NovelToon NovelToon
Hantu Maharani

Hantu Maharani

Status: tamat
Genre:Horor / Iblis / Dunia Lain / Hantu / Tamat
Popularitas:1.2M
Nilai: 4.7
Nama Author: novita jungkook

🥈 Juara 2 YAAW priode 1 2024 Genre Pria

"Tolong aku mas...Aakkh sakit sekali."

Jeritan itu terus andrew dengar ketika ia pulang kerumah ayah nya yang di kampung, Semenjak adik tiri nya hilang dan sudah satu tahun tidak di temukan.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon novita jungkook, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Mencari Maharani

Entah mantra apa yang sedang Laras rapal kan sekarang, Mulut nya komat kamit membaca dengan serius di hadapan Andrew yang di suruh nya duduk bersimpuh. Laras hapal mantra ini dengan sendiri, Di kala ia dulu sedang memperjuang kan suami nya yang bergelut dengan pesugihan.

Setelah mantra selesai di rapal, Jari manis Laras mengusap kedua mata Andrew yang masih terpejam. Entah apa juga yang di taruh nya di pertengahan kening putra nya, Andrew sama sekali tidak paham dengan hal seperti ini.

Andrew biasa hidup di kota dengan gaya dan pemikiran modern, Mendadak sekarang malah berurusan dengan hal ghaib yang tak lain adalah hantu adik nya sendiri.

"Aaarrkkh, Ibu!"

Tepat seperti dugaan Laras, Andrew terpekik ketika mata nya baru pertama kali terbuka. Tentu saja ia tidak bisa melihat hantu yang berbagai macam bentuk nya, Apa lagi hantu yang memiliki dendam besar. Maka aura negatif sangat terasa di tubuh kita.

"Tenang lah, Atau mereka akan semakin mendekati mu." Peringat Laras.

Jumlah yang tak terhitung lagi di dalam Pura ini, Mereka berbagai macam keseraman nya. Mata Andrew melihat Delon dan Dery yang bentuk nya tak kalah menyeram kan, Namun pemuda ini tidak takut ketika melihat pria yang jadi korban Maharani.

Sebenar nya mereka bukan lah korban Maharani, Justru Maharani lah yang jadi korban di sini. Jajak juga posisi nya masih sama seperti saat pertama kali di temukan, Mulut menganga karena di tembus dengan kayu runcing.

"Jangan mendekat sumur!" Teriak Laras menarik Andrew cepat.

Bahkan Andrew sampai terpeleset karena menghindari sumur, Ia sangat penasaran dengan isi sumur tersebut. Laras bisa merasa kan bahwa penghuni sumur bukan lah hantu baik, Kemarahan dan juga dendam terpancar dari dalam sumur tersebut.

Laras tidak mau cari masalah dengan hantu lain, Saat ini ia hanya ingin bertemu Maharani jika memang putri nya sudah menjadi roh gentayangan.

"Rani...Ini Ibu nak, Temui lah sekarang Ibu." Pinta Laras.

Hanya angin dingin yang menerpa Pura, Sosok Maharani tidak datang memenuhi panggilan Ibu nya. Hati Laras kembali gamang, Apa kah benar putri nya sudah mati. Atau itu hanya berita palsu saja.

"Ibu."

Andrew memegang tangan Ibu nya ketika melihat sosok yang amat menyeram kan dengan tubuh gosong, Bau menyengat sangit seperti daging terbakar. Laras hapal dengan bau ini, Hati nya berdetak kencang ketika akan menoleh.

Braaaak.

Entah kenapa sosok gosong itu menyerang Andrew hingga terpental membentur dinding, Laras juga kaget melihat putra nya yang di serang tanpa sebab.

"Hentikan mas Rahmat! Dia tidak bersalah." Bentak Laras.

"Laraa...sss, Dia juga putri ku." Hantu Rahmat berkata dengan suara yang sangat serak berantakan.

"Benar! Dia memang putri mu juga, Namun anak ini tidak punya andil menyakiti Maharani." Tutur Laras.

Wusssh,Wusssh.

Hantu gosong yang bentuk nya sangat menyeram kan ini berkelebat kesana kemari seperti orang cemas, Andrew tak berani bergerak karena sangking takut nya melihat hantu gosong. Mata hantu ini sudah tidak ada, Bahkan hidung nya juga hanya lubang tanpa daging. Terlebih bau nya sangat memual kan perut siapa saja yang mencium.

"Dia sangat kuat Laras, Kau berhati hati lah." Peringat hantu gosong.

"Tidak ada yang lebih kuat dari Allah mas, Semoga Allah selalu melindungi ku." Ujar Laras.

"Bahaya! Kau dalam bahaya." Hantu gosong sangat cemas sekarang.

"Mas...Aku ingin melihat Maharani, Tolong temukan anak ku." Pinta Laras.

Hantu gosong tidak menyahut ucapan Laras, Secepat kilat segera menghilang karena tidak kuat jika berlama lama di sini. Pagar ghaib Juragan Adi membuat nya lemah.

"Selama ini dia masih gentayangan, Apa ini karma ku kepada mu Mas?" Batin Laras mengingat mantan suami nya.

Karena tidak bisa juga menemukan Maharani di sini, Laras pun pergi bersama Andrew meninggal kan Pura. Berjalan menyusuri hutan berharap menemukan Hantu anak nya.

"Aku pernah melihat nya di sini Bu, Dia sungguh Maharani." Andrew meyakin kan Ibu nya.

"Lalu kenapa Rani tidak mau menampak kan diri? Kemana dia sekarang." Laras tampak sedih.

Andrew juga bingung karena hantu Maharani tidak muncul sejak tadi, Padahal mereka memang berniat untuk menemui nya. Mereka terus berjalan sambil berharap akan bertemu dengan Rani.

Geeerrmmm.

Mereka berhenti karena ada hewan yang menggeram, Andrew panik karena ternyata itu adalah Loreng. Loreng terus saja menatap Laras, Andrew panik karena takut hewan ghaib itu menyerang Ibu nya.

"Tidak! Dia Ibu ku loreng." Teriak Andrew.

Namun Loreng tetap menggeram dan meloncat kearah Laras, Bukan main panik nya Andrew karena takut Ibu nya celaka. Ia bersiap dengan batang kayu, Tapi detik kemudian ia jadi tercengang.

"Heh apa ini?!" Andrew tak percaya pada penglihatan nya.

Laras dan Loreng malah berguling guling senang, Hewan itu tak segan mendusal kan kepala nya di wajah Laras. Seolah mereka sudah sangat lama tak pernah bertemu dan sekarang melepas rindu.

Setelah lama berpikir, Andrew baru sadar cerita pisau tanduk loreng dari Abah Adi. Mungkin sekarang Loreng bernostalgia dengan pemilik lama nya.

...****************...

Juragan Adi sedang sibuk mengurus beras beras nya yang akan di bawa kekota, Sekitar sepuluh mobil truk yang akan mengangkut nya. Karyawan nya memasukan kedalam mobil secara. Bergantian.

"Assalamualaikum."

"Eeh walaikum sallam Abah, Kaget saya karena mendadak saja sampean datang." Juragan Adi menyambut kedatangan Abah Adi.

"Sudah lama tidak bertemu dengan sampean, Sekalian tadi saya lewat." Ujar pria yang sudah berjanggut putih ini.

Usia Juragan Dan Abah Adi ini hanya terpaut tiga tahun saja, Lebih muda Juragan Adi sebenar nya. Abah sama sekali tidak menyangka jika perbuatan Juragan akan sebusuk ini.

Selama ini kelakuan yang terlihat selalu baik, Tak sungkan membantu warga yang miskin dan juga tak jarang memberi kan dana untuk kebutuhan para santri.

Namun di balik kebaikan nya malah tersimpan kejahatan yang amat keji, Orang yang hanya melihat dari luar saja. Tidak akan percaya bahwa Juragan Adi sudah memperkosa dan membunuh anak tiri nya.

"Mari masuk rumah saya Bah, Sekalian saya mau memberi kan sumbangan." Ajak Juragan.

"Lah kok jadi merepot kan, Biar saja lah. Sampean kan masih sibuk." Tolak Abah.

"Ndak masalah ini, Mereka sudah paham kok." Juragan tetap mengajak Abah masuk.

Abah masuk kedalam rumah dan berulang kali melihat kiri kanan, Namun sosok Maharani memang tidak ada. Ia mulai curiga kemana pergi nya sang keponakan.

"Tidak mungkin dia bisa memusnah kan Maharani." Batin Abah.

Sejujur nya Abah takut jika ilmu Juragan bisa melenyap kan hantu Maharani, Karena ilmu pria itu memang sangat kuat.

1
Ovie Ajha
terbaik
Ovie Ajha
the best Thor
Ovie Ajha
yahhh ketangkep
Project Storm...ACTIVE
seru
Project Storm...ACTIVE
pantes purnama pas mau masukin obat ke arya batang lehernya di arya yg diinjek
Saha Weh
itu sekar ulo ini cerita ya ada di ratu ular🤗🙏
Saha Weh
tidak ka malah aku udah baca beberapa😁😁
rina Rismayanti
Luar biasa
🍒D͜͡ ๓KURNI CACAH🍒
yaaaah ngk ada cerita nya ya yang Ali sama Laras menjalani buduk rumah tangga sampe punya maharani
🍒D͜͡ ๓KURNI CACAH🍒: di sini udah langsung bersuamikan Adi kan
total 1 replies
Arlena Lena
tac baca ulang lagi
karna gak ada horror yg menelisik hati
Arlena Lena
ini seperti Rahmat suami Laras dulu hilang setaun ketemu jadi mayatt
tapi ini lebih sadiss lagi diperkosa lalu dipotong2 hidup hidup
Alqussyairie
wah...kalau para suami dikampung itu mati semua karena terlibat kasus pemerkosaan Maharani, mayoritas ibu²nya jd janda dong. bisa diubah nama kampung itu jadi kampung para janda 🤣🤣🤣
Ayla Anindiyafarisa
oh jadi dia berubah jadi jahat lagi y Thor kek bapaknya
Ayla Anindiyafarisa
oh jadinya keperut juragan tu anak dua
Ayla Anindiyafarisa
tu emaknya Pur dan arya
Ayla Anindiyafarisa
pembalasannya terlalu cepat ran seharusnya siksa dulu dia
Ayla Anindiyafarisa
bapak gemblong
Ayla Anindiyafarisa
aku kok ngeri y bayangkannya😥
Ayla Anindiyafarisa
aku baca ini y Thor loncat loncat si aku bacanya ni baru kelar dari susuk kalajengking
Aisyah Putri Angel
mereka bukan manusia tp sekumpulan iblis dan syetan
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!