NovelToon NovelToon
SIN AND HOLINESS

SIN AND HOLINESS

Status: sedang berlangsung
Genre:Fantasi / Zombie / Iblis / Kebangkitan pecundang / Dunia Lain / Penyelamat / Light Novel
Popularitas:1.7k
Nilai: 5
Nama Author: Rifki Arifandi

Bercerita tentang kehidupan manusia yang terusik dengan keberadaan iblis, sehingga terbentuk suatu kelompok pembasmi iblis.

Diawal cerita pemimpin kelompok pembasmi iblis berhasil membunuh raja iblis yang sangat kuat tetapi harus mengorbankan nyawanya.
Perseteruan antara iblis dan manusia tidak sampai disitu, terus berlanjut pada keturunan berikutnya. Keturunan inilah yang menjadi akhir dari perseteruan antara iblis dan manusia.

Tokoh utama : 2 anak kembar anak dari pimpinan kelompok pembasmi iblis awal.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Rifki Arifandi, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

#29

Jud tersenyum seraya berkata, “Apa kau sakit Paman?”

“Tidak, aku sehat sekali. Lihat ini!” Paman Hid memukul-mukul dadanya. Tak lama memukul dadanya Paman Hid batuk-batuk.

Jud mengelus dada Paman Hid, setelah batuknya hilang Jud berkata, “Jangan paksakan diri, jika sakit bilang sakit!”

“Hanya batuk biasa,” jawa Paman Hid.

“Oiya, perkenalkan ini Sky dan Key. Mereka ini pemburu iblis. Apakah boleh kami tinggal di sini untuk sementara?” kata Jud sambil menuntun Paman Hid duduk.

“Salam kenal Paman,” ucap Key sambil melontarkan senyum ke Paman Hid.

Paman Hid membalas dengan senyuman, “Boleh saja, mau lama juga enggak papa,” kata Paman Hid wajahnya penuh dengan kebahagiaan.

“Tunggu dulu!” Paman Hid menoleh ke arah belakang Jud. Jantung berdebar kencang, berkata, “Dari mana datangnya macan itu, lari!” Paman Hid terkejut sontak ingin berlari.

“Tunggu paman, macan itu adalah macan yang ku ceritakan pada waktu itu,” jawab Jud sambil memegang tangan Paman Hid.

 Nafas Paman Hid sudah ngos-ngosan, jantungnya seperti akan copot, shok melihat Kio.

“Memang menyeramkan wajahnya, nanti lihat saja kau pasti aku dandani seimut mungkin haha….” Key menepuk-nepuk kepala Kio.

Sontak Kio langsung menggigit tangan Key, plak… suara pukulan yang di lontarkan oleh Key, “Kurang ajar!” Kio melepaskan gigitannya. Gigitan itu tidak melukai tangan Key, Kio hanya bercanda.

“Duduk!” seru ucap Key kepada Kio.

Kio menuruti perintah Key, duduk dengan manisnya.

Paman Hid yang melihat tingkah konyol mereka merasa lebih tenang, “Jangan takut, Paman. Kio tidak akan menyakitimu,” ucap Jud menangkan hati Paman Hid.

“Oke, tapi maaf rumah ini sedikit sempit dan aku hanya bisa memberi makanan seadanya,” ucap Paman Hid.

“Tidak usah di pikirkan tentang makan, kita tidak ingin merepotkan Paman. Biar kami cari makan sendiri,” jawab Sky.

“Sampai lupa, ayo kita masuk jangan duduk di luar seperti ini.”

Mereka semua masuk termasuk Kio. Paman Hid pergi ke dapur, membuat minuman. Duduk di ruang tamu yang sangat sederhana, tanpa kursi hanya ada selembar karpet di ruangan ini.

Sky melihat barang-barang yang ada di dalam pun sudah usang. Sungguh memprihatinkan kondisi Paman Hid. Tak lama kemudian Paman Hid keluar dengan membawa air putih dna sedikit biskuit untuk mereka. Duduk melingkar, Pama Hid banyak bercerita tentang kisahnya. Kondisinya saat ini dikarenakan bobroknya pemerintah Vil.

Semua terjadi sekitar 5 tahun yang lalu, waktu itu Paman Hid masih menjabat sebagai mentri ekonomi Negeri Bunga. Prestasinya dan jasanya sangat banyak, ia membuat program pemerataan ekonomi.

Dimasanya rakyat bisa mengelola sumber daya alam yang ada dan hasilnya dijual ke negeri, menguntungkan bagi rakyat dan Negeri Bunga. Semua hasil kekayaan yang dijual negeri nantinya akan dijual ke negeri lain.

Vil bisa menjadi kepala pemerintahan karena melengserkan pemerintahan sebelumnya, awalnya Vil hanya sebagai wakil kepala pemerintah. Kepala pemerintah sebelumnya difitnah dan dibuat bersalah atas kasus penggelapan uang.

Paman Hid bisa berkata itu fitnah karena ia tau benar keluar masuk uang Negeri Bunga. Setelah Vil secara otomatis naik sebagai kepala pemerintahan, karena mengetahui banyak kebenaran yang sesungguhnya, Paman Hid membela mati-matian kepala pemerintahan sebelum Vil.

Kenyataannya pembelaan Paman Hid mentah karena persidangan sudah bekerja sama dengan Vil. Justru paman Hid ikut difitnah bekerja sama menggelapkan uang.

Pemerintah sebelum Vil divonis hukuman mati dan dirinya di asingkan ke Distrik A. Sejak saat itu aturan dan program Negeri Bunga banyak yang diubah. Salah satunya mengubah aturan dalam mengelola sumber daya alam.

Semua kekayaan sumber daya alam yang ada di Negeri Bunga dikuasai oleh pemerintah. Banyak rakyat yang kehilangan mata pencaharian. Perut yang lapar, membuat banyak orang melakukan perampasan dan tindakan kriminal hanya untuk mendapatkan uang. Hasil perampasan dibelikan susu dan makanan untuk anak dan keluarga.

Semua tindakan itu dilakukan bukan karen sengaja, tapi karena keterpaksaan untuk memenuhi kebutuhan hidup. Awal dari keterpaksaan menjadi sebuah budaya dan pekerjaan.

Hanya dalam waktu 5 tahun kasus pencurian, perampasan, dan pembunuhan merajalela di Negeri Bunga. Banyak anak menjadi bodoh karena minimnya pendidikan, bukan karena tidak ada sekolah melainkan karena rakyat tidak mampu membayar biaya sekolah. Jangankan untuk sekolah, untuk makan pun pas-pasan.

Di negeri ini yang kaya tambah kaya, yang miskin tambah miskin dan tertindas. Pengusaha kaya akan membela pemerintahan Vil meski banyak kebijakan dan aturan yang salah. Jika tidak seperti itu usahanya akan terancam.

Hanya anak-anak orang kaya dan pejabat yang bisa sekolah di negeri ini. Bagi pemerintahan Vil, semakin sedikit orang pintar maka akan semakin sedikit peluang rakyat memberontak pemerintahannya. Vil yang duduk di atas segalanya di Negeri Bungan bisa dengan bebas menikmati harta negeri.

Duduk di atas segalanya di Negeri Bunga karena orang-orang yang menjabat semua lembaga di dalam adalah anak buah Vil, dengan demikian semua akan tunduk dengannya.

“Negeri Bunga akan kembali normal, jika kita bisa melengserkan semua orang yang terlibat dalam pemerintah dan menggantinya dengan orang-orang yang bisa dipercaya, tulus.” Paman Hid meneteskan air mata.

“Dengan kekuatan yang kami miliki, kita bisa melengserkan semua orang itu,” kata Jud, hatinya membara dipenuhi emosi.

“Jangan gegabah, Vil juga memiliki prajurit kuat. Kekuatannya seperti bukan manusia lagi. Terakhir ada seorang pembasmi iblis juga yang memberontak pemerintahan Vil, pemburu iblis itu memiliki kekuatan yang sangat luar bisa tapi kalah dengan prajurit Vil. Kabarnya seminggu lagi ia akan di eksekusi mati.”

“Kita harus menyelamatkannya!” lugas kata Key.

“Selain seorang pembasmi iblis, ia juga dikenal sebagai dokter terhebat di Negeri Bunga. Sebelum pemberontakannya, ayah angkat wanita malang itu lebih dulu memberontak dan sudah dieksekusi mati. Mungkin ia ingin membalas dendam, tapi naasnya ia juga kalah dengan prajurit Vil.”

“Haaa… wanita?” tanya Sky, mulutnya menganga, terkejut pembasmi ibis itu adlah seorang wanita.

“Iya wanita, hidupnya penuh dengan duka. Informasi yang aku tau wanita pemburu iblis itu kehilangan keluarganya karena penjarahan dan serangan iblis, setelah itu diangkat anak oleh seorang pria pemburu iblis,” jawab Paman Hid.

“Kita harus segera membebaskannya, ada dimana dia sekarang?” tanya Sky, wajahnya sangat berantusias.

“Ada di penjara bawah tanah, penjara itu ada di pusat pemerintahan,” kata Paman Hid.

“Berapa lama perjalanan?”

“Sekitar 2 hari perjalanan di tempuh dengan jalan kaki, jika menggunakan kuda hanya 6 jam.”

“Kita tidak memiliki uang untuk membeli kuda.” Sky menundukkan kepala.

“Biar aku saja yang kesana, dengan kemampuanku, aku bisa cepat sampai di lokasi,” kata Jud sambil berdiri siap meluncur.

“Jangan sendirian, lebih baik kalian bersama meski harus menempuh dengan berjalan kaki. Kekuatan prajurit Vil sungguh kuat. Jika perjalanan 2 hari, kalian masih memiliki waktu 5 hari sebelum eksekusi dimulai,” kata Paman Hid, menarik tangan Jud.

1
Iqbal Bait
. semangat bro
R. A
👍
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!