NovelToon NovelToon
Kampung Pesugihan

Kampung Pesugihan

Status: sedang berlangsung
Genre:Horor / Iblis / Dunia Lain / Mata Batin / Kumpulan Cerita Horror / Suami Tak Berguna
Popularitas:8k
Nilai: 5
Nama Author: mermaidku

Sumin terpaksa menikah dengan setyo akibat hamil duluan, hal itu mengakibatkan sumin mau tidak mau harus berpindah ke desa suaminya karena orang tuanya tidak mau menanggung malu atas perbuatan putrinya.

"Gak gak! Jangan tinggal di sini, kena sial aku punya anak kayak kamu. Bisa bisanya malah meteng disek, kalau prianya sugeh gak papa. La ini? Udahlah min minggaten ae seko kene, setres aku punya anak kayak kamu!" Maki mak jum sambil berkacak pinggang.

*****

"Silahkan dipilih! Mau pesugihan yang bagaimana? Menyusui tuyul? Babi ngepet? Kawin sama buaya? Uang balen? Kandang bubrah Atau pesugihan ikan bandeng dengan cara mengorbankan anak kesayanganmu? Dijamin! Kamu akan kaya mendadak dalam hitungan hari!"

selengkapnya>>>>>

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon mermaidku, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

episode 7 wajah gosong santi

Sumin masih sibuk menata jajanan dan bumbu bumbu yang stoknya mulai menipis sambil mendengarkan cerita aris, "terus orang tuanya mas aris sudah tau?"

"Sudah, karena kami satu keluarga waktu itu tidak sengaja ikut acara rukiyah saat datang ke tempat saudara,"

"Tapi kenapa masih bersama?"

"Rasanya gak bisa lepas min, kalau jauh begini aku rasanya benci dan sebel banget sama dia. Bahkan aku bisa ceritain keburukan dia, tapi kalau deket rasanya susah, liat wajah cantiknya saja aku langsung luluh lagi. Walaupun aku berusaha menahan diri tapi hatiku tetep pengen sama dia terus, tapi semenjak kamu datang ke rumah entah kenapa aku rasanya bisa menahan diri agar tidak terpengaruh sama peletnya santi,"

"Loh loh kok jadi aku, hii gak gak. Aku gak ada hubungannya," tolak sumin, ia rasanya takut dan ngeri jika berhubungan dengan ilmu hitam semacam itu.

"Beneran kok, apalagi waktu kamu sholat di rumah. Aku langsung sadar, dan mengucapkan rasa syukur tiba tiba," ucap aris membuat sumin tambah bingung dan takut.

"Tapi kenapa tiba tiba di pelet mas?"

"Dulu dia ini adik kelasku, wajahnya jeleknya minta ampun. Makannya sering di ejek sama anak anak, tapi semenjak dewasa itu tiba tiba berubah jadi cantik. Jujur saja aku juga suka tapi emak sama bapak gak mau punya menantu miskin, aku pun pns gak di bolehkan bersanding dengan pengangguran seperti santi. Jadi karena itu mungkin kami sekeluarga di pelet,"

"Tapi mas waktu aku sholat itu tiba tiba ada ular di depan kamarku,"

"Dek," panggil setyo dari luar.

"Eh mas, kenapa? Sudah di suruh pulang aku?"

"Iya tuh di suruh emak,"

"Yasudah, mas aris aku pulang dulu ya. Maaf itu belum selesai,"

"Ya, gak papa. Oh ya tyo, motornya sudah datang?" Tanya aris.

"Sudah mas,"

"Bagus deh,"

................

"Bagus kan min, lebih mahal daripada punya ku loh ini," ucap santi sambil menepuk spedometer motor baru milik sumin.

"Kenapa tiba tiba beli motor buat sumin mbak?" Tanya sumin heran.

"Anggep aja ini mahar, aku juga beliin perhiasan itu di kamarmu sudahan, di pakai ya nanti,"

Sumin hanya diam menatap motor itu, entah kenapa ia rasanya tidak senang dan enggan menaiki motor bagus itu. Padahal motor ini adalah impiannya, namun rasanya tidak suka.

"Wehhhh motor baru rek," teriak siti sambil mengayuh sepeda kunonya menghampiri sumin.

"Baru mau pulang?"

"Iya min, baru habis. Naikin dong bawa aku jalan jalan,"

"Belum di selametin, takut dapet bala aku. Besok deh gimana?"

"Aku sih terserah, tapi ini yang beliin setyo?"

"Bukan, ini yang beliin emak. Katanya buat mahar, padahal aku gak minta,"

"Bagus dong, peka! Sudah sana masuk dulu aku juga mau pulang. Panas tenan rek," siti kembali mengayuh sepedanya menjauhi sumin yang masih diam di samping motor barunya.

......................

Sudah 5 hari berlalu, motor baru itu hanya ia bawa ke masjid saja. Sumin juga belum bertemu siti lagi padahal wanita itu yang meminta jalan jalan, "aduh masih kepikiran sama omongannya mas aris,"

"Min," panggil mak yem.

"Cucian sudah di jemur?"

"Sudah beres semua mak, udah nyapu juga,"

"Ke warung aris sana bantuin," titah mak yem.

"Bentar ya mak sumin capek,"

"Halah kan naik motor gak jalan, lagian bantu bantu mbakmu gitu loh kan sudah di belikan perhiasan. Mbakmu tu mau fokus hamil biar gak keguguran lagi, kamu sana yang bantuin aris. Lagi rame ini,"

"Aku kan gak minta to mak, kalau akhirnya aku di suruh suruh terus mending di jual lagi aja motor sama perhiasannya," ucap sumin dengan berani.

"Loh loh! Kok mulai kurang ajar kamu! Mau ku usir kamu? Cerai saja sama anakku, lekas pergi aja kamu,"

Sumin yang mendengarnya langsung kalang kabut, "loh bukan gitu mak maksudnya, aku kan capek lagipula aku juga lagi hamil,"

"Udah sana cepetan!"

......................

"Assalamualaikum,"

"Min, langsung tata jajan di rak depan ya," pinta santi, sumin yang baru datang langsung dapat perintah hanya bisa ngedumel dalam hati. Ia rasanya ingin pergi saja kembali ke rumah orang tuanya, namun tak bisa karena setyo tak punya pekerjaan dan pasti akan mendatangkan marah mak jum.

Di tengah kekesalannya, ia tak sengaja melihat wajah santi yang tiba tiba buruk rupa dan kulitnya menghitam. Bahkan kulitnya mengelupas seperti terbakar, padahal beberapa menit yang lalu saat ia di perintah, kulit santi masih mulus dan cantik, "astaghfirullah mbak, kenapa wajahmu?"

Sontak aris pun menoleh pada istrinya, ia langsung mundur dan mengusap dadanya yang naik turun karena kaget, "dek kenapa kamu ini heh, ihhh ngeri aku,"

"Kenapa sih?" Tanya santi kebingungan, ia langsung mengambil ponselnya dan membuka kamera, "hah! MUKAKUU!! ADUH KOK BISA BEGINI SIH INI. PASTI KENA MERKURI INI, IHHH TAKUT BANGET!"

"Merkuri apa sih? Orang tadi sumin kesini mukamu masih bagus bagus aja kok, lagipula masa kena merkuri langsung gosong gitu sih. Kamu pake ilmu hitam apa lagi?"

Entah kenapa pertanyaan itu tiba tiba lolos dari mulut aris, mungkin kinerja pelet itu sudah melebur bersama hilangnya kecantikan santi, "kamu tu pake apa lagi? Pelet apa lagi? Atau sekarang pakai susuk?"

"Gak mas! Aku gak pakai begituan! Mana mungkin aku pakai ilmu hitam mas. Aku emang manut adat kejawen tapi aku gak ikut dan pakai ilmu hitam. Lagipula kejawen tu bukan berarti ilmu hitam!" Murka santi sambil memegang wajahnya yang makin gosong sampai ke leher.

"Siapa yang bilang kejawen tu ilmu hitam? Yang aku permasalahkan bukan kejawennya, tapi imanmu yang udah keluar jalan itu loh. Kamu pasti pakai demit kan?" Todong aris makin membuat santi meradang, bahkan kini santi sudah mengepalkan tangannya.

"Jaga omonganmu mas! Gak pernah aku pakai begituan! Aku emang gak pernah sholat! Tapi aku gak seperti itu!"

Sumin hanya diam memegang rak dengan perasaan campur aduk, ia ketakutan namun juga kepo di waktu yang bersamaan, "sudah sudah, mungkin mbak santi emang kena merkuri, merkuri kan cepet banget merusak kulit,"

"Tuh kan sumin aja tau! Kamu jangan sok tau mas. Dia yang sholat dan ngaji aja tau jaga mulut! Kamu malah nuduh istri kamu sendiri!" Santi lekas masuk ke dalam mobil untuk pulang ke rumah.

Sedangkan aris dan sumin hanya bisa diam saling memandang dan menyalurkan telepati seakan sedang membicarakan santi dalam pikiran mereka.

"Tuh kan!" Ucap aris, ia berjalan masuk kembali ke dalam warung di ikuti sumin, "tuh kan apa mas?"

"Itu dia pake pelet, waktu wajahnya gosong seperti panci, aku juga langsung sadar dan bisa lepas dari pengaruh peletnya,"

"Astaghfirullah itukan belum pasti mas, jangan begitu sama istri sendiri mas,"

"Halah sudahlah muak aku sama santi, mak yem dan santi itu dikit dikit ke dukun buat mengendalikan orang orang di sekitar. Bisa saja kamu juga sudah di pelet agar nurut,"

Brakkkkk.....dukkk

"Astaghfirullah ndas glundung!" Teriak sumin

1
Riadatul Jannah
lnjut tbor update terusss
Riadatul Jannah
ceritanya bagus bngt thor. cepet dong updatenya thor please
Anonymous
ayo Riis sing wani ngono lhooo
Martin Karnarukma
Luar biasa
Riadatul Jannah
ceritanya bagus. semoga authotnya bisa up smpe END
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!