NovelToon NovelToon
Kembalinya Perempuan Buangan

Kembalinya Perempuan Buangan

Status: tamat
Genre:Romantis / Tamat / Cintamanis / Patahhati / Balas Dendam / Peningkatan diri -peningkatan kemmapuan
Popularitas:5.2M
Nilai: 4.9
Nama Author: To Raja

Di buang oleh orang tua kandungnya,
dijebak oleh sahabatnya hingga melahirkan anak haram,
dikhianati oleh cinta pertamanya, akhirnya ia memiliki kesempatan untuk kembali membalaskan dendam nya.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon To Raja, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

BAB 21. Dua pria yang merindukan satu perempuan

Memastikan keponakannya sudah terlelap di kamarnya, Kendra langsung menemui kakaknya di ruang kerja pria itu.

"Kak?" Ucapnya memasuki ruang kerja Samudra.

Pria berpirang itu menghela nafas dan melangkahkan kakinya mendekati samudra yang sedang duduk terdiam menatap tes DNA yang ada di tangannya.

"Kak, Apakah kau benar-benar akan membiarkan Laila menjadi mata-mata di rumah kita?

Bahkan Laila adalah salah satu anggota geng di bawah pimpinan dewa.

Hah,, itulah mengapa kita mencarinya selama 5 tahun ini dan tidak pernah menemukan jejaknya, karena dia dibawah oleh dewa!" Ucap Kendra masih mengingat saat ia tidak tidur selama berhari-hari hanya untuk mempercepat pencarian nya.

Tapi apapun yang ia lakukan, tidak ada satupun jejak yang ditinggalkan Laila.

Itu hari yang sangat berat!

"Dia adalah ibu dari Kendra, Aku tidak akan menjauhkan mereka.

Lagi pula Dewa, pria itu,, mungkin saja dia tahu hubungan aku dan Laila hingga dia membiarkan kita mengetahui status Laila." Ucap Samudra.

"Apa?! Dia tidak mungkin mengetahuinya! Semua orang tahu kalau anak yang dikandung Laila sudah meninggal!

Bahkan aku menukar bayinya dengan bayi orang lain yang sudah meninggal.

Juga, kakak sudah menghapus CCTV itu bukan?

Jadi,,"

"Jangan mengambil kesimpulan gegabah. Kalau bukan itu alasannya, mengapa dia mau bertaruh denganku? Jelas dia mengenalku dengan sangat baik!" Ucap Samudra.

"Hah,, baiklah, tapi perempuan itu sama sekali tidak tahu hubunganmu dengannya, bagaimana kalau dia melukai anaknya sendiri karena ketidaktahuannya!" Ucap Kendra berusaha membuka pikiran kakaknya supaya berpikir jauh kedepan dan lebih mementingkan keselamatan anaknya.

"Aku akan mengatasinya." Jawab Samudra.

"Mengatasi bagaimana? Dengan memberitahu Laila kalau dia adalah ibu kandung Andra dan orang yang sudah melecehkannya 5 tahun yang lalu adalah kakak?!" Tanya Kendra masih tidak mau menerima keputusan kakaknya.

Samudra tidak menjawab apapun, tapi kekelaman di wajah pria itu semakin mencekam saat adiknya menyinggung peristiwa 5 tahun lalu.

Melihat reaksi kakaknya, Kendra tahu kalau dia harus berhenti menyinggung masa lalu, atau kakaknya kembali menggila seperti 5 tahun lalu.

"Waktu Kakak masih tersisa malam ini untuk memikirkannya." Ucap Kendra berbalik pergi meninggalkan kakaknya.

Ia harus memberi waktu bagi pria itu untuk memikirkan secara matang-matang semua konsekuensi dari keputusan yang diambilnya.

Setelah meninggalkan ruang kerja Samudra, Kendra beralih memasuki kamar Andra.

Kendra sangat terkejut saat melihat ternyata Andra yang dikiranya sudah tidur malah menghilang di kamarnya.

Dengan panik, Kendra memeriksa kamar lelaki kecil itu sebelum berlari menghampiri kakaknya karena tidak menemukan Andra di manapun.

"Kak! Andra hilang!" Katanya setengah berteriak.

Tapi Kendra semakin terkejut saat melihat kakaknya sama sekali tidak mendengarkan ucapannya.

Pria itu hanya berdiam diri menatap catatan di tangannya.

"Kak aku bil-"

"Pulanglah!" Potong Samudra dengan tenang.

Pria berpirang yang ada di depan pintu langsung terdiam di tempatnya karena tidak menyangka Samudra akan mengabaikan putranya hanya karena masalah yang menyangkut Laila.

Kendra tidak mau lagi berdebat dengan kakaknya, jadi dia segera menutup pintu dari kayu jati itu lalu menghubungi semua pelayan untuk mencari Andra.

Mereka mencari ke tempat-tempat yang biasa didatangi oleh Andra, di atas menara, di ruang bawah tanah, di ruang kendali dan di ruangan lain yang jarang dikunjungi orang.

Tapi semuanya kembali dengan tangan kosong, menghampiri Kendra sambil tertunduk minta maaf.

"Bagaimana bisa?! Kemana dia pergi?! Apakah kalian-"

"Bukankah aku sudah menyuruhmu pulang?!" Tiba-tiba ucap Samudra dari belakang Kendra sambil memberi tatapan peringatan pada adiknya.

"Semua orang bubar!" Lagi kata Samudra lalu berjalan mendekati Kendra.

"Kakak, ponakanku hilang! Dia hilang!! Para pelayan sudah mencarinya ke semua tempat di sudut rumah ini!

Mengapa Kakak begitu santai?!" Tanya Kendra tak percaya.

"Pulanglah!"kata Samudra dengan wajah malas berbicara dengan adiknya lalu pria itu meninggalkan Kendra.

"Astaga.." Kendra menggerutu di belakang kakaknya sebelum berbalik meninggalkan rumah itu dengan kecemasan melingkupinya.

'Sial!! Mengapa aku kepikiran pada Laila? Apakah dia yang sudah menyusup ke dalam rumah untuk menculik keponakanku?' gumam Kendra dengan sangat cemas.

Tapi memikirkan pengamanan pada rumah milik kakaknya, bahkan mata-mata seperti Laila tidak mungkin bisa keluar dengan bebas, apalagi sambil membawa seorang pria kecil!

Sementara Samudra, pria itu segera memasuki kamar Laila dan menemukan seorang anak kecil yang tidur meringkuk di atas tempat tidur Laila.

Setelah kepergian Laila, Andra selalu tidur di kamar Laila, pria kecil itu sangat merindukan ibunya.

Menghela nafas, Samudra ikut bergabung dengan putranya dengan tidur disamping Andra.

Pria dewasa dan pria kecil yang sama-sama merindukan seorang perempuan yang mereka cintai.

1
Asiana Tyas
Luar biasa
ira kasih
wkwkwkk... othor bisa ajah..
Nitnot
Luar biasa
Elok Pratiwi
cerita ga jelas
Nur Laela
berasa aku sendiri yg jadi pemeran utamanya.. namanya sama dg Ku thor.. Laila
Nur Laela
suka banget dengan interaksi antara author dan pembaca..jadi makin penisirin ma authornya
Nur Laela
karya Toraja keren2 semuanya
Anonymous
ui
MSIT
Luar biasa
Ade Irma
iya..ibu juga suka..hampir semua novel elektronik yg ibu baca dari berbagai apl hanya author ini yg berinteraksi dgn kita2..good job Thor..chayoo ya Thor..👩‍🎤🙆‍♀️🙇‍♀️
syh 03
Luar biasa
@Heni khan 😚❤️🇵🇸
Kok manggilnya berubah Jadi bu
bukan mama ya?
@Heni khan 😚❤️🇵🇸
Luar biasa
@Heni khan 😚❤️🇵🇸
Kok panganjali Thor itu Kan salam bagi umat Hindu...kalau budhis kayaknya amitabha
@Heni khan 😚❤️🇵🇸
waduh JD kesindir akyu...Gak kasih jempol BTW Aku reader Baru di novelmu... Thor
@Heni khan 😚❤️🇵🇸
Luar biasa
@Heni khan 😚❤️🇵🇸
Noh yg bermuka tembok silahkan mendaftar😂😂😂
@Heni khan 😚❤️🇵🇸
weh othor nya narsis wkkwwk
Jeissi
andra dan sarah bertemu 😍
Jeissi
sama kaya saudaraku dia melahirkan umur 15 tahun, sekarang sudah punya cucu tapi dia masih muda 😁
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!