NovelToon NovelToon
Sagara

Sagara

Status: tamat
Genre:Badboy / Kehidupan di Sekolah/Kampus / Romansa / Tamat
Popularitas:13.3M
Nilai: 4.8
Nama Author: nenengsusanti

Sagara devano Pradipta, pemuda 18 tahun yang hidup bergelimang harta hingga menjadikannya seorang ketua geng motor paling di segani, sikapnya yang dingin dan tak tersentuh siapa sangka akan luluh oleh seorang Bidadari tak bersayap yang tak sengaja menolongnya saat kecelakaan terjadi.

Mampukah Saga mempertahankan wanita itu saat ia tahu jika dirinya jauh dari kriteria yang di inginkan?
Atau justru Saga akan berjuang dan merubah dirinya menjadi lebih baik?

Yuk, ikuti kisah cucu Daddy Riko dan Mommy Ameera disini 😊😊

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon nenengsusanti, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Part 10

🍂🍂🍂🍂🍂🍂

Sagara yang akhirnya luluh dengan rayuan kakak Sepupunya pun kini memutuskan untuk pulang ke ibu kota. Ia tak bisa egois karna benar kata Samudera jika ada tanggung jawab lain yang harus ia selesaikan yaitu sekolah yang tinggal hitungan bulan lagi ia akan lulus.

Tapi, Sagara tentu tak serta merta langsung pulang begitu saja. Ia meminta waktu setidaknya sampai malam untuk bicara lebih dulu pada Bapak yang memang sedang tidak ada di rumah. Ia ingin pamit secara baik baik pada keluarga tersebut meski ucapan terimakasih kasih sepertinya tak akan pernah cukup ia berikan untuk membalas segala yang sudah Sagara terima, mulai dari pertolongan pertama dari Aisyah hingga pengobatan entah itu dari dokter hingga jasa tukang urut yang lebih dari dua kali.

"Baiklah, kakak pulang dulu tapi jangan ingkar janji. Akan ada yang menjemputmu malam nanti."

"Iya, akan ku kabari jika aku sudah pamit pada Bapak," sahut Sagara.

Kini, keduanya sama-sama bangun. Samudera yang begitu sayang dengan adik sepupunya itu langsung memberi sebuah pelukan, dan Sagara tentu sangat menikmatinya.

"Jangan pernah merasa sendiri, kami selalu ada bersamamu. Rumahmu banyak dan semua pintu terbuka lebar untuk menyambut kedatanganmu," bisik Samudera sambil mengusap Punggung Sagara.

Putra mahkota Rahardian itu tak bisa bicara banyak sebab ia tak ada di posisi Sagara. Karna, kehilangan orang yang di sayangi untuk selamanya adalah luka yang paling dalam apalagi untuk seorang anak.

"Iya, Kak. Terimakasih."

Samudera yang pamit hanya menitip salam untuk Ibu dan yang lainnya, dan setelah pria itu benar benar hilang dari pandangan, barulah Sagara masuk. Orang yang pertama kali di carinya tentu adalah ibu yang ternyata ada di gudang menggantikannya membantu Mas Fatih.

"Bu--," panggil Sagara yang tak jauh berada di balik punggung wanita baya tersebut.

"Iya, Nak, ada apa? saudaramu mana?" tanya ibu saat sudah membalikkan badannya.

"Sudah pulang, Bu. Tapi Kak Sam titip salam untuk Ibu dan Mas Fatih, untuk Bapak juga," sahutnya.

Ibu hanya memangguk sambil tersenyum lalu ia meninggalkan Sagara bersama putranya karna masih banyak yang harus di kerjakannya termasuk memasak untuk makan malam mereka. Rumah dua lantai tersebut memang tak memiliki pembantu, hanya Ibu dan Aisyah yang saling bergotong royong membersihkan rumah secara bergantian siapa saja yang sempat mengerjakannya.

"Tadi saudaramu dari kota?" tanya Mas Fatih.

"Iya, dia datang untuk menjemputku pulang, Mas."

"Lalu?"

Sagara menoleh dan memberikan senyum simpul pada pria dewasa itu.

"Nanti malam aku pulangnya, aku mau izin pamit dulu sama Bapak. Jadi tunggu Bapak pulang dari pondok, Mas," jelas Sagara sesuai rencananya.

"Oh, begitu. Ya sudahlah terserah kamu saja. Kamu itu kan masih punya keluarga dan orang tua menang sepantasnya untuk kembali pada mereka. Maaf ya Saga bukan maksudku mengusir atau tak suka kamu disini, tapi memang harusnya seperti itu apalagi kamu anak tunggal, iya kan?" ucap Mas Fatih memberi pengertian.

Dan Sagara hanya mengiyakan lewat anggukan kepala pelan.

"Tapi, kenapa buka Papahmu yang jemput?" tanya Mas Fatih, pertanyaan yang sama terbersit juga dalam benak Sagara saat ia melihat justru kakak Sepupunya yang datang.

"Entah, mungkin sibuk, Mas." Sagara hanya menebak meski sepertinya memang jawaban ia tak salah.

.

.

.

.

Tapi tetap percayalah jika ia sedang menunggu dan merindukanmu..

1
Siti Ngaliyah
.up lagi dong yg banyak teh,, penasaran kelanjutan nya
nuraeinieni
semoga saja ara deh supaya cepat baikan,dan agam dapat jeweran dari umi
Marlina ☘𝓡𝓳
Ara nya lg pundung Umi 🤭
*💞 𝘍𝘭𝘰𝘸𝘦𝘳𝘴 💞*
walaikumsalam salam...
siapa?
hiatus
ara kah yg dtng
Irma Juniarti
Waalaikumsalam siapa ya🤔🤔
Irma Juniarti
istrinya lagi kabur umi menghilang nda tau kemana🤣🤣
Shee Har
sapatuh yg dteng ..syahraaa
Lusi Hariyani
sembunyi dimn km ara...pasti disembunyiin sm gajah nich
Maysuri
duh....siapa lg tu yg dateng ,jngn bilang itu .....🤔🤔🤔🤔
Jemiiima__: Halo sahabat pembaca ✨
‎Aku baru merilis cerita terbaru berjudul BUKAN BERONDONG BIASA
‎Semua ini tentang Lucyana yang pernah disakiti, dihancurkan, dan ditinggalkan.
‎Tapi muncul seseorang dengan segala spontanitas dan ketulusannya.
‎Apakah Lucy berani jatuh cinta lagi? Kali ini pada seorang Sadewa yang jauh lebih muda darinya.
‎Mampir, ya… siapa tahu kamu ikut jatuh hati pada perjalanan mereka.
‎Dukung dengan like ❤️ & komentar 🤗, karena setiap dukunganmu berarti sekali buatku. Terimakasih💕
total 1 replies
Sendi Kinderen
pas ara ya, berharap mak othor baik hati sama agam 🤣🤣🤣🤣
Ainal Fitri
mau kasih alasan ap hayooo
siapa yg dtng, tetangga kah mau ngasih kasih sayang 😜
Yosephine Nidya Ayu Puspajati
Siapa yg datang ya? Semoga jangan Ara, yg lain aja pengen tau Agam di kasih siraman rohani dulu sama Abah dan Umi, biar ada panas² dikit Thor
yuni rahmadani
tunggu..jangan bilang klo yg dtg itu adeknya si agam ketemu gede🤭awass aja teh susan..jngan bikin jiwa emak²ku meronta²😠

semogaa...yg dtg abi sama neng ara,nggak pa2 deh si agam kena hukuman lebih lama🤭🤣
Sugiharti Rusli
siapa yah yang ucap salam tuh,,,
Sugiharti Rusli
terus sedang bersembunyi di mana sebenarnya yah, sepertinya kalo mertua nya ga tahu agak janggal sih,,,
Sugiharti Rusli
wah ternyata Ara memang ga ke rumah mertuanya juga yah dia,,,
E F
lanjutt thorr
bibi
siapa yg dtng niih
Rahma Inayah
siapa yg ucapslam syrah kah..klu BKN siap2 dpt ceramah oleh Abi dan umi Krn sang mantu kesayangan hilang
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!