NovelToon NovelToon
I Love You Mr.Mafia

I Love You Mr.Mafia

Status: tamat
Genre:Action / Romantis / Tamat / Mafia / CEO / Menikah Karena Anak
Popularitas:10.7M
Nilai: 4.8
Nama Author: Wichan

Jack merupakan ketua geng Mafia terbesar di Canada Dan CEO perusahan besar Sandreas di dunia dengan kekayaan tak terhitung miliknya. Ia memiliki dua anak kembar yaitu Kenzo Dan Bella.

Sedangkan Caca hanyalah gadis berjilbab yang tinggal di Canada sebagai mahasiswi beasiswa dari negaranya. Caca hanyalah seorang anak yang berasal dari keluarga yang sederhana.

Pertemuan pertama Caca dengan Kenzo adalah awal cerita ini dimulai kembali. Keluarga kecil ini berubah ketika mereka sudah mengenal sosok Caca Yang pertama Kali berjumpa dengan Kenzo lewat kejadian penculikan.

Satu persatu teka-teki petunjuk masa lalu Jack terbongkar. Dan semuanya ada hubungannya dengan Caca. Pertemuan mereka merupakan takdir masa lalu yang belum selesai.

Kenzo dan Bella yang sangat menginginkan sosok seorang Ibu menemukannya pada diri Caca. Mereka menjodohkan Jack dengan Caca dan tanpa sadar Jack sudah mencintai Caca.

Bagimanakah kisahnya? Jangan lupa untuk ikutin terus kelanjutan ceritanya.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Wichan, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Maaf dan Terimakasih

“Terimakasih.” ucap Caca tanpa menolak dan segera ia makan.

“Apa kau kemari menggunakan sepeda mu?.” tanya Jack.

“Tidak.” ucap Caca sambil memakan burger.

“Hmmmm, bolehkah aku mengatar mu pulang?.”

“Kenapa perutku sakit cuman gara-gara tidak makan nasi tadi siang. Sangat memalukan di ketahui laki-laki ini.” ucap Caca dalam hati.

“.......” Caca hanya diam saja ketika Jack bertanya padanya.

“Anggap saja sebagai permintaan maaf atas segala yang ku lakukan, maaf karena perlakuanku terhadap mu membuat mu mengalami hal itu.?”.

“.........” Caca hanya menatap Jack sambil memakan burger dengan ekspresi meminta penjelasan perbuatan apa yang di maksud Caca. Bukan kah perilaku Jack beberapa hari ini sudah banyak membuatnya susah.

“Yah karena ku kau mengalami penindasan sesama teman kerja mu. Karena diriku kau mengalami kejadian yang belum pernah kau alami sebelumnya. Dan maaf telah memecatmu seenaknya saja tanpa sebab yang jelas. Menyamakan masalah pribadi dengan pekerjaan, walaupun sebelumnya aku tidak pernah melakukan hal itu terhadap siapapun  dan biasanya hal itu adalah hal yang paling ku benci jika masalah pribadi di ikut campurkan dengan pekerjaan. Intinya aku memohon maaf atas segala yang ku lakukan pada mu. Membuat kehidupannya tidak tenang seperti yang telah kau katakan. Aku tidak tau harus bagaimana cara berterimakasih dan meminta maaf pada mu, karena biasanya aku selalu menyelesaikan semua hal hanya dengan uang dan kekerasan.” Jelas Jack pada Caca.

“Uhukk......” Caca yang tersedak.

“Minumlah.” Jack membukan tutup botol mineral dan memberikan kepada Caca.

“....” Caca pun menerima dan meminumnya.

“Maaf, sekali lagi maaf.” ucap Jack sambil memandang Caca dengan ekspresi memelas.

“Sudahlah, apa yang terjadi sudah terjadi. Walaupun aku sedikit kesal tapi aku sudah memaafkan mu.” ucap Caca.

“Jadi bolehkah aku mengantar mu pulang?.” ucap Jack.

“Jika aku menolak tawarannya, entah apa yang akan di lakukannya lagi.” ucap Caca dalam hati.

“Baiklah.” ucap Caca.

“Sudah siap makannya?.” ucap Jack.

“Iya, terimakasih. Cuacanya mendung, lebih baik kita gerak sekarang.” ucap Caca

“Ayo aku antar.” ucap Jack.

Caca dan Jack pun jalan bersama menuju parkiran mobil. Jack yang membukakan pintu mobilnya untuk Caca kemudian Caca tersenyum. Didalam mobil mereka tidak ada bersuara sampai akhirnya mereka sampai di gang rumah Caca.

“Silahkan?.” ucap Jack yang membuka pintu mobilnya.

“Terimakasih, sampai disini saja Jack. Kembalilah.” ucap Caca yang tidak ingin Jack ikut ke rumahnya.

“Tadi kan aku sudah mengatakan akan mengantarmu ke rumah. Dan saat ini kita belum sampai rumah.” jelas Jack.

“Hmmmm,baiklah. Ayo.!”

Saat mereka mulai berjalan beberapa langkah, hujan pun membuat mereka terlihat romantis menuju rumah Caca.

“Allahumma Shoyyiban Nafi’an. Aamiin.” Caca yang berdoa ketika hujan turun sambil memejamkan mata dan mengangkat kedua tangannya.

“Hujan turun, ayo cepat!!!!.” ucap Jack sambil membuka jas dan menutupin kepala Caca dengan jasnya.

“Kau!” ucap Caca yang kaget dengan perlakukan Jack memberikan jas nya untuk menutupin Caca dari hujan.

“Ayo cepat jalan, apa kau mau kehujanan.” ucap Jack.

“Tidak perlu seperti ini, kemarilah tutupin juga dirimu.” ucap Caca yang berusaha merahi jas Jack dari tangannya untuk menutupin diri Jack juga namun tidak sampai karena Caca yang pendek.

Mereka pun saling pandang ketika Caca berusaha meraih jas Jack.

“Sudahlah Biar aku saja. ayo!! .” ucap Jack.

Walaupun mereka memakai jas yang sama untuk menghindari hujan, namun Jack memilih lebih melindungi Caca dari hujan sehingga setengah badannya basa terkena hujan. Ketika mereka sampai ke rumah Caca, Caca mempersilahkan Jack masuk.

“Assalamualaikum. Masuklah Jack!...” ucap Caca.

“Iya.” “Dari tadi dia selalu mengucapkan kalimat yang tidak aku mengerti.” ucap Jack dalam hati

Caca mengambil handuk untuk Jack yang sudah basa akibat dirinya. Caca hanya basa di bagian kakinya saja sedangkan Jack sudah hampir basa semua akibat hujan.

“Baju mu sangat basah Jack.” ucap Caca sambil memberikan handuk kepada Jack.

“Tidak apa-apa.”

“Pergilah mandi agar kau tidak sakit, aku akan menyiapkan pakaian mu. Itu kamar mandinya.” ucap Caca yang tidak tega menyuruh Jack langsung pulang karena melihat Jack yang sudah hampir basah semua akibat hujan.

Jack pun pergi untuk membersihakan dirinya. Sementara Caca mempersiapkan baju Jack yang di letakkan di kamarnya. Sementara menunggu Jack mandi Caca kedapur untuk membuatkan teh jahe dan nasi goreng. Karena dia bingung mau memasakkan Jack apa sementara isi kulkasnya tidak ada sayuran karena dia belum belanja.

“Sepertinya baju ini cocok untuk ukuran Jack, tidak apa-apa digunakan untuk Jack nanti aku akan beli lagi jika ada rezeki.” Ucap Caca yang mengambil satu set pakaian yang ada di kotak coklat itu.

“ Sepertinya aku harus membuatkannya teh jahe dan nasi goreng saja. Karena aku belum belanja.”ucap Caca yang melihat isi kulkas yang tidak ada sayuran itu.

Jack pun keluar dari kamar mandi dengan balutan handuk hitam yang menampakkan perut sixpack nya seperti roti sobek itu. Sementara Caca yang masih sibuk memasukkan sambal untuk di tumis sebagai bumbu nasi goreng terkejut ketika Jack berdiri di depannya.

“Astagfirullahalazim, kau membuatku kaget saja.” Ucap Caca yang menutupin matanya ketika melihat Jack sedangkan Jack hanya diam saja.

“Kau pergilah dari hadapan ku, gunakan pakaian yang sudah aku siapkan di dalam kamar itu!.” ucap Caca sambil menunjuk ke kamarnya.

“Oke.” ucap Jack yang bingung dengan ekspresi Caca melihat dirinya.

Jack pun masuk dan menggunakan pakaian yang sudah di sediakan Caca, sedangkan Caca melanjutkan memasak.

“Mengapa dia memiliki satu set pakaian lelaki dirumahnya. Bukan kah dia mahasiswi yang belum menikah?” gumam Jack yang melihat satu set pakaian yang di sediakan Caca.

“Jangan takut semuanya masih baru, belum pernah di gunakan.” teriak Caca dari dapur

“Iya.” jawab Jack.

Ketika Jack sudah selesai menggunakan pakaiannya ia kembali mendatangi Caca yang masih memasak membolak balikkan nasi goreng.

“Punya siapa pakaian ini? Aku janji besok akan menggantinya.” ucap Jack.

“Sudah ku dugas pasti cocok.” ucap Caca ketika melihat pakaian yang di pakai Jack pas di badannya.

“Kau belum menjawab pertanyaan ku, punya siapa pakaian ini. Apakah punya pacar mu?.”

Caca yang tidak menjawab karena sedang mematikan kompor gas dan meletakkan nasi goreng ke dalam piring. Lalu ia letakkan ke meja ruang tamunya karena memang di rumah kost Caca tidak ada meja makan. Kemudian dia mengambil teh jahe hangat dan mempersilahkan Jack untuk meminumnya.

“Minum ini, dan ayo kita duduk makan bersama” ucap Caca memberikan teh jahe hangat kepada Jack yang masih berdiri di dapur itu.

“Jadi benar ini pakaian pacar mu?” ucap Jack yang mengikutin Caca berjalan untuk duduk di ruang tamu Caca

“Hahaha, tidaklah. Aku tidak memiliki pacar, dalam keyakinan ku itu tidak di perbolehkan. Makanlah selagi hangat!” jelas Caca yang

kemudian berdoa sebelum makan nasi goreng yang ada di hadapannya.

Jangan lupa dukung penulis dengan memberikan Bintang 5, Like, Koment dan Vote.

Jika Ada kesamaan tempat, nama dan kejadian hal tersebut Tanpa sengaja Author. Dan maaf kalau ada typo.

Salam Literasi dan Salam Pembaca dari W.  Jangan lupa senyum hari ini😊

1
asep harja
llludah lah thuor ..jgn bikin pusing ...jack saja pemeran nya..biar dimengerti akal sehat...
Nelly oktavia
Luar biasa
Nelly oktavia
Lumayan
Nelly oktavia
kapan nikah nya sih 🤣😍😍😍
Nelly oktavia
bawa lah cqca tuk jaga di kembar
༻♛A̷͙ͭͫ̕ḑ̴̞͛̒ỉ͔͖̜͌r̴̨̦͕̝a̤♛༺
lumayan seru😃
asep harja
sepertinya akan seru ....👍
Rafinsa
Luar biasa
Rafinsa
jam sudah menunjukkan pukul.. ..bukan pukul menunjukkan jam Thor...😁
keysha Azzahra
Dan ntu jacob yg nolongin caca..
keysha Azzahra
dan dari ramen ini lah kejutan dari diri caca akan dimulai,,mulai seru ni mafioso bermunculn
keysha Azzahra
bruntung dah klo dpet cwo yg pny pnykit ocd
keysha Azzahra
sebenernya sy dah bc ni novel,,tp selalu bikin penasan karna karkter jack da dua,,dan sumpah thor ane ampe obrak abrik judul yg nerbau mafia,dan coment q yg msuk tiap novel,,dan alhmdllh akhrinya setlah melwti lembah dan mnybrng lautn ktmu juga no novel😁
Rianti Agna Zalika
terlalu banyak cerita masa lalu maaf
Rianti Agna Zalika
bagus ceritanya jdi inget drakor yang di perankan jhunbin maaf
lady daisy
hanz ke haru thor, bkn hanz dh mati ke
Siswaidi Aidi
cinta terpendam.... kasihaaa
May Suri
kasihan Jack yg mengalah seharusnya jacob yg mengalah kan dia yg masuk ke tubuh Jack
Rocky
plis deh Thor
apa di Kanada ada Tupperware ?🤣🤣
Rocky
Karya yang sangat menarik..
Semangat terus Thor dalam berkarya..
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!