NovelToon NovelToon
The Power Mr Alfa 2045

The Power Mr Alfa 2045

Status: sedang berlangsung
Genre:cintapertama
Popularitas:8.1k
Nilai: 5
Nama Author: Hidayati Yuyun

Alfa seorang jurnalis pencari berita fakta. Namun banyak rintangan dan masalah, yang harus ia hadapi. Karna ia harus berhadapan dengan para petinggi petinggi orang penting. Yang membuat Alfa di teror dan di intimidasi. Yang membuatnya harus bersembunyi .Bisakah Alfa bertahan menjadi jurnalis atau ia harus berhenti . Dari pada harus di penjara Karna tuduhan yang tidak ia lakukan. Sebab terlalu ingin tahu masalah fakta di negaranya. Atau Alfa terus maju dengan keadaan yang tidak baik. Karna nyawanya dan keluarganya terancam Hingga membuat Alfa menjadi bingung. Karna ia tak punya perlindungan Bahkan teman dan sahabatnya juga diserang Hingga suatu hari teman nya membawa Alfa bertemu dengan seorang gadis baik bernama Moana. Siapa Moana sebenarnya ikuti cerita nya ya

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Hidayati Yuyun, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 16 Bekerja

Melihat orang yang di kenalnya .Agus pun membuka pintu, terlihat seorang pria bertato berdiri di depan pintu.

" Eh bang Baron, ada apa ya?" kata Agus tersenyum

" Ini cuma mau ngasih berkat , istri abang baru melahirkan gus." kata bang Baron Seraya memberikan 2 kotak makanan.

" Alhamdulilah, rezeki aye nih. Terimakasih ya bang. Semoga bayi dan ibunya sehat. Eh tunggu sebentar bang ." Kata Agus Bergegas masuk kamar dan mengambil uang, lalu memasukannya kedalam amplop. Setelah itu Agus bergegas kembali ke depan .

" Nih bang , Agus ada sedikit rezeki buat si bayi." kata Agus meraih genggaman tangan bang Baron .

" Lah kok repot repot sih gus, ngak usah gus. Abang senang kok sudah di kasih selamat .Yang penting doanya saja ."kata bang Baron ngak enak

" Ih si abang santai saja lagi, Agus juga senang sudah di kirimi berkat nih. Agus belum bisa kesana bang .Maka nya titip buat si kecil ya. Hanya sedikit kok bang." Kata Agus tersenyum ramah

" Wah ngak enak abang gus, malah di kasih titipan ." kata bang Baron

"Santai aja bang, kan kita tetanggaan, titip salam aye ya bang cium pipinya. Kapan kapan kalo ngak sibuk Agus mampir deh. Buat lihat si baby junior bang Baron. Terimakasih sudah di anterin. Pas banget nih bang pas aye lagi lapar." kata Agus. Basa basi pada bang Baron

" Ya sudah, abang terima nih. Terimakasih ya gus." kata Baron pamit

" Ya bang, sama sama terimakasih kembali. Dan salam buat bini ya bang ."Kata Agus tersenyum

"Ya gus , abang pulang dulu" kata Baron

" Ya bang."kata Agus .Lalu kembali masuk rumah dan menutup pintunya rapat .Lalu menguncinya.

" Trik yang menarik bro, lumayan cara loe bergaul, gue acungi jempol dua deh." Kata Alfa tersenyum

" Harus itu bro, keras bukan dibalas keras. Tapi dengan sikap lembut kita. Segarang garangnya harimau liar. Dia tak akan bisa mengalahkan pawang yang pintar. Biar mereka liar, tapi kita juga harus baca situasi agar tetap aman kan." kata Agus

" Mantap , itu strategi jenius.Biar mangkal di sarang preman.Tapi tetap aman dan terkendali" kata Alfa tersenyum.

"Yuk makan, lumayan nih."kata Agus Sambil memberikan kotak satunya buat Alfa Yang duduk di depannya.

" Ya namanya rezeki, tak akan kemana Kalo sudah jadi milik kita." kata Alfa.

" Yoi "kata Agus langsung melahap makanannya.

Lalu keduanya makan. Sambil membahas rencana untuk kerja mereka besok. Karna Alfa sudah memotong cutinya. Yang hanya diambil dua hari saja. Karna sisanya bisa Alfa pakai. Untuk pulang liburan pas lebaran besok.

**************

Paginya setelah sarapan Alfa dan Agus pergi untuk meliput berita. Kedua nya berpisah.Karna Agus mencari berita tentang seorang artis.Beda hal dengan Alfa yang pergi ke kantor BKP SDM. Untuk mewawancarai pimpinan kepala unit kantor tersebut. Karna Alfa harus meliput tentang tenaga kerja honorer. Yang akhir akhir ini sedang heboh karna sering demo. Karena harus ikut tes.Bukan di angkat langsung secara khusus.

" Pagi mas, apa bapak pimpinan sudah datang ." kata Alfa.Saat di pintu masuk

" Sudah mas, kenapa dan mau apa. Mas nya datang kemari ?" kata si satpam penunggu pintu itu menelisik wajah Alfa

" Saya dari media xxx mas.Ada yang saya tanyakan pada kepala pimpinan ."kata Alfa Sambil melirik pintu keluar .Hingga tak lama kepala pimpinan itu keluar .Untuk bertemu gubenur pagi ini.Karna Alfa sudah tahu dari pesan singkat mba Nina

Dan Alfa langsung mengejarnya.

" Eh mas ngak boleh" kata si satpam mengejar Alfa . Namun terlambat Alfa sudah berdiri di samping kepala pimpinan kantor itu.

 " Permisi pak, saya Alfa dari media xxx. Boleh bertanya sebentar pak?" kata Alfa Menghadang langkah pimpinan kepala kantor itu.

" Mau apa dan apa yang mau mas tanyakan?" kata pria paruh baya itu

" Begini pak, kita sedang menuju masa emas negara kita ini pak. Bagaimana pendapat bapak dengan defisit yang membayangi langkah maju kita ke tahun 2045 ini pak. Sedangkan 69 juta jiwa pekerja, kelas menengah gajinya tak mencukupi pengeluaran mereka. Karna harga harga kebutuhan pokok semakin mahal dan melonjak tinggi. Sedangkan pendapat mereka minim .Lalu bagaimana upaya pemerintah Untuk menangani masalah honorer yang belum diangkat. Apa jalan dengan kontak kerja seperti pppk itu solusi terbaik .Sedangkan PNS gajinya setiap tahun bertambah naik." kata Alfa. Membuat pertanyaan cepat.

Membuat pria itu menarik nafas dalam sejenak .Lalu ia pun menatap Alfa.

" Ini yang sedang di upaya pemerintah. Kami sedang mengusahakan Agar tak terjadi pengangguran.Dan tetap mencari solusi yang terbaik .Untuk harga pokok itu memang tiap tahun akan tetap merangkak naik. Karna semua bahan pangan kita masih belum stabil. Upaya pemerintah kembali menstabilkan harga sembako. Itu sudah di lakukan dengan turun langsung kelapangan, juga menyurvei langsung ke pasar pasar. Dan pemerintah juga sudah berusaha memperbaiki gaji dan upah buruh Agar hidup mereka kedepannya akan lebih baik " jawab pria itu.

" Lalu apa tanggapan bapak dengan banyaknya orang miskin, yang masih membutuhkan sembako murah bersubsidi ?" kata Alfa lagi.

" Untuk masalah itu , biar pemerintah sendiri yang menjelaskan .Saya hanya bertugas mendata dan mengurus para pegawai dan karyawan saja." jawab pria itu

" Baik pak, terima kasih. atas jawaban bapak. Apa boleh saya datang dan bertemu bapak lain waktu ." kata Alfa

" Ya silahkan" jawab pria itu

" Terimakasih pak, semoga hasil rapatnya memuaskan.Dan bisa menjadi bahan pertimbangan pemerintah untuk solusi semua karyawan honorer. Karna gaji jaman sekarang masih belum sesuai dengan pekerjaannya pak .Apalagi laju perekonomian kita masih melambat.Karna pemerintah lamban memberi solusi dan kejelasan perbaikan ekonomi " kata Alfa

" Ya itu akan jadi pr pemerintah pusat dan DPR. Maaf saya pergi ." kata pria itu bergegas masuk mobil. Sambil melihat jam di tangannya .

" Ya pak terimakasih infonya." kata Alfa Yang mematikan rekamannya.Lalu cepat cepat memberi kode, pada setiap hasil rekamannya. Yang Alfa ambil untuk data. Sambil memperhatikan mobil pria tua itu pergi menjauh di depannya.

" Alhamdulilah, bisa cepat selesai. Tinggal menunggu masalah kenaikan harga bbm saja Dan masalah gaji minim masyarakat yang harus di tambah." Kata Alfa yang memasukan rekamannya ke dalam tas ranselnya .Lalu melangkah menuju parkiran untuk mengambil motornya.Lalu ...

Brum......brum.....

Motor Alfa keluar dari area perkantoran itu Untuk mencari bahan berita lainnya .Dari sumber yang lain. Dan sisanya tinggal ia serahkan ke redaksi Apabila semua nya sudah siap.

*************

Jam 12 kurang 10 menit Alfa sudah masuk kembali kekantor. Alfa langsung menuju meja kerjanya.

" Gimana bro, sudah dapat?"kata Agus.Saat melihat Alfa datang .

" Loe sudah duluan, cepat amat" kata Alfa menarik kursinya

" Iya orang artisnya lagi healing, gue tunda deh ngejar tuh orang."kata Agus

" Hah kok bisa?"kata Alfa

" Lah mana gue tahu, dia pergi healing ke Bali. Sudah capek capek nunggu juga eh si satpam nya bilang.Tuh si artis berangkat tadi subuh katanya."Kata Agus

" Nasib loe bro belum beruntung,sabar ngak kemana rezeki di kejar. Gue sih aman tinggal edit nih berita." Kata Alfa

" Sudah kelar Al, dapat apa?"Kata mb Tiar saat melewati meja Alfa dan Agus

" Masalah negri konoha masa emas 2045 mba, yang di ajukan mba Nina kemaren Nih sudah gue liput beritanya." kata Alfa

" Cepat amat Al, emang lho yakin tuh berita bisa jadi perhatian pemerintah?" Kata mba Tiar

" Bukan cuma pemerintah mba, tapi masyarakat juga."Kata Alfa yakin.

" Bagus lah, kalo menarik bakal seru tuh!!" kata mba Tiar

" Apanya yang seru ??" kata suara bariton yang membuat ketiganya menoleh. Karna suaranya tak asing bagi mereka

" Pak...!!" pekik mba Tiar. Karna tak menyangka atasan mereka itu datang tiba tiba ke kantor

1
neng ade
aduuhh. Jngn sampai Beni dan Agus kenapa2 , rupa nya mereka dendam atas tragedi '98' itu ..
Marsiyah Minardi
kasus " 98 " identik dengan " penjarahan "di negeri konoha
neng ade
alhamdulillah.. Moana udh hamil sekarang ..
neng ade
semoga Moana dan sopir nya tak kenapa2 karena kejadian itu
neng ade
Alfa memang hebat .. dua kk nya dan sepupu nya tentu terkaget kaget .. karena Alfa udh jadi bos dan sukses
neng ade
hebat Moana dkk nya bisa sukses .. begitu juga dgn Alfa ..
neng ade
surprise kedatangan Alfa dan Agus .. mungkin akan lebih shock lagi jika GM nya adalah Alfa 😍😍
neng ade
Semoga cepat hamil .. ya memang udh saat nya karena Alfa pun udh mapan hidup nya ..
neng ade
Semoga Moana cepat hamil ..
neng ade
Alfa orang yg baik di dukung oleh para sahabat nya yg baik2 juga hingga usaha na berjalan lancar dan berkah .. 😍😍
neng ade
untunglah Alfa udh selamat sampai di mansion.. semoga ungle Ben bkn bagian dari orang2 yg mengikuti Alfa .. sial nya tiba2 aja muncul
neng ade
waduh Alfa makin bnyk yg incar diri nya karena tulisan nya booming.. semoga Alfa selalu dlm kandungan Nya
neng ade
siapa tuh .. papi nya Moana kah ??
neng ade
semakin seru .. semoga Alfa sukses
neng ade
semakin semakin dibuat penasaran
neng ade
itu pasti orang suruhan Kate
neng ade
si papi udh nongol aja disana . bikin kacau deh
neng ade
Alhamdulillah.. akhirnya ketemu juga alamat rumah mami nya Moana
neng ade
Alhamdulillah..
neng ade
Alhamdulillah... kakek dan tante nya Moana bersikap baik sm Alfa .. tak seperti papa nya yg mah rak suka sm Alfa
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!