Mohon bijak dalam membaca, jangan lompat Bab dan blom like ya ...😘
Qyana Selyana Putri, gadis cantik yang mengalami transmigrasi kedalam tubuh seorang gadis yang bernama Astara Kalyana Rayder, gadis cantik yang menjadi kesayangan kelima kakak laki-lakinya.
Meski begitu, Astara tidak merasa bahagia, apalagi sejak dia kehilangan kedua orangtuanya saat dia masih berusia sepuluh tahun, Astara merasakan kehampaan di dalam hidupnya, hingga membuatnya tidak lagi memiliki semangat untuk hidup.
Namun hal itu tidak pernah dia perlihatkan di hadapan kelima kakaknya, hingga suatu malam, setelah pembicaraan dia dengan seorang wanita, kekasih dari Sang kakak pertama. Setelahnya, Astara memutuskan untuk mengakhiri hidupnya.
Hilangnya jiwa Astara, rupanya membuat raga itu di isi oleh jiwa Qyana yang pada saat yang sama telah di bunuh oleh sahabatnya sendiri.
Tak rela dengan takdir hidupnya yang seperti itu, Qyana memutuskan untuk menerima hidupnya yang kedua menjadi Astara.
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon @Adiramanis, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
BAB 20
@@@@@@
Acara peresmian Galeri Seni malam itu berjalan dengan lancar, kelima kakak Astara bahkan tidak menyadari jika Astara sempat datang ke acara itu.
Entah mereka tahu, tapi pura-pura tidak tahu, Astara tidak begitu memperdulikan mengenai hal itu. Sebab, ada hal yang membuat dia sangat penasaran sejak pulang dari acara itu.
Dan sudah seharian ini dia mencaritahu mengenai siapa itu Hanry, namun yang dia dapatkan hanya mengenai statusnya sebagai adik dari Rafka Arshad Rayder, Ayah kandung dari jiwa Astara yang asli.
Selebihnya, Astara tidak mendapatkan informasi apapun mengenai hal yang dia cari, namun dia merasa ingat pernah mendengar nama itu di kehidupannya sebagai Qyana.
Tapi, entah mengapa dia tidak ingat dengan kejadian itu, kejadian yang mungkin ada kaitannya dengan Ibu pengurus Panti asuhan, tempat dimana dulu Qyana di besarkan.
"Ayolah Yana, seharusnya kamu ingat dengan kejadian itu," gumam Astara sambil tak lepas menatap layar laptop yang masih menyala.
"Haish ... ini benar-benar menyebalkan, kenapa juga aku bisa lupa dengan kejadian itu," gerutu Astara yang kemudian menutup laptopnya.
Beranjak dari tempat duduknya untuk mencari sesuatu yang bisa mendinginkan kepalanya yang terasa panas karena terlalu lama berpikir, namun saat dia berbalik, Astara malah di kejutkan oleh Adrian yang tersenyum di belakangnya.
"Kak Adrian, sejak kapan kakak di situ," gugup Astara saat melihat Adrian yang berdiri hanya lima langkah dari dirinya duduk tadi.
"Baru saja, dan maaf kakak langsung masuk, karena kakak pikir kamu tidak ada di kamar, tapi rupanya kamu sedang sibuk, makanya kamu tidak mendengar saat kakak mengetuk pintu," terang Adrian yang sepertinya menyembunyikan sesuatu dari Astara.
"O ... begitu," sambil tersenyum canggung pada Adrian.
Sebab, Astara takut jika apa yang dia bicarakan tadi di dengar oleh Adrian, karena Astara tidak akan bisa menjelaskan pada Adrian saat Adrian bertanya nantinya.
"Mau jalan-jalan dengan kakak, kalau tidak salah ada pasar malam yang baru buka di dekat sini, jadi ... mau pergi kesana?," ajak Adrian.
"Pasar malam, sepertinya seru, ayo pergi kak," jawab Astara bersemangat.
Sebab, di kehidupannya sebagai Qyana, dia tidak pernah bisa menghabiskan waktunya untuk pergi ke tempat seperti itu. Karena sibuk belajar dan bekerja, dia jadi tidak bisa menikmati hidupnya, jadi untuk sekarang, Astara ingin melakukan hal yang belum pernah dia lakukan sebagai Qyana.
Dan hal itu di mulai dengan pergi ke pasar malam seperti sekarang.
"Kalau begitu kamu ganti baju dulu, kakak tunggu di bawah," ucap Adrian sambil sedikit mengacak rambut Astara.
Dan setelahnya, dia berjalan keluar kamar Astara, sedangkan Astara sendiri langsung menganti pakaiannya dengan memakai celana jeans dan kaos putih yang baru saja dia beli, tak lupa dengan jaket berwarna biru yang semakin mempercantik penampilannya.
Lalu setelahnya, Astara melesat keluar setelah mengambil ponsel miliknya, pergi menemui Adrian yang sudah menunggu di samping mobil miliknya, dan melaju pergi menuju tempat yang mereka tuju.
\*\*\*
**Dilain tempat**.
Ravandra terlihat termenung duduk di tempat yang dia sebut sebagai markas berkumpulnya dia dan sahabatnya.
Di sebuah Mansion sederhana, lengkap dengan segala perabotannya, Ravandra terlihat duduk di sofa ruang tengah sambil memikirkan hal yang baru kali ini membuatnya bingung.
"Kesambet apa kau Rava, tumben banget itu wajah kayak banyak beban pikiran," ucap Devano yang baru saja sampai dengan Kenzo ke tempat itu.
"Hem ..." dan hanya di jawab deheman saja oleh Ravandra.
Hingga hal itu malah membuat Devano kesal dan memilih duduk sambil memainkan ponselnya.
Sedangkan Kenzo malah terkikik geli saat melihat Devano kesal pada Ravandra, dan memilih ikut duduk di sebelah Devano.
"Pasti itu ada kaitannya dengan Astara, apa kali ini dia menolakmu lagi?," kata Kenzo yang kemudian mendapatkan atensi dari Ravandra.
"Ya ... dia menolakku lagi, tapi entah kenapa aku merasa jika dia takut untuk menjalin sebuah hubungan," jawab Ravandra yang masih ingat ekspresi Astara yang terkesan tidak ingin menjalin sebuah hubungan yang serius.
"Dan aku heran kenapa kamu masih bertahan dengan wanita itu, apa dia begitu spesial, sehingga kamu diam saja saat dia menolakmu lebih dari dua kali," heran Devano dengan sikap Ravandra yang tidak biasa itu.
"Astara memang wanita yang spesial Van, karena itu Ravandra tidak akan mungkin melepaskan Astara begitu saja, bukan begitu Vandra?," sahut Kenzo sambil tersenyum penuh arti pada Ravandra.
"Ya ... tentu saja," ucap Ravandra yang balas tersenyum.
Hingga hal itu membuat Devano bingung dengan kedua sikap sahabatnya, dan dia hanya menghela nafas panjang saat dia berpikir jika dia tidak tahu dengan apa yang sedang di pikirkan oleh kedua sahabatnya itu.
"Lalu, apa rencanamu sekarang?," tanya penasaran Devano dengan apa yang ingin Ravandra lakukan.
"Untuk selanjutnya, sepertinya aku harus minta bantuanmu Vano," jawab Ravandra melihat Devano serius.
Devano yang sadar jika Ravandra sedang serius, memilih diam memerhatikan apa yang akan di katakan oleh Ravandra padanya.
"Caritahu semua koneksi yang di miliki oleh Hanry, dan pastikan kamu juga mendapatkan si pembawa informasi yang berkeliaran di sekitarnya," perintah Ravandra tanpa bantahan.
"Hanry, apa maksudmu adalah Hanry Juan Rayder," ucap Devano memastikan orang yang ingin Ravandra cari tahu.
"Ya ... karena aku merasa dia sedang merencanakan sesuatu,"
"Dan aku takut jika itu berhubungan dengan Astara," khawatir Ravandra.
"Memangnya apa hubungannya wanita itu dengan Hanry?," penasaran Devano.
"Apa dia wanita simpanan Hanry,"
**Plak**
"Kenzo brengsek, kenapa tiba-tiba memukul ku," kesal Devano yang tiba-tiba mendapatkan pukulan di pundaknya dari Kenzo.
"Itu karena omongan mu, apa kamu tidak tahu jika Astara itu bagian dari keluarga Rayder, jadi hubungan dia dan Hanry adalah hubungan antara keponakan dan Paman-nya, bukan seperti apa yang kamu pikirkan tadi," jelas Kenzo.
"Serius, jadi dia dan kelima bersaudara Rayder ..."
"Astara adik perempuan mereka," jawab Kenzo yang tahu apa yang ingin dikatakan oleh Devano barusan.
Mendengar jawaban dari Kenzo, Devano merasa tidak percaya dengan apa yang barusan dia dengar, namun saat melihat ekspresi serius Ravandra, Devano yakin jika hal itu memang benar adanya, bukan sekedar informasi yang tidak ada dasarnya.
"Lakukan saja dengan apa yang ku katakan tadi, dan kita harus bersiap dengan badai yang akan datang"
**TBC**
/Hey//Hey//Hey/