Lin Yenny gadis yatim piatu yang dijual pamannya ke tempat hiburan untuk melunasi utang pamannya.
Sebagai wanita penghibur,dan pamannya menerima banyak uang setelah menjual Yenny.
Suatu hari saat dia melayani sekumpulan geng paling berkuasa di kota, tiba-tiba saja orang yang tidak dikenal menembaki semua orang yang ada di ruangan yang ada di club tempat kerja Yenny.
Yenny pun tidak luput dari tembakan orang yang tidak dia kenal, yang mengenai kepalanya.
Dorr..
Tubuh Yenny pun tergeletak begitu saja, dan saat dia bisa bernafas lagi, dia sudah berada di tempat asing,lebih mengejutkan lagi Yenny menjadi anak kecil yang berusia sekitar 10 tahun.
Sebenarnya apa yang terjadi kepada Yenny?
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Anastasia, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
bab 10.Pengorbanan.
Yu jie yang mencoba menahan serangan langit untuk Yu ze, dengan tubuhnya dan Yu wen yang menyaksikan sahabatnya berkorban untuk Yu ze.
Hanya bisa berteriak, untuk tidak melakukan hal tersebut untuk Yu ze.Dan mencoba menahan dengan pedangnya, tapi hukum langit lebih kuat dari kekuatannya.
Yu wen pun terpental jauh, dan terjatuh tidak sadarkan diri. Sedangkan Yu jie menahan kekuatan langit dengan tubuhnya, dia meronta kesakitan dan suaranya membuat Yu ze terbangun.
Yu ze yang terbangun, melihat Yu jie berada di depannya menahan serangan tersebut. Dia berusaha bangkit untuk membantu menahan tubuh Yu jie yang terjatuh tepat didepannya, akhirnya Yu ze bisa menangkap tubuhnya.
Tanpa satu katapun, hanya senyum yang menghiasi wajah terakhir Yu jie. Dan akhirnya tubuhnya melebur, seperti debu yang bercahaya dan menghilang dari pelukan Yu ze.
Dengan kekuatan terakhir Yu jie, dia berhasil membuat pelindung di gunung Kunlun untuk Yu ze tinggal bersama para siluman lainnya.
Sejak meninggalnya Yu jie, Yu wen membenci Yu ze. Mereka berdua selalu berselisih untuk masalah yang sepele, dan sampai bertarung.
Yu ze juga menyalahkan dirinya sendiri, karena kematian Yu jie. Dan dia menjaga tempat yang dilindungi Yu jie sebagai pemimpin, dan saat Yu ze berubah menjadi monster gunung Kunlun bisa menetralkan kekuatan Yu ze.
Di tempat lain.
Hu die sudah sampai di depan gerbang keluarga Shou, mereka berdua akhirnya turun.
Niang pun meminta izin untuk masuk kedalam rumah keluarga Shou,dan memberikan plakat keluarga Shou kepada penjaga didepan.
Setelah melihat plakat tersebut, penjaga tersebut, masuk dan melaporkan kepada pengurus rumah keluarga Shou.
Paman Wan yang merupakan pengurus kepercayaan keluarga Shou, melihat plakat yang diberikan penjaga depan.
Langsung saja berlari menuju kedepan, dan menyuruh penjaga tersebut untuk membuka gerbang rumah keluarga Shou dengan lebar untuk menyambut mereka.
Dan tak menunggu beberapa lama, gerbang pintu masuk terbuka lebar, penjaga menyuruh mereka berdua masuk.
Hu die yang masuk duluan, lalu diikuti oleh Niang sambil membawa barang bawaan mereka.
Saat masuk mereka berdua di sambut oleh paman Wan, dia yang berdiri didepan Hu die. "Siapa dari kalian nona muda? " Tanya paman Wan.
Niang langsung memberitahu kalau wanita yang ada didepannya adalah Hu die, Hu die yang tadi memakai penutup wajah.
Dia langsung membuka penutup wajahnya, dan menyapa paman Wan dengan lembut. "Salam kenal paman! " Ucapnya.
Paman Wan dengan senyum lebar menyambut dirinya dan memperkenalkan dirinya kepada Hu die, Hu die lalu menanyakan keberadaan orang tuanya kepada paman Wan.
Paman Wan lalu memberitahu kalau mereka sedang berada di istana bersama kakaknya Niang, Niang juga senang setelah paman Wan menyebutkan kakaknya.
Paman Wan menyuruh pelayan yang ada disana untuk menyiapkan kamar utama untuk Hu die dan juga Niang, dan menyuruh mereka berdua untuk istirahat.
Paman Wan lalu mengutus seseorang ke istana untuk mengabarkan kalau Hu die ada di rumah, paman Wan langsung menyuruh untuk melayani Hu die seperti seorang putri.
Hu die yang diperlakukan seperti itu membuatnya tidak nyaman, dan menyuruh semua orang pergi dan meminta Niang yang melayani dirinya.
Setelah mendapatkan kabar dari paman Wan, orang tua Hu die dan saudara laki-laki Niang bernama Shou Xi langsung kembali ke kediaman Shou dengan menutupi kepulangan Hu die dari Kaisar dan keluarga kerajaan.
Orang tua Hu die berbohong kepada permaisuri dan Kaisar yang menyambut mereka. "Maafkan kami yang mulia!, kami harus pulang karena ada saudara berkunjung ke rumah" Ucap tuan Shou.
"Siapa? " Tanya Permaisuri.
Nyonya Shou pun lalu menyela pembicaraan mereka. "Ponakan kami datang dari jauh" Jawab nyonya Shou.
"Kalau begitu kalian boleh pulang, tidak dengan keponakan kesayangan ku Xi. Dia harus menyelesaikan pertandingan kita yang belum selesai" Ucap Kaisar sambil tersenyum.
"Dengan senang hati paman Kaisar! " Seru Xi.
Akhirnya kedua orang tua Hu die kembali pulang, dengan meninggalkan Xi di istana untuk menemani Kaisar bermain catur.
Di tempat lain.
Yu ze yang kerepotan dengan rumor yang sudah tersebar dari mulut Hao kalau dia akan menikah, beberapa hadiah dari rakyat Kunlun berdatangan untuk kabar bahagia tersebut.
Bahkan Kaisar langit memberikan hadiah pil panjang umur untuk calon istri Yu ze, Yu ze yang melihat hadiah begitu banyak menyuruh Yan mengembalikan semua hadiah tersebut.
"Kembalikan.. semuanya!, dan katakan kabar tersebut adalah bohong" Ucap Yu ze dengan tegas.
"Kenapa tidak kita simpan di gudang saja?, bukankah suatu hari ketua akan menikah juga! " Ucap Yan.
"Apa katamu?, siapa wanita yang tidak lari jika melihat wujud asli ku? "Ucap Yu ze.
Kilas balik.
Setelah kematian Yu jie, Yu ze menjaga gunung Kunlun dengan sangat baik dan menangkap siluman jahat dan membawanya ke gunung Kunlun.
Kaisar langit yang terbantu dengan perbuatan Yu ze, dia meminta dewa jodoh untuk mencairkan pasangan yang sesuai dengan Yu ze.
Dan menurut ramalan langit Yu ze, akan berpasangan dengan putri bangsawan Hanwan.
Dan Kaisar langit memerintah untuk Kaisar Hanwan memberikan gadis bangsawan untuk di nikahkan ke gunung Kunlun, karena itu perintah dari langit mau tidak mau Kaisar Hanwan menyerahkan putri mereka untuk di nikahkan dengan Yu ze.
Karena rumor kalau Yu ze siluman besar, dengan wajah yang seperti monster. Semua calon pengantin ada yang kabur, bahkan ada yang bunuh diri dengan alasan tidak mau memiliki suami siluman.
Mereka semua memilih mati, Kaisar yang sudah tidak punya anak perempuan lagi. Kaisar Hanwan meminta keringanan kepada Kaisar langit, untuk memberikan calon pengantin pada akhir tahun.
Karena putri nya semuanya sudah tidak ada, jadi dia mengusulkan untuk menikahkan setiap tahun satu pengantin dari putri bangsawan Hanwan yang akan di kirimkan ke Kunlun.
Pengantin memang sudah di kirim, tapi di tolak dengan tegas oleh Yu ze. Dengan cara memperlihatkan wujud aslinya, dan wanita itu ada yang pingsan, ketakutan dan bahkan ada yang mati di tempat karena ketakutan.
Sejak saat itu Kaisar langit menjadi bingung, jika Yu ze tidak menemukan pasangannya yang bisa mengontrol kekuatannya.
Maka saat bulan merah yang akan datang, mau tidak mau dia harus mengerahkan seluruh kekuatan dewa untuk mengurung Yu ze ke gunung Kunlun.
Dan itu sangat menguras tenaga para dewa, Kaisar langit hanya bisa menunggu wanita yang bisa mengendalikan Yu ze.
Hu die yang berada di dalam kamar bersama Niang, mereka berdua saling berbagi makanan yang di sediakan oleh paman Wan.
Rumah keluarga Shou terdengar suara tawa gadis untuk pertama kali, dan itu membuat warna keluarga Shou yang seperti es.
Dan akhirnya kereta keluarga Shou berhenti didepan gerbang rumah mereka, mereka berdua pun turun dengan tergesa-gesa untuk melihat anak mereka.
Paman Wan mengantarkan mereka berdua menemui Hu die, saat paman Wan membuka pintu kamar Hu die. Mereka bertiga melihat, dua gadis makan dengan lahap di satu meja.
Niang yang terkejut langsung menghentikan makannya, dan berdiri memberikan hormat kepada tuan dan nyonya mereka.
Hu die terdiam dan melihat sepasang suami istri yang tersenyum kearahnya, dengan air mata yang berbinar-binar.
Mereka berdua berjalan perlahan-lahan mendekati Hu die. "Putri ku! " Seru mereka berdua serentak.
Hu die berdiri. "Apa mereka berdua orang tua kandung Hu die? " Pikir Yenny.
lanjut up lagi thor💪💪💪💪💪💪
wkkk di panggil kakek sama hu die wkk