NovelToon NovelToon
Tunggu Aku Di Surga

Tunggu Aku Di Surga

Status: tamat
Genre:Tamat / cintapertama / Pernikahan Kilat / Crazy Rich/Konglomerat / Beda Usia / Cinta pada Pandangan Pertama / Keluarga
Popularitas:22.1k
Nilai: 5
Nama Author: puja indraswari

Setelah orang tuanya meninggal dan dia terusir dari rumahnya sendiri.
Dan setelah dia terusir dari rumahnya. Gayuh berjalan mencari tempat berteduh
Hujan yang sangat deras sekali langsung mengguyur tubuh Gayuh
Saat akan berjalan kembali, Langkah Gayuh dihentikan oleh seorang ibu dan saat sedang mengobrol tiba-tiba Gayuh jatuh pingsan
Ibu itu meminta bantuan kepada suami dan anaknya untuk membawa Gayuh kedalam rumahnya
Namun siapa sangka saat Ibu itu menyuruh anaknya untuk menjaga Gayuh
Dia malah melakukan hubungan yang tidak seharusnya dilakukan
Apakah Gayuh akan diam saja saat mendapatkan perlakuan seperti itu atau dia akan menerima tawaran dari Ibu itu agar Gayuh menikah dengan putranya?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon puja indraswari, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 5

Setelah acara pernikahan Yudha dan Gayuh selesai, mereka duduk bersama di ruang tamu. Papa dan mama tersenyum bahagia sambil menatap kedua anaknya dengan penuh cinta.

"Papa, mama punya hadiah spesial untuk kalian berdua," ujar papa sambil mengeluarkan sebuah kunci apartemen dari saku bajunya.

Yudha dan Gayuh terkejut dan bahagia mendengar kabar tersebut. Mereka tidak menyangka akan mendapatkan hadiah sebesar itu.

"Apartemen? Untuk apa, Pa?" tanya Yudha ketus

"Kalian sudah menikah dan harus mandiri. Mulai malam ini kalian beruda silahkan tinggal di Apartemen yang Papa dan Mama hadiahkan. Dan satu lagi, Gayuh ini ada hadiah dari Mama"

Papa Subroto memberikan sebuah black card kepada Gayuh dan Gayuh langsung menolak halus hadiah pemberian dari Papa Subroto

Gayuh hanya ingin uang yang dihasilkan oleh suaminya saat bekerja

Papa dan Mama sangat bahagia mendapatkan anak menantu seperti Gayuh yang tidak mau harta dari mertuanya

"Hmm, dasar munafik. Wanita mana yang nggak mau uang" gumam Yudha lirih

Papa Subroto tetap memaksa kepada Gayuh agar menerima hadiah itu dan akhirnya Gayuh menerima hadiah dari Papa Subroto

Yudha langsung masuk kamar dan menyiapkan pakaiannya yang akan dia bawa ke apartemen

"Ayo, kita berangkat sekarang. Aku sudah mengantuk" gerutu Yudha

"Iya Mas tunggu sebentar. Aku masih mengambil tasku"

Dan setelah itu mereka berpamitan dan berangkat ke Apartemen

Di dalam mobil, Yudha dan Gayuh saling diam dan tidak ada yang bicara

Yudha menghentikan mobilnya di pinggir jalan dan setelah itu dia turun dan meminta Gayuh untuk memberikan tasnya kepada dirinya

Gayuh langsung memberikan tasnya kepada Yudha dan setelah itu Yudha langsung membuang pakaian yang ada di dalam tas ransel milik Gayuh di sungai

"Mas Yudha!! Jangan dibuang pakaianku!! Aku nanti pakai apa, Mas!!"

Setelah membuang pakaian Gayuh, Yudha kembali masuk kedalam mobil

Tin.... Tin.

"Ayo masuk!! Atau kamu mau aku tinggal!!"

Gayuh yang masih menangis langsung masuk ke dalam mobil

"Cengeng banget sih. Air mata kamu tidak berlaku untuk aku!"

"Kenapa Mas melakukannya??! Apa salah aku, Mas!!

"Salah kamu adalah sudah mau menikah denganku dan jangan harap pernikahan ini akan berjalan lancar. Aku akan membuat pernikahan kita seperti neraka"

"Astaghfirullah...."

20 menit kemudian

Mereka berdua telah sampai di Apartemen dan Yudha langsung mengajak Gayuh untuk masuk dan duduk di ruang tamu

Kemudian Yudha mengeluarkan selembar kertas dalam tas nya dan melemparkannya ke meja

"Apa ini, Mas?"

"Kamu baca dan lekas kamu tanda tangani"

Gayuh membaca isi dari selembar kertas itu dan berapa terkejutnya Gayuh saat membacanya

"Mas, jangan mempermainkan sebuah perkawinan. Dosa besar, Mas!!" ucap Gayuh yang tidak terima dengan isi surat itu

Surat Perjanjian

[ Selama menikah dengan Gayuh. Yudha tidak akan penah memberikan nafkah batin

Yudha akan memberikan nafkah bulanan sebesar 30 juta

Yudha akan tetap bersama dengan Laila dan Gayuh tidak boleh cemburu ataupun protes

Gayuh ataupun Yudha tidak boleh mencampuri urusan masing-masing ]

"Aku tidak mau menandatangani surat perjanjian ini. Aku takut dosa,Mas"

"Tanda tangani atau aku akan mengusirmu dari sini!!"

Dengan berat hati akhirnya Gayuh mau menandatangani surat perjanjian itu

"Dan sekarang lekaslah tidur karena aku akan tidur di rumah Laila"

"Mas Yudha, tidurlah disini. Aku akan tidur di sofa"

"Jangan mimpi, Gayuh. Sampai kapanpun aku tidak akan pernah tidur di Apartemen ini"

Gayuh langsung duduk bersimpuh dihadapan suaminya agar tidak tidur di rumah Laila

"Cara itu tidak akan membuatku luluh" ucap Yudha sinis

Yudha langsung pergi dan meninggalkan Gayuh sendirian di apartemen

Gayuh merasa gugup dan tegang menjelang malam pertamanya dengan Yudha. Namun, malam ini Gayuh harus menelan pil pahit. Yudha memilih untuk tidur dengan Laila, kekasih pujaan hatinya, meninggalkan Gayuh sendirian dan terluka.

Gayuh merasa hancur dan kecewa. Dia tidak bisa memahami mengapa Yudha memilih Laila daripada dirinya. Mimpi indahnya tentang malam pertama yang romantis hancur menjadi mimpi buruk yang menyakitkan. Gayuh merasa terbuang dan tidak berharga.

1
Dev
umurnya sebenarnya brpa Thor kok berubah ubah..d deskripsi umur 15th, pas tragedi 20th, terus sekarang d sini 22th.. mngkin bisa lebih konsisten lagi Thor..
my name is pho: Thor masih harus banyak belajar lagi 🤭🙏
Dev: sama" Thor..😁
total 3 replies
my name is pho
bagus
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!