NovelToon NovelToon
The Blood Judgement I : Zero

The Blood Judgement I : Zero

Status: sedang berlangsung
Genre:Horor / Action / Sci-Fi / Hari Kiamat / Evolusi dan Mutasi / Penyelamat
Popularitas:1.6k
Nilai: 5
Nama Author: Syarif Sang penakluk

volume 1 - Awal dari segalanya
volume 2 - kebenaran dunia
Volume 3 -

keinginan berjuang demi umat manusia penuh penderitaan dan melelahkan, tetapi masih ada secercah harapan untuk menyelamatkan dunia. yuk kita simak!

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Syarif Sang penakluk, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Chapter 22

Ketiga Valkries bergandengan tangan menghadapi musuh yang ada di hadapan mereka. Kekuatan penuh pun mulai dikerahkan dari valkries bernama Sophia yang maju kedepan dengan menebaskan senjata katana miliknya.

Disaat bersamaan, valkries Rank A dengan semangat menyusul menggunakan greatsword untuk memukul mundur musuh. Tapi, monster itu menyemprotkan cairan ke arah valkries rank A yang menyerangnya. Valkries rank A dengan cepat menghindari cairan itu karena jika terkena maka akan merasakan sakit yang teramat sangat dan kemudian mati.

Valkries Rank S berambut pirang kuning itu menerima serangan dan menangkis menggunakan senjata Lance miliknya, kemudian dia melakukan serangan balasan dengan senjata pamungkasnya.

Tidak terlalu lama pertarungan itu berakhir dengan kemenangan ketiga valkries. Satu valkries yang merupakan bala bantuan dari captain, namun dia datang terlambat dan pertarungan sudah diselesaikan oleh ketiganya. Mereka bertiga pun bercanda bersamaan dengan valkries yang terlambat datang, semua merasa kebahagiaan datang dari langit dan surga. Tidak peduli apa yang mereka lawan selama bisa bersama dengan orang yang mereka sayangi maka semuanya akan baik-baik saja.

APARTEMEN KEDIAMAN AUDREY

Setelah semua berlalu, aku sudah sering melihat - lihat pemandangan seperti ini dari di atap apartemen orang lain. Pemandangan ini sungguh tidak relevan bagiku yang menginginkan keindahan dunia ini, bukan kebusukan dunia ini.

Ketika aku berbalik karena merasa terlalu bosan melihat pemandangan dari atap apartemen, aku tanpa sengaja melihat sebuah buku tergeletak di atas meja makan. Aku pun menghampiri dan membaca buku tersebut. Itu adalah buku yang hanya berisikan sejarah dan teknologi yang sudah ada sejak beberapa tahun silam. Sepertinya aku bisa membaca tentang ini sebentar.

********

Disaat seisi dunia berubah menjadi ketidakadilan, maka disaat itulah dunia akan musnah. Umat manusia sudah kehilangan banyak wilayah yang mereka miliki semenjak erupsi yang disebabkan oleh para malaikat dan monster beast emperor. Julukan yang diberikan untuk para monster oleh orang barat dan timur terdengar seperti omong kosong, karena sebenarnya itu adalah nama yang berbeda untuk makhluk yang sama hanya karena perbedaan bahasa.

Penamaan malaikat dari para ilmuwan barat berbeda dengan para ilmuwan timur. Mereka cenderung bertabrakan satu sama lain karena asal penamaan dari negara timur cukup berbeda dengan penamaan dari ilmuwan Jerman dan Amerika Serikat/inggris yang menamai mereka dengan sebutan " Herrscher " Dan " Angel ", lalu ilmuwan Asia Timur menamai dengan sebutan berbagai macam dalam banyak bahasa seperti " Seraphim/Jōgi ", " cheon-sa " dan " Xian/xiānnǚ ". Musuh umat manusia bisa memiliki nama dari berbagai macam bahasa yang tidak bisa di terjemahkan secara universal atau bisa di katakan bahasa Tuhan, sangat sulit menemukan definisi dari setiap kata ini.

Umat manusia memberikan segalanya untuk harapan bisa membasmi musuh mereka dari segara arah. Mereka bahkan mengeringkan Sungai Eufrat yang tercemar oleh energi E

Korosi di wilayah timur tengah  sampai prajurit valkries kewalahan.  Selanjutnya para malaikat bisa menenggelamkan Asia tenggara dalam Sekejap terkecuali pulau Kalimantan dan Sulawesi. Benua Australia terbakar api seperti layak nya neraka tak pernah padam. Dengan musuh yang begitu kuat, tentu membuat para valkries kesulitan melawannya.

Berikut ini akan menceritakan tentang segala sesuatu di mulai dari awal. Umat manusia memiliki harapan, tetapi mereka masih memikirkan cara untuk menyelamatkan manusia yang lain menggunakan peralatan untuk mengungsi disaat erupsi sedang berlangsung. Hingga kini masih belum bisa dipastikan apakah masih ada penduduk di luar benteng pertahanan atau tidak, sebab biasanya para prajurit laki-laki biasanya dipilih hanya orang tertentu berdasarkan Ras, Etnis dan Kepercayaan.

Beberapa dari buku sejarah ini sudah mengungkapkan dengan jelas bahwa manusia lebih mementingkan ego dan diri mereka sendiri daripada harus memikir ringankan kesusahan orang lain, sungguh memprihatinkan sekali.

Aku sudah membaca buku secara keseluruhan dan tidak ada satupun yang menarik selain sejarah dan sejarah, entah sejarah ini memang benar atau di rekayasa. Sepertinya lebih baik ku letakkan saja buku itu kembali. Lalu aku berbaring untuk merasa santai setelah lelah membaca buku tadi.

........BERSAMBUNG........

1
Moon-Typestar
.
LyanaLyrashiaa_1805
bagus ni, semangat ya kak!!
Moon-Typestar: makasih, kak
total 1 replies
ChiArt_27
emang apa-apa masalah dari awal itu berasal dari diskriminasi. Penyakit paling umum dah🤏
ChiArt_27
Akio calon ngeharem💅
ChiArt_27
dia pasti trauma liat orang tuanya tewas di depan mata
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!