NovelToon NovelToon
No Hope - System

No Hope - System

Status: sedang berlangsung
Genre:zombie / Sistem / Dikelilingi wanita cantik / Mengubah Takdir / Hari Kiamat / Evolusi dan Mutasi
Popularitas:19.8k
Nilai: 5
Nama Author: Ex_yu

Hidup di Dunia Apokaliptik dengan sebuah sistem di tubuhku? Jujur saja aku tidak menghendakinya. Aku juga tidak tahu bagaimana bisa memiliki sistem ini?

Aku tidak tahu awal kehancuran dunia ini, tetapi aku akan mencari tahu kebenarannya. Aku akan mencari keberadaan ibu, ayah dan kakakku yang terpisah selama lima tahun ini.

Yang aku ingat, aku diajak oleh ayah untuk memperlihatkan hasil karya ciptanya. Saat berada di dalam perjalanan menuju ke tempat yang tidak kuketahui, ayahku memberikan sebutir pil. Katanya pil itu adalah vitamin.

Setelah aku telan, beberapa menit kemudian aku tidak sadarkan diri. Aku terbangun dengan Infomasi yang membingungkan. Tahu-tahu, sebuah sistem sudah berada di tubuhku.

Aku dibantu oleh seorang wanita yang bernama Veronica, dia adalah sistem itu sendiri. Dia menjelaskan semuanya perubahan di dunia.

Aku masih belum mempercayai apa yang terjadi, sebab kehancuran dunia ini ada kaitannya dengan ayah dan diriku. Tapi, aku pasti mencari tahu kebenaran ini!

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Ex_yu, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

System Adam

Bab 02. System Adam.

[Selamat datang di System Adam]

[System telah mengunduh Infomasi terkini. Saya Veronica, yang akan memandu Anda menjalankan misi, dan bertahan hidup di Dunia Apokaliptik]

Aku terbangun saat mendengar suara sistem. Saat membuka mata, aku melihat layar hologram di mataku. Entah layar itu hanya aku yang bisa melihatnya, atau orang lain juga bisa melihatnya, aku tidak tahu.

Tetapi, penampilan layar hologram kini berbeda, sebelum tidak ada seorang wanita di layar itu, hanya ada tulisan enkripsi. Saat ini, ada seorang wanita cantik, seperti nyata manusia wujudnya, usia 20 tahun.

Seperti yang sudah diketahui oleh banyak orang, Enkripsi adalah metode pengubahan bentuk data menjadi sejumlah kode yang sulit diterjemahkan, sehingga data tidak dapat dibaca oleh sembarang pihak. Data yang telah dienkripsi hanya akan dapat dibaca oleh si penerima dengan menggunakan kunci-kunci tertentu. Dan, si penerima itu tentunya adalah aku, System Adam dan Veronica.

Yang membuat aku terheran-heran, aku merasakan tubuhku lebih bertenaga, beda dari biasanya sebelum ada System Adam ini. Aku seperti seorang pria diatas normal.

"Apa yang terjadi denganku? Bagaimana dengan keluargaku?" Tanyaku kepada Veronica sambil berdiri.

Aku menggerakkan tubuh karena merasa kaku, dan baru sadar dalam keadaan telanjang. Pintu tabung kaca terbuka dengan sendirinya. Aku melihat ruangan yang tadinya terang menjadi gelap, hanya ada cahaya redup berasal dari monitor komputer. Semua komputer itu seperti mengalami gangguan.

Aku berjalan keluar, menuju ke arah sebuah koper besar berwarna hijau tua; ada dua koper yang tampak mencurigakan. Tetapi yang menganggu pandangan mataku adalah layar hologram. Aku belum terbiasa dengan keadaanku saat ini.

Aku perhatikan, Veronica tampak berpikir dengan pertanyaanku. Padahal pertanyaanku sangat sederhana.

"Bisakah layar hologram ini dihilangkan? Ini mengangguku!" Pintaku saat berhenti di depan koper besar di lantai di sudut ruangan.

[Sebelum saya menjawab pertanyaan Anda, lebih baik Anda mengetahui apa itu System Adam!]

"Lanjutkan!" Perintahku sambil berjongkok di depan koper.

Ternyata, koper besar ini membutuhkan kunci sandi untuk membukanya. Jelas aku tidak bisa membukanya. Pertama, aku harus menemukan angka sandinya. Tetapi di mana aku menemukan sandinya?

[Koper itu bisa dibuka setelah Anda mengikuti tutorial System Adam. Saya akan memulainya, harap diperhatikan!]

Seakan-akan mengetahui pikiranku, Veronica berbicara. Aku kembali berdiri dan duduk; duduk di kursi di dekatku. Terasa risih duduk dengan tubuh telanjang seperti ini.

Singkat cerita, System Adam adalah sebuah sistem pemandu. Akan membantu diriku menjalani kehidupan saat ini. Sistem ini akan secara otomatis mengupgrade saat pencapaian yang aku jalani terselesaikan.

Ada beberapa poin penting di dalam System Adam ini. Pertama, ada 100 level, yaitu level pengalaman. Semakin tinggi level, maka System Adam akan membuka menu-menu baru yang memberikan kemudahan untukku.

Saat ini, aku masih berada di level 1. Untuk meningkatkan level, aku diharuskan untuk menyelesaikan misi. Salah satunya menjelajahi wilayah-wilayah ini.

Dari penjelasan Veronica, dan juga menunjukkan kehidupan di dunia ini melalui layar hologram, aku jelas sangat terkejut dan bingung. Pasalnya, duniaku saat ini jauh berbeda dari sebelumnya. Saat ini, aku seperti hidup di dunia zombie.

Yang membuatku bingung, apa yang telah terjadi di dunia ini, kenapa jarang sekali adanya manusia?

Yang kulihat, banyak mahkluk-mahkluk aneh berkeliaran bebas, seperti zombie tetapi bukan zombie. Di dalam pikiranku, ke mana militernya, kenapa tidak menanggulangi bencana ini?

Tetapi, aku belum bisa mengeluarkan sebuah pertanyaan ini di otakku, sebab Veronica masih belum selesai menjelaskan System Adam, dan aku harus memperhatikannya terlebih dahulu.

Sambil memperhatikan Veronica berbicara, aku mengepalkan kedua tangan. Karena mengkhawatirkan ibu, ayah dan kakak perempuanku, aku menjadi emosi dan mengebrak meja di hingga terbelah menjadi dua.

Aku jelas terkejut karena mampu membelah meja hanya dengan tangan biasa. Tanganku seperti sebuah besi keras. Aku melihat tanganku tidak sedikitpun tergores, bahkan tidak merasakan sakit sedikitpun.

Jika dahulu, memukul meja sudah pasti kesakitan. Saat ini, aku bukanlah seperti dahulu. Aku menduga, semua ini ada hubungannya dengan System Adam.

[Itu kekuatan pengalaman level 1. Anda lebih unggul dari manusia normal yang tidak pernah mengolah tubuhnya. Walaupun Anda memiliki System Adam, Anda tidak bisa lepas dari yang namanya rasa lapar, haus, dan kesakitan jika tidak bisa menjaga diri. Anda masih membutuhkan makanan, minuman dan obat-obatan untuk bertahan hidup...]

Aku kembali menyimak penjelasan Veronica. Poin penting kedua, untuk mendapatkan alat-alat terbarukan, aku harus menjelaskan setiap misi dari System Adam. Setiap naik level dan menyelesaikan misi, aku akan mendapatkan persenjataan baru yang lebih hebat dari sebelumnya.

Aku tidak tahu apa yang aku dapatkan setelah menyelesaikan tutorial ini. Yang pasti, adanya System Adam dan Veronica jelas sangat membantuku dalam menjalani kehidupan di dunia yang kacau ini.

Jujur saja, aku sendiri tidak pernah memegang senjata, paling sering menggunakan pisau, itupun di saat memasak. Anehnya, aku merasa memiliki pengalaman memegang senjata dan juga menggunakannya.

[Veronica selalu menemani Anda. Bertanyalah tentang apapun mengenai System Adam. Pertanyaan-pertanyaan sebelumnya, akan terbuka dengan sendirinya ketika level pengalaman Anda meningkat]

Saat aku ingin bertanya lebih lanjut mengenai apapun, koper besar itu terbuka dengan sendirinya. Membuktikan bahwa aku telah menyelesaikan tutorial System Adam.

Aku terbelalak melihat koper di sebelah kanan, sebab koper itu berisi senjata laras panjang dan dua buah pistol. Aku tidak tahu jenis apa senjata api itu. Ada juga beberapa kotak peluru untuk kedua senjata itu. Lalu masker tabung penangkal radiasi yang berasal dari nuklir biokimia, ada pula dinamit yang jumlahnya ada tiga buah.

Tanganku gemetaran karena baru pertama kali memiliki senjata api itu. Sungguh hal ini di luar ekspektasiku. Aku pikir, koper besar itu berisi pakaian dan dokumen-dokumen penting.

[Itu hadiah setelah menyelesaikan tutorial. Setiap kali Anda naik level pengalaman, hadiahnya juga selalu berbeda, lebih baik dari sebelumnya. Waktunya untuk keluar dari laboratorium basemen ini untuk meningkatkan level System Adam. Misi utama ada tiga. Pertama, mencari kebenaran akan semua kejadian ini. Kedua, perjalanan pulang. Ketiga, menanggulangi wabah di dunia ini...]

Di saat aku akan mengambil persenjataan di dalam koper, Veronica kembali berbicara mengenai tugas yang harus kuselesaikan. Selain misi utama yang akan meningkatkan level pengalaman jauh lebih cepat, ada juga submisi. Dan, aku menganggap submisi ini adalah tugas harian, sebab menyelesaikan misi utama sangatlah lama dan penuh perjuangan.

Pikirku, daripada membuang waktu untuk menyelesaikan misi utama, sambil jalan menyelesaikan misi harian untuk meningkatkan level pengalaman. Dari Veronica, aku mengetahui banyak hal tentang System Adam ini, dan juga kehidupan di dunia saat ini.

Jika dahulu sebelum pasca apokaliptik, jumlah manusia mencapai miliaran. Namun kini, jumlah manusia tidak lebih dari sepuluh persennya. Ironisnya, mahkluk-mahkluk bermutasi yang kini mendominasi dunia ini, jumlah mencapai miliaran dan tersebar di seluruh dunia ini, lebih banyak dari manusia sebelum bencana kehancuran ini.

Mengetahui semua ini, aku berpikir, apakah aku bisa menemukan keluargaku yang entah sekarang ada di mana? Mencari kebenaran akan kejadian ini! Apakah aku bisa menyelesaikan misi utama ini?

Tetapi, walaupun aku tahu sulitnya kehidupan di zaman apokaliptik ini, demi menemukan keluargaku, aku bertekad untuk menerobos semua rintangan yang menghalangiku.

Aku melihat koper kedua berisi satu set pakaian militer; berwarna hijau gelap, lengkap dengan sarung tangan, sepatu, tas ransel, makanan kaleng dan juga minuman. Ada satu jubah berwarna hitam yang panjangnya mencapai tumit kaki, dan itu adalah jubah anti radiasi.

Aku mengenakan pakaian militer itu, ukurannya sangat sesuai dengan tubuhku. Setelah itu, aku mengambil semua senjata; dua pistol aku selipkan di pinggang kanan dan kiriku.

Aku merasa seperti seorang tentara, padahal baru pertama kali ini memegang senjata. Tetapi, aku merasa bisa menggunakan semua ini walaupun belum pernah. Aku meyakini semua ini karena System Adam.

"Ibu, kakak, ayah... Aku pasti menemukan kalian! Tunggu, aku pasti akan datang!"

Saat ini, aku penuh semangat tinggi, walaupun tidak tahu di mana mereka. Aku melihat jendela ruangan untuk memastikan apakah di luar ruangan ini aman. Di luar, aku melihat lorong panjang; di sisi kanan kirinya banyak ruangan-ruangan yang tertutup.

[Jelajahi setiap ruangan di dalam laboratorium basemen ini. Anda akan menemukan sesuatu yang bermanfaat untuk bertahan hidup. Jika beruntung, Anda akan menemukan senjata dan makanan. Yang harus Anda ketahui, senjata dan makanan lebih berharga dari nyawa, bahkan biskuit kadaluarsa jauh lebih berharga daripada nyawa manusia. Selamat berjuang di Dunia Apokaliptik. Saya Veronica akan selalu menemani Anda.]

Aku menarik napas dalam-dalam setelah mendengar suara Veronica. Dengan tangan gemetaran, aku menekan tombol pembuka pintu ruangan ini. Aku tidak tahu apa yang akan terjadi setelah keluar dari tempat ini.

Apakah akan disambut oleh mahkluk-mahkluk bermutasi di dalam laboratorium basemen ini, aku tidak tahu?

1
umar aryo
mantaf thor, detail secara ilmiah
umar aryo
mantap thor
Rina Afrianti
msntap
kriz
Luar biasa
ShinRo
nahloh masa saudara kandung di sikat juga thor...🫣
adib
nunggu update
adji ahmad
Luar biasa
Dikha Pratama
thor 8 batu keabadian 2 kok hilang thor?
ShinRo
kok aneh Thor uda 3 hri sebelum diculik masa tuh amplop kga dibuka / cari tau isinya apa sih??🫣🤔🤔
ShinRo
ditunggu kelanjutannya thor... semangat ya...🫰
bubur ayam
hmmm sedikit mengecewakan, tapi tak apa, tetap suka
bubur ayam
wow, sebuah masterpiece, aku suka nih, moga gak mengecewakan, semangat thor
ShinRo
thor kok blum ada up lgi kelanjutannya..🥲sdh ku tungguin setiap hari terlewat sdh 8 hri 😪 masih blom ada yg di up lgi kelanjutannya termasuk 8 batu keabadian ke 2 juga 🫣
Wih Novel Baru Guyss
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!