NovelToon NovelToon
Dinikahi Tuan Mafia

Dinikahi Tuan Mafia

Status: sedang berlangsung
Genre:Duniahiburan / Mafia / Nikah Kontrak
Popularitas:11.4k
Nilai: 5
Nama Author: Alif Irma

Andreas, sosok mafia berdarah dingin yang bergelar duda tampan dan kaya raya. Dia sudah bercerai sebanyak tiga kali karena ulah putra semata wayangnya. Hingga suatu hari, dia bertemu dengan seorang penari striptis di sebuah club malam. Andreas pun memutuskan untuk menikahinya secara kontrak.

Di satu sisi, Sophia juga sosok single mom yang pekerja keras. Sophia bekerja sebagai penari striptis di sebuah club malam. Pertemuannya dengan Andreas mendatangkan masalah baginya, hingga Sophia memilih menerima segala skenario yang dijalankan oleh Andreas dengan menjadi istri kontraknya.

Lantas apa yang membuat Andreas ingin menikah kontrak dengan Sophia, sosok penari striptis!

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Alif Irma, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 8

Sebuah mobil sport berwarna hitam berhenti tepat di depan kantor pencatatan sipil. Dari beberapa menit yang lalu sang pengendara mobil tak kunjung turun.

"Daddy, Tante baik, kita sudah sampai. Ayo resmikan hubungan kalian dengan cara menikah." ucap anak kecil dengan antusiasnya dalam mobil tersebut. Seolah-olah anak kecil itu sangat paham betul tentang yang namanya pernikahan, lebih tepatnya hubungan dalam berumah tangga.

Kenzo pengen Tante baik yang jadi mommy Kenzo. Jangan sampai Daddy dideketin lagi nenek sihir kayak dulu. Batinnya tersenyum tipis, anak kecil itu tidak lain adalah Kenzo.

Setelah sekian lama menginginkan seorang ibu, akhirnya Kenzo menjatuhkan pilihannya pada wanita yang dia panggil Tante baik yang sempat menolongnya tempo hari.

Banyaknya wanita cantik yang mendekati ayahnya, termasuk dua wanita cantik yang sempat menikah dengan ayahnya, tak sekalipun dia menyetujui apalagi merestui hubungan ayahnya dengan sosok wanita yang pernah menjadi ibu sambungnya itu.

Bahkan Kenzo sendiri yang memisahkan orang tuanya. Dia akan terus melakukan berbagai cara dengan menyusun berbagai daftar hal-hal yang harus dia rencanakan untuk memisahkan ayahnya dengan sang ibu sambung.

Apa yang Kenzo rencanakan selama ini semuanya berhasil, berkat kejeniusan yang dimilikinya. Karena itu, jika dia menginginkan sesuatu semuanya sudah dia rencanakan dengan matang, termasuk hal yang satu ini. Sehingga sang ayah tak bisa lagi mengelak.

Sementara dua orang dewasa yang tidak saling mengenal dan baru dua kali bertemu hanya diam membisu di dalam mobil, mereka tak menimpali ucapan Kenzo. Apalagi mereka sempat berseteru beberapa jam yang lalu.

"Kalau Daddy tidak menikah sekarang, Kenzo akan....."

"Jangan lakukan apapun, nak."ucap Andreas cepat dan tak ingin putranya kembali melakukan hal gila seperti yang lalu-lalu.

Kenzo hanya mampu tersenyum dalam hati, dia sudah menduga bahwa ayahnya tak bisa menolak keinginannya.

"Baiklah, Daddy akan menikahi wanita ini" ucap Andreas ragu dengan lirikan mata mengarah pada Sophia. Dia terpaksa mengabulkan keinginan putranya. Jika tidak, banyak masalah yang akan timbul dan sudah pasti akan dihadapinya setelah ini.

"Horee, akhirnya Kenzo punya orang tua lengkap. Yeay.. yeay...Kenzo punya mommy" ucap Kenzo bersorak dengan gembiranya, seolah-olah baru saja mendapatkan mainan baru.

"Terima kasih, Daddy. Kenzo sayaaaang, Daddy." ucap Kenzo dengan bahagianya lalu berhambur memeluk ayahnya.

"Sama-sama, nak" balas Andreas sambil membalas pelukan putranya. Dia sempat melirik sekilas kearah Sophia dengan guratan wajah sangat sulit diartikan.

Sophia sendiri merasa terharu melihat keakraban ayah dan anak itu. Dia yakin putranya juga akan merasakan perasaan bahagia saat tahu akan memiliki seorang ayah. Apalagi selama ini, putranya sangat menginginkan seorang ayah.

Namun yang menjadi permasalahannya saat ini, apakah pria kaya yang arogan itu mau menerima putranya atau tidak, mengingat pernikahan mereka hanya karena keterpaksaan, lebih tepatnya hanya untuk mewujudkan keinginan dari anak pria brengsek nan arogan itu.

Sophia pun mulai larut dalam lamunannya, sampai-sampai dia tidak menyadari Andreas sudah membukakan pintu mobil untuknya.

"Woi! turun!" ucap Andreas dengan suara bass-nya. Itu sudah menjadi perintah yang kedua kalinya, karena sedari tadi wanita itu hanya melamun saat dirinya memintanya untuk turun dari mobil.

"Maaf!" ucap Sophia menunduk, kemudian bergegas turun dari mobil. Sedangkan Andreas tak menimpali ucapannya dan hanya menunjukkan sikap dinginnya bak kulkas berjalan.

Kenzo berlari kecil kesamping untuk menghampiri Sophia, lalu menggandeng tangannya. Mereka berjalan bersama-sama memasuki kantor pencatatan sipil untuk mencatatkan pernikahannya, sekaligus melakukan pernikahan dengan mengucap janji suci sehidup semati.

Tak membutuhkan waktu yang lama, Andreas dan Sophia resmi menikah secara hukum negara disaksikan oleh Kenzo dan beberapa petugas pencatat nikah beserta pegawai yang bersangkutan.

"Selamat ya Daddy, selamat ya mommy, atas pernikahan kalian" ucap Kenzo tersenyum bahagia lalu berhambur memeluk orang tuanya secara bergantian.

Sophia hanya mampu tersenyum tipis dan merasa syok atas apa yang baru saja terjadi. Dia tidak menyangka sudah menjadi istri dari pria kaya nan arogan itu, lebih tepatnya istri dari sosok yang berkuasa dunia bawah.

Ini seperti mimpi. Batin Sophia dan sudah tak bisa berkata-kata.

"Mommy, sekarang kita pulang ke rumah" ucap Kenzo dengan antusiasnya dan sudah tak sabaran untuk membawa mommy nya pulang ke rumah.

Sophia dengan cepat mengangguk menanggapi ucapan Kenzo. Sementara Andreas sedang mengangkat panggilan masuk dari seseorang.

Setelah panggilan itu berakhir, barulah Andreas bergegas masuk ke dalam mobil, dimana Kenzo dan Sophia sudah menempati kursi di samping kemudi.

Andreas membuka pintu mobilnya dan hal pertama yang dia lihat adalah putranya duduk di pangkuan wanita penari striptis itu, bahkan sampai rebahan segala layaknya bayi kecil yang akan disusui oleh ibunya.

Jujur saja Andreas terkejut bukan main melihat tingkah Kenzo yang begitu dekat dengan wanita penari itu. Padahal selama ini, putranya tidak bisa bergaul apalagi dekat dengan orang asing yang ditemuinya, termasuk kedua mantan istrinya.

"Ken!" panggil Andreas, namun Sophia langsung menegurnya lewat gerakan tangan, lebih tepatnya Sophia mengangkat jari telunjuknya lalu meletakkannya di atas bibir Andreas untuk meminta Andreas diam.

Dengan kesalnya, Andreas menepis jemari tangan Sophia lalu lekas duduk di kursi kemudi. Baru kali ini dirinya ditegur oleh wanita yang notabenenya wanita itu hanyalah seorang penari striptis.

Andreas melajukan mobilnya dengan kecepatan tinggi menuju kediamannya. Dia tak tega membiarkan putranya tertidur di dalam mobil, apalagi putranya berada dalam pangkuan wanita penari itu.

Harusnya dia tak boleh membiarkan putranya dekat-dekat dengan wanita penari itu. Namun apa yang dilihatnya sekarang, Kenzo semakin dekat dengan wanita yang menjadi ibu sambungnya itu. Ya wanita penari itu, sudah menjadi ibu sambung putranya, karena dia baru saja menikahinya, pikirnya.

Tak ada obrolan yang terjadi di dalam mobil. Seketika suasana menjadi hening. Sophia hanya menatap jalanan yang dilaluinya, sedang pikirannya terus tertuju kepada putranya yang sedang menjalani perawatan di rumah sakit.

Hanya 30 menit perjalanan, mobil yang membawa mereka memasuki gerbang utama, dimana kediaman mewah Andreas sudah terpampang megah dengan pekarangan yang super luas.

Tidak hanya itu banyaknya pria berpakaian serba hitam sedang berlalu lalang dan sepertinya mereka semua para penjaga yang sedang berjaga-jaga di kediaman mewah Andreas.

Dua pria kekar mendekat dan langsung membukakan pintu mobil untuk tuannya. Andreas bergegas turun dari mobil, lalu dia bergerak ke samping untuk mengambil putranya yang sedang tertidur pulas di pangkuan Sophia.

"Biar aku saja yang menggendongnya" ucap Sophia saat Andreas mengambil paksa Kenzo dari pangkuannya.

"Jangan pernah menyentuh putraku! Ini peringatan pertama untukmu!" tegas Andreas dengan tatapan dingin. Kemudian Andreas melangkah lebar memasuki mansion nya, tanpa ingin mengajak Sophia masuk ke dalam mansion mewahnya.

Sophia hanya mampu menghembuskan nafasnya dengan kasar tanpa ingin bergerak dari tempatnya.

"Ya, aku tahu batasanku tuan terhormat. Aku memang miskin dan tidak pernah berharap untuk menginjakkan kakiku di kediaman mewahmu" gumam Sophia dengan kesalnya.

"Sebaiknya aku pergi saja, Noah pasti sudah merindukan ku di rumah sakit." ucap Sophia dan lekas turun dari mobil.

Beberapa bodyguard yang berjaga-jaga tampak heran melihat tuannya membawa seorang wanita pulang ke mansion. Namun anehnya, tuannya tak mengajak wanita itu masuk bersama ke dalam mansion. Untuk itu, dua dari mereka menghampiri Sophia.

"Nona, kau mau kemana?. Tuan pasti sudah menunggumu di dalam" ucap salah satu bodyguard menghadang Sophia.

"Aku...." Sophia tidak melanjutkan ucapannya saat melihat wanita cantik berjalan kearahnya.

1
ardiana dili
lanjut
Mita
lanjut thor
indahlee
lanjutttt
lala
lanjut up
lala
ditunggu bucin nya andres
Ade
next
Mita
lanjut thor
Wulan Sari
ceritanya is the best banget semoga menjadi keluarga yang bahagia salam sukses selalu ya Thor semangat 💪👍 trimakasih 🙂❤️🙏
ardiana dili
lanjut
mama
gengsi mu stinggi langit Andres,yg ngerawat km selama ini tu istri km..bukan kaki tangan km..baik2 deh sm istri🤣
Mita
lanjut thor
lala
lanjut up
ardiana dili
lanjut
Valen Angelina
pasti klo Uda bangun jadi bucin sama Sovia 🤭
Ade: nahhh betul
total 2 replies
ardiana dili
lanjut
lala
lanjut up up up
lala
like
indahlee
lanjutttt
Mita
lanjut thor
ardiana dili
lanjut
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!