NovelToon NovelToon
Behind The Idol Mask

Behind The Idol Mask

Status: tamat
Genre:Tamat / Pernikahan Kilat / Crazy Rich/Konglomerat / Kehidupan di Kantor / Identitas Tersembunyi / Menyembunyikan Identitas / Slice of Life
Popularitas:6.1k
Nilai: 5
Nama Author: Sophie Nara

Keisha seorang jurnalis baru yang naif berusaha menulis tentang grup boys band yang lama hiatus.
Ketertarikan antara mereka terjadi karena sejumlah kepentingan.
Apakah mereka tetap berjuang bertahan bersama jika akhirnya suatu rahasia kelam terungkap?

Ngga ada pelakor, ngga ada perempuan sirik. Yang ada hanya berusaha menggambarkan kekelaman hati manusia. Karya pertama author ini.. Bagian depannya author koreksi karena biar nggak ngambang.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Sophie Nara, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Kasus orang hilang

Berbulan-bulan setelah euphoria konser The Indigo meredup, berita-berita lainnya muncul. Termasuk berita orang hilang yang ternyata terjadi berbulan-bulan sebelum kehebohan konser.

Tidak ada yang memperdulikan ketidak beradaan mereka sampai seorang model pendatang baru yang juga dinyatakan hilang tanpa kabar: Cyntia.

Karena Cyntia, kasus orang hilang kali ini mendapatkan perhatian khusus di media sosial. Tercatat 10 orang PSK yang dilaporkan menghilang (jumlah yang sebenarnya meragukan karena memang keberadaannya yang selalu disingkirkan dan tidak diakui oleh masyarakat) dan 1 Model pendatang baru.

Keisha dan Irsyad mendapatkan jatah meliput orang hilang dengan sumber dari kepolisian

Mereka kemudian menghubungi bagian humas polisi untuk meminta berita tentang hal tersebut. Namun keberadaan para wanita itu seperti ditelan bumi. tidak ada petunjuk sama sekali.

Dengan kepala yang penuh Keisha mencoba untuk membuat peta orang hilang seperti yang ada di kepolisian tadi. Mencoba mencari kesamaan dengan tahun yang berbeda.

"Kei, ada Iky datang tuu!" kata Anita mengetuk pintu kamar dan membuyarkan lamunan Keisha.

"Iya Ma.bentar."serunya terburu-buru.

Tanpa sadar kakinya terantuk boks yang berisi pekerjaan artikel The Indigo yang telah dia tutup.

Beberapa isinya tumpah berserakan. Keisha meringis.. kamarnya memang sudah mirip kapal pecah yang terhempas badai.

"Aih.. nanti sajalah membereskannya."pikir Keisha. Semoga Mamanya tidak masuk kamarnya.

Keisha memang menyediakan waktu bersama Riski hari ini. Berkali-kali Riski memamerkan muka menyedihkan di depannya.

Kemaren tanpa sadar Keisha meminta izin Reza. Sambil tertawa Reza kemudian mengirimkan sejumlah denda yang harus dibayarkan keesokan harinya.

"Hai, Kei.. "ucap Riski tidak bersemangat, duduk di ruang tamu. Berbeda jauh dari biasanya.

"Mau ngomong apa Ki?"Keisha keheranan. ngga biasa-biasanya teman akrabnya itu lesu.

"Jalan yuk Kei.. "jawab Riski mengambil kunci yang tergeletak di atas meja di depannya.

"Tan, Iky ngajak Keisha maem bakso ya.. Nitip ngga?

"Titip tanpa mie ya!"kata Anita dari dalam kamar. sawi dipisahin." katanya lagi.

Riski mengaduk baksonya tanpa minat.

"Kei, menurutmu, apakah aku ini menyedihkan?"tanya Riski

"Lah, memangnya kenapa? Apa yang perlu disedihkan?"Keisha menjawab dengan tenang.

"Kei, aku mau cerita. Aku ini mencintai seseorang. Sudah lama. Namun, gadis ini o onnya kebangetan. Aku mencoba memanas-manasi dia supaya cemburu. Tapi ngga berhasil. Apakah aku ngomong langsung ke dia aja atau gimana?"

"Lah, ngomong langsung aja, lagi! Kenapa malah crita-crita ke aku? Ngomong sana!"kata Keisha ngasi semangat.

"Tapi, Kei, Apakah menurutmu gadis itu mau menerimaku kembali?"tanya Riski dengan pandangan berharap ke Keisha.

"Entahlah, Ki. Aku juga tidak tau. Kamu kasi tau saja gadis itu namanya siapa, alamatnya dimana, nanti aku bantuin!" kata Keisha.

"Kei, jika kamu adalah gadis itu, apa yang kamu lakukan?" tanya Riski menatap mata dengan Keisha dalam.

"Uhuk.. uhuk.. uhuk.. Memangnya gadis itu aku Ki?"tanya Keisha yang menjadi deg-degan..

"Jika saja itu benar, jika bertahun-tahun yang lalu dia melamar aku, pasti aku iyain.."ucap Keisha dalam hati.

"Becanda!" seru Riski tertawa lebar yang kemudian beranjak membayar bakso pesenan mereka.

"Riski Ngga lucu ah. Deg deg an iniii!"seru Keisha yang entah bagaimana merasa lega.

"Kei, kamarmu itu, sudah mirip sama sarang tikus! Apa jadinya kalau Mama Reza tau?"seru Anita dari kamar. Tadi setelah Keisha dan Riski pergi, tanpa sengaja Anita melongok kapal putrinya itu dan dia mengelus dadanya.

Keisha tersenyum-senyum mendengarnya, berarti lama kelamaan kehadiran Reza sudah diterima Anita.

Keisha mencoba menata kembali boks artikel itu. Dari foto-foto artikel lama tersebut, nampak di foto sesosok Andrea yang sedang berpose dekat Reza yang masih berambut jabrik jabrik.

Keisha mengingat ingat cerita tentang Andrea dari Reza. Bagaimana sosoknya, bagaimana ciri-ciri fisiknya walaupun sepintas lalu.

"Andrea, sebenarnya, hampir sama ciri-ciri semua PSK yang hilang itu dengan gadis ini. kecuali Cyntia." pikir Keisha. Dengan ragu, dipasangnya foto Andrea yang sudah di crop di deretan PSK yang menghilang.

"Jangan-jangan Andrea tidak pernah pergi ke luar negeri seperti gosip yang beredar pada waktu itu... "

1
Cita Solichah
loh endingnya kq kyk kurang adil ya. begitu besar kasusnya tp kq selesai tnpa beban n trlewat begitu aj
Sophie Nara: Iya Kak.. Nanti ada bagian ke duanya. Orang jahat tidak boleh melenggang begitu saja
total 1 replies
Una loca(。・`ω´・)
Keren parah! Pengen baca lagi dan lagi!
Sophie Nara: Aploadnya kalo lagi ada ide, Kak. kebetulan aku lagi sakit. jd banyak ide. Makasih Kak atas likenya.
Sophie Nara: Semoga beneran keren soalnya masih penulis baru ini. kita semangat sama2 ya. /Determined/
total 2 replies
Roronoa Zoro
Gak sabar menunggu kelanjutan cerita ini 😍
Sophie Nara: Makasih Kakak..
total 1 replies
gamingmato channel
Hebat!
Sophie Nara: Makasihh. Kita semangat sama2 yuk/Determined/
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!