NovelToon NovelToon
Demon Emperor

Demon Emperor

Status: sedang berlangsung
Genre:Romantis / Fantasi / Contest / Balas Dendam / Reinkarnasi / System / Militer / Fantasi Timur
Popularitas:697.3k
Nilai: 4.9
Nama Author: M R H

Demon Emperor ( Kaisar iblis )


Bercerita tentang seorang anak yatim piatu yang hidup sebatang kara, umurnya 23 tahun. Pemuda tersebut memiliki catatan kriminal yang membuatnya tidak memiliki pekerjaan alias pengangguran.

Hingga suatu ketika disaat ia melakukan tindakan kejahatan, ia mati konyol karena berusaha melarikan diri dari kepungan petugas.

Kemudian pemuda itu bereinkarnasi menjadi iblis dan hidup di dunia lain bersama system.

Mimpi mempunyai keluarga akhirnya tercapai akan tetapi banyak sekali rintangan yang terus berdatangan.

Simak terus perjalanan Cyrus Alexander untuk menguasai dunia dan menjadi kaisar iblis.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon M R H, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Ch.33 - Organisasi Mawar Hitam

Eliza terkejut melihat sosok iblis laki-laki bangsawan yang sedang membungkuk dengan hormat di hadapan Cyrus.

“Jangan bertanya kepadaku, coba tanya ke Eliza.” Jawab Cyrus sambil menunjuk kearah Eliza.

“Tentu saja Hanz, asal kau tidak berlebihan aku tidak keberatan.” Eliza memberinya izin untuk bergabung dengannya.

Eliza mengenal iblis yang bernama Hanz, dia adalah bangsawan tertinggi di kerajaan Red Blood. Mereka adalah bangsawan yang tergolong layak karena bangsawan Hanz sangat baik dalam memberikan apresiasinya kepada kerajaan.

“Terima kasih nona Eliza…” Hanz menjawabnya dengan senyum.

Eliza membalas ucapan Hanz dengan senyum juga, kemudian mereka melanjutkan perjalanan menuju taman istana kerajaan sambil menjelaskan identisatas Hanz di kerajaan Red Blood.

“Ohh… jadi kau adalah duke di kerajaan Red Blood?” tanya Cyrus setelah mendengar penjelasan dari Eliza

“Benar tuan.” selama perjalanan menuju taman, Hanz selalu tersenyum di hadapan Cyrus dan Eliza.

“Jika kau memiliki jabatan Duke, tentu saja kau sangat kuat bukan?” ucap Cyrus dengan tenang.

Mendengar pernyataan Cyrus, membuat Hanz sedikit terkejut. “Tidak… tidak mungkin kekuatan saya bisa di bandingkan dengan kekuatan keluarga Charlotte… seperti anda, tuan.”

“Hahaha… jadi kau sudah mengetahui identitasku sejak awal?” ucap Cyrus sambil tertawa.

“Tidak mungkin saya memiliki gelar duke jika saya tidak mengenal sosok seperti anda, tuan muda putra mahkota kerajaan.” Sekali lagi Hanz membungkuk di hadapan Cyrus.

Setelah sekian lama berbincang bersama dan ketika mereka bertiga telah sampai di depan taman, terlihat sosok iblis tua yang sedang duduk santai di tengah taman.

“Cyrus… sepertinya hari ini kita tidak akan bisa duduk santai seperti kemarin.” ucap Eliza dengan cemberut.

“Kenapa?” Cyrus menoleh kearah Eliza.

“Kakek tua itu tidak akan pergi dari sana sebelum hari mulai gelap.”

Kemudian Eliza menjelaskan identitas kakek tua yang sedang duduk di tengah taman itu, dia adalah teman masa kecil Cleo, yang bernama Arthur Valonia.

Arthur hidup sebagai pemimpin organisasi pembunuh bayaran. Organisasi tersebut terkenal sangat besar dan kejam, bahkan mereka tidak pernah gagal dalam melakukan misi pembunuhan. Organisasi tersebut bernama Mawar Hitam.

Kerajaan Red Blood sangat di takuti oleh kerajaan-kerajaan lain karena organisasi Mawar Hitam.

Mawar Hitam yang saat ini sedang di pimpin oleh Arthur merupakan salah satu pasukan yang berdiri di naungan kerajaan Red Blood sejak beberapa abad lamanya.

Ketika mereka bertiga sedang berdiri di depan taman, Arthur menyadari kehadiran mereka dan segera memanggilnya. “Hei anak muda, kemarilah… temani aku.” ucap Arthur sambil melambaikan tangannya mengisyaratkan mereka bertiga agar menemuinya.

“Dia memanggil kita, ayo kesana!” ucap Arthur.

Mereka bertiga pun kini menghampiri Arthur yang duduk sendirian di tengah taman yang penuh dengan bunga mawar berwarna merah.

“Ahh… ternyata nona Eliza… maafkan saya tidak dapat melihat dengan jelas karena usiaku sudah tua.” ucap Arthur sambil memberi hormat ke Eliza.

“Tidak masalah kakek…” jawab Eliza dengan senyuman.

Tanpa berkata apapun Arthur tiba-tiba mengeluarkan sedikit mana nya untuk mengeluarkan skill gravitasi yang membuat tubuh lawannya menjadi sangat berat.

Karena pengalaman Arthur yang sangat ahli, dia hanya memberikan skill nya itu untuk kedua lelaki iblis di belakang Eliza untuk menguji kekuatan mereka berdua.

“Aghhhh…” Hanz bertekuk lutut di hadapan Arthur, sedangkan dengan Cyrus hanya menahan dan tetap berdiri.

“Tua bangka…. Berani sekali kau!” Cyrus mengerutkan alisnya. Arthur hanya tertawa sambil meneruskan perbuatannya.

Sebenarnya Arthur hanya mengeluarkan sedikit kekuatannya tetapi perbuatannya kini membuat Hanz bertekuk lutut, sedangkan dengan Cyrus harus berusaha sekuat tenaga untuk menahannya.

“Kakek Arthur, dia adalah calon pewaris tahta kerajaan ini…” teriak Eliza sambil menggoyang tangan Arthur.

Setelah mendengar ucapan Eliza, Arthur terkejut tidak percaya dengan Cyrus. “Benarkah? Bukankah penerus kerajaan ini adalah Amelia dan dia telah tiada?” ucapnya sambil melihat Keara Eliza.

“Benar kakek Arthur… dia adalah anak pertama bibi Amelia sekaligus calon putra mahkota kerajaan ini.”

Kemudian Arthur menghentikan perbuatannya dan segera meminta maaf kepada Cyrus. “Maafkan hamba… hamba hanya menguji kelayakan lelaki yang berada di sisi nona muda kerajaan ini.” ucapnya tanpa merasa bersalah.

Di dalam hati Cyrus sedikit kesal dengannya, “Sialan… dasar tua Bangka!” Cyrus memberikan senyuman palsu di hadapan Arthur dan berkata, “Tidak masalah, suatu kehormatan bagiku bisa bertemu dengan iblis kuat sepertimu…”

“Hahaha… anda memang layak menjadi penerus kerajaan Red Blood.” ucap Arthur sambil tertawa. Kemudian ia melanjutkan ucapannya, “Dulu ketika pertama kali saya bertemu dengan Cleo, saya juga melakukan hal yang sama seperti ini, dia juga menahan skill gravitasi persis seperti anda.”

Arthur saat ini memang lebih kuat dari Cyrus, tetapi ia menghormati Cyrus karena posisinya. Arthur sangat setia kepada kerajaan Red Blood meskipun ia bukan bangsawan kerajaan Red Blood, kesetiaannya itu karena amanah dari leluhur Arthur yang telah bersumpah bahwa anak keturunannya akan selalu setia mengabdi kepada keluarga Charlotte.

“Sedang apa kakek Arthur di sini sendirian?” tanya Eliza sambil duduk di salah satu kursi yang kosong.

“Aku sedang menunggu Cleo… sama seperti biasa, dia yang membuat janji untuk bertemu di taman ini tapi aku yang harus menunggu lama di sini.”

Akhirnya kini Arthur menceritakan semua tentang Cleo dan juga dirinya kepada mereka bertiga, hingga tidak terasa waktu berjalan begitu cepat.

*

*

Sore hari di tempat Cleo berada, setelah semua iblis bangsawan dari kerajaan lain pergi meninggalkan Cleo dan istana kerajaan Red Blood.

Terlihat dengan jelas sosok raja iblis Cleo yang sedang duduk kelelahan di atas singgasananya, “Huhh.. lelah sekali...” ucapnya sambil menghela nafas. Tidak lama kemudian Cleo mengingat bahwa dia memiliki janji dengan Arthur di taman istana kerajaan hari ini, “Arghh aku lupa kalau aku memiliki janji dengan Arthur…” gumam Cleo sambil menggaruk rambutnya yang tidak gatal.

Cleo pun kini bergegas meninggalkan singgasanya dan pergi menuju taman istana kerajaan untuk menemui Arthur.

Sesampainya di depan taman, Cleo melihat Arthur sedang berbincang bercanda tawa bersama Cyrus, Eliza dan juga Hanz. Tanpa ia sangka mereka sudah akrab terlebih dulu sebelum Cleo memperkenalkan Cyrus sebagai pewaris tahta kerajaan kepada Arthur.

Cleo menghampiri mereka, “Heii… apa yang sedang kalian bicarakan?” ucapnya sambil berjalan menuju tengah taman.

“Ah, kakek… apa semua tamu sudah pergi?” ucap Eliza.

“Yang mulia raja..” Arthur dan Hanz memberinya hormat.

Cleo mengangkat tangannya sebagai tanda menerima hormat mereka berdua dan berkata, “Hm.. karena sudah hampir gelap dan aku sudah lelah, bisakah aku meminta waktu sebentar ke Cyrus dan Cleo sebentar?” ucapnya dengan raut wajah tenang.

“Baiklah saya mohon undur diri, yang mulia.”

“Oke, aku akan pergi dan pergi mandi…”

Akhirnya mereka berdua pergi meninggalkan tempat itu. Kini Cyrus dengan rasa penasaran bertanya ke Cleo, “Ada apa kakek?” tanya Cyrus dengan tenang.

“Apa kau sudah mengenal Arthur Valonia sepenuhnya?” ucap Cleo sambil menunjuk kearah Arthur.

“Yang ku tahu dia adalah teman masa kecil kakek dan dari zaman leluhur sampai sekarang Arthur telah mengabdi kepada keluarga Charlotte… serta dia ketua organisasi Mawar Hitam.”

Cleo dan Arthur terkejut mendengar penjelasan Cyrus, “Bagaimana anda mengetahui identitas saya sampai sejauh itu?” ucap Arthur dengan raut wajah terkejut. Cleo pun juga ikut bertanya, “iya, darimana kau tahu, nak?”

“Ahh, sebelumnya Eliza menceritakannya padaku.” jawab Cyrus sambil tersenyum kecil.

“Huftt… Baguslah jika kau mengetahuinya dari Eliza, karena identitas Arthur hanya keluarga Charlotte saja yang tahu.” ucap Cleo sambil menghela nafas.

Setelah ketenangan yang di alami Cleo dan Arthur ketika mendengar jawaban Cyrus, beberapa detik kemudian mereka dikejutkan kembali oleh ucapan Cyrus. “Tapi ada 1 iblis yang mendengar identitas kakek Arthur, yaitu Hanz…”

“Apaaa?” Cleo berdiri dan pergi meninggalkan Cyrus dan Arthur.

Setelah beberapa saat, Cyrus mendengar teriakan Cleo yang sangat mengganggunya. “Pengawal cepat seret secara paksa Eliza di hadapanku… aku menunggunya di ruang singgasanaku…” Teriakan Cleo tersebut membuat beribu-ribu pertanyaan di benak semua iblis di dalam istana.

1
SENJA
hmmmm standart dong yah tamernya ... cuma bisa jinakin level di bawahnya 😳😌
SENJA
kirain jumlahnya ribuan gitu 😳
SENJA
hmmm serba salah yak dulu ras manusia , sekarang ras iblis
Ya Fi
Luar biasa
✰🅛︎🅛︎🅨︎シ︎
ini mau Hiatus sampai kapan thor?
OISHI
sakit
OISHI
...
lu nggak ngapa ngapain
Moh Hilmy Latif
typo thor bukan anna
Ꮩווⲛⲛ࿐
p
~H∆LUsinN∆SI~
kapan up lagi thor
《LEGEND》fantasy
ampun vladimir putin
NOTE
hadehh coba gak ada sistem pasti lebih seru, mcnya opnya pelan-pelan gak instan, banyak hal yang dia korbanin buat jadi kuat, berdarah-darah buat jadi kuatt berusaha banget pokokny tanpa ada sistem pasti seruu...
Khen Barok
kok udah gk dilanjut thor,, pdhl crita dri author nya keren lho.. 😢
Khen Barok
chapter yg membagongkan 🤣
dewa mabuk
bukannya mana infinity
~ADI PRATAMA~
lanjut
~ADI PRATAMA~
iblisiawi😅
Indra Shikumbank
Thor matiin eliza tu, bikin jengkel setan tu
Coka
thor lagi kemana? ko jarang up??
AngGa
Panik gak panik dong wkwwkkw lemah kurang pengalaman hidup dan mati🤪
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!