NovelToon NovelToon
Ketika Mantan Kembali

Ketika Mantan Kembali

Status: sedang berlangsung
Genre:cintapertama / Selingkuh / Cinta Terlarang / Crazy Rich/Konglomerat / Anak Haram Sang Istri
Popularitas:10.5k
Nilai: 5
Nama Author: Serena Muna

Tasya adalah seorang istri dari seorang pengusaha terkenal di negeri ini, Kevin Lazuardi dan mereka memiliki seorang anak yang saat ini berusia 11 tahun bernama Wikka. Kehidupan mereka tak seindah bayangan yang ditampilkan di depan publik karena pada kenyataannya Tasya tak bahagia menikah dengan Kevin karena mereka menikah akibat perjodohan keluarga. Ketika di tengah suasana rumah tangga yang sudah berjalan lebih dari 10 tahun menjadi makin tak harmonis, Tasya bertemu lagi dengan sang mantan, Desta yang tiba-tiba mengutarakan rasa bersalah akibat apa yang pernah ia lakukan di masa lalu. Kemunculan Desta dalam biduk rumah tangga Tasya dan Kevin pada akhirnya mau tak mau membongkar rahasia masa lalu di antara mereka.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Serena Muna, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Kampanye Pertama

Ariel tiba di tempat kampanye walau harus agak terlambat dan di sana memang sudah banyak masyarakat dan simpatisan yang tumpah ruah di sebuah lapangan besar di pusat kota. Di tengah lapangan itu ada sebuah panggung yang menjadi tempat orasi politik dan kampanye sang kakak. Ariel dan keluarganya nampak ikut berdiri di panggung menemani Tasya yang begitu memukau memberi orasi politik pertamanya di depan ribuan massa yang berkumpul. Sorak sorai meneriakan nama Tasya sebagai Gubernur berikutnya menggema yang membuat suasana semakin semarak. Beberapa media turut juga meliput kampanye ini dan barang tentu kehadian Ariel sebagai bakal calon wali kota di pilkada ini dalam kampanye sang kakak menimbulkan perhatian lebih. Wartawan langsung mengerubungi Ariel untuk meminta penjelasan namun dengan pengamanan super ketat Ariel hanya tersenyum pada media dan tak memberikan penjelasan apa pun.

"Bagaimana selanjutnya? Kalau media akan memberitakan ini bukannya lawan politikmu akan menggunakan berita ini untuk menjatuhkanmu?" tanya Ariel pada Tasya selepas kampanye selesai dan mereka ada di sebuah restoran yang sudah dipesan khusus untuk mereka dan tim kampanye.

"Tidak bagaimana-bagaimana, aku yakin papa dan papi akan mengurusnya, kamu lupa siapa kita?"

"Apakah ini benar kakakku? Astaga aku tak menyangka kamu bisa mengatakan itu."

"Memangnya kenapa? Itu semua benar, papa dan papi tak akan tinggal diam dan mereka sudah membukakan jalan luas padaku untuk bisa menang pemilihan ini jadi untuk apa aku takut?"

Tasya memang sudah mengubah kepribadiannya setelah memutuskan untuk terjun ke dunia politik yang masih baru untuknya namun tentu dengan sokongan kekayaan keluarga dan mertua maka tak ada yang perlu Tasya takutkan toh ia juga didukung oleh banyak partai pengusung jadi ia yakin tak akan ada gaduh pada parlemen kelak saat ia menjabat.

"Kalian ini sejak tadi sibuk bicara soal politik, ayo nikmati makanannya," ujar Mayra yang menyela percakapan kedua anaknya yang sejak tadi fokus membicarakan politik.

****

Desta melihat rekaman orasi politik Tasya dalam kampanye pertamanya sebagai calon Gubernur yang akan datang. Dengan banyaknya massa yang tumpah ruah di lapangan menandakan bahwa kampanye akbar hari ini berjalan lancar tanpa halangan sedikit pun. Desta bisa bernapas lega melihatnya karena walau bagaimanapun ia juga masih peduli pada Tasya yang merupakan ibu kandung anaknya.

"Apakah aku memang masih ada rasa untuknya?" lirih Desta.

Kenangan 11 tahun lalu terputar kembali di dalam benaknya ketika mereka sedang dalam masa-masa indahnya menjadi pasangan kekasih. Walau harus sembunyi-sembunyi karena orang tua Tasya tak setuju nyatanya jalinan cinta mereka tetap awet hingga Desta memilih menghilang saat Wikka hadir ke dunia ini.

"Jantungku masih berdegup kencang, apakah ini artinya aku masih mencintai dia?"

Desta memegangi dadanya yang mana memang ia merasakan degup jantungnya berdegup kencang ketika mengingat banyak memori indah yang pernah terjadi di antara mereka 11 tahun lalu.

"Apakah masih ada kesempatan kedua untukku?"

Desta terlonjak ketika mendengar suara pintu rumahnya diketuk kasar dari luar, ia gegas menuju pintu untuk melihat siapakah gerangan yang datang dan ketika membukakan pintu ada sosok Andri dan dua pengawalnya yang berbadan tegap dan wajah sangar tengah menatapnya.

"Ada apa malam-malam datang?"

"Saya ada urusan dengan kamu."

****

Andri adalah orang yang sejak dulu menentang hubungan Tasya dengan Desta, Andri tak pernah setuju karena Desta bukanlah berasal dari keluarga kaya raya dan ia khawatir kalau Desta tak bisa membuat Tasya bahagia padahal Tasya sudah berulang kali mengatakan kalau ia tak butuh harta yang ia butuhkan hanyalah Desta namun sebagai seorang ayah tentu saja ia ingin yang terbaik untuk sang putri tercinta.

"Ada apa Pak?"

"11 tahun sudah kamu menghilang dari pandangan Tasya namun sekarang kamu justru kembali, apakah kamu lupa apa yang menjadi pokok perjanjian kita?!"

"Saya paham Pak, Ibu saya sampai saat ini pun juga masih sakit namun saya tak bisa abai untuk tak mengakui Wikka sebagai anak kandung saya."

"Omong kosong! Kamu sudah melakukannya selama ini! Jadi lakukan saja dan lanjutkan apa yang sudah terjadi tak perlu merusak semuanya!"

"Saya sangat paham kalau anda marah dan kecewa dengan keputusan yang saya buat akan tetapi saya benar-benar tak bisa abai soal Wikka, saya mau setidaknya Wikka tahu yang sebenarnya bahwa saya adalah ayah kandungnya."

"Begitukah? Baiklah, kalau begitu saya tak akan memberikan peringatan atau berbaik hati lagi, saya akan menghentikan semua biaya pengobatan ibu kamu dan lihat saja apakah kamu masih sanggup untuk memenuhi kebutuhannya tanpa sepeser pun uang dari saya!"

****

Nyatanya Kevin tak kunjung datang ke rumah selepas kejadian di kantor kala itu padahal ini adalah jadwal Kevin untuk menghabiskan waktu dengannya dan Brandon namun justru Kevin malah tak datang.

"Papa ke mana, Ma? Kenapa Papa tak datang?"

Brandon terus saja rewel dan menanyakan mengenai soal Kevin padanya yang mana saat ini kondisi mental Runi sedang tak baik-baik saja karena ditimpa oleh masalah bertubi-tubi.

"Bisakah kamu diam?! Mama juga tak tahu di mana papamu!" bentak Runi.

Brandon nampak terkejut dan kemudian menangis karena dibentak oleh Runi. Tak lama kemudian pengasuhnya datang dan membawa Brandon pergi menjauh dari Runi yang masih kesal dengan tingkah suaminya.

"Kepalaku rasanya mau meledak saat ini!" geram Runi.

"Apa yang kamu lakukan pada anakmu?" tanya Suryani yang masih menginap di rumah ini dengan alasan menemani Runi yang sendirian karena Kevin tak kunjung datang.

"Aku stres! Dia selalu saja bertanya di mana papanya!"

"Kalau kamu sedang marah pada Kevin, jangan lampiaskan pada anakmu! Dia bahkan tak tahu apa pun mengenai masalah kalian!"

"Jadi Mama sekarang ingin bersikap sok bijak begitu? Apakah Mama pikir sudah menjadi ibu yang baik untukku dan ketiga saudariku?!"

"Runi!"

"Apa? Apakah Mama merasa apa yang aku katakan barusan memang benar adanya?"

****

Berlian kembali ke rumah namun tal juga menemukan keberadaan Ariel, ia tahu bahwa suaminya tadi pergi menghadiri acara kampanye akbar sang kakak ipar namun entah kenapa ia belum juga kembali ke rumah yang mana hal itu barang tentu membuat emosinya makin meledak-ledak.

"Astaga, rasanya aku ingin meledak sekarang!"

Berlian mencoba untuk menghubungi sang suami namun sayangnya sang suami sama sekali tak menjawab panggilan darinya karena lagi-lagi ponselnya tak aktif.

"Apakah dia memang sengaja untuk mematikan ponselnya? Kurang ajar sekali dia."

Berlian kemudian dengan terpaksa menghubungi Mayra untuk menanyakan di mana suaminya berada.

"Apa? Kamu mencari suamimu? Kamu tak perlu tahu di mana dia sekarang!"

1
Uthie
Charlie itu pasti...
Uthie
Wahh.. Kevin sadis juga yaa 😟
Uthie
Diihh.. dasar cewek egois 😡
Uthie
Istri gak tau diri lagii.. 😡
Uthie
Dasar istri muda tak tau diri kata gtu mahhh 🤨😡
Uthie
begitulah kira-kira gambaran rumah tangga yg istrinya bersikap egois dan lebih mementingkan karier politiknya yaa....
Elok Pratiwi
tidak menarik
Mika Su: ORANG JULID
Serena Muna: BIAR AJA BIAR VIRAL!
total 2 replies
Elok Pratiwi
sangat tidak menarik ... cerita ga jelas alur cerita melebar2
Mika Su: JULID MULU INI MANUSIA. EMANG BISA NULIS? KOMEN KOK JELEK MULU
Serena Muna: makasih KOMEN NYA EMANG CERITA SAYA MELEBER KE MANA MANA
total 2 replies
Anis Rohayati
jujur jiji sma si kevin
ahmad rifai
bagus, bikin pemasaran
Serena Muna: terima kasih kakak
total 1 replies
Anis Rohayati
tasya sma ayang desta aja cocok dari pada sma si kevin keluarga politik semua bukan nya nyari bahagia tasya dan wika yang ada menderita trs
Anis Rohayati
jujur walaupun dah tobat si smpah kevin ga rela bgt tasya masih sma si kevin jiji pria bekas tuh si kevin apapalgi si jalang runi jalang si kevin yang ga tau malu
Mika Su
Ceritanya menarik orang julid gak tahu diri aja yang suka komen jelek
Mika Su
penasaran lanjutannya
Serena Muna: terima kasih. Nantikan kelanjutannya.
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!