NovelToon NovelToon
MENIKAHI DOSEN KILLER

MENIKAHI DOSEN KILLER

Status: sedang berlangsung
Genre:dosen / Cinta Paksa / Dijodohkan Orang Tua
Popularitas:27.8k
Nilai: 5
Nama Author: asrwi

Dahye seorang mahasiswi semester 6 yang harus terjerat dengan paksaan perjodohan dari orang tua nya. Dahye terpaksa menikah dengan seorang pria tampan dan mapan yang sudah berumur 30 tahun. Diawali dengan rasa yang belum ada sama sekali sampai akhirnya keduanya saling jatuh cinta seiring berjalannya waktu. Akan tetapi cinta mereka justru di uji oleh banyak masalah-masalah keluarga mereka.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon asrwi, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Apakah Al sakit??

Setelah beberapa bulan menjalani keadaan rumah tangga yang tidak diharapkan oleh dahye dan Alvaro akhirnya pada hari ini daya kembali lagi masuk untuk mengikuti perkuliahan.

"Halo ersya, lama tidak berjumpa denganmu" teriak deh yang berlari dari arah pintu ruang kelas ke arah ersya yang sedang duduk di bagian belakang kelas itu.

"Hah???! Lo udah masuk kelas lagi Hye?" tanya Ersya dengan antusias

"iyaaa gue udah mulai masuk lagi hari dan seterusnya nya" ucap Dahye semangat

Kedua orang itu pun berpelukan erat dan menumpahkan kerinduan mereka selama ini.

"Guue bener-bener kangen banget sama lo Hye" kata Ersya

"Gue juga kangen makanya gue percepat jadwal gue masuk ke kampus lagi." ucap Dahye

"Ya udah ah kita duduknya di belakang aja ya soalnya hari ini yang masuk itu Pak Alvaro kita hari ini mata kuliahnya itu pembangunan desa" Kata Ersya

"Lahh serius yang masuk gitu Alvaro??'' tanya Dahye

"Iya yang masuk Alvaro makanya kita duduk di belakang aja ya biar kita bisa ngegosip" ucap Ersya

"Ide bagus sih itu gue juga males banget tahu kalau harus duduk di depan" kata Dahye

Setelah itu mereka berdua pun duduk di kursi paling belakang dan paling pojok di ruangan kelas itu. Setelah semua mahasiswa/i kelas itu hadir barulah Alfaro masuk.

"selamat pagi semua...." sapa Alfaro

"Selamat pagi pak" jawab mereka semua

"Saya harap keadaan kalian semua baik-baik saja" ucap Alfaro yang kemudian malah salfok kepada Dahye yang juga sudah mengikuti pembelajaran di mata kuliah yang di ampunya di kelas itu.

"Tapi sebelum nya itu mahasiswi yang paling sudut tolong maju ke depan!!" pinta Alfaro

Dengan kesal Dahye maju ke depan

"Ngapain si dia nyuruh-nyuruh gue!!!" gerutu Dahye di dalam hati nya.

"Kenapa kamu masuk ke kelas saya tanpa konfirmasi dengan saya, ini bukan lagi di semester 6 dan seharusnya sebelum masuk kelas kamu harus mengkonfirmasi bahwa kamu mahasiswi di kelas ini" Ucap pria itu menjelaskan

"Maaf pak tadi saya lupa" kata nya menjawab singkat

"Baiklah jangan salahkan saya jika saya juga lupa meng upload nilai kamu nantinya" Ucap Alfaro santai

"silahkan duduk kembali" pintanya

Alfaro pun melanjutkan kegiatan nya untuk mendengarkan presentasi dari beberapa mahasiswa yang sudah ia tunjuk untuk melakukan presentasi terkait materi yang akan di bahas mereka di hari itu.

Selama proses presentasi Dahye sangat aktif dalam bertanya dan menanggapi beberapa hal yang menurut dia perlu di perbaiki.

Hal itu membuat Alfaro sedikit terkejut karena baru kali ini dia melihat keseriusan Dahye dalam belajar terutama di ruangan kelas.

kalau boleh jujur sebenarnya Alfaro masih sangat mencintai istrinya itu, dia bahkan tidak pernah melewatkan kesempatan untuk menatap istrinya tanpa berkedip.

Berbeda dengan Dahye yang sampai saat itu tidak diketahui bagaimana sebenarnya perasaan nya pada Alfaro.

Beberapa bulan terakhir ini orang tua mereka juga sebenarnya sudah menyuruh mereka untuk bercerai jika memang sudah tidak merasa cocok satu sama lain. Akan tetapi dengan sangat cepat Dahye menolak untuk bercerai tanpa memberikan alasan pasti kepada mereka.

Tidak lama pun kegiatan belajar mereka sudah selesai, Alfaro kembali ke ruangan sementara karena mata kuliah Dahye hanya satu hari itu dia langsung pulang ke rumah.

Di ruangannya dia tidak bisa mengontrol pikirannya, dia selalu di hantui oleh rasa khawatir akan keadaan rumah tangga mereka.

Sementara Dahye juga sedang memikirkan hal yang terbaik untuk dirinya juga, karena tidak mungkin jika dia harus hidup seperti ini terus dengan Alfaro.

Dretttttttttt derrttttt..........

Suara handphone milik Dahye berbunyi dia melihat bahwa nama Alfaro terpampang disana.

"Iya halo, kenapa?" Dahye mengawali dengan pertanyaan ketus itu

"Aku ingin berbicara dengan mu, dimana kamu sekarang?" tanya Alfaro

"Hemm boleh, aku sudah di rumah" ucap Dahye santai

"Baiklah apakah boleh kita bertemu di restoran X? Sekitaran pukul 8 malam ini" tanya Alfaro

"Oke aku akan datang" kata Dahye mengakhiri pembicaraan mereka

Setelah itu Dahye pun memilih untuk tidur siang dulu agar dia bisa berpikir jernih nanti saat bertemu dengan Alfaro

Sementara Alfaro masih sibuk dengan segala aktivitas nya di kampus, dan lagi dan lagi dia masih sangat sering di cap sebagai dosen paling killer yang sangat di hindari oleh para mahasiswa.

Aktivitas mereka membawa mereka sangat cepat ke jam 8 malam.

Dahye pun sudah sampai di restoran yang disebut oleh Alfaro tadi. Sementara Alfaro sedang menuju ke restoran itu.

Dahye memesan makan dan minuman terlebih dahulu karena sudah selama setengah jam dia menunggu Alfaro akan tetapi Al tidak juga datang.

"Kemana dia? Apa dia kenapa-kenapa ya?" Dahye bertanya-tanya di dalam hati nya sambil memikirkan semua hal hal buruk.

Akan tetapi dia mencoba untuk menormalkan pikiran nya kembali dan menunggu kedatangan alfaro.

Saat ini Alfaro masih berada di dalam mobil nya dia menghentikan mobil di pinggir jalanan. Dan tampak nya Alfaro sangat lemas dan menundukkan kepalanya ke setir mobil itu.

Sudah lama sekali Alfaro mencoba menenangkan rasa pusing yang ada di kepala nya tapi dia sama sekali belum sanggup untuk melanjutkan perjalanan nya ke restoran tempat Dahye menunggu.

1
S. Ryantii
Semngt thor buat update!
Mainah Inah
makanya jgn egois
Mainah Inah
alah lebay
Mainah Inah
lagian ngapain sih masih ke clup gak ada guna udah nikah juga
Mainah Inah
kok dia bisa tahu rumah baru Al?
Mainah Inah
ngomong sama suami
Mainah Inah
belum seru
Berda Neli
Baguss
Harsie Alive
fighting
Akumanusiabaikhati: Tq love you
total 1 replies
@Al🌈🌈
Bagus
Reni Anjarwani
doubel up thor
Reni Anjarwani
lanjut thor doubel up thor
Reni Anjarwani
lanjuttt
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!