NovelToon NovelToon
ANAK GENIUSKU

ANAK GENIUSKU

Status: tamat
Genre:Tamat / Anak Genius / Cinta Seiring Waktu / Keluarga / Romansa
Popularitas:2.1M
Nilai: 5
Nama Author: Reny Rizky Aryati, SE.

🏆 Novel Lomba Anak Genius 2023 🏆

Kisah seorang anak genius bernama Aaron Lee yang piatu sejak bayinya.


Dia dibesarkan dalam keluarga kaya yang memiliki tambang minyak, ayahnya yang bernama Lee Ryder adalah pria tertampan yang termasuk dari sembilan pria terkaya didunia.


Aaron Lee besar bersama seorang pengasuh yang masih muda bernama Margot Evans, gadis yatim-piatu yang diambil oleh keluarga Lee Ryder dari panti asuhan saat dia masih anak-anak.


Margot Evans menjadi bagian keluarga Lee Ryder yang diberi tugas kepercayaan untuk menemani Aaron Lee.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Reny Rizky Aryati, SE., isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 11

Margot Evans dan Lee Ryder memasuki toko Gangjeong berarsitektur sederhana layaknya toko kelontong.

Saat keduanya masuk toko Gangjeong, mereka disambut oleh aroma kue khas Gangjeong yang wangi.

Seorang pria berkacamata tengah berdiri di depan meja panjang tempat biasanya menerima pelanggan toko.

Menyapa Margot Evans dan Lee dengan sangat ramah.

Di dalam toko Gangjeong itu Lee Ryder memesan Gangjeong untuk mereka berdua.

Suasana hangat terasa di dalam toko Gangjeong, seperti ada sentuhan magis yang mampu menghanyutkan Margot Evans dan Lee Ryder.

"Kamu suka Gangjeong ini ?", tanya Lee Ryder.

"Iya, aku suka tapi rasanya agak aneh mungkin karena aku belum biasa memakannya...", sahut Margot.

"Wajar, ini pertama kalinya kamu mencoba kue Gangjeong ini jadi sangatlah wajar jika lidahmu tidak terbiasa makanan Korea", kata Lee Ryder.

"Hmmm..., iya...", jawab Margot Evans.

"Kamu mau nambah lagi Gangjeong ini ?", tanya Lee Ryder.

"Apa kamu akan memesannya lagi ?", kata Margot.

"Iya, jika kamu suka, aku akan memesannya lagi", sahut Lee Ryder.

"Boleh..., meski rasanya agak aneh tapi lama-kelamaan menjadi sangat nikmat", kata Margot.

"Baiklah ! Aku akan memesannya setelah Gangjeong di piring ini habis lalu aku akan memesan kue lagi", ucap Lee Ryder.

"Mmmm...", gumam Margot Evans.

Gadis muda itu menghentakkan kepala dengan tersenyum simpul.

"Aku baru tahu jika ada toko yang menjual kue tradisional Gangjeong di Amerika ini", kata Lee Ryder.

Pandangan Lee Ryder beralih ke sekitar ruangan toko Gangjeong yang benar-benar tampak seperti bangunan Korea tempo dulu.

"Aku merasa toko ini aneh dan langka...", lanjut Lee Ryder.

"Mungkin hanya perasaanmu saja karena jarangnya toko Gangjeong di kota ini, dan kamu mengira toko Gangjeong ini langka", timpal Margot.

"Bukan..., bukan seperti itu..., ini benar-benar sangat aneh dan biasanya instingku selalu tepat !", kata Lee Ryder.

"Jangan apatis seperti itu !", sahut Margot.

Margot Evans mulai ikut terbawa perasaannya oleh ucapan Lee Ryder tentang toko Gangjeong ini.

"Apatis !?", kata Lee Ryder.

Lee Ryder lalu menggelengkan kepalanya.

"Tidak, aku tidak seperti itu...", lanjut Lee Ryder.

''Tapi kamu mengatakan bahwa toko Gangjeong ini aneh, bukannya mendekati ajaib...", kata Margot Evans.

"Nah ! Itu baru benar ! Ajaib !!!", ucap Lee Ryder.

"Kamu percaya !?", tanya Margot heran.

"Percaya atau tidak ! Belum pernah aku, selama hidupku tinggal di Amerika, menemukan toko Gangjeong yang berarsitektur kuno seperti toko ini...", ucap Lee Ryder setengah berbisik.

Lee Ryder membungkukkan badannya mendekat ke telinga Margot.

"Kau tidak lihat pria berkacamata itu ?", kata Lee Ryder.

"Iya !?", sahut Margot.

Margot Evans menoleh ke arah penjual toko Gangjeong.

"Jangan menoleh ke arahnya !", kata Lee Ryder.

"Kenapa denganmu ???", sahut Margot Evans bingung.

"Jangan...", ucap pria tampan itu lagi.

Lee Ryder mencegah pandangan Margot Evans dengan tangannya.

"Jangan dilihat lagi !", ucap Lee Ryder.

"Kenapa ???", tanya Margot Evans.

"Nanti dia tahu jika kita menaruh curiga padanya", sahut Lee Ryder.

Tangan Lee Ryder memegangi kepala Margot Evans agar gadis muda itu tidak mengalihkan pandangannya kepada penjual toko Gangjeong.

"Kamu ini ! Jika dikasih tahu, sulit sekali !!!", kata Margot Evans.

"Aduh !?", pekik Margot.

Ketika kedua tangan Lee Ryder menahan wajahnya.

"Lepaskan tanganmu dari mukaku, Lee Ryder !", kata Margot.

"Makanya jangan lihat kesana lagi !", sahut Lee Ryder.

Margot Evans berusaha menarik wajahnya dari genggaman tangan Lee Ryder.

Namun, Lee Ryder justru bertambah mendekapnya erat.

"A--apa...", gumam Margot Evans.

Wajah Margot Evans bersemu merah ketika Lee Ryder memeluknya.

"Jangan lihat, aku bilang, nona besar !", bisik Lee Ryder.

"T--tapi..., kamu tidak perlu memelukku seperti ini...", kata Margot Evans.

Gadis cantik itu berusaha melepaskan pelukan Lee Ryder yang membuat dirinya susah bernafas.

"Diamlah !", kata Lee Ryder.

"Ehk... ???", gumam Margot Evans bertambah bingung.

"Penjual toko Gangjeong ini melihat ke arah kita maka diamlah !", kata Lee Ryder setengah memerintah.

"Lee Ryder...", ucap Margot.

Margot Evans langsung terdiam ketika mendengar jawaban dari Lee Ryder tentang penjual toko Gangjeong yang sedang memperhatikan mereka.

Pikiran Margot Evans agak kalut saat Lee Ryder mendekapnya erat.

Dia hampir hilang kesadarannya sehingga dia mempercayai omongan Lee Ryder.

"B--benarkah ?", gumam pelan Margot.

Margot Evans sebenarnya tidak terlalu percaya pada Lee Ryder.

Dia berusaha menolehkan kepalanya tetapi dengan sigap Lee Ryder mencegahnya.

Lee Ryder mengusap-usap kepala Margot Evans dengan tangannya sambil berkata keras dan membuat bingung Margot Evans.

"Sayang ! Jangan panik ! Kita akan segera pulang ke rumah ! Percayalah padaku kalau Tuhan akan membantu kita berdua !"

"Apa !!?", ucap Margot.

Kedua mata Margot Evans terbelalak kaget mendengar ucapan Lee Ryder.

"Lee Ryder...", gumam Margot Evans.

Namun, dia langsung tanggap dengan situasi dan sikap dari Lee Ryder saat itu juga karena Margot Evans mengira jika penjual toko Gangjeong benar-benar mengawasi mereka.

"Sayang..., yakinlah aku akan menjagamu dan selalu bersamamu, sayang...", kata Lee Ryder bersuara keras.

"I--iya...", sahut Margot Evans tanggap.

"Bagaimanapun juga kita harus bersabar menghadapi cobaan berat ini ! Percayalah bahwa Tuhan akan membantu kita, sayangku !", kata Lee Ryder lagi.

Lee Ryder tetap bersuara keras ketika dia berbicara kepada Margot Evans seakan-akan dirinya sedang menenangkan hati Margot yang gundah.

"Aku akan menjadi orang yang paling bisa kamu andalkan, sayangku !", ucap Lee Ryder lagi.

"I--iya...", sahut Margot Evans terbata karena dia bingung menjawab sikap Lee Ryder.

Margot Evans hanya bisa menerima perlakuan dari Lee Ryder tanpa mampu menolaknya.

Penjual toko Gangjeong lalu mengalihkan pandangannya ke arah Lee Ryder dan Margot Evans saat itu juga.

Dia yang sedari tadi mendengar ucapan-ucapan dari Lee Ryder yang sengaja bersuara keras untuk mengalihkan perhatiannya dari kedua insan itu.

Pria berkacamata itu lalu tertawa terkekeh-kekeh seraya berkata.

"Apa anda tidak menciumnya juga, tuan ?"

Lee Ryder tersentak kaget seraya menoleh ke arah pria berkacamata itu yang berdiri di depan meja panjang tempat biasanya menerima pelanggan toko.

"Tindakan mencium lebih membuktikan bahwa anda benar-benar sangat mencintai wanita anda, tuan", lanjut penjual toko Gangjeong.

Senyuman pria berkacamata itu terlihat memberikan sebuah jawaban akan sikap Lee Ryder.

"A--apa ???", sahut Lee Ryder.

Pria tampan itu langsung melepaskan pelukannya dari Margot Evans.

Wajah Lee Ryder berubah merah padam karena atraksi nya ketahuan oleh penjual toko Gangjeong.

"Cium saja...", ucap pria berkacamata itu dengan memberi tanda berupa gerakan tangan kepada Lee Ryder.

Tangan pria penjual toko Gangjeong itu menunjuk kepada Margot Evans.

Lee Ryder semakin malu dengan tanggapan balasan dari penjual toko Gangjeong itu bahkan memberinya dukungan besar akan sikapnya tadi.

"Dia ???", sahut Lee Ryder.

Lee Ryder balas menunjuk ke arah Margot ketika penjual toko Gangjeong melihatnya.

Penjual toko Gangjeong hanya menganggukkan kepalanya cepat ketika Lee Ryder bertanya padanya dengan pelan.

"Wow !?", seru Lee Ryder.

Telunjuk jari Lee Ryder bergoyang cepat memberi tanda larangan sedangkan pria berkacamata itu langsung tertawa kembali.

Margot Evans menoleh ke arah penjual toko Gangjeong.

Namun, pria berkacamata itu membalikkan badannya membelakangi Margot Evans dengan menyibukkan dirinya bekerja ketika gadis cantik itu melihat ke arahnya.

Pandangan Margot Evans lalu beralih kepada Lee Ryder yang bersikap berpura-pura tidak melihat ke arah penjual toko Gangjeong.

Lee Ryder dan penjual toko Gangjeong sepertinya saling kompak.

1
LoL öz
💯💯💯💯
stumble guy
💯
Manno Riky
❤️❤️❤️❤️❤️❤️
Reny Rizky Aryati, SE.
💕💕💕💕💕
Afny
hm hm seru nampak nya nih.
Widya Pratama
really .. q baru nemu novel ini ... asli q pernahh baca novel yg kakak nya apa ya .. lupa q thor... pkoke margot ini muncul di sana sama aroon nya wkwkwkwkw .. mohon petujuk suhu
Widya Pratama: q pikir itu juga novel othor .. makanya q liat" di karya othor tp belum nemu
Reny Rizky Aryati, SE.: saya tidak pernah main main pada setiap karya novel saya ! Tolong diperhatikan hal itu !
total 4 replies
Berkilau
cerita ini lebih lucu dibanding yg lain
indigosparkle
Malesnya aku jadi senyum-senyum sendiri baca ceritanya thor.. daku tunggu nextnya
CandycaneMissy
Nulis sesuai dengan gaya kakak aja biar ga pusing~
Cinta Insta
Thor, i love you!! Aku mau bilang itu karena cerita ini moodbosterku banget!
monsoonblooms
thor, jangan khianati kita ya:( pokoke ditunggu lanjutannya
NewJerseyJack
mantap betul ni novel.. kapan up lg thor... thor klo bisa tiap chapter di kasih judul thor biar kita bisa lebih mudah memahami tentang crita di tiap chapter
Winda Utami
up dunk ku tunggu yhaaaa semoga sukses
꧁༒☬Sa̶d̶B∆Y☬༒꧂
Semangat berkarya thorrr Di tunggu next up episodenya ❤❤
ShySnicker
Author.. semoga meskipun author sedang sibuk-sibuknya.. author tetep bisa nulis bab lanjutannya ya! (Yuk aminkan paling serius)
moon struck traveller
Kalau kata nak jaman sekarang sih karya thor-nim damage-nya ga nahaaaan! Alias ah duh aku kebawa suasana banget
Girl Moon Maker
Author lagi semangat ngapain nih? Kalau aku sih lagi semangat baca karya2 author dan nunggu kelanjutannya
SongbirdGarden
Benar-benar debest deh kalau baca karya kakak. Moodbosterku :*
SecretFruity
si ceritanya sangat menarik dan bagus, semoga banyak yang lihat dan like, tetap semangat ya author😀
LilCutie
Thor, ceritamu bikin moodku seperti pelangi wkwkw
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!