NovelToon NovelToon
Aku Wanita Yang Kalian Rendahkan

Aku Wanita Yang Kalian Rendahkan

Status: sedang berlangsung
Genre:Pelakor
Popularitas:1k
Nilai: 5
Nama Author: Tulisan pena R

seorang istri yang di rendahkan suami dan keluarga nya.
suami yang perhitungan dan suka selingkuh. membuat sang istri bangkit dan balas dendam dengan elegan kepada suami dan keluarga nya

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Tulisan pena R, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 6

Setiba di rumah Kanya melihat pintu rumah nya terbuka, pasti mertua dan adik iparnya sudah pulang.

"Assalamualaikum."

"Enak ya kamu malah keluyuran tak jelas. Suami kerja malah kamu senang senang . Dari mana kamu? Jam segiybaru pulang. Apa tidak tahu kalau orang rumah lagi lapar.Hah.' Omel Bu Ratih.

"Bukannya menjawab Salam malah Bu Ratih marah marah.

"Aku bukan keluyuran tidak jelas Bu, tapi aku baru dari rumah orang tua ku."

"Tidak usah bohong, Kamu pasti keluar foya foya menggunakan uang anakku kan. Ayo ngaku! Kamu mau menghabiskan uang anakku Kan?"

"Tidak Bu, Aku tidak bohong. Kalau aku foya foya menggunakan uang dari Mas Rihan, aku pulang tidak dengan tangan kosong. Aku pasti sudah menenteng belanja an."

"Kalau tidak foya foya lalu kamu darimana, kenapa baru pulang jam segini?"

"Kan tadi sudah Kanya bilang Bu, Kanya baru dari rumah orang tua Kanya "

"Kenapa kamu kesana? Oh, aku tahu pasti orang tua mu meminta uang sama kamu kan? Dan kamu pasti sudah memberikan uang anak ku kan? Pantas saja kamu selalu minta uang jatah mu di tambah.".

"Aku kesana karena aku rindu kepada kedua orang tua ku dan harus ibu tahu kalau orang tua ku tidak pernah meminta uang padaku. Mereka punya uang sendiri tanpa meminta padaku."

"Alah .. Hasil jual mie ayam keliling saja bangga. hasilnya tak seberapa capeknya tak kira kira. Apalagi adikmu kan masih kuliah, jadi pasti membutuhkan banyak uang. Sehingga mereka minta uang ke kamu kan? penjual mie ayam aja, sok sok an menguliahkan anak. Hahahaha" Bu Ratih tertawa menghina keluarga Kanya yang di anggap miskin.

"Apa salahnya kalau penjual mie ayam keliling? Yang penting kan halal dan yang terpenting adalah tidak menengadahkan tangan nya ke anaknya." Kata Kanya, membuat Bu Ratih tersinggung.

"Apa maksud mu bicara seperti itu. Kamu tidak terima kalau Rihan memberikan nafkah ke Ibu? Kamu bilang ibu hanya mampu menengadahkan tangan ibu ke anak ibu begitu!" Kata Bu Ratih dengan emosi.

"Aku tidak bilang ibu begitu, tapi kalau ibu merasa itu bagus." Jawab Kanya sambil tersenyum.

"Kamuuuuu ......

Belum selesai Bu Ratih bicara, Kanya berlalu melewati mertuanya. Kanya masuk kamar dan menguncinya. Karena Kanya malas menanggapi ucapan mertua nya. Kalau Kanya meladeninya nanti malah bisa jadi panjang seperti rel kereta api.

"Eh dasar mantu gak tahu sopan santun. Orang tua lagi bicara kamu malah nyelonong saja. Dasar mantu kurang ajar Kanya .

"Apa sih Bu, teriak teriak tidak jelas." Tanya Sarah .

" Itu Kakak ipar mu lho bikin naik darah saja .!"

"Emang apa yang sudah Mbak Kanya lakukan sehingga ibu marah begini?" Sarah jadi ikut penasaran.padahal tadi sempat kesel karena istirahat nya terganggu karena ibunya teriak teriak di depan kamar Kanya .

"Kakak ipar mu itu kurang ajar sekali sama Ibu. Makin banyak tingkah nya. Masa ibu lagi bicara dengan nya , malah dia nyelonong masuk kamar saja. Benar benar tidak tahu sopan santun."

"Memangnya apa yang Ibu bicarakan dengan mbak Kanya?

"Ibu tanya darimana dia, keluyuran gak jelas jam segini baru pulang. Terus ibu bilang pasti orang tua nya minta uang ke Kanya secara kan adiknya Kanya kuliah pasti membutuhkan banyak uang.Malah Kanya pergi aja dasar anak orang miskin penjual mie ayam tidak punya akhlak." Cerocos Bu Ratih yang kesal.

"Iya Bu, Ibu jangan marah terus nanti tensi darah ibu naik. Percuma saja ibu marah begini Mbak Kanya saja tidak buka pintu kamar nya." Sarah mencoba menenangkan Ibunya.

Sarah mengajak Ibunya duduk di sofa.

"Tunggu Kakak mu pulang, Nanti akan Ibu adukan kelakuan Kakak ipar mu itu."

"Iya Bu, Kan bentar lagi Kakak pulang."

Di tempat lain.

Di sebuah restoran terlihat sepasang kekasih sedang menikmati makan bersama.

Rihan dan mantan pacarnya Niela sedang makan romantis.

Waktu kuliah mereka sempat pacaran, tapi mereka putus karena Nela lebih memilih lelaki yang lebih kaya dari Rihan..

Dan sebulan lalu mereka bertemu kembali secara tidak sengaja di sebuah cafe dan bertukar nomor agar leluasa bertukar kabar.

"Mas ...mas masih cinta tidak sama aku?" Tanya Niela sambil mengelus elus paha Rihan.

"Rasa cinta Mas buat kamu tidak pernah berubah sayang. Kamu adalah cinta pertama Mas jadi mana mungkin Mas bisa dengan mudah berpaling hati dari kamu sayang."

Niela senang ternyata Rihan masih mencintai nya Niela memang punya niat ingin kembali pada Rihan. Walaupun Rihan sudah punya istri.

Karena sekarang Rihan sudah mapan, jadi Niela ingin kembali pada Rihan dan tidak masalah jika harus menjadi istri kedua.

"Kamu tidak bohong kan Mas?" Cicit Niela dengan suara manja..

"Beneran dong sayang. Masa kamu tidak percaya sama Mas .

"Bukannya aku tidak percaya Mas, tapi kan Mas sudah punya istri?" Cicit Niela dengan cemberut.

"Jangan cemberut gitu dong sayang, nanti cantik nya hilang lho. Iya kamu benar Mas memang sudah punya istri, dulu Mas menikahinya hanya sebagai pelampiasan saja. Kamu tahu kan mas susah sekali move on dari kamu."

"Benarkah Mas? Lalu bagaimana dengan istri Mas sekarang?

"Mas sudah bosan dengan istri Mas sayang!"

"Emang kenapa Mas bosan?" Tanya Niela penasaran.

"Karena sekarang dia sudah jelek, dekil bau , mukanya itu lho kusam bikin Mas males lihat dia, dia seperti ibu ibu di rumah hanya pakai daster dan badannya bau bumbu dapur , bikin Mas ilfil sama dia."

"Cantikan mana Mas, Aku atau istri Mas?

"Tentu saja cantik kamu sayang. Kamu cantik dari dulu tidak pernah berubah."

"Jadi Mas mau kita balikan lagi seperti dulu. merajut hubungan kita yang sempat terputus?" Tanya Niela,.Niela ingin menjalin hubungan dengan Rihan yang sudah mapan. Dan meninggalkan pacar nya yang sudah jatuh miskin.

"Memangnya kamu mau balikan dengan Mas? Kamu mau jadi pacar Mas lagi?" tanya Rihan.

"Iya Mas, Aku rupanya selama ini tidak bisa melupakan Mas, aku menyesal telah meninggalkan Mas. Aku selama ini tersiksa menahan rindu pada Mas. Mas mau kan memaafkan aku?"

"Mas sudah memaafkan kamu sayang.! Rasa cinta Mas lebih besar dari pada amarah Mas ke padamu."

"Jadi bagaimana Mas, Apakah kita bisa merajuk cinta kita kembali yang sempat terputus?" Tanya Niela sambil bergelendot manja di lengan Rihan.

"Bagaimana ya sayang, Masalah nya Mas, sudah punya istri?" Rihan senang ternyata cinta pertama nya masih mencintainya, tapi Rihan bingung karena Rihan sudah punya istri.

"Mas tidak usah bingung, Aku mau kok menjadi yang kedua Mas, Mas tidak perlu menceraikan istri Mas aku tidak masalah Mas.!"

"Benarkah sayang kamu mau sama Mas yang sudah beristri.?" Tanya Rihan dengan semangat empat lima.

"Mau Mas, Asalkan bisa selalu bersama Mas aku tidak masalah walaupun jadi yang kedua."

"Makasih sayang. Tapi Mas minta hubungan kita sembunyi sembunyi saja." . Siapa yang menolak wanita secantik Niela yang seksi,dan montok menurut pandangan Rihan.

"Boleh.Mas asal Mas selalu memprioritaskan aku walaupun aku hanya menjadi nomor dua. Aku mau perhatian Mas untuk aku. Kata Niela sambil bergelanyut manja di lengan Rihan.

"Tentu saja sayang. Apa sih yang tidak untuk kamu.! " kata Rihan sambil menoel hidung Niela.

Setelah Rihan membayar makanan yang mereka pesan. Mereka menuju parkiran. Tanpa mereka sadari kalau ada pasang mata yang melihat mereka.

1
Kamiblooper
Wah, seru banget nih ceritanya, THOR! Lanjutkan semangatmu!
LR: makasih atas support nya KK. sukses selalu. happy reading
total 1 replies
Celia Luis Huamani
Gak kebayang ada cerita sebagus ini!
LR: makasih Kakak atas support nya. Happy reading Kakak
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!