NovelToon NovelToon
Garis Darah Sang Penyembuh

Garis Darah Sang Penyembuh

Status: sedang berlangsung
Genre:Ruang Ajaib / Romantis / Time Travel / Dokter Genius / Fantasi Wanita / Mengubah Takdir
Popularitas:38.4k
Nilai: 5
Nama Author: hofi03

Jiwa Dr. Nofia terbangun dalam raga yang kontras 180 derajat. Elara Vesta, putri tunggal dari Marquess Vesta yang malang. Tubuh Elara adalah lambang kelemahan dan ketakutan, ia hidup dalam kemiskinan dan ketidakberdayaan setelah kedua orang tuanya meninggal dunia, meninggalkannya sendirian dan sering menjadi sasaran perundungan.

Namun, begitu mata Elara terbuka, yang ada di dalamnya bukanlah ketakutan, melainkan ketajaman seorang dokter dan ketegasan seorang pejuang. Dengan modal Ruang Ajaib Dr. Nofia kini sebagai Elara harus menggunakan pengetahuan medisnya yang canggih, keterampilan beladiri nya, dan kecerdasannya untuk bertahan hidup di dunia barunya.

Misi pertamanya. Balas dendam, merebut kembali kehormatan dan kekayaan keluarga Vesta yang hampir punah dan membuktikan bahwa kelemahan Elara yang lama sudah mati.

Di saat Elar menjalani misi nya, Elara di hadapkan dengan seorang Pria yang merupakan Pangeran Mahkota dari kerajaan tetangga.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon hofi03, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

SERANGAN JANTUNG

Elara tahu di mana Duke Marchel biasa menghabiskan malamnya, di sebuah rumah bordil mewah dan rahasia yang tersembunyi di balik dinding Istana.

Duke Marchel adalah seorang hedonis yang sering mengunjungi tempat itu untuk bersantai.

Malam berikutnya, dengan jubah hitam yang menutupi seluruh tubuhnya, Elara menyelinap keluar dari Kediaman Vesta. Emi, yang kini sudah terbiasa dengan keanehan Nona-nya, hanya bisa berdoa.

Menggunakan keterampilan bela diri dan teknik menyelinap yang diajarkan ayahnya, Elara bergerak melewati jalanan gelap Ibu Kota seperti bayangan. Dalam waktu singkat, ia mencapai atap rumah bordil mewah tempat Duke Marchel berada.

Elara bersembunyi di atas genteng, mendengar tawa tawa riuh di bawahnya. Ia menunggu dengan sabar. Ia harus memilih waktu yang tepat dan bersih dari saksi.

Ketika Duke Marchel keluar ke balkon untuk merokok cerutu, Elara bertindak.

Detak jantungnya sudah tinggi. Aku hanya perlu sedikit sentuhan, pikir Elara, yang kini memiliki ketajaman Dr. Nofia.

Syuttt

Srett

Dalam sekejap, belati lempar Elara melesat. Bukan menuju Duke Marchel, melainkan mengenai cerutu yang sedang ia isap, membelahnya menjadi dua. Belati itu mengenai bibir Duke Marchel, tidak fatal, tetapi cukup untuk menyebabkan pendarahan kecil.

"Aaakkkkkkhhhhh!!"

"Sialan!"

"Ssstttttt!"

Duke Marchel menjerit karena terkejut dan kesakitan.

Elara tidak menunggu, tugas nya sudah selesai, Elara segera pergi, meninggalkan kekacauan yang baru saja dirinya buat, Elara bergerak di atap-atap dengan kecepatan luar biasa.

Sementara Duke Marchel segera dilarikan ke Tabib pribadinya. Luka di bibirnya hanya kecil, tetapi racun herbal yang menyentuh pembuluh darahnya bekerja dengan cepat.

Tangan Elara begitu terampil dan otak nya sangat genius, Elara berhasil menciptakan sebuah racun yang begitu sempurna, untuk melumpuhkan musuh nya, tanpa harus mengotori tangan nya sendiri.

Efek dari racun itu, Duke Marchel merasakan sakit kepala yang hebat, pandangannya kabur, dan jantungnya berdebar kencang, nyaris meledak. Tabib pribadinya panik, mengira itu adalah reaksi alergi parah, dan memberinya obat penenang jantung yang dosisnya terlalu kuat.

Keesokan paginya, berita tersebar dengan cepat, tentang kondisi Duke Marchel.

Duke Marchel menderita serangan jantung parah, yang kini terbaring lemah, lumpuh sebagian, dan dalam kondisi kritis.

Elara yang mendengar berita itu, dia tersenyum tipis, ini bukanlah pembunuhan, tetapi sebuah peringatan keras, pikir Elara tersenyum miring.

Pagi ini mood Elara sangat bagus, duduk di dekat jendela kamar nya, dengan hembusan angin pagi, di temani secangkir cokelat panas, di tambah kabar bahagia pagi ini tentang keadaan musuh nya. Sungguh pagi yang secara.

"Kau meracuni Ayahku hingga mati. Aku meracuni mu hingga lumpuh dan takut. Permainan sudah dimulai, Duke Marchel," batin Elara, menyeringai dengan mata yang berkilat tajam.

Di luar sana, kabar tentang lumpuhnya Duke Valerian mengguncang Ibu Kota. Meskipun penyebab resmi disebutkan serangan jantung mendadak, banyak bangsawan yang curiga. Mereka tahu, intrik kekuasaan tidak pernah berjalan mulus.

Sementara Elara, justru sebaliknya, dia tampil anggun dan tenang, bahkan Elara mengirimkan bunga duka cita kepada keluarga Duke Marchel, seolah-olah dia adalah Marquess muda yang berempati, padahal ia adalah dalang di balik tragedi itu.

Earl Renald, yang kini telah pulih dan mendapatkan kembali kekuasaannya di Dewan, segera meminta pertemuan pribadi dengan Elara di Kediaman Vesta.

Pertemuan itu berlangsung di ruang tamu. Earl Renald tampak segar, energinya kembali.

Earl Renald mengenakan pakaian yang lebih cerah dari biasanya, dia tahu betul siapa yang bertanggung jawab atas pemulihannya, dan, mungkin, siapa yang menghukum Duke Marchel.

"Marquess Vesta," ucap Earl Renald, membungkuk dalam-dalam.

"Anda telah menyelamatkan hidup dan karir saya. Ramuan yang Anda berikan itu adalah keajaiban. Saya berutang budi besar pada Anda," ucap Earl Renald, berterimakasih dengan sangat dalam, mata baya nya melihat ke Elara.

"Tidak perlu, Earl Renald, Saya hanya memberikan sedikit bantuan berdasarkan pengetahuan herbal keluarga saya," jawab Elara, tersenyum sopan.

"Jangan merendah, Nona Vesta, Saya tahu ini lebih dari sekadar herbal, dan saya juga tahu tentang musuh Anda yang terbaring lumpuh sekarang," ucap Earl Renald, matanya menyipit penuh perhitungan.

Earl Renald kini melihat Elara bukan sebagai gadis lemah, melainkan sebagai sosok yang berbahaya dan berharga, dia adalah pembuat keajaiban penyembuhan dan memiliki metode untuk melumpuhkan musuh yang tak terduga.

"Saya ingin tahu, Nona Vesta. Mengapa Anda memilih untuk membantu saya? Saya tahu Ayah Anda dan saya tidak selalu sejalan," lanjut Earl Renald.

"Ayah saya meninggal karena pengkhianatan di Kerajaan ini, Earl. Pengkhianatan yang melibatkan mereka yang seharusnya menjadi pelindung Raja. Saya tidak ingin harta. Saya ingin keadilan untuk nama keluarga Vesta," jawab Elara menatap lurus ke mata Earl Renald.

Deg

Earl Renald langsung menegang, saat Elara membahas tentang kematian Darren Vesta, yang merupakan musuh politik Earl Renald.

"Duke Marchel adalah salah satu nama yang ada dalam daftar musuh Ayah saya. Saya membantu Anda karena Anda adalah korban dari intriknya, sama seperti Ayah saya. Saya membutuhkan seseorang di Dewan yang berintegritas dan memiliki kekuatan untuk membantu mengungkap kebenaran," lanjut Elara, tanpa menyebut bahwa Earl Renald juga tertulis dalam daftar, musuh Ayahnya.

Earl Renald terdiam, dia menyadari bahwa Elara tidak menginginkan uang, tetapi kekuatan politik.

"Apa yang Anda inginkan dari saya, Marquess Vesta?" tanya Earl Renald, langsung pada intinya.

"Saya ingin Anda menyelidiki semua transaksi dan keputusan Dewan yang melibatkan Duke Marchel dan sekutunya selama tiga tahun terakhir. Fokus pada pembelian senjata dan alokasi dana ke perbatasan. Saya punya firasat, mereka menyabotase pertahanan Kerajaan untuk keuntungan pribadi," jawab Elara, tegas, bukan hanya sebagai jawaban dari pertanyaan Earl Renald, tapi lebih ke sebuah perintah mutlak.

"Itu adalah pengkhianatan tingkat tinggi, Nona Vesta, jika saya ketahuan, leher saya yang akan dipenggal," bisik Earl Renald.

"Jika Anda tidak melakukannya, Anda mungkin akan lumpuh seperti Duke Marcel dalam waktu dekat, jika musuh Anda yang lain bergerak," jawab Elara, tidak perduli dengan resiko yang akan di terima oleh Earl Renald.

"Jika kau mati itu lebih baik, karena aku tidak perlu mengotori tangan ku sendiri, untuk menyingkir kan mu," lanjut Elara di dalam hati nya.

"Jika Anda membantu, saya berjanji untuk memberikan ramuan yang dapat menjaga kesehatan dan kejernihan pikiran Anda selamanya. Pilihlah, Earl. Keadilan, kesehatan abadi, atau risiko kematian yang lambat," ucap Elara, menekan Earl Renald dengan pilihan yang sulit.

"Anda adalah gadis muda yang sangat menarik, Nona Vesta. Saya menerima tawarannya. Saya akan menjadi mata dan telinga Anda di Dewan. Beri saya waktu dua minggu," jawab Earl Renald tersenyum, senyum tidak berdaya.

1
fita nisa
hwaaa kenapa berenti update di bagian sediih 🥹🥹🥹
Eka Haslinda
gak sabar nunggu lanjutan nya
Eka Haslinda
hei Elara.. dia jodohmu 🤭🤭🤭
Tiara Bella
semangat Thor ....
sahabat pena
ayo di bantu sembuh kan camer mu itu 💪💪💪
sahabat pena
kapan nih pangeran mahkota dtg?
Husein
semoga segera ketemu dg elara
Husein
yaaa bapak raja... biarkan saja pangeran David yg pergi biar bisa ketemu elara the real tabib yg bisa nyembuhin ratu
Kusii Yaati
lanjuttttt Thorrrr...seru ih mereka akhirnya bertemu, semoga elara mau membantu pangeran David dan perjalanan cinta mereka di mulai.aq menunggu moment itu Thor 👍😘😘😘
azka aldric Pratama
ternyata kembali ke raga aslinya 🤧🤧🤧
Eskael Evol
jadi baper nih pangeran🥲
Eskael Evol
mantul thor❤❤❤👍👍👍
Eskael Evol
bravo elara👍👍❤❤
Mas Rukhah
aq mampir thor
IG : hofi03_sakroni: terimakasih kakak 🤍
total 1 replies
Tiara Bella
sangat bagus ceritanya aku suka...
IG : hofi03_sakroni: terimakasih kakak, stay tune ya 🤍
total 1 replies
Nur Ani
semngattttt Thor semoga slalu sehat biar bisa up terus
azka aldric Pratama
smgttttttttttttt up'nya Thor 🌹🌹🌹
Eskael Evol
trmkash author yg cakep👍👍👍👍👍❤❤❤❤❤❤
Eskael Evol
keren banget 👍👍👍👍👍👍
luar biasa thor❤❤❤❤❤❤
Fp Pf
👍👍👍
IG : hofi03_sakroni: terimakasih kakak, stay tune ya 🤍
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!