NovelToon NovelToon
Tambatan Hati CEO Dingin

Tambatan Hati CEO Dingin

Status: sedang berlangsung
Genre:Romantis / Balas Dendam / CEO / Kehidupan Manis Setelah Patah Hati / Diam-Diam Cinta
Popularitas:10.6k
Nilai: 5
Nama Author: chery red

warning menandung konten dewasa
bijaklah dalam membaca
Elena gadis muda mandiri berparas cantik harus menelan kekecewaan ketika menangkap basah Dika tunangannya berselingkuh dengan Mulan adik tirinya Merencanakan membalas rasa sakit hatinya kepada mereka yang menyakitinya mempertemukannya dengan Anthony.
Pertemuannya dengan Anthony seorang CEO dingin dan angkuh yang tak sengaja membantunya bangkit dari keterpurukannya, menumbuhkan rasa tertentu di hati Anthony.
Dengan segala usaha Anthony berusaha menutupi perasaannya.
Akankah usaha Anthony berhasil dalam menutupi perasaannya dan menyembunyikan rahasianya pada Elena?
Apa yang akan Elena lakukan untuk membalaskan semua sakit hatinya terhadap mereka yang menyakitinya?
Ikuti perjalanan dan lika liku perjuangan mereka dalam mencapai keinginan mereka..

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon chery red, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

34. Resepsi Pernikahan

Terbahak-bahak Lily setelah berhasil mengetahui siapa Ongki yang Mel maksud.

"Ya ampun meeeeellll.. sakit perut aku.. tapi benar juga.. mirip.."kata Lily disela-sela tawanya.

"He'eh benar.... hahaha ..." timpal Nana.

"Ampun deh si bungsu.. Ada ajaaaa perkataannya buat mendeskripsikan itu semua." sambung Sasa.

"Bagaimana dengan kejutan aku untuk si kesemek obralan itu? engga perlu terlalu keliatan kalo si kesemek obralan bertingkah seperti itu akibat dari taburan bubuk gatal yang sengaja aku minta taburkan di gaun pengantin yang si kesemek itu kenakan." ujar Nana sambil tertawa lebar.

" Hahahahaha.. aku sukaaaaa.. aku sukaaaaa... berasa melihat aksi topeng monkey ..." ucap Mel yang disambut gelak tawa para sahabatnya.

"Ini baru awal saja.. mereka akan mendapatkan kado yang lebih bagus lagi di acara resepsi nanti..." ujar Nana dengan senyum smirk menghiasi wajahnya.

Nana meraih ponselnya dan menghubungi beberapa orang yang akan membantunya melakukan sesuatu di pesta resepsi pernikahan Dika dan Mulan. "Bersiap-siaplah.. sebentar lagi aku akan tiba di tempat resepsi.." ucap Nana pada seseorang di sebrang sana.

Memasuki tempat resepsi, Nana dan para sahabatnya tampak santai dan sesekali tertawa lepas seolah tak ada beban. Keluarga besar Dika dan Mulan saling berbisik mempertanyakan kedatangan Nana yang jelas-jelas tak ada hubungan lagi dengan Abraham.

Seperti yang keluarga besar Abraham ketahui jika Abraham telah mengusir Nana dari kediaman Abraham. Abraham bahkan mengabulkan permintaan Mulan untuk tidak memberikan hak waris atas seluruh kekayaan milik keluarga Abraham kepada Nana. Jadi mereka tampak kebingungan dengan kehadiran Nana di resepsi pernikahan Dika dan Mulan.

Pengantin baru memasuki tempat resepsi dengan diiringi lagu pernikahan yang menandakan kedatangan pengantin. Mulan yang hari ini tampak sumringah berbahagia karena telah berhasil menjadi istri Dika, memeluk erat lengan Dika seolah pamer kepada mereka semua jika dia lah kini yang menjadi Nyonya Dika Birawa.

Para tamu undangan bertepuk tangan menyambut kedatangan pengantin baru itu. Pasangan pengantin yang di apit oleh orang tua masing-masing pun duduk di singgasana pelaminan untuk menjadi raja dan ratu sehari. Para undangan yang telah duduk di tempat masing-masing bersiap untuk mengikuti acara penyambutan dan segala macam proses adat yang akan dilangsungkan.

Semua proses berlangsung dengan lancar dan tibalah sesi ramah tamah dan jamuan makan bagi para undangan yang hadir. Tampak di layar besar memperlihatkan foto-foto dan beberapa video pendek dari awal mula mereka berpacaran hingga sah menikah tadi.

Kemeriahan resepsi pernikahan sempat tersela oleh kedatangan Anthony dan Karl yang di umumkan dengan antusias oleh pembawa acara dan juga di sambut dengan gembira oleh kedua orang tua pasangan pengantin baru itu.

Orang tua Dika dan Mulan segera menghampiri meja Anthony dan Karl yang secara khusus di sediakan untuk mereka. Duduk berdampingan Abraham yang didampingi oleh Shinta duduk bersebelahan dengan Anthony. Sedangkan Bima yang didampingi oleh Cecilia duduk bersebelahan dengan Karl. Mereka tampak semangat membicarakan dan mempromosikan keunggulan perusahaan mereka, berharap jika mereka bisa mendapatkan suntikan dana dan kerjasama dengan perusahaan raksasa milik Anthony dan juga Karl.

Anthony yang saat itu mengenakan jas senada dengan gaun yang dikenakan Nana tampak bosan mendengar celotehan penuh kebanggaan Abraham yang mempromosikan keunggulan perusahaannya. Demikian juga dengan Karl yang tampak muak dengan segala ocehan Bima yang juga menceritakan keunggulan perusahaan yang dia pimpin. Perkataan mereka hanya di tanggapi dengan senyuman tipis oleh keduanya.

Pembawa acara kemudain memanggil para orang tua pengantin dan juga keluarga besar keduanya untuk melakukan sesi foto bersama, yang disambut dengan lega oleh Anthony dan juga Karl. Abraham dan Bima di sertai oleh istri mereka beranjak meninggalkan meja Anthony menuju pelaminan.

Sementara itu di pelaminan tampak kedua pengantin tersenyum bahagia berfoto bersama keluarga besar mereka bergantian dengan teman mereka. Tetapi wajah bahagia mereka tak bertahan lama, digantikan dengan raut wajah kaget Dika yang melihat kehadiran Nana dan juga para sahabatnya yang duduk di meja paling depan bersama Anthony dan juga Karl.

Sesi foto bersama keluarga besar telah selesai, sekarang waktunya pengantin berkeliling menyapa para tamu undangan yang hadir di pesta resepsi itu. Tentu saja mereka di dampingi oleh kedua orang tua masing-masing yang dengan bangga memuji menantunya. Mengucapkan terimakasih kepada mereka yang datang sambil sesekali berfoto bersama.

Pasangan pengantin baru itu akhirnya tiba di meja yang ditempati oleh Anthony, Karl dan juga Nana beserta para sahabatnya. Dika yang digandeng erat oleh Mulan tampak terpesona melihat Nana yang hari itu tampak cantik mempesona dengan balutan gaun sederhana tetapi terlihat elegant dan sapuan riasan di wajahnya yang tidak terlalu tebal.

"Terimakasih Pak Anthony dan juga Pak Sanders yang telah meluangkan waktunya untuk datang ke resepsi pernikahan anak kami." ucap Bima. "Jika sempat.. bagaimana jika nanti kita melanjutkan obrolan kita tadi yang sempat terhenti ? Saya dan juga besan saya Anggoro sangat mengharapkan kabar baik mengenai kelanjutan pembahasan tadi." sambungnya lagi.

"Untuk pembahasan masalah perusahaan kita bisa mendiskusikan dan membahasnya nanti Pak Bimo .. Nanti sekertaris Anda bisa menghubungi sekertaris saya untuk membuat janji temu di tempat lain.."pinta Anthony.

Mulan yang saat itu merasa tersaingi oleh Nana yang tampak cantik mempesona, seperti biasa mulai mencari gara-gara dengan menyindir Nana di hadapan kedua tamu penting orang tua mereka.

" Eh kenapa ada orang yang tak tahu diri datang ke resepsi pernikahanku dan mas Dika? Apa kamu ingin memberikan ucapan selamat kepadaku ? Atau kamu ingin melihat kebahagiaanku dan mas Dika ?" cibir Mulan.

Nana yang mendengar ocehan Mulan tampak tenang dan tak menanggapi pertanyaan Mulan. Malahan Sasa yang tampak geram dengan segala omong kosong Mulan, berniat membalas omongan Mulan namun berhasil di cegah oleh Karl.

"Jangan rusak kebahagiaan kita hari ini Sayang.. mungkin dia datang ingin ikut makan enak gratis yang tentu saja tidak pernah dia cicipi.. maklum lah.. perempuan udik macam dia mana mampu makan di restaurants dan hotel berbintang macam kita." ucap Shinta sambil mengusap lembut punggung tangan Mulan.

" Oya ma.. nanti kalau ada sisa hidangan.. suruh saja pihak hotel membungkusnya dan berikan pada perempuan udik kampungan ini.. untuk dibawa pulang.. yaaaahh itung-itung kita membantu dia menghemat uangnya.." timpal Mulan.

"Pak Anthony jangan mau duduk dekat-dekatan sama perempuan kampungan ini.. bikin malu saja nanti dia.. lihat saja sekarang.. biarpun dipakaikan pakaian mahal tetap saja aura kampungan nya terpancar dengan jelas." cibir Astrid semakin gencar menghina Nana.

Anggoro yang saat ini hanya memandang sinis ke arah Nana, tak ada sepatah kata pun membela Nana yang tengah di hina oleh anak dan istrinya didepan tamu undangan. Belum sempat Anggoro menambah hinaan kepada Nana, tiba-tiba saja pintu aula tempat resepsi terbuka lebar dan seorang pria paruh baya memasuki ruangan itu di iringi oleh beberapa orang bodyguard disekelilingnya.

Suasana pesta mendadak berubah menjadi sepi ketika perhatian para tamu undangan teralihkan dengan kedatangan pria itu.

Shinta mendadak pucat wajahnya ketika mengetahui kedatangan pria itu. Demikian juga dengan Anggoro yang langsung pucat wajahnya ketika melihat kedatangan pria itu.

1
Ipunkjr4
update KK Thor semangat
Ipunkjr4
up KK Thor semangat KK Thor
Ade Suci
Suka bangetttt sm cerita ini.. Bikin penasaran, lanjutannya ditunggu banget..Semangat berkarya terus ya author 😘
Ipunkjr4
lanjut KK Thor semangat KK Thor semangat KK Thor cerita'y sangat2x menarik semangat
Ipunkjr4
Luar biasa
Masjaya Maseg
cara ngomong orgnya terlalu lebay, bnyk bgt umpama² yg panjang banget, lama² MLS bacanya
Batara Kresno
lagi donk thor lagi seru tp makasih udah uo thor keren
Mike Simons
kereeen
Mae Nanza Dannis
kenapa critanya LBH dominan ke keluarga Nana yg menjijikkan,
Elizabeth Zulfa
judul babnya phk tpi kok gak jelas siapa zg di phk
Batara Kresno
ceritanya bagus
Batara Kresno
upnya cuma 1 pdhal cerita bagus ditunghu upnya lg thor maksih dah up
chery red
terimakasih telah membaca dan atas dukungannya ..
saya di usahakan update setiap hari ya..Salam kenal ya..
Maximilian Jenius
Aku setia menunggu, please jangan membuatku menunggu terlalu lama.
𝑪𝒉𝒆𝒓𝒓𝒚🍒✨_
Setiap kali baca cerita ini, pasti bikin aku ikutan senyum-senyum sendiri hehe 🥰
chery red: terimakasih .. senang bisa membuat readers tersenyum..
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!