Lin Yun, pemuda tampan dengan kultivasi Qi tingkat 5 yang tertahan selama 5 tahun, mendapatkan benda misterius yang memicu peningkatan kemampuannya. Dengan bantuan Sistem Kultivasi, Lin Yun memulai perjalanan menuju puncak kekuatan, menghadapi tantangan, dan mengungkap rahasia di balik benda tersebut.
Genre: Fantasi, Petualangan, Wuxia.
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon @Si_Kumbang, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
BAB 4. HUTAN SERIBU BINTANG
Ding : Di dalam tubuh tuan terdapat racun langka yang bernama racun bayangan. Racun ini dapat memperlambat atau bahkan menghilangkan kultivasi seorang kultivator.
mendengar penjelasan system, Lin Yun sekarang mengerti mengapa selama Lima Tahun Ini diri nya tidak mengalami peningkatan sedikit pun. walaupun dirinya sudah menggunakan segala cara demi meningkatkan kekuatan nya.
Walaupun Lin Yun tidak mengetahui siapa yang memberinya Racun. Akan tetapi, diri nya akan mencari tau hal itu dan membalas apa yang telah mereka lakukan.
Di saat Lin Yun sedang berfikir siapa sejatinya yang meracuni diri nya, Tiba Tiba Suara System membuat Lin Yun terkejut.
Ding : Terdeteksi Barang Barang Langka. Gelang Seribu Ruang, Lukisan LongYuan, dan pedang tanpa mata.
terkejut? tentu saja Lin Yun terkejut, sebab diri nya tidak mengetahui apa sejati nya barang barang yang di sebutkan system barusan.
"apa maksud mu system?, Gelang seribu ruang? lukisan LongYuan, dan pedang tanpa mata? barang apa sebenar nya itu, dan berada di mana barang barang itu? " ucap Lin Yun dengan heran.
hal ini di sebabkan karena di seluruh ruangan tidak terdapat benda yang sesuai dengan apa yang di katakan oleh system.
Di ruangan itu hanya terdapat gelang berwarna Hijau, Lukisan seorang pendekar dan pedang usang yang bahkan tidak memiliki sebuah harga yang begitu tinggi.
tidak mungkin benda benda itu kan yang di sebutkan system?
Ding : Benda di depan Tuan adalah Gelang seribu ruang, Lukisan LongYuan dan pedang tanpa mata.
"Apa!! " Lin Yun tentu saja terkejut mengenai Hal Itu.
jika benar benda di depan nya adalah barang langka, lalu siapa sang nenek? mengapa dia mempunyai benda langka seperti itu.
Ding : Gelang seribu Ruang adalah sebuah gelang yang di khususkan untuk tempat penyimpanan baik Makhluk hidup atupun benda mati.
Ding : Lukisan LongYuan, sebuah Lukisan seorang kaisar yang sangat berpenguasa pada masa nya, akan tetapi di dalam Lukisan itu terdapat dunia yang memilik dua kali lipat ketebalan energi alam dari pada di dunia SinMu.
Ding : Pedang tanpa mata merupakan peninggalan seorang dewa kematian, pedang itu telah membunuh jutaan nyawa yang menyebabkan pedang itu sangat berbahaya.
tiba tiba saja terdengar suara system yang menjelaskan secara rinci tentang benda yang ada di depan nya.
berjalan perlahan ke arah gelang itu, Lin Yun tentu tidak menyangka bahwa di depan nya adalah Gelang Langka yang bahkan seorang kaisar pun belum tentu mempunyai nya.
"ini benar benar barang langka?!, tapi kenapa nenek hanya memanjang nya saja? dan siapa sejatinya nenek? " ucap Lin Yun sambil terus memandangi benda benda itu.
sejatinya Lin Yun ingin mengambil benda benda yang ada di depan nya. tetapi Lin Yun tidak pernah mengambil barang milik orang lain. seandainya nenek itu memberikannya kepada nya, tentu Lin Yun akan menerima dengan senang Hati.
Di saat Lin Yun sedang berfikir, Suara System membuat nya tidak bisa berkata kata lagi.
Ding : Benda Langka di depan memang di peruntukan untuk Tuan, jadi Tuan tidak perlu sungkan untuk mengambil nya.
entah bagaimana lagi respon Lin Yun, diri nya benar benar tidak menyangka bahwa benda di depan nya ternyata untuk nya.
tapi jika benda langka di depan nya memang untuk nya, lalu siapa sejatinya nenek? apa nenek adalah Tuan ke 98? sebab diri nya adalah Tuan ke 99?
"system, bagaimana bisa ini semua untuk ku?, bukan kah ini milik nenek? dan siapa sejatinya nenek? " ucap Lin Yun dengan penasaran.
Ding : Nenek adalah seorang keturunan dari tuan ke 98 tuan, dan benda di depan Tuan adalah peninggalan dari Tuan sebelum nya.
mendengar hal itu, Lin Yun sekarang mengerti. dan tentu saja kini Lin Yun senang bukan main. sebab dengan ada nya benda benda itu cepat atau lambat diri nya akan bertambah kuat.
----------------
Lin Yun kini berjalan menuju hutan seribu bintang, hutan di mana banyak terdapat hewan buas di dalam nya.
sebelum nya Lin Yun berencana untuk kembali ke kediaman Lin. Akan tetapi, Lin Yun mengubah Tujuan nya dengan berjalan ke luar kota dan menuju ke hutan seribu Bintang.
tentu Lin Yun tidak bodoh, dengan ada nya system diri nya dapat berkultivasi dengan membunuh hewan buas. tentu hal itu adalah sebuah keuntungan bagi Lin Yun.
Lin Yun berencana untuk meningkatkan kekuatan nya, dan setelah mencapai apa yang di inginkan nya Lin Yun akan berkelana ke penjuru dunia SinMu.
Sesampainya di pinggiran Hutan seribu Bintang, Lin Yun dapat merasakan betapa mengerikan nya Hutan itu.
Lolongan hewan buas di dalam nya sampai terdengar di pinggiran Hutan.
Hutan Seribu Bintang Sendiri merupakan satu dari empat tempat paling berbahaya di Dunia SinMu. kabarnya terdapat hewan buas tingkat 9 yang setara dengan kultivator Ranah Kaisar spiritual.
Bahkan Di Dunia SinMu sendiri dapat di hitung jari seorang kultivator dengan Ranah Kaisar spiritual.
Lin Yun tentu saja sedikit gentar dengan suara suara yang dia dengar dari dalam Hutan seribu Bintang. kendati demikian, diri nya harus meningkatkan kultivasi nya secepat mungkin.
melangkahkan kakinya ke hutan seribu bintang, begitu masuk Lin Yun dapat merasakan bahwa di pinggiran hutan seribu bintang terdapat pembatas yang membuat hewan buas di hutan seribu bintang tidak bisa keluar dari hutan seribu Bintang.
entah siapa yang membuat batas itu, yang hingga kini batas itu masih kokoh tidak ada yang bisa menghancurkan nya.
belum ada sepuluh langkah Lin Yun berjalan, kini di hadapan nya terdapat macan berwarna Biru dan memiliki mata berwarna merah. selaras dengan kemunculan hewan buas itu, muncul hologram di depan Lin Yun menjelaskan secara Rinci Tentang macan di depan nya.
Ding : Macan Bayangan Tingkat 1, memiliki kecepatan yang sangat cepat dan tubuh nya dapat di buat menjadi bahan ramuan penguat Tubuh.
belum sempat Lin Yun berfikir bagaimana cara melawan Macan bayangan itu, Macan itu telah menyerangnya terlebih dahulu.
tiba tiba saja macan bayangan itu menghilang dan muncul di belakang Lin Yun.
Lin Yun berputar cepat siap menghadapi serangan Macan bayangan. Namun, macan bayangan kembali menghilang dan muncul di samping Lin Yun.
Lin Yun merasakan rasa sakit di lengan nya akibat serangan dari macan bayangan. tidak ingin kalah, Lin Yun mengeluarkan pedang tanpa mata.
Namun belum sempat Lin Yun menyerang, Macan bayang telah berada di depan nya.
"Teknik pedang Bumi : tebasan Bumi"
selaras dengan serangan dari macan bayangan, Lin Yun menyerang macan Itu tepat di depan Dada macan Bayangan.
Ding : Tuan berhasil membunuh Macan Bayangan Tingkat 1, Tuan mendapatkan 20 Poin.
****************
adapun tingkatan hewan buas yaitu hewan buas tingkat 1 - 9
jika berkenan, mampir di cerita aku ya