NovelToon NovelToon
Berondong Posesif Kesayangan Nona CEO

Berondong Posesif Kesayangan Nona CEO

Status: tamat
Genre:Tamat / Cintapertama / Berondong / Beda Usia / Cinta pada Pandangan Pertama
Popularitas:566.2k
Nilai: 4.6
Nama Author: sendi andriyani

Bagaimana jadinya jika seorang wanita yang menjabat sebagai CEO di perusahaan itu menyukai seorang pemuda yang usia nya jauh berada di bawah nya?


Itulah yang di rasakan oleh Airyn Xylena Prameswari. Dia menyukai seorang pemuda bernama Arjuna Reksa, kedua nya bertemu secara tidak sengaja di sebuah cafe yang dimana, Juna bekerja disana.


"Aku menyukai mu, Jun."


"Apa yang Nona katakan? Anda tidak mungkin menyukai saya yang hanya pegawai cafe."


"Aku tidak peduli dan mulai saat ini, kau harus menjadi kekasihku dan aku tidak menerima penolakan!"

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon sendi andriyani, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 5 - Ulat Keket

"Aku lihat kalian semakin dekat, apa dia pacar mu?" Tanya Dika, teman sepekerjaan Juna di restoran yang berada di mall ini. 

"Pacar apaan sih? Mana ada cewek sekelas Nona Airyn mau sama aku yang cuma pelayan restoran? Mikir lah, Dik." Jawab Arjuna ketus sambil membereskan meja yang terlihat berantakan bekas mereka makan tadi.

"Gak menutup kemungkinan, soalnya lu tuh ganteng, Jun."

"Helehh, guna nya ganteng doang buat apa? Jaman udah modern lu masih berpikiran karena ganteng bisa laku sama orang kaya gitu? Kagak, gak enak di makan ganteng nya doang!" Celetuk Juna sedikit ketus, membuat Dika tertawa.

"Tapi kan ganteng itu aset, Jun."

"Ya tahu, tapi buat apa ganteng tapi kere? Malu-maluin aja lu." 

"Seenggaknya gak good rekening, lu masih menang karena good looking, Jun." Jawab Dika sambil tertawa, membuat Arjuna mendelik.

"Diem lu, dah sama kerja." Ucap Juna sambil mendorong pelan lengan sahabat nya.

"Iya iya, btw minjem duit dua puluh dong, Jun." Cetus Dika sambil memainkan alis nya naik turun.

"Buat apa?"

"Biasa, rokok. Kecut banget mulut gue, Jun." Jawab Dika. Juna pun mengambil selembar uang berwarna biru dan memberikan nya pada Dika.

"Gapapa, gak usah di balikin. Gue ngasih ikhlas, tapi jangan minta minjem lagi apalagi cuma modus. Gue mau transfer ke kampung nanti sore." 

"Hehe, oke. Makasih, Juna. Ganteng banget deh lu, semoga lu berjodoh sama mbak-mbak yang tadi. Kalian cocok soalnya, serasi gitu." Jawab Dika membuat Arjuna mendelik, Dika pun segera berlari ke belakang setelah selesai beres-beres di meja yang bersebelahan dengan meja Airyn tadi. 

Sepeninggal nya Dika, Arjuna terlihat senyam senyum sendiri. Memang, Airyn adalah sosok yang cantik dan berhati baik. Tapi rasa nya sedikit mustahil kalau semisal Airyn menyukai dirinya yang hanya seorang pelayan di sebuah restoran saja. Melihat dari penampilan nya, cara berpakaian nya, ponsel, tas bahkan cara berjalan nya yang terlihat anggun, itu menunjukkan kalau dia bukanlah wanita yang berasal dari kalangan biasa. 

"Bekerja dengan fokus, Jun. Ada tujuan yang harus kau capai, ingat kau harus bekerja keras untuk orang tua dan adik mu di kampung. Jangan cinta-cintaan dulu!" Juna mengingatkan diri nya sendiri. Dia tidak boleh salah paham dengan kebaikan yang di berikan oleh Airyn. 

Bisa saja dia memang baik pada semua orang, bukan hanya padanya. Jangan terbawa perasaan, dia harus ingat kalau dia masih punya tanggungan yaitu ibu dan adiknya yang berada di kampung. 

Setelah selesai dengan pekerjaan nya di bagian depan, Juna pun pergi ke belakang dan dia kebagian mencuci beberapa peralatan dapur yang kotor. 

"Hay, Jun.." Sapa nya dengan ramah.

"Hmm, ada apa, Nis?" Tanya Juna dengan wajah datar nya. Wajah ramah yang di perlihatkan oleh Juna pada Airyn, sekarang tidak ada lagi. Dia kembali ke mode Juna yang berwajah datar seperti biasa nya.

"Besok kan kita libur, bagaimana kalau kita jalan bareng?" Ajak Nisa dengan senyuman genit nya. Sungguh demi apapun, Juna tidak suka saat perempuan ini mendadak datang mendekati nya. Dia muak dan tak suka melihat perempuan itu, ya kalau memang pada dasarnya memang sudah sudah tidak suka ya beginilah. 

Mau sebesar apapun usaha nya kalau memang sebelah pihak nya tidak menyukai bahkan tidak menganggap usaha itu, maka semua nya akan berakhir sia-sia. Tanpa melihat sebesar apapun perjuangan nya, kalau tidak di anggap sebaiknya berhenti saja. Tapi Nisa tidak begitu, dia tidak pantang menyerah untuk bisa dekat dengan Juna meskipun reaksi yang di tunjukkan oleh pemuda itu benar-benar di luar dugaan.

"Aku sudah ada janji sama orang lain."

"Yaahh, kenapa sih? Gapapa deh, aku ikut kalian aja, gimana?" Tanya Nisa sedikit memaksa, membuat Juna menghembuskan nafas nya lalu berbalik dan menatap Nisa dengan tatapan tajam nya.

"Kamu mau ganggu aku pacaran gitu?"

"Lho, sejak kapan kamu punya pacar, Jun? Kok kamu gak ada bilang sama aku sih?" Rajuk wanita itu membuat Juna tersenyum miring.

"Memang nya kamu siapa? Kamu hanya rekan kerja, tidak lebih. Sejak kapan aku pacaran, siapa yang menjadi pacarku, itu semua bukan urusan mu dan kamu gak berhak ikut campur!" Jawab Juna dengan tegas. Dia pun kembali berbalik dan memunggungi Nisa, dia melanjutkan pekerjaan nya yang belum selesai.

Nisa pun menghentak-hentakan kaki nya dengan kesal, lalu pergi dari area dapur dengan membanting pintu cukup kasar. Tapi apa Juna peduli? Tidak sama sekali. Memang nya sepenting apa perempuan itu hingga harus dia pedulikan? 

"Tuh si ulet keket kenapa, Jun?" Tanya Dika yang datang ke dapur sambil membawa piring dan mangkuk kotor untuk di cuci oleh Juna. Untuk masalah mencuci piring atau gelas dan sebagainya, itu di kerjakan secara bergiliran. Jadi aman, semua nya kebagian mencuci piring, pria maupun wanita semua nya kebagian. 

"Ngajakin jalan-jalan besok, mumpung libur katanya."

"Terus Lo tolak gitu?"

"Kok lu tahu?" Tanya Arjuna. Padahal saat perempuan itu mengajak nya tadi, Dika tidak berada di sini.

"Keliatan banget sih dari ekspresi nya, cemberut kayak bebek kurang di kasih makan keong." Jawab Dika. 

"Males banget, si Nisa apa gak capek ngedeketin gue terus ya, Dik? Padahal disini masih banyak cowok yang bisa dia godain, kenapa gue terus gitu? Padahal, gatel nya kan bisa sama yang lain, lu misalnya." 

"Iuwwhhh, najis! Kagak mau, kayak gak ada cewek lain aja dah. Meskipun gue jomblo, kagak mau gue kalo ceweknya modelan si Nisa."

"Hahaha, baguslah biar gak ketularan gatel." Jawab Arjuna. Dia pun mencuci tangan nya, lalu mengeringkan nya dengan lap yang tersedia. 

Sedangkan di rumah besar milik Monica dan Jonathan, pasangan suami istri itu tengah menantikan kedatangan putri mereka, Airyn. Sebentar lagi, keluarga Arsen akan datang ke rumah tapi Airyn masih belum pulang juga sampai sekarang.

"Astaga, kenapa nomor Airyn tidak bisa di hubungi?" Gumam Monica sambil terus mencoba menghubungi nomor ponsel Airyn, tapi setelah banyak kali dia mencoba, hasilnya tetap nihil. Panggilan nya tidak di angkat sama sekali, bahkan nomor ponsel nya tidak aktif sekarang. 

"Apa jangan-jangan dia marah sama kita ya, Pa? Jangan-jangan dia beneran pergi dari rumah?"

"Mana mungkin Airyn seperti itu, Ma."

"Tapi Mama merasa kalau kita memang sudah terlalu ikut campur dalam urusan nya Airyn, Pa." Jawab Monica lirih.

"Sudahlah, yang kita lakukan itu tidak salah. Kita melakukan ini semua juga kan demi kebaikan dia sendiri, Ma."

"Entahlah, Pa. Seperti nya Mama tidak akan ikut-ikutan lagi, Mama serahkan saja semua nya sama Papa." Jawab Monica dengan lirih lalu memilih pergi dari ruang tamu ke kamar nya.

......

🌻🌻🌻🌻

1
Sita Aryanti
hahaha..lu lu..cocoknya SMA mas dilan nk
Reni Reni
Biasa
Betty Anggraini
Kecewa
Betty Anggraini
Buruk
MAYZATUN 🥰🥰🥰al rizal
🔥🔥🔥
Ridho Saputra
Luar biasa
echa purin
/Good/
Andreas Siagia
Luar biasa
Estha Ditya
Kecewa
Estha Ditya
Buruk
siti fhatimah
Luar biasa
Siti Nur Imamahh
kesalahan sedikit... pas parkir mobil sama bibik kan sudah dibilangin kalau emak baru saja ngantar NANA sekolah. tetapi sampai rumah kata emak Nana demam dan baru minum obat. ini yg benar yg mana thor....
Medi Heriyudi: ntahlah bingung juga
total 1 replies
Lisa Halik
bagus thor&happy ending
Dewa~jodoh
wah langkah ni, biasanya kalo cwek lagi pms cowoknya diusir mulu
Lisa Halik
enak yaa airyn di kerjain sama arjuna
Lisa Halik
juna.....ustaz dasad latif🤭🤭
Lisa Halik
bagus arjuna teruskan posesif kamu sama airyn
Lisa Halik
cantik
Lisa Halik
saya mampir thor
ira rodi
visualnya bagus....emang keliatan airyn dewasa di visual tp wajahnya jg baby face...jadi bener2 pas sama karakter airyn di cerita....
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!