Kayra Putri Sasongko adalah gadis yang mudah bergaul dan juga cantik, tapi dia selalu menutupi lukanya dari siapapun,termasuk Mamah dan teman temanya.Karena kematian Papahnya dalam sebuah kecelakaan membuat hidupnya sekarang tidak pernah akur dengan Mamahnya.
Karena setelah kematian Papahnya, Mamahnya menjadi berubah, menjadi lebih bebas dengan selalu bergonta ganti pasangan.
Sampai terjadi sebuah kesalah pahaman yang membuat Kayra harus menikah dengan Gigolo Mamahnya sendiri.
Penasaran gimana ceritanya,, yuk langsung lanjut baca,,,,
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon tuti yuningsih, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
Alvin Kaget
Alvin yang bingung akan membawa Kay kemana pun, Ahirnya memutuskan untuk membawa ke kontrakanya.
Sampai di kotrakan Alvin, Kay langsung di gendongnya masuk ke dalam, dan di tidurkanya di kasur.
Kay yang sepertinya sudah tidur dengan pulasnya langsung meringkuk di kasur.
Alvin melihat pipi Kay yang lebam dan sudah bengkak.dan Alvin langsung mengambil air hangat serta handuk kecil untuk mengkompresnya.
Lalu Alvin mengompresnya dengan pelan, dan setelah di kompres Alvin memberinya salep agar nyerinya berkurang keesokanya.
Alvin membuka jaket di badan Kay, karena sepertinya Kay tidak nyaman, dan juga membuka sepatunya. Setelah itu Alvin juga menyelimutinya.
Alvin memandang wajah Kay yang sedang tertidur.
"Apa Aku pantas untuk bersanding denganmu. Aku pun sadar, Aku hanya laki laki hina yang ngga mungkin untuk di cintai oleh mu,, tapi Aku menyukaimu dari dalam hatiku yang paling dalam,, "Alvin berbicara dalam hatinya.
Setelah Alvin puas memandangi Kay,Alvin pun mengantuk dan tertidur di sofa dekat kasur.
Pagi pun datang, Kay yang terbangun dengan merasakan kepalanya yang merasa pusing juga sakit di wajahnya hanya bisa meringis kesakitan.
Lalu Kay mengingat ingat kejadian semalam, Kay yang saat itu masih dalam kondisi setengah sadar pun langsung teringat.
Lalu Kay membuka slimutnya dan Kay merasa lega saat melihat bajunya masih utuh, lalu Kay melihat sekeliling dan melihat Alvin yang masih tertidur di sofa.
Lalu Kay bangun dari tidurnya, Kay duduk sambil bersandar pada sandaran kasur, Kay melihat ke arah Alvin yang sedang tertidur dengan pulasnya.
"Kenapa selalu kamu yang menolongku, dan kenapa juga selalu ada kamu di sekelilingku, Apa memang tuhan mengirimu untuk menjadi jodohku,, tapi kenapa hatiku selalu berkata kamu itu bukan orang baik, dari tatapan matamu terihat banyak mistri,"sambil Kay bicara dalam hati dan menatap ke arah Alvin yang sedang tidur.
Kay yang merasa ingin ke kamar mandi pun berlahan bangun, karena kepalanya masih pusing Kay pun sedikit ke susahan sampai Kay bangun dari kasur hampir jatuh. Dan itu pun membuat Alvin terbangun.
"Mau ke mana,, kamu harus istirahat dulu,, "kata Alvin yang langsung bangun dan mendekat pada Kay.
"Aku hanya mau ke kamar mandi,, "jawab Kay.
"Apa butuh bantuan,,? "Kay hanya diam sambil berjalan pelan, tapi rupanya Kay memang benar benar merasakan kepalanya berat membuatnya sempoyongan.
"Aku bantu yah,, ayo,, "ahirnya Alvin memapah Kay ke kamar mandi.
Alvin menunggu di depan kamar mandi, setelah Kay masuk kamar mandi, lalu Alvin memesan bubur ayam lewat aplikasi, dan Alvin pesan obat nyeri dan sakit kepala lewat aplikasi juga.saat Kay keluar dari kamar mandi Alvin pun membantu memapahnya lagi.
"Kamu istirahat aja dulu di sini, ini kontrakan rumahku, itu kalau kamu nyaman, kalau ngga nyaman kamu boleh pulang,, Aku akan bersiap untuk berangkat kerja dulu,, "kata Alvin setelah membantu Kay berbaring di kasur lagi.
Lalu Alvin mengambil baju di lemarinya dan menuju kamar mandi. saat Alvin mandi di luar ada yang mengetuk pintu, Kay yang dengar pun bingung antara bangun untuk membukanya atau tidak.
Ahirnya dengan berjalan pelan Kay pun menuju pintu untuk membukanya. saat pintu terbuka orang yang baru datang seperti terkaget.
"Maaf kamu siapa yah,, "Kay yang bingung pun hanya diam karena bingung mau jawab apa.
"Kak Alvinya ada kan,,? "Kay pun mengangguk.
"Kamu sedang apa di situ,,? "tanya Alvin dari dalam karena melihat Kay yang ada di depan pintu. lalu Alvin pun mendekati Kay.
"I,, Ibu,,,Adek,, "kata Alvin kaget dengan kedatangan Ibu juga adik adiknya.
Jangan lupa like komen dan votenya,, trimakasihh,,,