NovelToon NovelToon
Biar Aku Yang Mengalah

Biar Aku Yang Mengalah

Status: sedang berlangsung
Genre:Single Mom / Kehidupan Manis Setelah Patah Hati / Romansa
Popularitas:20.2k
Nilai: 5
Nama Author: pusphaa_sariiyy

Lima tahun bukan waktu yang sebentar bagi Naila untuk tinggal satu atap dengan mertua nya. Terlebih mertua nya selalu saja menghina diri nya lantaran tak kunjung hamil.

Hingga ia harus menerima kenyataan bahwa suami nya harus menikah lagi agar bisa mendapatkan keturunan.

Namun, saat ia memilih pergi dan bercerai dengan suami nya ia harus menerima kenyataan bahwa diri nya tengah mengandung benih dari suami nya itu.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon pusphaa_sariiyy, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 26

Pov. Rossa

...----------------...

...----------------...

Andaikan saja pada waktu itu aku cepat melakukan program kehamilan. Mungkin saja aku cepat mengetahui ada penyakit ku agar cepat di obati. Dan pasti nya aku sudah punya anak kandung sendiri. Ini semua gara-gara mertua sialan itu. Sejak meninggal nya Mas Ridho, aku harus mati-matian berjuang untuk membesarkan Al. Anak yang bukan menjadi darah daging-ku, tetapi ia anak suami ku.

   Sungguh sesak ku rasa dada ini di saat mengetahui, bahwa mertua ku itu telah berhasil mengamankan seluruh aset milik suamiku.

Mau tidak mau aku harus membawa kabur dulu anak almarhum suami-ku. Dengan tujuan agar mertuaku kasihan pada cucu nya sehingga mau memberikan separuh harta itu. Tetapi semua tidak membuahkan hasil.

  Aku pun mencari tau siapa orang sudah membantu mertua itu. Dan aku pun mengetahui nya.

Ingin menghancurkan nya aku butuh orang yang kuat. Aku harus keluar uang untuk memuluskan rencanaku.

Saat tiba waktu nya, aku berhasil membuat teman mas Ridho itu hancur. Mulai dari perusahaan yang ia jalankan, aku mebuat separuh saham nya itu anjlok. Proyek yang di bangun, aku buat macet. Aku sangat puas sekali saat itu.

Tapi, dengan kepintaran dan jaringan yang di miliki nya itu semua bisa kembali pulih lagi. Aku semakin murka dengan nya. Rencana ku rasanya sia-sia.

Tak tinggal diam, aku pun melakukan hal yang cukup berbahaya. Di saat keluarga itu berkumpul dengan bahagia, saat itu lah aku rusak kebahagiaan nya. Aku tau, kelemahan nya ada pada anak dan istrinya.

Terpaksa aku harus menculik salah satu anak nya. Jika aku mencuri anak laki-laki nya, aku akan menjadikan nya ladang uang untuk ku. Aku tidak akan lepaskan sebelum anak lelakinya itu bisa menghasilkan uang untuk ku. Sekali pun menjadi pengemis aku tak perduli, asalkan bisa memberikan aku uang. Tapi, jika anak perempuan nya yang ku dapat, aku akan membuang nya ke hutan yang jarang di lewati orang-orang.

    Dan benar saja, aku berhasil mengambil anak mereka. Meski pun perempuan, aku bisa membuat keluarga itu hancur.

Hingga kabar yang aku dengar, istri dari teman nya Mas Ridho itu meninggal karena sakit-sakitan sejak kehilangan putri nya.

   Sungguh aku sangat bahagia sekali. Aku pun kembali membesarkan anak suami ku, hingga tumbuh besar dan menjadi anak pekerja keras seperti Mas Ridho. Dan aku berhasil menuntut Al, untuk bisa memiliki perusahaan sendiri.

Masa muda nya hanya di habiskan untuk bekerja saja. Hingga 6tahun bekerja sudah bisa membangun perusahaan. Semakin hari perusahaan itu semakin berkembang. Tapi aku masih merahasiakan tentang asal usul nya. Setahun perusahaan itu di bangun, aku mengenal pria yang menjadi teman bisnis Al.

   Semakin lama hubungan kami semakin dekat. Hingga suatu hari, pria itu datang melamarku. Aku pun langsung terima saja. Karena dia sudah berjanji akan membantu usaha emasku itu berkembang luas.

Singkat cerita, aku sudah menikah dengan Mas Surya. Usahaku juga semakin maju berkat bantuan dari Mas Surya.

     Tetapi, kadang Mas Surya lebih sering berangkat-berangkat keluar kota. Alasan nya untuk meninjau langsung usaha nya. Aku pun percaya.

Tetapi saat belakangan ini, aku menaruh curiga dengan suami ku itu. Tapi aku tak masalah. Karena sering di tinggal-tinggal, aku memutuskan untuk tinggal bersama anak ku.

     Saat tinggal dengan anak ku, aku baru memperhatikan istri nya itu. Bagaikan pinang di belah dua dengan istri teman Mas Ridho.

Ketakutan ku semakin menjadi di saat orang suruhan ku itu menyelidiki tentang istri anak ku. Aku berusaha keras untuk memisahkan mereka. Setiap hari aku membuat masalah pasa istri nya Al. Aku berharap dia menyerah saja dan pergi ke panti sana. Aku tak ingin jika ada mengenali nya dan mencari tau masa lalu nya itu aku terseret. Karena bertahun lama nya aku hidup damai dari kenekatan ku dulu. Barang bukti semua aku hilangkan.

   Tapi, perjuangan ku tidak sia-sia. Karena anak ku sudah pisah dari perempuan sial itu.

Hidup ku terasa tenang kembali. Namun baru saja aku merasakan ketenangan, aku mendapat kabar jika suami ku telah menikah lagi. Dan yang lebih parah nya lagi, seluruh usaha ku telah berpindah nama. Dunia ku terasa hancur. Pria yang aku percaya tega menyakiti aku.

Dia sudah membuat aku berhari-hari di rumah sakit.

     Saat sadar, banyak teman sosialita ku datang menjenguk. Aku pikir mereka tulus menjenguk, yang ada mereka hanya memastikan kondisi ku saja untuk bisa segera melunasi hutang ku.

Tidak ada pilihan lain lagi, selain meminta Al untuk melunasi semua nya.

    Namun, yang aku dengar kini perusahaan Al terancam bangkrut. Itu semua karena istri nya yang tidak becus mengatur keuangan.

Hari-hari yang ku dengar hanya lah pertengkaran saja. Sungguh muak aku mendengar nya. Andai kan saja dia tidak hamil dengan Al, mungkin aku sudah menyuruh Al untuk menceraikan saja.

    Seharus nya sebagai istri itu pintar mengelola keuangan. Bukan untuk menghabiskan uang saja.

Aku pikir Monalisa wanita pekerja keras, seperti yang di ucapkan mamah nya itu. Padahal niat ku dulu untuk bisa menjadikan Monalisa itu mesin ATM tambahan untuk ku.

Aku sudah salah besar mengambil mantu. Tapi aku tak perdulikan itu. Yang aku mau warisan untuk Al, segera di ambil alih. Supaya aku bisa menikmati nya juga.

...----------------...

...----------------...

1
anjurna
/Rose/ untuk Kakak....
anjurna
Dalam hidupmu hanya harta yang dipikirkan.
anjurna
Pilhanmu Rossa.
anjurna
😏😏😏Karma mu yang belum seberapa Rossa.
🌺Fhatt Trah🌺
🌹 untuk author. semangat ya
🌺Fhatt Trah🌺
sukurin
anjurna
Jahat. Pantes kamu nggak bisa diberi keturunan Rossa. Kamu aja bisa setega itu memperlakukan seorang anak.
🌺Fhatt Trah🌺
anak ridho dengan perempuan lain gitu😱
Indah dk
2 iklan + 1 🌹 untuk kakak author

Segini dulu ya kak bacanya nanti di lanjut lagi🥰🙏
Indah dk
Orang kek gini halal untuk di penggal
Indah dk
Kok ada perempuan kek dia ya Allah😭😭
Indah dk
Sebelum minta di hargai minimal hargai dulu menantu mu Bu
Indah dk
Giliran ke orang lain manggil nya aja sayang giliran ke mantu nya sendiri boro boro manggil sayang yang ada malah di siksa🙄🙄🙄
Indah dk
Meningan tinggalkan aja suami mu nai dari pada terus menderita, kalo gak pindah rumah aja ke mana kek gitu
Indah dk
Mirip banget kaya sinetron yang sering aku tonton, pasti pertama nya ngomong kek gitu nanti mah pas udah nikah suami nya di rebut dan rela nyelakain istri pertama
Indah dk
Bagus Al tolak aja jangan di terima aku yakin kok pasti suatu saat nanti istri mu bakal hamil
Indah dk
Ini ibunya dulu laki laki kali ya terus oplas biar jadi cewek kok gak punya hati banget tega teganya ngomong kaya gitu ke menantunya
Indah dk
Jangan takut takut Al durhaka dikit gak ngaruh asal jangan main tangan dan bentak bentak cukup ngomong baik baik aja
Indah dk
Bagus Al jangan diam aja walaupun dia ibumu tapi kalau sudah keterlaluan gak papa marahi aja
Indah dk
Mungkin belum waktunya belum tentu juga dia mandul kan
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!