NovelToon NovelToon
DRUNK IN LOVE

DRUNK IN LOVE

Status: sedang berlangsung
Genre:Duniahiburan / CEO / One Night Stand / Beda Usia / Kehidupan di Kantor / Chicklit
Popularitas:1.2k
Nilai: 5
Nama Author: summermanggo

kiara tidak menyangka laki-laki yang tidur bersama seminggu lalu adalah bosnya yang baru di kantor.

" Tidak usah, berpura pura, kamu pasti mengingat saya kan " bisiknya saat bertemu dengan kiara.

namun, ketika sang bos akan mendekati kiara, ternyata mantan kiara dari masa lalu kembali lagi dan mendekati kiara kembali.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon summermanggo, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Di bawa ke rumah.

 Setelah kejadian pernyataan suka Leon terhadapnya, Kiara belum menjawab namun Leon juga tidak menyerah ingin dekat dengannya, setiap pagi dia mengirim kan makanan tidak permah absen meskipun saat ia sedang di luar kota.

 Hari ini Kiara sedang berbelanja ke super market untuk kebutuhannya di apartemen nya yang sudah menipis, jadi mau tidak mau Kiara harus keluar berbelanja.

 Kiara memilih jeruk yang menurutnya bagus dan memasukkannya ke dalam plastik.

" Kamu suka jeruk juga? " tanya ibu -ibu di sampingnya yang sama sepertinya sedang memilih jeruk.

" Iya tante "uu

" Kamu cantik sekali, umur berapa ? " tanyanya lagi.

" Hehehe makasih tante, 27 tante. " jawabnya

" Ih masih muda ya, kamu udah punya pacar ? "

Kiara menggelengkan kepalanya.

" Belum tante " Jawab Kiara sambil tersenyum kerah ibu-ibu tersebut

" Mau gak Tante kenalin sama anak Tante dia masih muda juga, mana ya anaknya tadi perasaan di belakang tante deh " ucapnya sambil melirik area sekitar ." Nah iyu dia . "

 Kiara yang masih keki, tidak tahu mau bilang apa, ikut menengok kearah pandang ibu-ibu tersebut yang ingin menawarkan anaknya.

" Leon sini nak " Teriak ibu -ibu tersebut.

 Plot twist macam apa ini, sudah 3 hari Kiara tidak melihatnya sejak pernyataannya, hari ini dia melihatnya kembali dengan wajah yang semakin tampan.

" Loh Titania, lagi belanja juga ? " Tanya Leon.

" Ah, iya lagi belanja " jawabnya gugup.

" Ih kalian saling kenal ? " Tanya ibu- ibu tadi.

" Titania karyawan aku di kantor bun, di perusahaan papa " Jawab Leon.

 Kiara memberikan senyum pada ibu-ibu tadi yang ternyata mamanya Leon.

" Oh nama kamu Titania, cantik banget lagi " puji mamanya Leon.

" Makasih tante, dari tadi muji terus nih, tante juga cantik banget " puji Kiara.

 Mamanya Leon tersenyum malu-malu.

" Duh tante seneng banget ada muji, di rumah boro- boro di puji " bisiknya.

 Kiara tertawa mendengar penuturan mamanya Leon.

" Kamu ada kesibukan apa habis belanja? " Tanyanya.

" Gak ada tante, mau langsung rebahan aja di apartemen "

" Nah giman kalo ikut kerumah tante yuk, mau kan "

" Aduh gak enak ah tante, Pak Leon kan atasan saya " Tolaknya.

" Udahlah ayo gpp, ikut tante sebagai teman kamu aja jangan anggep atasan or apapun, ya ya mau ya plis" Ajaknya dengan nada memohon pada Kiara.

 Kiara yang melihat mamanya Leon memohon seperti itu, mau tak mau menganggukkan kepalanya.

 Mamanya Leon menggandengnya, setelah selesai membayar di kasir, membawanya ke dalam mobil mereka.

" Udah kamu rileks aja, gak usah tegang gitu " Ucap mamanya Leon pada Kiara.

  Sesampainya di rumah Leon, mamanya mengajak Kiara masuk dan masih terus menggandengnya dengan erat, rumahnya cukup besar dan sangat homie khas sekali, ada taman yang terawat yang di tumbuhi bunga dan tanaman yang harganya fantastis, bahkan harga tanamannya lebih besar di banding gajinya sebulan.

 Kiara suka, mamanya Leon sangat ceriwis dan ceria sekali, membuat obrolannya tidak boring, bukan tipe ibu-ibu sosialita yang jaim macam maminya Nathan, lah malah bandingin begitu, tidak boleh begitu Kiara.

" Kalo tante boleh tau kamu berapa saudara? "

" Dua tante, aku punya adik masih kuliah "

" Kamu di apartemen sendirian ? "

" Iya tante, awal nya ngekos sih, cuman mami gak tenang banget soalnya di kostan dapurnya sharing, tau anaknya sulit bergaul, makanya di suruh sewa apart aja biar ada dapurnya, gak sharing sama orang, terus aku bisa makan sayur sama bikin telur rebus ." Curhatnya, sambil membantu memotong bahan-bahan makanan yang akan di masak.

 Mamanya Leon tertawa mendengar penuturan Kiara.

" Kapan-kapan tante pengen kenal dong sama mami kamu kayaknya kita satu frekuensi "

" Nanti deh kalo mami lagi nengokin, kita janjian "

" Bener ya "

 Kiara mengangguk, lalu memasukan bahan-bahan yang tadi ia potong untuk di masukan ke dalam wajan dan di masak oleh mamanya Leon.

 Setelah masakannya jadi, Kiara dan mamanya Leon membawa masakannya ke meja makan dan menatanya disana.

' waw, sangat classy, tipikal orang kaya banget '

 Semua anggota keluarga kumpul termasuk papanya Leon dan juga abangnya Pak Liam.

" Loh ada Kiara, gimana kondisi kamu udah baikan? "

" Kiara emang kenapa ? " tanya mamanya.

" Itu loh yang, yang kemarin papa ceritain"

" Oh ya ampun jadi kamu, yang di labrak sama fans nya Leon yang di kantor itu "

 Kiara hanya tersenyum saja pada mamanya Leon. Ya ampun di kenal nya gara gara di siram kopi sama fans karbitan Leon, malunya.

" Apa kita perlu ke dokter mau ? "

" Hehehe gak usah tante, luka siram air panasnya juga kata dokter kemarin cukup perawatan salep aja udah baik kok "

 Leon dari tadi hanya terdiam saja, dan memperhatikan Kiara.

" Duh kayaknya abang mau di langkahin adek, jadi nih. " Goda Liam pada adiknya Leon.

 Kiara merasakan pipinya memanas, ini pembicaraan apaan sih sebenarnya, kenapa pula Kiara ada di antara orang-orang kaya ini.

" Papa sama Mama sih udah siap nge dukung banget, ya gak ma." Ucap sang papa

  Mamanya Leon memberikan jempol pertanda setuju dengan ucapan sang mama.

" Sabar, dia nya masih malu-malu " ujar Leon sambil melirik kearah Kiara.

 Mereka pun melanjutkan makan siang mereka dengan tenang, dengan sedikit godaan dari Liam untuk menyambut calon anggota baru di keluarga nya nanti.

Selesai makan, Leon mengantarkan Kiara pulang, tidak lupa juga Kiara berpamitan dengan mamanya papanya Leon dan juga abangnya.

" Makasih ya Kiara udah mau di ajak ke sini, nanti kapan-kapan kita main bareng oke ? " Ucap mamanya Leon.

" Siap tante, atur aja jadwalnya. "

Setelah itu, kiara bersalaman pada mama dan papanya Leon, dan langsung memasuki mobil Leon.

" Makasih ya udah mau di repotin mama tadi, dan mau di ajak ke rumah " Ucap Leon, kini mereka sedang berada di dalam Mobil.

" Gpp, aku senang kok, dan juga menikmatinya meskipun tadi sempet gugup aja ."

" Syukurlah, tidak usah gugup, santai saja "

Kini mereka pun terdiam, Kiara sangat keki ingin memulai obrolan dari mana, ia masih suka merasa sungkan dengan Leon.

" Mereka, masih suka ganggu kamu ? " tanya Leon.

Mereka yang di maksud Leon adalah Fans karbitan nya.

" Enggak sih, syukurnya tuh, tapi kalo mereka tau kita deket, apa aku bakalan di labrak lebih dari gang kemarin ya? "

" Oh jadi kamu ragu deket sama saya gara gara itu? "

" Bukan sih, aku gak takut sama mereka, tapi aku gak mau cuman buat main-main aja Leon, makin kesini aku menyadari aku udah lelah pacaran yang lama gitu "

" Loh emang kata siapa saya deketin kamu hanya untuk pacaran berlama-lama, saya pengen serius lebih dari itu "

" Tapi kamu yakin sama aku? Kita belum lama kenal "

" Kan ini kita lagi mengenal satu sama lain "

'Iya juga ya ' ucapnya dalam hati.

1
Anyelir
Wow
Milk Strawberry
❤❤❤
Serenarara
Ahaaii.../Chuckle//Chuckle/
Serenarara
Wayoloo! Masih aja denial. /Facepalm/
Serenarara
Bagus? Gue seneng? /Sob//Sob/
Serenarara
perlu waktu buat pulih dulu say. give her time to heal. /Proud/
🐌KANG MAGERAN🐌
mampir kak, semangat dr 'Ajari aku hijrah' 😊
Mewawa
♥️♥️
Hanniiiii
semangaattt
Milk Strawberry
Menurut ku, mamanya nathan sudah keterlaluan!!!!
Aini Nurcynkdzaclluew
Aku yakin ceritamu bisa membuat banyak pembaca terhibur, semangat terus author!
summermanggo: thank you kak🫶 mohon dukunganya ya🫰
total 1 replies
Mar Briyith ER
Aduh, thor bikin jantungku berdetak kencang
Nami/Namiko
Ngga bisa move on!
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!