NovelToon NovelToon
My Special Queen

My Special Queen

Status: sedang berlangsung
Genre:Romansa / suami ideal
Popularitas:4k
Nilai: 5
Nama Author: FUNtasy

Mengisahkan tentang seorang wanita yang sangat beruntung. Dinikahi oleh seorang pria muda yang tampan dan kaya, yang berasal dari keluarga konglomerat. Pria yang telah menjadi suaminya benar-benar idaman setiap wanita. Tulus mencintai istrinya dan tidak pernah memandangnya dari status sosial. What a charming prince!

Tapi.... Semua itu tidak sepenuhnya membuat wanita itu bahagia. Justru, ia 'sibuk' berpikir cara menjadi istri yang baik dan sempurna. Ia selalu takut dan khawatir jika ingin melakukan sesuatu atau berkata sesuatu pada suaminya. Wanita itu takut berbuat kesalahan yang akan membuat dirinya dibenci sang suami. Over thinking sampai stres, sudah menjadi bagian dari hari-harinya. Aneh, bukan?

Bagaimana sikap sang suami memiliki istri yang sangat 'istimewa' itu? Apakah ia akan bosan atau... Makin cinta?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon FUNtasy, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Chapter 34

“Kamu pilih cerita semuanya dengan jujur atau… Aku tinggalin kamu disini SENDIRIAN?”

Dengan ekspresi datarnya, Reza bertanya pada istrinya. Ia sudah tidak tahan lagi dengan kebiasaan buruk Riska. Memendam sendiri masalahnya dan menyiksa dirinya sendiri.

“Kemarin, aku mengecek rekening. Tidak ada notifikasi uang yang terpakai. Uang di rekening itu utuh! Selama ini barang-barang yang kau miliki, kau beli pakai uang siapa? Darimana kau dapatkan uang?”

Riska terdiam dengan wajah yang semakin pucat. Ketahuan sudah kalau dirinya tidak menyentuh uang bulanan yang Reza berikan. Dan itu pastinya akan membuat pekerjaan yang ia sembunyikan terbongkar. Pekerjaan yang selama ini membiayai kebutuhan dan keinginannya.

“Kau telah membuatku kecewa, Riri.” Kata Reza, masih dengan ekspresi yang sama. Riska panik, keringat dingin keluar dan tubuhnya bergetar. Ia seakan seperti istri yang tertangkap basah berselingkuh.

“Ya, memang suami istri memiliki privasi masing-masing tapi ini sudah keterlaluan, Riri.” Kata Reza dengan nada yang sedikit dinaikkan. Riska ketakutan, ia akhirnya menyerah dan memutuskan untuk mengatakan semua yang disembunyikannya selama ini.

“Bekerja sebagai freelancer untuk menghidupi dirimu sendiri yang padahal.. status mu MENIKAH dan memiliki SUAMI yang selalu memberimu uang bulanan. Kamu tidak sentuh itu! Sebenernya aku gak papa kalo kamu kerja tapi, jangan bertingkah seperti wanita single. Emangnya aku kerja buat kenyangin diri sendiri? Buat kamu juga! Menyiksa diri, begadang sampai tengah malam dan mengerjakan tugas yang tidak wajib kamu kerjakan.”

“Sekarang, kamu ceritakan semuanya. Apa yang membuatmu bertindak seperti itu? Ya… meskipun aku sudah tau tapi, aku ingin mendengar dari mulutmu sendiri. Aku ingin tau, kamu akan berkata jujur atau tidak. Kalau tidak mau…”

Wanita itu panik, ia tak mau ditinggal sendirian oleh suaminya. Dengan ekspresi memohon, ia memeluk suaminya.

“Baiklah! Aku akan mengatakannya semua! Tapi setelah ini, mas jangan tinggalkan aku yaa. Hik! Hik! Ku mohon. Cuma mas yang ku punya.”

Reza menghela nafasnya kasar. Ia pun akhirnya duduk dilantai dengan kaki yang bersila. Matanya berubah, kemarahannya berkurang. Ia tidak mau membuat Riska sedih. Hanya ingin memberikannya sedikit pelajaran supaya lebih terbuka pada suami sendiri.

Riska menangis tersedu-sedu sambil menutup mulutnya. Reza mengulurkan tangannya untuk menyingkirkan tangannya. Riska makin terisak, ia pun membawa istrinya ke pelukannya.

“Hiks! Maafkan aku, Mas. Aku hanya tidak mau di anggap istri yang buruk. Aku.. hiks! Kalau melihat jumlah uang yang banyak, bawaannya pengen belanja. Hiks! Aku…”

Riska mengatakannya dengan pasrah. Ia tidak peduli apa yang terjadi nanti setelah suaminya tau sifat dirinya yang sebenarnya.

Namun, di hatinya yang terdalam sangat berharap. Reza, pangeran yang selalu meratukannya, tidak akan meninggalkannya.

“Ya pakai aja, sayang. Kan aku kerja emang buat kamu.” Reza terkekeh, ia senang memiliki Riska. Di saat para wanita diluar sana rela merendahkan diri untuk mendapatkan hartanya, Riska berbeda. Ia malah segan untuk meminta hartanya yang padahal, itu haknya.

“Tapi, nanti uang mu cepat habis. Kan itu semua hasil kerja Kamu, Mas. Masa aku doang yang nikmatin. Gak adil itu.” kata Riska.

“Dengar, sayang. Aku akan marah dan kecewa kalo kamu gak pakai uang bulanan yang kuberikan karena, aku merasa kamu tidak menghargai hasil kerja keras ku. Aku bekerja keras setiap hari untuk keluargaku. Jadi, pakai dan nikmatilah, Sayang. Jangan ragu untuk menggunakannya. Kalau kurang, tinggal–”

“Gak itu udah banyak banget!”

Reza gemas melihat wajah sembab istrinya. Matanya bengkak dan pipi tembam nya merah. Wanita itu terlihat sangat imut.

Cup! Cup!

Reza mencium pipinya bergantian. Lalu menatap matanya dalam.

“Kamu adalah wanita pilihanku yang istimewa. Aku sangat mencintaimu. Aku tidak peduli dengan masa lalu mu yang tidak baik-baik saja.. Cintaku tidak akan berubah setelah mengetahui itu semua. Tolong jangan menyiksa dirimu dengan memikirkan hal-hal yang sebenarnya tidak perlu dipikirkan dan tidak terjadi. Sayangi dirimu. Kamu tidak akan pernah bisa mencintaiku jika kamu tidak mencintai dirimu sendiri.”

“Berjanjilah padaku, sayang. Mulai sekarang, jangan pedulikan omongan-omongan dari orang-orang yang tidak tau siapa dirimu yang sebenarnya. Termasuk mama.”

Riska terbelalak, ia kaget mendengar dua kata terakhir itu. Bagaimana Reza tau perlakuan ibu mertua padanya? Padahal ia tidak pernah sekalipun menceritakannya.

“Aku tau apa yang telah mama lakukan padamu sampai kamu enggan mengambil jatah bulanan mu.”

Lagi-lagi Riska pasrah, seperti sangat susah untuk merahasiakan sesuatu dari suaminya yang tidak tertebak ini.

Reza memeluk erat tubuh istrinya dengan kasih sayang sambil mengelus-elus punggungnya. Matanya terpejam, memikirkan rencana liburan romantis selanjutnya untuk sang istri. Guna memulihkan kondisi hati dan pikirannya yang berantakan.

“Mas, aku mau ceritain semuanya.” Kata Riska tiba-tiba, memecah keheningan.

“Kalau belum–”

“Aku sudah siap, Mas. Tapi, mungkin nanti aku akan menangis sampai sesenggukan.”

“Nangis yaa nangis aja. Emangnya kenapa? Wajar, kan? Gapapa kok, sayang.” Ujar Reza dengan lembut, membuat Riska yakin akan keputusannya.

“Semoga kamu makin mencintai ku setelah aku menceritakan semuanya. Aku takut kehilanganmu, Mas.”

1
gaby
Thor, Riska di bully di depan Reza ko Reza diem aja. Malah yg mbuli pacar dr asistennya Yoga. Ko Yoga ga ngomelin pacarnya si Novi?? Dr skian bny cwok, dr sodara sampe suaminya ga ada yg bisa jd pelindung. Buat apa Riska nikah kalo malah jd beban pikiran.
FUNtasy: Yoga gak tau kalau pacarnya, si Novi kenal ama Riska. Sekarang, Surya udah ketemu sama Riska kok heheh. Reza lagi rencanain sesuatu. Nanti ada saatnya dia beraksi terang-terangan. Author juga kasian sama Riska tapi, yaaa jalur cerita nya begini. heheh. terimakasih sudah berkunjung. Reader setia 😘😍
total 1 replies
gaby
Thor, Riska kan karakternya lembek & inseccure. Harusnya karakter Reza bisa jd pelindung dong. Masa dah tau smua ucapan & kelakuan emaknya ke istrinya, msh ga ngasih pelajaran buat emaknya biar jera. Mungkin sebaiknya Reza meninggalkan jabatannya & pindah rumah yg mana ga ada satupun org tau. Biar ortunya kewalahan nanganin perusahaan sendirian. Masa nunggu Riska keguguran karena stress baru Reza brani ngelawan emaknya
FUNtasy: nanti ada saatnya Reza melawan. Lagi susun rencana. Author juga udah greget 😁😁
total 1 replies
gaby
Semangat thor, dari segi crita & alur dah bagus utk seorang pemula. Bahkan sjauh aq baca, sm skali ga ada typo. Salut sm othornya
FUNtasy: Terimakasih 😊
total 1 replies
gaby
Ksian amat Riri, pdhl jaman dah maju skrg. Dan jaman skrg kbanyakan justru menantu yg zolim sm mertua. Lawan mertua sampah, aduin smua masalah ke suami. Kalo suami lbh mendukung ibunya, cari suami baru yg lbh sayang ke istri drpd ortunya
gaby
Aq baru gabung ka & Kayanya critanya bagus. Tp aq liat knp upnya ga rutin y?? Kalo bisa rutin tiap hari ka, biar pembaca ga bosen ningguin up
FUNtasy: Terimakasih sudah berkunjung.😊 maaf, ya author lagi sibuk banget. mudah-mudahan setelah ini, diusahakan untuk up rutin 🙂
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!