundukkan pandangan. Karena apapun yang dilakukannya selalu salah. Dandan salah, tidak dandan apalagi.

Mamah Saras hanya mendengus, lalu mereka menghabiskan sarapan bersama.

Sebelum Heri berangkat bekerja, Hana mengantar sang suami sampai di ambang pintu.

Dia menyalimi Heri dengan takdzim serta mengecup kedua pipi suaminya.

"Aku berangkat ya, Han. Kamu baik-baik di rumah, kalau memang ada apa-apa langsung telepon," ucap Heri memberi perhatian. Hana langsung mengangguk kecil.

"Kamu juga hati-hati ya. Jangan lupa dimakan bekalnya," balas Hana mengingatkan suaminya, karena meskipun sibuk Heri harus tetap mendapat asupan agar tidak sakit.

Heri langsung mengiyakan, lalu mengecup kening Hana sekilas. Sementara Mamah Saras mengintip dan menatap dengan penuh kebencian. Bagaimana pun caranya, dia harus membuat Heri mau mempoligami Hana, agar sang anak bisa memiliki keturunan sebagai penerus keluarga.

"Gila saja kalau aku membiarkan Heri terus-menerus hidup dengan wanita tidak normal itu!" cetusnya dengan nada mencibir.

***

1
Hasanah Purwokerto
Uuuuuhhhhh...Rasanya seneng bgt liat mayang hancur
Hasanah Purwokerto
Kapokmu kapan Her...Her..
Hasanah Purwokerto
Kelakuannya mayang bikin jijay
Hasanah Purwokerto
Saras 008 mah baik ya,,lha ini,,,saras 00 berapa ya..? jahatnya ga habis habis..
Hasanah Purwokerto
Hoyooooo...anak siapa yg dikandung Mayang,,,secara...siapa aja boleh masuk...🤔🤔🤔🤔
Hasanah Purwokerto
Klo yg nangkep pas pingsan macam Elgar si,,pingsang berkali kali mau aja...😂😂😂😂

Ih....amit" sm bpknya Heri...
udah tua celamitan...
mantu aja diembat juga...
Hasanah Purwokerto
Tunggu sj waktu kehancuranmu Her...
Hasanah Purwokerto
Bikin impoten aja kak..hihihiii
Hasanah Purwokerto
Bonus aja diterima,,,tp suudzon jln terus,,fix...kamu punya penyakit hati ya Nya...
Hasanah Purwokerto
Benerin dl tuh otak konsletmu Vanya...jgn dipelihara...bahaya...
selain bonusmu bs melayang,,pekerjaanmu taruhannya
Hasanah Purwokerto
Hihihii...Elgar bagai ketiban durisn runtuh yaa,,pdhl sakit lho..tp kok seneng...🤭🤭🤭🤭
Hasanah Purwokerto
Mulai mbanding mbandingke..? yo jls...penak mbien to her..? 😂😂😂😂
Hasanah Purwokerto
Halah...halah...halah...
Mamah Rasas,,,noh...liat...yg sundal sebenarnya siapa...?
Hasanah Purwokerto
Hahahaaaa...ketawa jahat aku liat mama Saras...
Hasanah Purwokerto
Mayang,,siapkan mental ya,,krn sebentar kg kamu akan merasakan apa yg dirasakan Hana..
Hasanah Purwokerto
karya karyamu memang Luar biasa kak..
fathian
.
Rina Arie
good
Jhylara_Anfi
hai mampir ka
Ratu Anu👑: 💋💋💋💋💋
total 1 replies
mami Riza
gak ada extra part nya kk???
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!