NovelToon NovelToon
Jaring Cinta Istri Pengganti

Jaring Cinta Istri Pengganti

Status: sedang berlangsung
Genre:Pengantin Pengganti
Popularitas:4.7k
Nilai: 5
Nama Author: Sri Wulandari

Nona ketiga Xiao Xinyi di paksa menikahi Adipati Ling Yun menggantikan kakak tertuanya yang terus berusaha untuk mengakhiri hidupnya.

Siapa yang tidak tahu jika Adipati Ling Yun selalu berselisih dengan Tuan besar Xiao. Dua keluarga besar yang saling bertentangan itu di anugerahi pernikahan Kaisar Jing Hao.

Bersedia ataupun tidak salah satu wanita dari kediaman Xiao harus menikah menjadi Nyonya utama kediaman Adipati Ling Yun. Intrik dalam pernikahan yang berlandaskan politik menjadikan Nona ketiga Xiao Xinyi harus membuat rencana untuk dirinya sendiri.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Sri Wulandari, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Tubuh indah di balik kain

Pria dengan wajah memerah itu langsung memalingkan wajahnya saat kain di tubuh istrinya meluncur bebas kelantai. Sedangkan Xiao Xinyi dengan cepat mengambil kain di lantai untuk menutupi tubuhnya. Wajah gadis itu sudah memerah malu.

"Aku tidak tahu jika kamu akan terlanjang. Bukan," dia menahan nafasnya. "Mandi." Menghembuskan nafas berat di dadanya. Satu kalimat yang ia ucapkan membuat citra baiknya di hadapan istrinya hancur seketika. "Aku akan pergi."

"Tunggu. Aku masih belum memakai baju jangan membuka pintu. Ada banyak pengawal di luar kamar," ujar Xiao Xinyi menahan langkah suaminya.

Adipati Ling Yun menghentikan gerakannya. Bayangan tubuh istrinya terlalu melekat kuat di benaknya. Selama hidupnya baru pertama kalinya dirinya melihat bentuk tubuh keseluruhan dari wanita. Saat membayangkannya saja hatinya mulai bergetar. Keringat membasahi keningnya.

Xiao Xinyi berlari cepat menuju kearah gaun yang telah di siapkan di atas tempat tidur. Tanpa peduli masih ada sisa air yang menetes di tubuhnya. Gadis itu langsung memakai guan berwana putih salju.

Sedikit saja kesengajaan, ekor mata Adipati Ling Yun menangkap punggung terlanjang istrinya dari arah cermin. Saat sadar dia menelan ludah kecut di tenggorokannya lalu memejamkan kedua matanya.

"Aku sudah selesai." Xiao Xinyi merapikan perlahan ikatan bagian luar gaun. Baru merapikan rambutnya yang masih terselip di lapisan gaun di bagian dalam. Perasaannya benar-benar campur aduk. Yang pasti rasa malu lebih dominan menekan dirinya. Dia segera duduk di kursi yang yang ada di depan cermin. Dia menyisir pelan rambut panjangnya yang masih basah. Sesekali dia memperlihatkan suaminya dari pantulan cermin di depannya.

Adipati Ling Yun duduk di kursi. Meminum air putih di dalam cangkir dalam sekali tenggakkan. Tenggorokannya terasa sangat kering dan butuh air putih yang lebih banyak agar dapat kembali normal. "Aku datang ingin memberitahukan jika Kaisar ingin kamu dan Tuan muda Jiang Xu ikut bersamaku. Untuk pergi ke kota Huyin memeriksa wabah penyakit menular."

"Baik."

"Besok kita berangkat. Persiapan keperluanmu." Adipati Ling Yun bangkit dari tempat duduknya berjalan pergi. Di dalam kamar istrinya dia merasa tidak mampu bernafas dengan baik. Jantungnya berdetak lebih kencang dari biasanya.

"Hayih..." Xiao Xinyi menenggelamkan wajahnya di kedua tangannya yang ia silangkan di meja. "Sekalipun kita telah menikah. Tetap saja ini sangat memalukan." Dia menunjukkan wajahnya kearah tangan namun pelan.

Gadis itu memilih tidur lebih cepat agar dapat bangun tidak terlalu siang. Setelah persiapan selesai dia bergegas menghampiri suaminya yang telah menunggu di luar kediaman Ling. Nyonya besar Ling dan Nyonya utama Ling juga datang untuk mengantarkan mereka berdua.

"Yichen, jika kamu membuat istrimu terluka. Lebih baik jangan pulang lagi," kata Nyonya besar menatap tajam kearah Cucunya.

"Nenek, aku mengerti."

Nyonya besar masih tidak bisa melepaskan genggaman tangannya kepada Cucu menantunya. "Xinyi, jaga dirimu dengan baik."

Xiao Xinyi mengangguk mengerti. "Nenek, Ibu. Aku harus segera pergi."

Dengan terpaksa Nyonya besar harus melepaskan Cucu menantunya.

Kereta bergerak pergi dari kediaman Ling. Di saat rombongan sampai di pintu masuk gerbang Ibu Kota. Satu kereta lain mengikuti, di dalam kereta ada Tuan Muda Jiang Xu yang telah menunggu cukup lama. Membutuhkan hampir satu minggu untuk bisa sampai di kota yang akan mereka tuju.

Di dalam kereta yang melaju Adipati Ling Yun memberikan kertas kepada istrinya. "Identitas kita saat memasuki kota Huyin."

Xiao Xinyi membuka lipatan kertas membaca setiap detail kata yang tertulis. "Tuan muda Song Zihao, Nona muda Li Huanran. Bagaimana dengan Jiang Xu? Kenapa tidak ada nama samaran untuk dirinya?"

"Dia tidak perlu mengganti nama. Lagi pula tidak ada yang kenal siapa dia," ujar Adipati Ling Yun tidak peduli.

"Benar juga." Xiao Xinyi menyimpan kertas di tangannya. Dia menyandarkan tubuhnya, "Tapi orang lain juga tidak akan ada yang kenal siapa aku."

"Setatusmu berbeda. Kamu istriku," saut Adipati Ling Yun dengan membuka kedua matanya. Dia menatap gadis cantik dalam balutan gaun sutra berwarna hijau daun teh. Sangat segar juga indah.

Xiao Xinyi tidak bisa membantah lagi. Dia sekarang sudah menjadi Nyonya muda Adipati. Tentu saja orang lain akan tahu jika mereka mencari tahu indentitas dirinya. Detak jantungnya semakin tidak beraturan. Gadis itu berusaha menyembunyikan senyumannya.

Namun Adipati Ling Yun masih saja dapat menangkap senyuman itu. Kedua ujung bibirnya ikut mengembang. Senyuman hangat itu ia perlihatkan tanpa rasa malu lagi.

Mereka sampai di pagi hari melihat keadaan di kota Huyin sangat sepi bahkan hampir tidak ada orang yang berjalan di luar rumah. Xiao Xinyi menyibak pelan penutup jendela. "Apa ini masih dapat di katakan kota?"

Adipati Ling Yun menyibak kain penutup kereta, "Kabar penyakit menular masih di tekan agar pihak luar tidak mendengar. Tapi orang yang ada di Kota sendiri sudah mengetahui. Sebagian warga yang masih belum tertular memilih untuk pergi keluar dari kota. Dan sebagian lainnya masih menetap di ujung kota bagian barat. Mata-mata mengabarkan jika ada tempat karantina di sana. Semua orang yang tertular akan di kurung di satu tempat tanpa perawatan."

"Tanpa perawatan?" Xiao Xinyi menatap tidak percaya kearah suaminya.

"Para tabib di kota banyak yang kabur dari masalah. Ada juga yang ikut tertular saat menyembuhkan. Sehingga banyak tabib yang memilih menyelamatkan hidup mereka," jelas Adipati Ling Yun. Dia menatap kearah istrinya, "Jika kamu berniat untuk mundur aku bisa mengirimmu kembali dengan aman."

Xiao Xinyi menatap tajam. "Apa kamu pikir aku penakut? Tidak akan ada orang yang tahu kapan kematian itu datang. Jika aku mati saat menyelamatkan orang lain. Tentu saja aku akan merasa lega dan senang. Setidaknya aku sudah mencoba."

"Pemikiranmu cukup aneh. Orang lain berharap tidak di ikut dalam penanganan wabah. Tapi kamu justru terlihat lebih bersemangat dariku." Pria muda itu menatap santai kearah istrinya.

Xiao Xinyi tersenyum, "Aku hanya ingin menolong orang yang membutuhkan. Ayah kedua juga selalu bilang agar selalu berusaha melakukan yang terbaik untuk menolong sesama. Meksipun nyawa taruhannya."

"Tenang saja. Aku tidak akan membiarkan kamu mati." Gumam pelan Adipati Ling Yun sebelum dia turun dari kereta.

Mereka memutuskan menginap di salah satu penginapan paling bagus namun sangat sepi. Pintu luar bahkan di kunci dari dalam.

Pintu penginapan di buka.

"Siapa?" pemilik penginapan sedikit memberikan celah untuk berbicara kepada orang yang ada di luar. "Apa kalian orang luar?"

"Tuan muda kami dan istrinya ingin menginap sementara waktu di sini." Pelayan Daxia mencoba berkomunikasi dengan pemilik penginapan.

Pintu di buka lebih lebar. "Silakan masuk. Kami akan menyiapkan beberapa kamar," ujar pemilik penginapan yang langsung menyambut hangat setelah tahu jika semua orang yang ada di luar adalah pendatang.

Adipati Ling Yun dan Xiao Xinyi masuk ke dalam bersama dua pelayan wanita dan Tuan muda Jiang Xu. Semua penjaga juga mengikuti dari belakang.

1
Arix Zhufa
ceritanya bagus, bahasa nya mudah dipahami dan alur nya tidak bertele tele. Semangat thor ❤️
Sri wulandari: Siap kk.
total 1 replies
Arix Zhufa
Kebanyakan cerita time travel itu belah duren nya lama ya meskipun udh lama menikah
Sri wulandari: Iya kk. Agar lebih dapat menikmati alur cerita.☺️
total 1 replies
Suci Muji Asih
lanjuttt/Casual/
Suci Muji Asih
gaskeunnnnn/Drool//Drool/
Santy Susanti
Gemeeeeeeesssaaa🤭🤭🤭🤭🤭
Santy Susanti
seruuuuuu sy suka.. sy sukaa🤩🤩🤩🤩🤩🤩
Santy Susanti
ceritanya bagus dikemas dengan apik, Othor Kereeeen👍🏻👍🏻🥰🥰🥰
Santy Susanti: Sama2 Kk Othor Xinyi memang layak dipantengin🥰🤩, Sehat & Smangat terus yaaa😘🥰
Sri wulandari: Terima kasih sudah setia mengikuti kisah Xiao Xinyi kk❤️☺️
total 2 replies
Santy Susanti
Wow naga2nya menuju MP niiih🤭🤭🤭🤭
Santy Susanti
Smskin seru ceritanya aah mkasih Otor😘😘😘😘
MissHalu🐌🐢
sejauh ini Mak suka cerita nya author dan Mak menikmati setiap bab yg di update, buat author semangat terus buat berkarya 💪🥰
Sri wulandari: Terima kasih kk. Sudah mengikuti kisah cinta Xiao Xinyi ❤️☺️
total 1 replies
Cha Sumuk
ni org bikin cerita ga pernah jls nggantung semua the end nya ga jls
Sri wulandari: Saya bukan tipe orang yang nanggepi omongan orang nggak di kenal. Tapi anda sudah terlalu keterlaluan.
Sri wulandari: Anda yang tidak suka dengan cerita yang saya buat malah nyalahi orang lain. Nggak suka tidak usah di baca tinggal pilih cerita yang anda pengen baca. Bikin kesel aja jadi orang. Pembaca kok ribet. tinggal baca aja banyak omong.
total 3 replies
Santy Susanti
ceritanya semakin seruuu🤩🤩🤩🤩 smoga dengan Datang nya tmn Xinyi yg ahli racun, Xinyi sm Kaisar bisa terselamatkan🙏🏻🙏🏻🙏🏻🙏🏻🙏🏻🙏🏻❤
Suci Muji Asih
cerita mkin lama mkin asyik d ikuti....up ny yg byk y kak...😍
Suci Muji Asih
tambah seruuuu/Good//Good/
Arix Zhufa
Wah...semangat up nya ya thor
Suci Muji Asih
up lg kak..../Angry/
MissHalu🐌🐢
nah kalo kaya gini kan seru.. lanjut lanjut Mak masih mau baca/Determined//Joyful/
Arix Zhufa
Nanti klo sdh bucin akut...pasti tau
Arix Zhufa
Saya suka cerita dg alur yg berbeda dg yg lain
Arix Zhufa
Kayak nya bakalan seru seperti cerita yg lain
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!