🥉JUARA 3 YAAW Season 10🏆2023
EKSKLUSIF HANYA DI NOVELTOON.
Jika menemukan cerita ini di tempat lain, tolong laporkan🔥
Takdir membawaku dalam keadaan ini. Lahir sebagai putri tunggal seorang Perwira Tinggi Polri (Pati) sangat tidak mudah. Terlebih sejak lahir seakan hidup sendiri tanpa kasih sayang dari sang Ayah. Walaupun Ayahnya masih hidup dan tinggal satu atap bersamanya.
Suatu hari, Bening Putri Prasetyo sejujurnya tak ingin menghadiri pesta kelulusan sekolahnya. Namun olokan dan sindiran teman-temannya, terutama dari Della Wijaya yakni gadis terpopuler di sekolahnya membuatnya terpaksa hadir. Pesta yang membawa petaka baginya. Kehilangan kesuciannya dan hamil di luar nikah oleh pria yang satu profesi dengan sang Ayah.
Akankah hidup Bening yang keruh akan menjadi bening kembali, sebening namanya?
Simak kisahnya💋
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Safira, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
Bab 24 - Grup WA
Keesokan harinya, Ny. Lina memutuskan kembali ke Jogja. Sejak kepulangan dari kediaman Bening, sang ibu lebih banyak mendiamkan Arjuna.
Dirinya memang sudah memaafkan perbuatan Arjuna pada Bening. Tetapi sejatinya Ny. Lina juga seorang wanita, ia sangat marah dan kecewa melihat kebodohan putranya itu.
Terlebih mengetahui Arjuna yang ia kira adalah putranya yang manis dan tak akan terjerumus kehidupan aneh di kota besar, ternyata pernah menyentuh alkohol bahkan pergi ke bar. Hanya karena patah hati akibat putus cinta dari Stella.
Ny. Lina semakin membenci Stella yang tega mengkhianati Arjuna sehingga putranya itu frustasi dan pergi ke bar hingga menodai Bening. Bahkan ibarat kata kasarnya, Arjuna selama ini tanpa sadar sudah diporoti Stella selama mereka berpacaran.
Padahal Stella notabene putri seorang pengusaha ternyata tak lebih dari cewek matre yang hanya mau harta Arjuna saja bukan cinta yang tulus.
Arjuna berkali-kali meminta maaf pada sang ibu dan berjanji tidak akan pergi ke club malam lagi untuk hal pribadi kecuali urusan tugas dari kepolisian. Tentang Stella, bagi Arjuna mantan kekasihnya itu sudah tidak berarti baginya. Hanya sebuah kenangan buruk yang sudah ia buang jauh-jauh sesuai tempatnya. Bahkan kontak Stella sudah ia blokir. Good.
"Ibu pulang ke Jogja dan urus hidupmu di sini. Semoga kamu tak lagi mencoreng nama baik mendiang Ayahmu. Cukup satu Bening yang kamu buat luka. Jangan ada Bening-Bening yang lain lagi. Sementara ini biarkan Ibu sendiri."
"Jangan pernah pulang ke Jogja jika bukan Ibu yang memintamu. Ibu butuh waktu sendiri. Jika Ibu sudah benar yakin bahwa Ayah Bening memaafkanmu hingga ke akar-akarnya barulah kamu bisa pulang ke Jogja. Ibu sangat tahu Juna. Bagaimana perasaan Dek Pras padamu. Ayah Bening hanya memaafkanmu di bibirnya belum tuntas sampai ke hati. Ayah mana yang tak sakit hati atas perbuatan lelaki be-jat yang tega menodai putrinya dan tidak segera bertanggung jawab. Apa mendiang Ayahmu selama ini mengajarkanmu menjadi seorang pengecut?" keluh Ny. Lina.
"Hingga menyisakan pedih dan duka di hidup Bening karena benih yang kamu tinggalkan. Terserah kamu, sekarang mau menikah dengan siapapun. Ibu tak akan pernah mengatur hidupmu lagi. Tinggal kamu bawa wanita itu di depan ibu untuk kamu nikahi. Atau kalau perlu kalian bisa menikah tanpa perlu restu dari wanita tua tak berguna ini," tutur Ny. Lina yang masih menyisakan gurat amarah seorang ibu pada putranya sebelum pergi meninggalkan Jakarta menuju Jogja.
Arjuna hanya bisa menghela nafas panjang mengingat kekecewaan dan kemarahan sang ibu padanya. Ia sangat memaklumi atas sikap ibunya itu. Terlebih sang ibu sudah sangat berharap dirinya akan menikah dengan Bening.
🍁🍁
Arjuna sudah membaca seluruh halaman pada buku harian Bening. Tangis pilu itu bergema di kamarnya yang sunyi dan hampa.
Bahkan ia tidak bisa membayangkan bagaimana ketakutan seorang Bening yang masih belia saat memutuskan mendatangi klinik ab0rsi di pinggiran kota Jakarta yang sejak lama beroperasi dan tak terendus pihak berwajib karena diduga punya bekingan dari oknum aparat.
Akibatnya dari tulisan tangan Bening itulah membuat seorang Arjuna melakukan tindak penggrebekan klinik laknat tersebut. Agar kelak tak ada Bening-Bening yang lain yang mencoba menggugurkan janin di luar pernikahan ke tempat seperti itu.
Kerja sama dan siasat yang baik akhirnya klinik laknat tersebut berhasil ditutup. Para pelaku telah tertangkap baik dokter maupun oknum aparat yang bermain di belakang beroperasinya klinik tersebut. Nama AKBP Arjuna Sabda Mahendra semakin cemerlang dan tentu saja diganjar sebuah penghargaan oleh atasannya.
Bahkan kerap beberapa kali wajahnya menghiasi layar kaca dengan aksi memukaunya melakukan penangkapan beberapa komplotan penjahat dan mafia obat-obatan terlarang.
Banyak kaum hawa yang terpesona padanya. Bahkan ada beberapa atasan di jajaran kesatuannya yang memiliki seorang anak gadis ingin menjadikan Arjuna sebagai menantunya. Namun ditolak secara halus oleh Arjuna.
Ia mengatakan bahwa sudah memiliki calon pendamping sendiri di hatinya. Cinta pada mendiang Bening tentu saja semakin tumbuh di hati seorang Arjuna selepas membaca buku harian Bening dan sering bertandang ke rumah Ayah Bening untuk sekedar melepas rindu dengan kenangan Bening di kamar.
Bahkan Ayah Bening mengiyakan permintaan Arjuna ketika bertandang ke kediamannya dan hari sudah larut, lalu lelaki yang pernah menjadi calon menantunya itu mendadak ingin menginap dan tidur di kamar Bening. Dirinya tak menolak keinginan Arjuna.
Bagi Ayah Bening, dirinya sudah kehilangan seorang putri. Yang selama ini telah ia sia-siakan. Kini ia tidak mau kehilangan seorang putra. Ya, Arjuna sudah dianggap seperti putranya sendiri.
Persahabatan antara dirinya dengan mendiang Ayah Arjuna sangatlah dekat. Bahkan dahulu saat keduanya pernah ditugaskan di daerah Aceh yang tengah mengalami ketegangan atau konflik, Ayah Arjuna melindungi Ayah Bening dari sebuah tembakan.
Yang seharusnya tembakan itu mengenai Ayah Bening namun justru Ayah Arjuna yang tertembak walaupun tidak meninggal. Sebab Ayah Arjuna menjadikan tubuhnya sebagai tameng untuk melindungi sang sahabat.
Begitulah indahnya persahabatan di antara mereka. Kedua lelaki yang bergelar Ayah.
Di sisi lain,
Kematian Bening tentu menyisakan duka mendalam pada teman-teman sekolah maupun guru-gurunya.
Grup WA Kanjeng Ratu Gaul
Della : Eh kalian tahu enggak, kalau si kutu buku Bening itu mati. Pesawatnya jatuh kecebur di laut. Mungkin sekarang sudah habis dimakan ikan hiu. Jadi bangkainya enggak ketemu.😝
Luna : Husss... kasihan Del. Jangan begitu. Seharusnya kita berduka atas meninggalnya salah satu teman sekolah kita.
Stevi : Kasihan yaa si Bening😥. Jadi meweek aku. Btw tapi Bening ngapain yaa pergi ke Aussie? Kan masuk kuliah kurang seminggu lagi.
Luna : Katanya siih di berita denger-denger mau liburan ke sana.
Della : Liburan apa. Alesan doaaang🤮. Pasti mau olahraga ranjang sama bule di sana. Cewek macam Bening itu cuma bisa kamuflase. Di depan orang pura-pura kutu buku, lugu, dan polos. Tapi aslinya liar plus agresif di luar sama lelaki. Dasar Cewek gampangan buka kaki sih.
Stevi : Ih amit-amit jabang bayi. Masak Bening begitu sih. Kok Stevi lihat selama ini, dia kayak aku. Emang polos. Selama ini di sekolah juga enggak punya pacar.
Della : 🤮🤮🤮 Be-go banget sih kamu Stev. Mau aja dikadalin sama tampilan Bening yang lugu itu. Dia itu cewek ganjen sekaligus murahan. Buktinya dulu mau aja diajakin Rendra pulang bareng. Pasti mereka mampir ngamar di hotel sebelum pulang.
Luna : Aku pamit dulu bestie. Mama ngajakin belanja. Daaah... 💋
Della : Heemm... kebiasaan ngeles kayak bajaj. Luna udah terkontaminasi virus si Bening ganjen.
Stevi : 👀
Della : Ya udah aku mau lanjut video call sama Rendra ahh...
Stevi : Ihh senengnya punya gebetan. Kapan aku juga punya pangeran?🥺
Della : Ada. Pangeran kodok tuh di kolam🐸. Byeee Stev...
Stevi : Bye juga Del☺️.
🍁🍁🍁
Selepas obrolan grup WA dengan Luna dan Stevi, Della sibuk menatap sebuah kontak di ponselnya dengan nama Aiptu Doni.
"Ah jadi kangen sama Mas Doni? Dia lagi tugas atau free ya? Kalau free jadi pengin main. Sudah sebulan lebih enggak nikmatin goyangannya. Bikin hor-ny saja bayangin pistol bawahnya," batin Della cekikikan membayangkan sesuatu. You know what I mean.
smoga husnul khotimah...
yaAllah...
ikutan sedih
btw, abis Bening apalagi lg lanjutan nya?
sblm ke Bening udah baca dr.Heni dan Seno
issshhh...
🤣🤣🤣
percakapan dikit banget